Baru! Cara Menggunakan Notes Instagram beserta Cara Mengomentari Punya Teman di HP

Baru! Cara Menggunakan Notes Instagram beserta Cara Mengomentari Punya Teman di HP – Beberapa waktu belakangan, para pengguna internet terutama media sosial Instagram kembali banyak membicarakan mengenai fitur yang baru saja muncul di aplikasi tersebut.

Fitur yang baru dikenal dengan nama Notes dan bisa digunakan untuk mengunggah status secara singkat pada aplikasi tersebut bagi seluruh penggunanya.

Penasaran dengan cara kerja dari fitur yang baru ini dan ingin mencoba pada akun Instagram yang kamu gunakan? Yuk, simak ulasan berikut!

Mengenal Fitur Baru Notes di Instagram

unsplash.com/@rswebsols

Beberapa waktu belakangan, para pengguna Instagram dikejutkan dengan fitur baru yang muncul bernama Notes atau catatan.

Fitur ini hadir sejak tanggal 14 Desember 2022 lalu dan secara serentak sudah bisa digunakan oleh para penggunanya.

Meta sendiri berharap bahwa fitur ini bisa membantu para penggunanya untuk menjadi lebih aktif dalam bersosialisasi melalui Instagram.

Lantas, sebenarnya bagaimana cara menggunakan Notes Instagram dengan tepat? Sebelum membahas sejauh itu, perlu untuk mengenal terlebih dahulu mengenai fitur yang satu ini.

Pada dasarnya, fitur Notes atau catatan ini berbentuk seperti pesan atau status singkat yang bisa diunggah oleh para penggunanya.

Kamu bisa membuat status hanya sebanyak 60 karakter saja dan dapat diisi dengan teks maupun juga emoji.

Jika dilihat dari penjelasannya, mungkin banyak yang mengira bahwa fitur Notes ini sama dengan saat mengirim tweet melalui media sosial Twitter.

Namun, keduanya berbeda karena karakter yang dimiliki oleh Notes sendiri begitu sedikit dan terbatas. Sementara melalui Twitter, kamu bisa mengirimkan tweet sebanyak 280 karakter. 

Notes sendiri juga memudahkan kamu untuk bisa membatasi siapa saja yang dapat membacanya. Saat membuat Notes, kamu bisa memilih untuk mengirimkannya kepada mutual atau close friends saja.

Bentuk dari Notes sendiri seperti bubble kecil yang muncul saat membuka daftar DM Instagram.

Secara lebih singkat, Notes ini bisa membantu pengguna untuk saling berbagi apa yang sedang mereka lakukan atau pikirkan.

Bahkan, kamu juga bisa mencoba untuk meminta rekomendasi terhadap teman di Instagram melalui Notes dengan lebih mudah.

Cara Menggunakan Fitur Notes di Instagram Melalui HP

Buat kamu yang penasaran dan ingin mencoba untuk menggunakan fitur baru dari Instagram ini, tidak perlu merasa khawatir.

Cara menggunakan Notes Instagram juga cukup mudah, selama kamu sudah membuat akun Instagram.

Hal pertama yang perlu untuk diingat adalah dengan memastikan bahwa aplikasi Instagram yang kamu gunakan sudah diperbarui.

Jika belum, maka kamu bisa memperbaharuinya terlebih dahulu melalui Play Store jika kamu menggunakan Android.

Hingga saat ini, fitur Notes hanya bisa kamu akses dan gunakan melalui aplikasi yang terpasang di HP.

Jika kamu mengakses akun Instagram melalui website, maka fitur Notes ini tidak akan muncul dan tidak bisa digunakan.

Berikut ini merupakan cara yang dapat kamu lakukan untuk membuat atau menggunakan fitur Notes di Instagram diantaranya:

  1. Buka aplikasi Instagram yang sudah terpasang pada HP terlebih dahulu.
  2. Pastikan bahwa kamu sudah masuk ke akun Instagram dengan benar. Jika belum, maka kamu bisa untuk melakukan login terlebih dahulu.
  3. Setelah berhasil login, selanjutnya kamu dapat membuka fitur DM yang terletak di bagian pojok kanan atas.
  4. Saat membuka daftar DM, kamu akan melihat daftar catatan yang sudah dibuat oleh teman. Jika kamu ingin membuat Notes, maka tinggal klik pada tombol Leave a note atau Notes Saya.
  5. Kamu tinggal memasukkan teks maupun emoji yang ingin ditulis melalui kolom Share what’s on your mind. Kamu bisa memasukkan teks serta emoji sebanyak maksimal 60 karakter.
  6. Kamu bisa memilih untuk mengunggah Notes yang hanya bisa dilihat oleh mutual yang juga kamu ikuti atau ke dalam daftar close friends saja.
  7. Jika sudah yakin dengan Notes yang dibuat, tinggal klik Share yang ada di bagian pojok kanan atas.
  8. Setelah Notes berhasil diunggah, kamu akan melihat status catatanmu dekat dengan foto profil Instagram.

Buat kamu yang ingin menghapus Notes, caranya cukup mudah. Tinggal klik pada Notes yang kamu buat tadi dan pilih Delete note. Nantinya yang sudah dibuat akan terhapus dengan sendirinya.

Cara Mengomentari Notes dari Teman di Instagram

Tidak hanya belajar terkait dengan cara menggunakan Notes Instagram, tetapi kamu juga bisa mengomentari Notes milik teman. Teman yang bisa melihat Notes milikmu juga bisa untuk mengirimkan komentarnya.

Notes ini akan hadir selama 24 jam sejak diunggah dan selama itu pula teman yang melihat bisa untuk mengirimkan komentarnya.

Bisa jadi temanmu membuat Notes yang lucu dan menghibur, lalu kamu ingin berkomentar sedikit.

Berikut ini merupakan cara untuk kamu bisa berkomentar ke Notes milik teman di Instagram diantaranya:

  1. Kamu cukup membuka aplikasi Instagram dan masuk ke dalam akun yang digunakan.
  2. Buka fitur DM yang ada dan kamu bisa membaca Notes yang diunggah oleh teman-temanmu dengan scroll ke arah kiri.
  3. Pilih mana Notes yang ingin kamu komentari dan klik pada foto profil yang ada Notes tersebut.
  4. Kamu tinggal menuliskan komentar atau pesan kepada teman tersebut pada kolom yang sudah disediakan. Untuk komentar ini sendiri tidak ada batasan karakter yang perlu untuk diperhatikan.
  5. Setelah yakin dengan komentar atau pesan tersebut, tinggal klik pada tombol Send.
  6. Nantinya balasan atau komentar dari Notes tersebut akan masuk ke dalam DM seperti saat mengomentari Instagram stories milik orang lain.

Fitur Lainnya dalam Aplikasi Instagram

Mengenal cara menggunakan Notes Instagram sudah dilakukan dan kamu bisa memanfaatkan fitur ini dengan sebaik mungkin.

Selain Notes, Instagram sendiri hadir dengan begitu banyak fitur yang bisa memudahkan dalam berkreasi.

Apakah kamu sudah mengenal apa saja fitur lain dari Instagram yang bisa dilakukan?

Pertama, mungkin kamu sudah cukup familiar dengan Instagram stories yang terkenal di berbagai kalangan ini.

Melalui fitur ini, kamu bisa mengunggah foto maupun video dengan durasi maksimal 60 detik atau satu menit. Kamu bisa mengunggah apa saja yang masih diperbolehkan oleh Instagram dengan begitu bebas.

Fitur kedua yaitu terdapat Instagram Reels yang banyak dimanfaatkan oleh para influencers di media sosial satu ini.

Melalui fitur Reels, kamu dapat mengunggah video dengan berbagai macam durasi yang cukup singkat dan menarik.

Tentunya Reels ini jika digunakan dengan tepat bisa membantu kamu untuk menaikkan engagement dari akun yang digunakan.

Instagram juga menyediakan fitur untuk memasukkan musik ke dalam postingan feed maupun juga stories.

Kamu dapat menggunakan musik yang tersedia dan dirasa paling cocok dengan apa yang sedang diunggah. Tentunya fitur seperti ini membuat Instagram menjadi semakin menarik dan asik untuk digunakan.

Nah, itu tadi merupakan perkenalan mengenai fitur baru yang dikeluarkan Instagram dan dikenal dengan nama Notes yang mungkin baru kamu kenali keberadaannya.

Ada pula penjelasan mengenai cara menggunakan Notes Instagram dan juga berkomentar untuk postingan Notes miliki teman.

Instagram memiliki begitu banyak fitur yang bisa mempermudah kamu dalam berkomunikasi maupun juga mengunggah momen penting bersama dengan teman dekat.

Informasi lebih lanjut mengenai Instagram dan segala bentuk trik serta fitur lainnya bisa kamu baca melalui situs blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Murah

Kost Jakarta Murah

Kost Bandung Murah

Kost Denpasar Bali Murah

Kost Surabaya Murah

Kost Semarang Murah

Kost Malang Murah

Kost Solo Murah

Kost Bekasi Murah

Kost Medan Murah