Cara Mencari Rata-rata dengan Rumus dan Contohnya

Cara Mencari Rata-rata dengan Rumus dan Contohnya – Dalam mempelajari matematika, terdapat beberapa hal dasar yang perlu untuk diketahui dan dikuasai seperti melakukan penambahan maupun pengurangan. Hal ini memiliki manfaat yang cukup besar di dunia nyata karena akan selalu digunakan kapan saja dan di mana saja dalam menjalani kegiatan sehari-hari. Termasuk juga perlu untuk mengetahui bagaimana cara mencari rata-rata yang juga terbilang cukup sering untuk kamu gunakan setiap hari untuk menemukan nilai dalam sebuah kelompok data. Simak apa saja rumus dan cara yang dapat kamu gunakan untuk mengetahui berapa nilai rata-rata yang ada dari sebuah data dengan mudah dan cepat tanpa perlu menggunakan alat bantu hitung elektronik.

Rumus yang Digunakan untuk Menghitung Nilai Rata-rata

pixabay.com

Dalam kehidupan sehari-hari, rumus yang biasa digunakan untuk dapat cara mencari rata-rata berfungsi melihat dan mengevaluasi dari sebuah data. Nilai rata-rata ini dapat membantu untuk memberikan gambaran yang lebih luas dan mudah terkait dengan data yang disajikan terkait dengan suatu kelompok. Namun, perlu juga untuk diingat bahwa nilai ini bukan menjadi patokan dari angka pasti yang ada dalam kelompok data tersebut. Selain itu, rata-rata ini juga bukan hanya menjadi sebuah faktor penentu saja atas nilai data tertentu dalam kelompok data yang dipilih tersebut.

Dalam mencari cara mencari rata-rata sendiri, angka yang ada tidak menjadi faktor yang digunakan dalam sebuah kelompok data yang digunakan. Misalnya, siswa yang bernama Andy memiliki nilai rata-rata dalam mata pelajaran yang diikutinya sebesar 90. Namun, angka rata-rata 90 ini bukan gambaran atas nilai masing-masing yang Andy dapatkan dari setiap mata pelajaran yang diikuti. Nilai rata-rata dari seluruh mata pelajaran sebesar 90 bukan berarti bahwa kamu dapat menyimpulkan nilai matematikanya di atas 90.

Biasanya nilai rata-rata ini hanya digunakan sebagai pembanding dari kelompok data satu dengan yang lainnya. Misalnya yaitu nilai rata-rata matematika yang dimiliki oleh kelas A untuk semester 2 yaitu sebesar 83. Sementara nilai rata-rata untuk matematika yang didapatkan oleh kelas B pada semester yang sama yaitu sebesar 87. Artinya dari angka ini bahwa nilai rata-rata yang dimiliki oleh kelas B lebih besar dibandingkan dengan yang dimiliki kelas A pada semester 2.

Berikut ini rumus untuk mencari rata-rata tersebut yaitu:

Nilai rata-rata = Jumlah keseluruhan nilai/Banyaknya data yang ada

Contoh yaitu dalam kelas A memiliki lima siswa yang mendapatkan nilai matematika 60, 70, 67, 89, dan 85. Maka, cara untuk menghitung rata-rata yaitu:
Nilai rata-rata = (60+70+67+89+85)/5
Nilai rata-rata = 371/5
Nilai rata-rata = 74,2

Dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata matematika yang didapatkan oleh siswa kelas A yaitu 74,2.

Menghitung Nilai Rata-rata dengan Adanya Penambahan Data

Setelah mengetahui rumus dasar dari cara mencari rata-rata, kali ini akan dibahas mengenai cara menghitung rata-rata dengan penambahan data. Artinya yaitu jika terdapat penambahan nilai pada data yang digunakan, mata jumlah dari nilai serta banyaknya data juga menjadi berubah. Hasil dari nilai rata-rata ini juga akan berubah akibat adanya penambahan data yang ada. Misalnya yaitu penambahan yang ada pada sebuah data dinamakan dengan A, maka rumus yang digunakan yaitu:

Jumlah nilai sekarang = Jumlah nilai sebelumnya + A
Banyak data sekarang = Banyak data sebelumnya + A

Untuk cara mencari rata-rata lainnya yang dapat kamu gunakan yaitu jika terjadi sebanyak dua penambahan data. Maka penambahan data yang ada tersebut dapat dibuat yaitu A1 dan A2. Cara untuk menghitungnya yaitu:

Jumlah nilai sekarang = Jumlah nilai sebelumnya + (A1+A2)
Banyak data sekarang = Banyak data sebelumnya + 2

Agar kamu dapat memahami cara mencari rata-rata dengan adanya penambahan data ini, maka akan diberikan contoh soal. Misalnya yaitu diketahui pada kelas B memiliki nilai rata-rata mata pelajaran IPA dari sebanyak 10 siswa yaitu 78. Kemudian, 2 siswa lainnya mengikuti ujian susulan dan mendapatkan nilai 85 dan 95. Maka, kamu dapat menghitung total nilai rata-rata dari 12 siswa kelas B tersebut dengan cara:

Jumlah nilai sekarang = (78×10) + (85+95)
Jumlah nilai sekarang = 780 + 180
Jumlah nilai sekarang = 960

Banyak data sekarang = 10 + 2 = 12

Maka nilai rata-rata sekarang dari 12 siswa kelas B dengan cara:

Nilai rata-rata sekarang = Jumlah nilai sekarang/Banyak data sekarang
Nilai rata-rata sekarang = 960/12 = 80

Menghitung Nilai Rata-rata dengan Pengurangan Data

Sebelumnya telah dibahas terkait dengan bagaimana cara mencari rata-rata jika terdapat penambahan data pada perhitungan. Sekarang ini, kamu akan mengetahui bagaimana cara yang dapat dilakukan untuk menghitung nilai rata-rata dengan adanya pengurangan data. Cara yang digunakan pada dasarnya cukup sama, tetapi perbedaannya hanya data yang digunakan jumlahnya menjadi berkurang. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi hasil akhir dari nilai rata-rata yang dihitung tersebut.

Jika kamu melakukan pengurangan data, maka nantinya jumlah nilai dan banyaknya data juga akan berubah. Misalnya yaitu pengurangan yang dilakukan pada sebuah data disebut dengan A, maka penghitungan yang dilakukan yaitu:

Jumlah nilai sekarang = Jumlah nilai sebelumnya – A
Banyak data sekarang = Banyak data sebelumnya – A

Terdapat pula contoh lainnya yaitu misalnya terdapat banyaknya dua data yang dikurangi dengan disebut A1 dan A2, maka penghitungannya yang perlu dilakukan:

Jumlah nilai sekarang = Jumlah nilai sebelumnya – (A1+A2)
Banyak data sekarang = Banyak data sebelumnya – 2

Agar kamu dapat memahami konsep pengurangan data ini dengan lebih baik, maka akan diberikan contoh untuk cara mencari rata-rata dengan benar. Jika hanya membaca rumusnya saja memang terkadang cukup membingungkan untuk dipahami dan dicerna dengan baik. Maka dari itu, berikut ini terdapat contoh untuk soal jika mencari rata-rata dengan adanya pengurangan data.

Misalnya terdapat 10 siswa dari kelas C mendapatkan rata-rata nilai Biologi sebesar 85. Kemudian, ternyata terdapat kesalahan ketika input data sehingga perlu untuk mengurangi nilai dari dua siswa yang ada. Kedua siswa tersebut ternyata memasukkan data nilai 80 dan 90 yang bukan nilai Biologi.

Cara menghitung nilai rata-rata untuk pengurangan data tersebut diantaranya:
Jumlah nilai sekarang = (10×85) – (80+90)
Jumlah nilai sekarang = 850 – 170
Jumlah nilai sekarang = 680

Banyak data sekarang = 10 – 2 = 8

Nilai rata-rata sekarang = 680/8 = 85

Maka, nilai rata-rata untuk nilai Biologi dari 8 siswa kelas C yaitu sebesar 85.

Menghitung Gabungan dari Dua atau Lebih Nilai Rata-rata

Tidak hanya terjadi penambahan atau pengurangan data saja dalam cara mencari rata-rata, tetapi juga terkadang perlu untuk dilakukan gabungan. Biasanya cara ini banyak digunakan jika ingin mengetahui nilai rata-rata dari dua kelompok atau lebih. Hal penting jika ingin untuk melakukan gabungan ini yaitu mengetahui nilai rata-rata sebelumnya dan juga banyaknya data yang dimiliki. Jika kedua hal ini diketahui, maka penghitungan akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan.

Cara mencari rata-rata untuk data gabungan diantaranya:
Jumlah nilai gabungan = Jumlah nilai dari kelompok data 1 + Jumlah nilai dari kelompok data 2
Banyak data gabungan = Banyak data dari kelompok 1 + Banyak data dari kelompok 2
Nilai rata-rata gabungan = Jumlah nilai gabungan/Banyak data gabungan

Itu tadi merupakan penjelasan terkait dengan berbagai cara mencari rata-rata yang dapat kamu gunakan untuk berbagai situasi yang ada. Kamu dapat mencoba untuk menggunakan beberapa cara di atas agar dapat mencari rata-rata dari data yang digunakan. Beberapa contoh yang diberikan di atas juga dapat kamu gunakan untuk memperdalam pemahaman atas rumus yang digunakan. Selamat belajar!


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah