3 Contoh Artikel tentang Sekolah SMA, SMK, SMP yang Menarik
Untuk bisa menulis artikel dengan baik, salah satu caranya adalah membaca serta mengamati contoh artikel yang sudah tersedia.
3 Contoh Artikel tentang Sekolah SMA, SMK, SMP yang Menarik – Contoh artikel tentang sekolah penting untuk disimak!
Artikel sendiri cukup mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Entah itu dari majalah, koran, hingga media online seperti Google.
Walau terkadang, kamu tidak menyadari tulisan yang sedang dibaca termasuk salah satu contoh artikel.
Ini Dia Contoh Artikel tentang Sekolah
Daftar Isi [hide]

Meski sangat mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Namun ternyata, masih ada banyak orang yang belum tahu apa pengertian dari artikel. Jangan khawatir!
Karena pada ulasan kali ini, akan membahas mengenai artikel secara lengkap. Terutama perihal artikel pendidikan sekolah.
Pada dasarnya, artikel memiliki makna sebagai suatu karangan atau rangkaian kalimat yang sengaja dibuat berdasarkan opini dan fakta. Tujuannya untuk dipublikasikan ke media, baik melalui cetak maupun online.
Penulisan artikel sebenarnya mengandung maksud untuk menyampaikan sebuah gagasan. Gagasan tersebut memuat data dan fakta secara faktual.
Rangkaian tulisan pada artikel ini, nantinya akan mendidik, meyakinkan, serta menjadi sarana hiburan untuk para pembaca.

Advertisement
Selain itu, topik atau tema pada sebuah artikel bisa tersaji dalam bentuk opini.
Opini ini umumnya dipakai untuk mengungkapkan tanggapan, tentang suatu perkara yang sedang terjadi di kalangan masyarakat. Sekaligus memberikan solusi untuk memecahkan permasalahan tersebut.
Namun penting untuk selalu diperhatikan. Dalam menulis sebuah artikel, seluruh opini serta solusi yang dipaparkan harus berangkat dari fakta dan data akurat.
Sehingga, kebenaran informasi di dalamnya bisa dipertanggungjawabkan.
Tujuan penulisan artikel tentunya berbeda-beda, tergantung struktur teks yang ditulis. Misalnya saja, tujuan dari artikel teks eksplanasi adalah untuk menjelaskan dan menjabarkan perihal sesuatu.
Sedangkan, struktur artikel teks prosedur bertujuan untuk memberi petunjuk kepada para pembaca.
Sedangkan artikel tentang sekolah sendiri, merupakan rangkaian tulisan atau gagasan mengenai dunia pendidikan.
Materinya dibuat khusus untuk membahas kumpulan artikel pendidikan, yang ada di lingkungan sekolah. Termasuk aktivitas para guru dan siswa.