16 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Flek Hitam Secara Alami

16 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Flek Hitam Secara Alami — Sepertinya jerawat adalah masalah kulit yang sangat mengganggu dan pernah dialami sebagian besar perempuan dan laki-laki. Tidak hanya bisa mengurangi kepercayaan diri, jerawat juga bisa meninggalkan bekas pada kulit yang dapat menghitam.

Hal tersebut tentu bisa membuat siapa saja yang mengalaminya jadi frustasi, apalagi untuk para perempuan. Namun, jangan khawatir. Sebab di kesempatan ini Mamikos akan memberikan beberapa cara menghilangkan bekas jerawat flek hitam secara alami. Dijamin deh bahan-bahannya bisa kamu temui di dapur dan tidak sulit dicari.

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Flek Hitam Secara Alami

https://pixabay.com/

Sebelum menghilangkan bintik hitam bekas jerawat pada kulit, kamu perlu tahu dulu apa penyebab kondisi tersebut. Pada dasarnya jerawat adalah sebuah bentuk peradangan pada kulit. Ketika jerawat kamu sembuh dan sel-sel kulit baru terbentuk, maka ada kemungkinan sel-sel yang membantu memulihkan permukaan halus kulit kamu mengandung terlalu banyak melanin.

Melanin ini merupakan zat yang memberi warna pada kulit. Jadi, ketika sel-sel kulit tertentu memiliki lebih banyak melanin daripada yang lain, hasilnya adalah muncul bercak kulit yang lebih gelap. Tentu hal ini akan sangat mengganggu bukan.

Kondisi ini juga dikenal dengan istilah hiperpigmentasi pasca-inflamasi. Dalam artikel inilah Mamikos akan membahas lebih lengkap mengenai cara menghilangkan bekas jerawat flek hitam tersebut.

Rangkaian Cara Menghilangkan Noda Bekas Jerawat dan Flek Hitam

Dalam blog Mamikos ini, tentunya ada banyak sekali info mengenai cara menghilangkan bekas jerawat hitam di pipi. Tapi tidak hanya itu saja dong. Berbagai cara menghilangkan bekas jerawat merah, cara menghilangkan bekas jerawat dengan madu, cara menghilangkan bekas jerawat dengan bahan dapur, cara menghilangkan bekas hitam dan cara menghilangkan bekas jerawat secara alami dalam 1 minggu pun bisa kamu dapatkan.

Jadi apabila kamu sudah tidak sabar lagi dengan sederet info lengkap tentang cara menghilangkan bekas jerawat flek hitam secara alami tersebut, maka simak penjelasannya sebagai berikut ini.

1. Kentang

https://unsplash.com/

Cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam adalah dengan menggunakan bahan alami satu ini. Ya, kentang. Siapa sangka makanan yang banyak diminati ini juga bisa bermanfaat untuk kecantikan.

Kentang mengandung vitamin dan mineral yang mampu untuk menyembuhkan kulit dan tentunya menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam. Penasaran bagaimana agar kentang bisa membantu kamu menghilangkan bekas jerawat dan flek hitamnya? Ikuti langkahnya.

Langkah membuat racikan kentang untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Iris kentang tipis-tipis dan tempelkan pada area bekas jerawat.
  • Biarkan selama 10 menit.
  • Cuci wajah dengan air bersih.
  • Lakukan perawatan ini sebanyak 3 kali dalam seminggu

2. Baking Soda

https://www.pexels.com/

Bahan satu ini juga pasti bisa kamu temukan di dapur. Siapa sangka bahan satu ini bisa menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam secara alami. Baking soda memang lazimnya digunakan untuk proses pembuatan kue.
Siapa yang sangka ternyata bahan satu ini bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan.

Sebab baking soda terdiri dari kristal sodium bicarbonate, yang memiliki manfaat untuk mengelupas kulit mati pada saat digunakan sebagai scrub pembersih secara alami.

Langkah membuat racikan baking soda untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Siapkan beberapa sendok teh baking soda
  • Air secukupnya
  • Campurkan hingga mengental
  • Oleskan pada area bekas jerawat, dan pijat-pijat
  • Diamkan selama 2 menit
  • Basuh wajah dengan air hangat
  • Oleskan pelembab alami (minyak kelapa, atau minyak zaitun)

3. Mentimun

https://unsplash.com/

Dari daftar cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam, kita punya mentimun yang memiliki kandungan vitamin A, vitamin C, dan magnesium yang sangat bermanfaat bagi kulit. Sensasi sejuk yang dimiliki mentimun juga mampu untuk menghidrasi kulit dan membuat wajah lebih segar.

Langkah membuat racikan mentimun untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Iris tipis-tipis mentimun secukupnya
  • Taruh di atas kulit bekas jerawat kamu
  • Biarkan dulu selama 30 menit
  • Bilas wajah kamu dengan air dingin

4. Lemon

https://unsplash.com/

Selanjutnya ada lemon yang juga bermanfaat untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam pada wajah. Sebab dalam air perasan lemon terdapat kandungan asam alfa-hidroksi alami (AHA) yang mampu untuk menghilangkan flek hitam bekas jerawat. Zat ini juga berfungsi untuk mempercepat penyembuhan dan revitalisasi kulit wajah kamu lho. Penasaran bagaimana membuat racikan ampuhnya?

Langkah membuat racikan lemon untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Belah buah lemon menjadi 2 bagian, dan peras.
  • Oleskan air perasan lemon pada bekas jerawat.
  • Diamkan sampai kering.
  • Bilas wajah dengan air bersih, lalu gunakan pelembab untuk menjaga kelembaban kulit.
  • Lakukan perawatan ini setiap dua atau tiga hari sekali.

5. Lidah Buaya

https://unsplash.com/

Kemudian ada lidah buaya atau yang juga dikenal dengan aloe vera yang bisa membantu kamu menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam. Kamu juga sebelumnya pasti tahu bahwa tumbuhan satu ini sudah tidak asing lagi dengan kandungan khasiatnya.

Selain itu lidah buaya juga banyak digunakan sebagai bahan perawatan rambut alami dan mujarab. Lidah buaya juga memiliki khasiat untuk menyehatkan kulit. Sebab dalam lidah buaya mengandung zat aloin yang berfungsi untuk menghambat pembentukan melanin yang menyebabkan kulit menjadi gelap.

Makanya, kamu bisa menjadikan lidah buaya sebagai media untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam. Kamu sudah penasaran dengan bagaimana langkah untuk menjadikan lidah buaya untuk menghilangkan bekas jerawat dan noda hitam di wajah.

Caranya cukup gampang kok. Kamu cukup mengoleskan gel lidah buaya pada kulit yang bermasalah. Tapi kamu juga perlu memperhatikan langkah selengkapnya sebagai berikut:

Langkah membuat racikan lidah buaya untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Ambil daun lidah buaya dan potong menjadi beberapa bagian, lalu kupas kulitnya.
  • Keluarkan dan ambil gel lidah buaya, haluskan dulu.
  • Lalu oleskan pada wajah kamu.
  • Diamkan selama 10-15 menit.
  • Bilas wajah dengan menggunakan air hangat.

6. Gula pasir

https://unsplash.com/

Berikutnya dari cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam secara alami, maka kamu juga bisa menggunakan gula sebagai scrub. Sebab terdapat asam glikolat dan asam alfa hidroksi yang ada dalam tebu yang berfungsi untuk membersihkan kulit mati dan meningkatkan pembentukan jaringan sel baru di kulit wajah.

Kamu ingin tahu bagaimana caranya untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam dengan gula pasir? Simak penjelasannya sebagai berikut.

Langkah membuat racikan gula pasir untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Siapkan gula dan minyak zaitun (takar dengan perbandingan 2 : 1).
  • 5 tetes jus lemon.
  • Campurkan semuanya hingga merata.
  • Aplikasikan masker scrub gula dengan cara mengoleskan pada bekas jerawat.
  • Diamkan dulu selama 15 menit.
  • Bilas dengan air hangat dan gunakan pelembab alami.
  • Lakukan setiap dua atau tiga kali sehari.

7. Madu

https://unsplash.com/

Sepertinya bahan satu ini bukan lagi rahasia yang memiliki fungsi untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam di wajah secara alami. Madu rupanya sudah sering dipakai untuk menghilangkan bekas jerawat dengan cepat. Karena bahan alami pada madu sangat banyak manfaatnya, kandungan antibiotik yang dimilikinya mampu mencegah infeksi penyebab radang pada jerawat yang ada di wajah.

Langkah membuat racikan madu untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Siapkan madu murni
  • Oleskan pada bekas jerawat
  • Biarkan hingga madu mengering
  • Bilas dan bersihkan dengan air hangat

8. Bawang Putih

https://unsplash.com/

Berikutnya dari cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam di wajah secara alami ada bawang putih yang bisa kamu pakai juga. Selain sebagai salah satu bahan pelengkap bumbu dapur, ternyata bawang putih juga dapat dimanfaatkan sebagai obat untuk menghilangkan bekas jerawat secara alam lho.

Sebab bawang putih memiliki kandungan senyawa thiacremonon sulfur yang mengandung anti bakteri yang fungsinya mampu untuk menghilangkan bekas jerawat. Kamu ingin tahu bagaimana cara kerjanya?

Langkah membuat racikan bawang putih untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Siapkan bawang putih secukupnya
  • Masukkan bawang putih ke dalam blender dan haluskan
  • Oleskan pada bekas jerawat
  • Biarkan selama 2 menit
  • Bilas dengan air hangat

9. Tomat

https://unsplash.com/

Cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam di wajah secara alami berikutnya bisa dengan menggunakan tomat. Sebab tomat memiliki kandungan vitamin A dan C yang bermanfaat baik untuk kulit.

Tomat juga bermanfaat untuk mengencangkan kulit dan juga bisa cepat menghilangkan bekas jerawat di wajah kamu. Penasaran bagaimana cara membuat ramuan ampuhnya?

Langkah membuat racikan tomat untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Siapkan buah tomat
  • Iris tomat tipis-tipis
  • Tempelkan pada area bekas jerawat di wajah kamu
  • Diamkan meresap selama 10 – 15 menit

10. Teh

https://www.pexels.com/

Kamu suka minum teh? Nah, siapa yang mengira jika teh juga memiliki manfaat untuk membantu menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam di wajah secara alami. Kamu pengin tahu bagaimana cara membuat teh yang bisa berfungsi untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam? Simak caranya di bawah ini.

Langkah membuat racikan teh untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Pertama biarkan sisa rendaman teh bertahan semalaman
  • Lalu usapkan air hasil rendaman teh tersebut ke area yang banyak memiliki flek hitam dan bekas jerawat
  • Diamkan sampai kering kemudian bilas dengan air hangat.

11. Pepaya

https://unsplash.com/

Pepaya juga mampu untuk mencerahkan kulit karena adanya kandungan enzim papain yang sangat bermanfaat. Selain itu pepaya juga membantu membersihkan wajah dari kotoran dan mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat terpapar sinar matahari.

Oleh karena itu pepaya sangat cocok sebagai cara menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam di wajah secara alami.

Langkah membuat racikan pepaya untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Pertama haluskan pepaya
  • Kemudian oleskan pada wajah yang terdapat flek hitam
  • Diamkan selama 20 menit lalu basuh muka dengan air bersih.

12. Oatmeal

https://unsplash.com/

Kandungan polysaccharides yang terdapat dalam oatmeal berfungsi untuk mengencangkan kulit dan membuang sel kulit mati. Kandungan ferulic acid dan vitamin E yang dimilikinya juga berfungsi untuk mempercerah kulit wajah dengan cepat.

Langkah membuat racikan oatmeal untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Pertama haluskan oatmeal dalam blender
  • Lalu campur dengan jus lemon atau madu
  • Setelah terdapat komposisi krim yang pas langsung oleskan pada wajah
  • Diamkan sampai kering, lalu bilas dengan air dingin.

13. Ekstrak Biji Anggur

https://i.pinimg.com

Ekstrak biji anggur juga menjadi bahan alami lain yang dapat membantu kamu menghilangkan bekas jerawat yang sudah menghitam. Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa ekstrak biji anggur yang dikonsumsi selama 6 bulan bermanfaat bagi orang yang memiliki kondisi kulit melasma, yang mirip seperti hiperpigmentasi pasca-inflamasi.

Untuk bisa membantu menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam, kamu bisa menggunakan minyak biji anggur yang sudah banyak dijual di toko kecantikan yang bisa langsung kamu aplikasikan ke wajah kamu yang sudah dibersihkan.

14. Kunyit

https://unsplash.com/

Kunyit adalah salah satu bahan alami yang cukup ampuh menghilangkan flek hitam. Kunyit memang cukup populer di dunia kecantikan, karena dapat mengatasi kerusakan kulit akibat radikal bebas dan mengurangi pigmentasi kulit. Bahkan kunyit dikenal sangat cepat dalam menghilangkan flek hitam di wajah secara alami lho.
Cara penggunaannya cukup mudah. Kamu ingin tahu bagaimana caranya?

Langkah membuat racikan kunyit untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Ambil dua sendok kunyit bubuk
  • Tambahkan sedikit susu dan perasan air jeruk, aduk hingga merata
  • Kemudian oleskan pada wajah yang terdapat flek hitam
  • Diamkan beberapa menit, lalu bilas dengan air hangat.
  • Lakukan 2-3 kali seminggu

15. Tabir Surya

https://www.pexels.com/

Menurut penelitian, pengobatan bintik-bintik hitam harus dimulai dengan menggunakan perlindungan terhadap matahari secara rutin. Jadi, mulai sekarang kamu bisa menggunakan tabir surya dengan SPF minimal 30 setiap hari secara berturut-turut.

Terlepas dari apakah hari itu cuaca mendung atau panas. Cara ini juga akan membantu mencegah terjadinya lebih banyak kerusakan pada kulit kamu.

Pilihlah tabir surya yang cocok di kulit kamu berdasarkan jelas kulit agar kamu bisa lebih nyaman.  Apalagi saat ini sudah ada banyak merek dan jenis tabir surya yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan kulit kamu.

16. Kayu cendana

https://img.alicdn.com

Mungkin bahan satu ini terlampau asing untuk kamu. Tapi nyatanya, kayu cendana juga menjadi cara yang sangat ampuh untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam pada wajah. Kandungan minyak yang terdapat pada kayu cendana rupanya mampu untuk membersihkan flek hitam secara keseluruhan.

Tidak hanya itu saja, wajah kamu juga jadi lebih berseri-seri dan lebih sehat. Cara penggunaannya cukup mudah. Ingin tahu bagaimana caranya? Simak tata caranya di bawah ini.

Langkah membuat racikan kayu cendana untuk menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam:

  • Larutkan bubuk cendana dengan campuran 1 sendok makan gliserin dan 3 sendok madu.
  • Lalu campuran tersebut diaduk dan oleskan pada wajah yang terdapat flek hitam.
  • Diamkan beberapa menit, kemudian bilas dengan air bersih.

Jadi, dengan demikian usai sudah penjelasan Mamikos tentang cara menghilangkan bekas jerawat flek hitam secara alami yang bisa disampaikan. Semoga dengan adanya artikel ini, kamu bisa lebih rajin dalam merawat diri dan tidak perlu minder lagi dengan apa adanya kamu sekarang.

Sebab yang terpenting dari semua tips yang sudah Mamikos berikan adalah bagaimana cara kamu menerima diri kamu seutuhnya, meski ada banyak kekurangan. Mamikos juga ingatkan untuk terus update info mengenai hunian kost-kostan kamu di aplikasi cari kos Mamikos yang bisa kamu unduh secara gratis di appstore dan playstore sekarang.

Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: