Catat! Ini Peraturan Terbaru UTBK Dan 5 Fakta UTBK Yang Perlu Kamu Tahu

Posted in: Latihan Soal
Tagged: Info UTBK

UTBK – Sebentar lagi para siswa yang duduk di bangku kelas XI akan segera menghadapi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Seperti yang kita ketahui, UTBK ini merupakan ujian bagi siswa SMA dan sederajat agar dapat masuk ke perguruan tinggi. Sistem UTBK sendiri mengacu pada seleksi yang berbasis efisiensi, transparan, dan akuntabel.

Info Peraturan UTBK dan Deretan Fakta UTBK Yang Wajib Diketahui

disk.mediaindonesia.com

Seperti yang diketahui, UTBK merupakan singkatan dari Ujian Tulis Berbasis Komputer. Di mana ujian yang satu ini merupakan tes masuk ke perguruan tinggi yang dilaksanakan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). LTMPT sendiri merupakan satu-satunya lembaga penyelenggara tes perguruan tinggi terstandar di Indonesia. UTBK juga merupakan syarat utama untuk mengikuti SBMPTN.

Apakah UTBK Itu Wajib?

Ujian tulis berbasis komputer (UTBK) adalah ujian wajib bagi siswa SMA dan sederajat untuk bisa masuk ke perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri). Nilai UTBK nantinya akan digunakan sebagai syarat utama Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) melalui jalur seleksi SBMPTN. Bahkan, nilai UTBK tak hanya menjadi syarat masuk perguruan tinggi negeri (PTN), sejumlah perguruan tinggi swasta (PTS) saat ini juga telah menggunakan nilai UTBK sebagai seleksi calon mahasiswa.

Berapa Nilai Maksimal UTBK?

Banyak yang tidak mengetahui bahwa supaya lulus SBMPTN, ada standar nilai UTBK yang aman hingga yang nilai maksimum. Standar nilai itu kiranya dapat menjadi acuan dalam mengukur seberapa besar kemungkinanmu diterima di jurusan impian. Diketahui bahwa standar nilai UTBK itu terbagi menjadi tiga kelompok besar, yakni:

  1. Kelompok pertama: kisaran nilai bawah yang berada pada nilai kurang dari 300 hingga di bawah 500.
  2. Kelompok kedua: kisaran nilai tengah yang berada di kisaran nilai 500 hingga 700.
  3. Kelompok ketiga: kisaran nilai maksimum yang berada di atas nilai 700.

Batas aman untuk dapat bersaing dalam lulus SBMPTN ialah pada kisaran nilai 500 atau di atas itu. Batas aman itu kiranya bisa membuatmu dapat bersaing ketat dengan kompetitor untuk diterima di jurusan yang sama. Meski disebut sebagai batas aman, bukan berarti kamu harus mengejar nilai 500. Sebisa mungkin kamu bisa meraih paling minimal nilai di kisaran 600. Dengan begitu, potensi kamu untuk diterima di jurusan impianmu lebih terbuka lebar.

Berapa Nilai UTBK Untuk Masuk PTN

Seperti yang sudah diketahui, nilai minimal di UTBK agar dapat masuk ke perguruan tinggi negeri (PTN) tujuan adalah 500. Akan tetapi, perlu kamu ketahui bahwa tiap jurusan dan PTN pastinya menerapkan standar nilai minimum yang berbeda-beda. Oleh sebab itu, kamu harus menaikkan standar nilaimu. Perlunya menaikkan standar nilai itu agar kamu bisa memacu diri agar dapat meraih nilai maksimum dalam UTBK 2022. Dengan memiliki nilai yang baik, potensimu masuk ke jurusan impian akan semakin terbuka lebar.

Kiranya, saran yang bisa kamu terapkan ialah kamu harus menargetkan nilai minimum UTBK-mu dua kali lebih tinggi dari standar nilai minimum. Artinya, bila standar nilai minimum 500 atau 600, maka kamu harus menargetkan diri meraih nilai di kisaran 700-800. Hitungan sederhana itu bisa dikatakan sebagai cara aman agar lulus SBMPTN. Untuk itulah, kamu harus belajar rajin sehingga dapat maksimal dalam UTBK nanti.

Bagaimana Cara Melihat Nilai UTBK

Informasi yang tak kalah penting terkait UTBK adahla cara untuk melihat dan memeriksa nilai UTBK. Setiap tahunnya, hasil UTBK akan diumumkan secara publik berupa skor UTBK para peserta. Untuk itu, kamu harus tahu bagaimana cara memeriksa dan melihat hasil nilai UTBK-mu. Hasil UTBK setiap tahunnya akan diumumkan di laman https://pengumuman-utbk.ltmpt.ac.id. Agar dapat mengaksesnya, ada tata cara yang harus dilakukan yakni:

  1. Pertama, kamu harus membuka laman tersebut.
  2. Kedua, kamu diharuskan menginput username dan password yang dipakai saat pendaftaran UTBK.
  3. Setelah itu, kamu pun sudah bisa mengakses informasi terkait nilai UTBK.

Oke, itu tadi sedikit informasi seputar peraturan hingga fakta-fakta terkait UTBK yang wajib untuk kamu ketahui. Semoga informasi di atas bisa berguna untuk kalian semua ya. Jika kamu masih memiliki pertanyaan lainnya seputar UTBK, kamu bisa gali informasi lebih banyak lagi melalui situs blog Mamikos. Buat kamu yang berencana ingin merantau ke luar kota untuk menempuh pendidikan, maka jangan lupa untuk download aplikasi Mamikos di ponsel kamu ya! Di aplikasi Mamikos kamu akan dengan mudah menemukan informasi seputar kost-kostan, sewa apartemen, hingga sewa rumah kontrakan dengan mudah yang bisa menjadi tempat tinggal kamu nantinya. Untuk itu, tunggu apalagi segera install aplikasi Mamikos sekarang juga di ponsel Android atau ponsel iOS kamu sekarang juga ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta