Cara Mendeskripsikan Diri Sendiri Saat Wawancara Kerja yang Baik dan Benar

Cara Mendeskripsikan Diri Sendiri Saat Wawancara Kerja yang Baik dan Benar – Mendapatkan panggilan untuk melakukan wawancara kerja merupakan sebuah langkah penting dan lebih dekat dengan pekerjaan yang dilamar tersebut. Hal ini banyak membuat para pelamar kerja menjadi merasa gugup dan kurang lancar dalam menjawab pertanyaan saat sesi wawancara sehingga mempengaruhi keputusan yang akan diambil oleh pewawancara.

Salah satu pertanyaan yang sering muncul dan membuat banyak pelamar kerja merasa bingung untuk menjawabnya yaitu ketika disuruh untuk mendeskripsikan diri sendiri. Kesempatan wawancara perlu untuk dimanfaatkan semaksimal mungkin sehingga penting untuk kamu mengetahui cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja yang benar.

Tips Menjawab Pertanyaan Tentang Deskripsi Diri Saat Wawancara

pexels.com/@gustavo-fring

Ada banyak kriteria yang dicari pada setiap pelamar kerja yang tidak mudah untuk ditebak begitu saja sehingga ketika wawancara, penting untuk kamu bisa menunjukkan kualitas terbaikmu. Hal ini dapat dilihat dari bagaimana cara kamu menjawab dan menanggapi setiap pertanyaan yang dilontarkan oleh pewawancara.

Termasuk juga mengetahui cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja dengan baik dan benar untuk memaksimalkan kesempatan tersebut. Berikut ini ada beberapa tips yang bisa untuk kamu gunakan dalam menjawab pertanyaan tersebut dengan cara yang baik dan tepat.

1. Menceritakan Latar Belakang dan Kemampuan

Tips cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja yang pertama yaitu kamu bisa memulainya dengan menceritakan latar belakang. Kamu bisa menyampaikan hal yang sifatnya penting terkait dengan nama dan informasi relevan lainnya sebagai pembuka.

Setelah itu, kamu sampaikan latar belakang yang nantinya memiliki relevansi dengan kemampuan bakat dan minat yang kamu miliki dalam bidang pekerjaan tersebut. Menceritakan latar belakang ini akan membuat penyampaian menjadi lebih sistematis, jelas, dan mudah untuk dipahami.

2. Menceritakan Kemampuan Terbaik yang Dimiliki

Hal utama dari cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja yaitu dengan menyampaikan apa saja kemampuan yang kamu miliki. Kamu bisa memulainya dari kemampuan akademik yang berhubungan erat dengan posisi yang dilamar.

Hal ini penting untuk disampaikan agar memberikan gambaran kepada pewawancara terkait dengan kompetensi yang kamu miliki. Selain itu, sampaikan pula jika kamu memiliki pengalaman yang menarik dan berharga tentang kemampuan tersebut.

Hal selanjutnya yang tidak kalah pentingnya untuk disampaikan yaitu terkait dengan soft skills apa saja yang kamu miliki. Misalnya seperti bisa bekerja sama secara baik dan maksimal dengan orang lain atau juga mudah untuk beradaptasi di lingkungan baru.

Tidak hanya kemampuan akademis saja, tetapi pewawancara juga akan melihat bagaimana attitude yang kamu miliki selama bekerja nanti. Penyampaian soft skills ini juga membuat kamu terlihat bertanggung jawab dan tahu apa saja yang kamu inginkan serta bisa lakukan dalam kehidupan.

3. Menyampaikan Tujuan dan Alasan Melamar Posisi Pekerjaan

Penting dalam cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja untuk kamu menyampaikan pula alasan melamar yang kamu miliki. Menyampaikan alasan mengapa kamu tertarik dan ingin menjadi bagian dari posisi tersebut bisa menunjukkan passion yang kamu miliki.

Kamu bisa melakukannya dengan menyebutkan hal menarik dari posisi pekerjaan atau kantor tempat melamar tersebut. Hubungkan alasan tersebut dengan tujuan melamar yang kamu miliki sehingga bisa meyakinkan pelamar untuk menerimamu.

Sebelum masuk ke dalam sesi wawancara, penting untuk kamu bisa mengenali dengan lebih baik terkait tempat kamu melamar pekerjaan. Hal ini menunjukkan bahwa kamu benar-benar memiliki ketertarikan atas pekerjaan dan kantor tersebut.

Bagian ini penting untuk dimiliki karena menunjukkan keseriusan yang kamu miliki atas lamaran pekerjaan. Maka dari itu, pastikan pula bahwa kamu juga menyampaikan hal tersebut agar semakin meyakinkan pewawancara untuk menerima lamaranmu.

4. Menceritakan Keseharian Secara Singkat

Bagian dari cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja yang bisa kamu lakukan yaitu dengan menceritakan seperti apa keseharian yang dimiliki. Kamu bisa menyampaikan terkait dengan rutinitas yang kamu biasa miliki dan sampaikan hal yang baik saja.

Selain itu, sampaikan cara menghadapi kesibukan dengan cara menghubungkannya bersama kualitas diri yang dimiliki. Tunjukkan kemampuan terbaik yang kamu miliki karena hal ini sangat penting untuk menentukan keputusan yang diambil oleh pewawancara.

5. Menyampaikan Kelebihan dan Kekurangan Diri

Menunjukkan bahwa kamu mengenali diri sendiri merupakan sebuah langkah yang baik dan penting untuk dilakukan saat wawancara. Cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja satu ini bisa dilakukan dengan menyampaikan kelebihan dan kekurangan yang dimiliki.

Namun, kamu perlu untuk menghindari kebohongan karena hal ini nantinya akan membawa kamu ke arah yang kurang baik. Di sisi lain, kamu juga tidak perlu terlalu jujur dalam menyampaikannya dan pilih penggunaan kata yang diplomatis.

Tidak hanya kelebihan saja yang penting, tetapi menyampaikan kekurangan juga perlu untuk dilakukan bagi para pelamar kerja. Dalam menyampaikan kekurangan ini, sebaiknya kamu menghubungkannya dengan cara mengatasi kekurangan tersebut.

Sampaikan bahwa kekurangan ini tidak akan menghentikan kamu untuk terus berusaha dalam memperbaiki kualitas diri yang dimiliki. Hal ini menunjukkan bahwa kamu merupakan orang yang bertanggung jawab dan tahu bagaimana cara menempatkan diri dengan baik.

6. Menyampaikan dengan Bahasa yang Sopan dan Baik

Hal utama dari cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja yang wajib untuk kamu perhatikan yaitu terkait dengan tutur bahasa yang disampaikan. Penting untuk kamu menggunakan bahasa yang formal dan sopan agar terkesan profesional dan memiliki attitude yang baik.

Perhatikan setiap kata yang akan kamu sampaikan karena hal ini mempengaruhi kesan yang dimiliki terhadap dirimu sendiri. Jika penggunaan kata kurang tepat, maka kesan yang muncul nantinya juga akan lebih berbeda dengan apa yang ingin disampaikan.

Pertimbangkan penggunaan bahasa ini dengan baik dan matang agar nantinya tidak salah ketika menyampaikannya. Kamu bisa membuat susunan kalimat apa saja yang perlu untuk disampaikan kepada pewawancara sebelum hari pelaksanaan wawancara tersebut.

Biasanya cara ini akan mempermudah kamu untuk menjawab pertanyaan dengan lebih sistematis dan juga rapi. Kamu sudah tahu cara untuk menyampaikan setiap jawaban dengan baik dan tepat sehingga kesan yang ditimbulkan juga baik.

7. Menggunakan Closing Statement dengan Maksimal

Dalam susunan cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja dengan baik dan benar, menyampaikan penutupnya merupakan hal yang penting untuk dilakukan.

Setelah kamu memberikan penjelasan yang baik, maka tutup penjelasan tersebut dengan closing statement yang kuat. Sampaikan bahwa kamu merupakan seorang kandidat yang kuat dan patut untuk dipilih. Ulangi lagi kemampuan yang kamu miliki dengan lebih tegas dan singkat sebagai penutup yang bisa membantu meyakinkan pewawancara.

Menunjukkan kualitas apa yang ada di dalam diri kamu merupakan hal yang penting selama wawancara agar memberi nilai tambah. Hindari pula untuk menyampaikan hal yang berlebihan karena bisa mengurangi nilai wawancara yang kamu miliki tadi. Maka dari itu, pikirkan dengan matang setiap kata dan kalimat yang akan dilontarkan di depan pewawancara.

Usahakan untuk memberikan kesan yang positif agar menjadi pertimbangan lebih untuk diterima oleh kantor tersebut.

Contoh Deskripsi Diri Saat Interview Kerja

Setelah mendapatkan tips terkait cara yang tepat untuk menjawab pertanyaan interview kerja, kali ini akan dijelaskan mengenai contohnya. Ada berbagai contoh cara mendeskripsikan diri sendiri saat interview yang bisa kamu pahami dan perhatikan.

Hal ini akan membantu kamu untuk bisa lebih tenang dan siap dalam menjawab pertanyaan tersebut sehingga bisa meyakinkan perusahaan untuk menerima lamaran yang kamu ajukan. Berikut ini merupakan contoh cara mendeskripsikan diri sendiri saat interview tersebut.

Contoh 1

Saya …..(Nama lengkap). Selama beberapa tahun belakangan, saya bekerja sebagai ….(Posisi pekerjaan yang kamu miliki) di ….(Perusahaan  tempat bekerja). Dalam posisi ini, saya bertanggung jawab atas …(Jelaskan pekerjaan yang dilakukan). 

Selama bekerja, saya memiliki kemampuan untuk bisa membuat perencanaan proyek secara efektif dan mengantisipasi segala hambatan yang sekiranya dihadapi. Saya mampu untuk bekerja secara individu maupun dengan tim untuk bisa menyelesaikan pekerjaan secara lebih efektif. Saya sudah terbiasa untuk bekerja dengan deadline yang cukup padat serta memiliki kemampuan organisasi yang cukup baik. Maka dari itu, saya harap bahwa kemampuan ini nantinya bisa berguna bagi posisi saya di perusahaan ini.

Contoh 2

Nama saya yaitu …(Nama lengkap). Beberapa tahun terakhir, saya aktif menjadi seorang bekerja sebagai ….(Jelaskan pekerjaan dan perusahaan tempat bekerja sekarang). Saya memiliki tanggung jawab untuk ….(Jelaskan beban kerja pekerjaan).

Kesempatan yang saya dapatkan tersebut membuat diri saya mampu untuk menciptakan sebuah lingkungan kerja yang ramah dengan sistem kerja yang efektif. Berbagai upaya maksimal untuk membantu mendorong produktivitas tim bekerja dengan baik dan secara efektif. Hal ini dikarenakan kemampuan atas kepemimpinan serta berkomunikasi yang saya miliki cukup baik. Saya berharap bahwa kemampuan tersebut nantinya bisa saya gunakan di perusahaan ini dengan lebih baik lagi.

Contoh 3

Nama saya ….(Nama lengkap). Pengalaman kerja saya selama beberapa tahun terakhir yaitu sebagai …(Jelaskan pengalaman kerja). Hal ini berhubungan dengan latar belakang pendidikan saya yang merupakan lulusan dari jurusan ….(Jelaskan gelar dan universitas).

Ketertarikan saya terhadap bidang ini dimulai saat masih berada di bangku kuliah dahulu. Lalu, hobi ini kemudian merambat ke bidang lainnya yang membuat saya menjadi lebih menekuni pekerjaan ini dengan lebih baik lagi. Setelah mendapatkan pengalaman yang cukup banyak, kemudian saya bergabung dengan ……(Nama perusahaan dan posisi kerja). Di sini, saya mulai lebih mengeksplorasi atas kemampuan serta bidang pekerjaan yang saya tekuni ini dengan lebih dalam lagi.

Tips dalam Menjawab Pertanyaan Saat Interview Kerja

Selain membaca contoh cara mendeskripsikan diri sendiri saat interview, kamu juga membutuhkan tips agar nanti bisa menjawab dengan lancar.

Tidak dapat dipungkiri bahwa ketika kamu merasa gugup secara tiba-tiba, seluruh persiapan yang telah dilakukan seperti tidak ada hasilnya. Maka dari itu, penting untuk kamu mempersiapkan diri untuk bisa menghadapi pertanyaan yang diberikan dengan percaya diri.

Berikut ini terdapat tips yang penting untuk diperhatikan saat akan menghadapi interview kerja diantaranya:

  1. Diam sejenak sebelum menjawab pertanyaan agar pikiran bisa menjadi lebih tenang.
  2. Awali jawaban dengan hal yang sifatnya cenderung lebih umum, lalu mulai jawab mengapa kamu cocok untuk mendapatkan posisi tersebut.
  3. Buat daftar pertanyaan apa aja yang biasa diberikan saat interview kerja, lalu susun jawabanmu berdasarkan pertanyaan tersebut.

Itu tadi merupakan beberapa tips cara mendeskripsikan diri sendiri saat wawancara kerja yang bisa untuk kamu gunakan pada saat melamar pekerjaan.

Pada intinya, kamu tidak perlu merasa takut untuk menunjukkan segala kemampuan dan kualitas diri yang kamu miliki. Minta tolong teman untuk melakukan simulasi wawancara agar semakin meyakinkan diri bahwa kamu bisa melewatinya. Untuk tips penting lainnya, kamu bisa mencarinya melalui blog Mamikos yang lengkap dan terbaru.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah