Cara Mengecek Nomor XL Sendiri, Masukan Kode Ini Biar Cepat
Cara Mengecek Nomor XL Sendiri – Beberapa pengguna provider XL Axiata mungkin ada kalanya lupa nomor sendiri terutama yang baru membelinya. Nomor handphone tentu sangat penting karena sering dibutuhkan. Misalnya saja ketika ingin tahu nomor akun dompet digital yang sudah tersinkronasi dengan nomor ponsel. Lalu saat ingin mengisi pulsa XL, membeli kuota internet XL dan lainnya.
Untuk keperluan yang super penting seperti verifikasi nomor tentu akan dibutuhkan nomor hp. Maka dari itu, tergolong sangat penting untuk kita tahu bagaimana cara mengecek nomor XL sendiri. Disarankan untuk mencatat nomor tersebut lewat apa pun itu agar nantinya tidak sering lupa. Jangan sampai kita bingung pada saat ditanya orang tua, saudara atau teman-teman.
Beberapa Cara Mudah Cek Nomor XL Axiata
Bukan hanya satu atau dua saja, ada beberapa metode yang bisa digunakan agar dengan mudah tahu nomor XL. Berikut ini ada beberapa di antaranya.
1. Melalui Dial Up
Untuk cara pertama ini, termasuk metode yang umum, atau sudah banyak orang terapkan dalam mengecek nomor sendiri yaitu melalui dial up. Berikut ini langkah-langkahnya yang bisa dilakukan agar bisa mengecek nomor xl tersebut.
- Pertama-tama, kalian bisa memilih icon Call atau aplikasi Telepon di HP.
- Tekan nomor *123# di layar panggilan dan kemudian lanjut dengan klik tombol Yes, OK atau Call.
- Langkah berikutnya yaitu melihat menu-menu apa saja yang tersedia, pilihlah opsi nomor INFO atau 7 lalu klik OK.
- Selanjutnya pilih nomor 1 yang biasanya berisikan Info Kartu XL Axiata dengan ketik angka ‘1” dan Send.
- Pilihlah nomor 2 untuk bisa tahu detail nomor kita dan Send.
- Di bagian menu Info Transaksi, pilihlah nomor 1 agar bisa mengecek profile dan pilih Send lagi.
- Kemudian pilih nomor 1 yang berisikan info nomor XL Axiata dan Send kembali.
- Kalau sudah, akan terlihat detail nomor XL Axiata kalian sendiri.
Bukan hanya bisa mengetahui nomor kalian saja. Dengan melalui cara mengecek nomor XL tersebut, kalian bisa juga mengecek status kartu juga.
2. Melalui Dial Up (versi cepat dan lebih instan)
Bagi beberapa orang, mungkin merasa cara di atas cukup ribet atau tidak mudah. Jika memang cara pertama tersebut dirasa lama, maka bisa gunakan metode yang mirip dengan cara pertama tetapi lebih cepat. Berikut ini langkah-langkahnya.
- Pertama-tama, input kode USSD spesial yaitu *123*7*1*2*1*1# di layar panggilan ponsel kalian. Selanjutnya klik Call atau YES untuk lanjut mengetahui nomor XL Axiata.
- Nantinya akan tampil info Nomor XL Axiata milik kita sendiri, sama saja seperti menggunakan cara yang pertama.
Cara ini mirip dengan cara pertama tetapi lebih cepat terlihat hasilnya dan praktis.
3. Melalui Website Resmi XL
Cara mengecek nomor XL selanjutnya cukup berbeda yaitu dengan mengunjungi website resmi XL. Agar lebih jelas, berikut ini beberapa langkahnya.
- Kalian bisa mengunjungi situs resmi XL yaitu my.xl.co.id.
- Selanjutnya cari dan klik Butuh bantuan?. Menu ini biasanya ada di bawah laman situs.
- Langkah selanjutnya adalah dilihat menu Masuk dengan menggunakan Facebook, kalian bisa coba klik opsi tersebut.
- Kalau akun myXL kalian terhubung ke Facebook, maka kalian bisa mudah melihat berapa nomor XL sendiri.
Untuk metode satu ini maka tentu harus bisa menghubungkan akun Facebook ke myXL terlebih dahulu.
4. Melalui Aplikasi myXL
Ada cara keempat agar mudah mengecek nomor XL, kalian bisa menggunakan Aplikasi resmi XL yaitu myXL. Tetapi sebelum itu, Anda harus download terlebih dahulu tentunya Aplikasi myXL tersebut lewat Play Store, berikut ini langkah selanjutnya.
- Bukalah Aplikasi myXL yang sudah ter-download ke perangkat hp Anda.
- Kalian bisa langsung login dengan memakai Nomor XL, bisa juga dengan memakai akun Facebook seperti metode sebelumnya yang melalui situs XL.
- Kalian nantinya bisa melihat info nomor XL sendiri langsung lebih tepatnya di atas.
Kegunaan aplikasi myXL tentunya bukan hanya mengetahui nomor hp saja, kalian bisa juga mengecek pulsa XL, masa aktif kartunya, cek sisa kuota internet dan sebagainya.
5. Melalui akses CS
Cara mengecek nomor XL satu ini sangat berbeda dengan cara lain karena kita akan meminta bantuan CS dari XL Axiata itu sendiri. Hal yang bisa Anda dilakukan yaitu dengan menghubungi nomor baik itu 817 atau pun 818. Nantinya dengan menghubungi nomor tersebut, kalian bisa terhubung ke layanan CS atau Customer Service dari XL.
Perlu diketahui juga, kalau ingin meminta bantuan lewat CS, maka bisa lewat berbagai akses lain. Mulai dari situs resmi, email, sosial media dan sebagainya. Mengingat kebutuhan pengguna XL tak hanya mengecek nomor sendiri saja.
6. Melalui orang lain
Untuk cara satu ini harus meminta bantuan orang lain atau lebih tepatnya nomor hp lain. Karena untuk cara ini, agar bisa mengecek nomor XL, maka kalian harus menghubungi nomor lain. Nomor yang ditelepon bisa nomor anggota keluarga, saudara, teman, kolega dan lainnya. Untuk menerapkan metode satu ini, maka harus dipastikan ada pulsa.
Karena jika tidak ada pulsa XL yang cukup, maka kalian tidak akan bisa menelepon. Jika sudah menelepon nomor tertentu, otomatis kalian dapat melihat nomor kalian sendiri di layar HP yang dihubungi. Untuk cara satu ini memang tergolong sangat mudah dan cepat didapat hasilnya. Tetapi harus ada perangkat hp lain dan pulsa.
7. Melalui aplikasi sosial media WhatsApp
WhatsApp memiliki sangat banyak manfaat bahkan bisa dimanfaatkan untuk cek nomor hp kalian. Langkah-langkah yang harus dilakukan dalam menggunakan WhatsApp ini untuk sebagai cara mengecek nomor XL yaitu sebagai berikut.
- Pertama-tama, harus ada aplikasi WhatsApp di hp Anda. Jadi download terlebih dahulu kalau belum ada WhatsApp di ponsel Anda.
- Kalau sudah terinstal, maka jalankan saja aplikasi WhatsApp tersebut.
- Lalu selanjutnya bisa dipilih menu pengaturan atau setting. Kalian bisa menemukan menu Pengaturan tersebut di pojok atas kanan yang memiliki icon titik 3.
- Lalu kemudian di bagian Setting tersebut, pilih saja profil foto.
- Nomor XL akan tampil di bagian Telepon atau Phone. Kalian dapat langsung membagikan ke teman.
Itulah beberapa Cara mengecek nomor XL sendiri. Kalian bisa memilih mana metode yang dirasa paling mudah dan paling cepat.
Tips Agar Tidak Mudah Lupa Nomor HP
Agar tidak bolak-balik mengecek nomor hp, ada tips yang bisa kalian perhatikan. Misalnya saja dengan menentukan cara baca nomor sesuai ingatan terbaik Anda dan kebiasaan Anda. Ada beberapa orang yang lebih sering mengucap nomor hp dengan pola 3-3-3-3.
Dengan kata lain mengingat dan mengucap nomor hp dengan mengucap tiga angka sampai 4 kali. Tetapi bisa juga dengan mengucap empat angka sampai 3 kali. Kalian bisa juga menyimpan nomor sendiri di kontak hp sendiri, misal diberi nama “Nomor XL”.
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: