Cara Membuat Analisis SWOT Sederhana beserta Contohnya Lengkap
Tidak banyak orang yang melakukan analisa sebuah bisnis agar bisa sukses di masa depan. Namun kamu bisa memilih untuk melakukan analisis SWOT tersebut agar dapat mempersiapkan bisnis dengan lebih baik.
Cara Membuat Analisis SWOT Sederhana beserta Contohnya Lengkap – Apakah kamu pernah melihat ada sebuah perusahaan atau bisnis yang gulung tikar atau gagal begitu saja meski kamu tak tahu apa penyebabnya?
Apabila pernah seperti itu, ada kemungkinan besar bisnis atau perusahaan tersebut belum mengenal yang namanya SWOT. Apakah ini adalah kali pertama kamu mendengar mengenai analisis SWOT tersebut?
Jika iya, maka Mamikos sarankan untuk membaca artikel kali ini sampai tuntas. Sebab, dalam artikel ini Mamikos akan memberikan info lengkap mengenai pengertian analisis SWOT, seperti apa contohnya dan bagaimana cara membuatnya.
Info ini akan sangat berguna untuk kamu yang sudah mempersiapkan untuk membuat sebuah bisnis di masa depan.
Beberapa Contoh Analisis SWOT: Pengertian, Faktor dan Cara Membuat
Daftar Isi [hide]

Di atas sudah Mamikos berikan sedikit gambaran pembahasan apa yang akan Mamikos berikan pada kesempatan ini.
Jadi analisis SWOT merupakan faktor yang cukup esensial dalam hal menganalisis suatu kelebihan, kelemahan, potensi, hingga intimidasi dari sebuah perusahaan atau bisnis tertentu.
Saat kamu berencana untuk memulai sebuah usaha atau bisnis, maka penting sekali untuk kamu membuat yang namanya perencanaan dengan matang.
Selain menentukan jenis produk yang akan dipasarkan, nama merek produk, hingga anggaran, sebaiknya kamu pun tidak lupa untuk memikirkan di mana posisi kamu apabila dibandingkan dengan rival atau kompetitor.
Nah, analisis SWOT tersebut amat diperlukan oleh sebuah bidang usaha atau bisnis supaya target atau tujuan bisnis bisa tercapai. Baik bisnis yang saat ini sedang berjalan atau masih dalam tahap perencanaan.
Perlu diketahui juga bahwa jenis analisis SWOT ini sudah berusia cukup lama. Analisis SWOT pertama kali dikenal pada awal tahun 60’an di kana sejak itu analisis ini sudah dipakai oleh banyak sekali perusahaan.

Advertisement
Di bawah ini sudah Mamikos rangkum penjelasan mengenai makna analisis SWOT, faktor serta bagaimana cara membuat analisis SWOT tersebut. Simaklah dengan saksama penjelasannya di sini.
Penjelasan Mengenai Analisis SWOT

SWOT merupakan kependekan dari dari empat kata dalam bahasa Inggris yakni Strength yang adalah Kekuatan), Weakness yang adalah Kelemahan, Opportunities yang adalah Peluang atau Kesempatan, dan Threats yang adalah Ancaman.
Lantas apa saja makna dari empat kata tadi dalam konteks usaha atau bisnis? Setiap usaha atau bisnis tidak akan menggapai kesuksesannya apabila tidak memiliki perencanaan yang matang dan baik.
Mungkin kamu berpikir bahwa ada banyak bisnis tanpa modal yang hanya berdasarkan teori berlebihan pun masih bisa mendatangkan keuntungan.
Namun, keuntungan yang seperti apa dulu? Apakah dapat bertahan hingga meningkat? Apakah dapat langgeng dan menjadi besar? Jika hanya mendatangkan untung saja memang masih ada kemungkinan. Tapi kalau sampai sukses, belum tentu.
Sebab semua pebisnis atau pengusaha pasti mempunyai beberapa tujuan yang ingin mereka capai. Tanpa memiliki strategi yang jelas, maka sejumlah tujuan tersebut sangat mungkin sulit untuk diwujudkan.
Nah, untuk dapat mengembangkan strategi ini dibutuhkan hasil analisis dari SWOT tersebut. Malah, teknik analisis SWOT bukan hanya bisa digunakan oleh para pelaku usaha atau pebisnis saja lho.
Untuk seseorang yang hendak mewujudkan impian karir atau pekerjaannya juga amat memungkinkan untuk menggunakan analisis SWOT tersebut.
Unsur dari SWOT
SWOT memiliki sejumlah keuntungan bagi pebisnis atau pelaku usaha. Salah satu keunggulan SWOT adalah ia dapat menjadi peta dalam perencanaan dengan lebih taktis, tajam, dan bisa dipraktikkan oleh siapa saja.
Model dari analisis SWOT ini memang paling sering digunakan dalam usaha atau bisnis sebab lebih mudah dipahami.