Contoh Berita dan Kesimpulannya dalam Bahasa Indonesia Lengkap

Contoh berita dan kesimpulannya – Ketika ingin membuat kesimpulan dari teks berita, tentunya tidak bisa dibuat secara asal-asalan.

Sebab, kesimpulan tersebut nantinya harus bisa mengandung inti dari sebuah berita yang sedang dibicarakan. 

Namun, sebelum mempelajari contoh-contoh teks berita dan kesimpulannya, akan lebih baik kamu tahu lebih dalam terkait apa itu teks berita dan tata cara menyimpulkannya.

Maka dari itu, coba silahkan simak penjelasannya berikut. 

Mengenal Teks Berita, Struktur, Serta Contoh berita dan kesimpulannya

https://unsplash.com/@anniespratt

Perlu kamu ketahui, berita merupakan sebuah teks yang membahas seputar peristiwa atau kejadian yang baru saja terjadi dan sedang hangat-hangatnya. 

Lalu, menurut Kamus Besar bahasa indonesia, berita mempunyai arti sebagai sebuah keterangan atau informasi yang didalamnya memuat sebuah peristiwa atau kejadian yang baru saja terjadi. 

Biasanya, teks berita ini ditulis untuk memberikan info kepada semua masyarakat supaya tidak ketinggalan update tentang kejadian sekitar serta dunia luar. 

Untuk platform penyebaran berita, biasanya disampaikan melalui tulisan atau lisan di media elektronik. Namun, kabar berita juga sering disebarkan melalui koran atau beberapa majalah lainnya. 

Nah, teks berita ini juga mempunyai ciri-ciri supaya bisa dikatakan sebagai berita yang valid dan menarik. 

Pada umumnya, teks berita mempunyai ciri-ciri yaitu faktual, aktual, dan objektif. Selain itu, peristiwa maupun kejadian yang dibicarakan harus sesuai dengan keadaan tanpa dibuat-buat. 

Tak hanya itu saja, teks berita juga harus memuat unsur 5W + 1H ( What, who, Where, When, Why, dan How). 

Lalu, untuk bahasa yang digunakan juga harus formal dan semenarik mungkin, supaya bisa menarik minat baca khalayak umum. 

Tak ketinggalan juga, setiap judul yang dituliskan juga harus memuat inti sebuah topik berita tersebut. 

Dalam penulisan teks berita juga harus memperhatikan strukturnya supaya bisa menjadi sebuah teks yang padu dan informatif. Nah, berikut ini serangkaian struktur teks berita yang perlu kamu perhatikan.

Struktur Teks Berita

Seperti yang sudah dijelaskan, teks berita mempunyai struktur yang runtut. Hal tersebut bertujuan untuk membantu menciptakan sebuah tulisan berita yang padu dan juga tepat. 

Nah, untuk strukturnya sendiri kamu bisa memperhatikan berikut ini.

1. Judul Berita

Dalam sebuah berita, tentunya judul menjadi salah satu hal yang sangat penting. Judul berita tersebut nantinya yang akan mengarahkan pembaca untuk membaca berita tersebut. 

Nah, karena hal tersebut, dalam menulis judul berita tentunya harus membuatnya semenarik mungkin supaya bisa menarik minat banyak orang untuk membacanya. 

Biasanya, di dalam judul berita tersebut harus mengandung inti pokok dari berita yang disampaikan penulis. 

2. Kepala Berita

Struktur berita yang berikutnya yaitu kepala berita. Pada bagian ini berisi tentang informasi pokok yang ingin diberitakan. 

Biasanya, di bagian kepala berita mengandung unsur 5W + 1H yang penyajiannya harus jelas, singkat dan juga tidak bertele-tele. 

Hal tersebut guna untuk memberikan inti dari berita yang akan dijabarkan pada struktur berikutnya.

3. Isi Berita

Pada bagian isi berita ini nantinya akan memuat atau menjadi sebuah penjabaran dari struktur kepala berita yang sebelumnya. 

Jika pada bagian kepala berita hanya memuat inti dari pembahasan topik peristiwa secara singkat, maka pada bagian ini akan mengajarkannya secara terperinci. 

Pada umumnya, bagian isi berita ini mempunyai teks yang cukup panjang, sebab akan menjelaskan kronologi suatu kejadian dari awal terjadinya hingga puncak masalah. 

Untuk unsur 5W + 1H juga harus dimasukkan ke dalam bagian isi berita ini. 

4. Ekor Berita

Di bagian ekor berita ini sebenarnya hanya memuat kesimpulan atau beberapa informasi tambahan saja yang tidak terlalu penting. 

Jadi, walaupun struktur ini tidak dicantumkan, maka tidak akan mempengaruhi isi berita yang sedang dibicarakan.

Itulah sejumlah struktur teks berita yang bisa kamu coba perhatikan. Dengan urutan struktur berita di atas, tentunya akan membantu penulis dalam menyajikan teks yang runtut, jelas, dan juga bersifat informatif. 

Nah, setelah membaca struktur di atas, kamu juga perlu mengetahui bagaimana langkah-langkah untuk menyimpulkan teks berita. Untuk itu, langsung saja simak berikut.

Langkah-langkah Menyimpulkan Isi Teks Berita

Ketika sudah membaca berita, tentunya kita harus bisa menyimpulkan isi yang tersirat dari teks berita tersebut. 

Nah, supaya bisa mendapatkan kesimpulannya tersebut, pembaca juga harus pandai dalam menyimpulkannya. 

Berikut ini ada sejumlah langkah-langkah untuk membuat kesimpulan dari sebuah kabar berita.

1. Simak dan Baca Dengan Seksama

Supaya bisa menyimpulkan teks berita dengan tepat dan benar, tentunya kamu harus membaca dan menyimak berita tersebut dengan seksama.

Pastikan kamu membaca semua isi beritanya dari awal hingga akhir. Atau kamu juga memfokuskan bacaan pada bagian kepala berita atau lead.

2. Mencatat Pokok-Pokok Isi Berita

Langkah berikutnya yang perlu kamu lakukan yaitu mencatat pokok-pokok isi berita. Biasanya, hal yang perlu dicatat yaitu mencakup unsur 5W + 1H ( Apa, Siapa, Kapan, Dimana, Mengapa, dan Bagaimana).

3. Mulai Membuat Kesimpulan

Setelah mencatat pokok-pokok isinya di atas, langkah berikutnya yaitu kamu bisa mulai menyimpulkan teks berita tersebut. 

Dengan menyimpulkan teks berita ini, berarti otomatis kamu sudah paham terkait apa yang disampaikan penulis pada teks berita tersebut.

Contoh Berita dan Kesimpulannya

Untuk menambah pemahaman terkait teks berita, kamu bisa mencoba menelaah sejumlah contoh-contohnya berikut beserta kesimpulannya.

“Sejumlah Anak Gowa yang Berkunjung Ke Kampung Literasi Di Rumah Hijau Denassa”

Pengurus Forum Anak Gowa pada periode 2017/2018, yang dikenal sebagai Forum Anak Hasanuddin Tamallajua (Fahasta), melakukan kunjungan ke Kampung Literasi Borongtala. 

Mereka mengunjungi RHD alias Rumah Hijau Denassa, yang terletak di Jl. Borongtala Nomor 58 A, Kel. Tamallayang, Kec. Bontonompo, Kab. Gowa. 

Pada tanggal 6 Juni 2017, tim yang dipimpin oleh Ketua Fahasta, yaitu Hasmita Nurzakia, beranggotakan lima orang melakukan kunjungan tersebut. 

“Kami semua berencana untuk melaksanakan Lincah di sini,” Ucap Mita atau biasa dipanggil Hasmita pada pengelola RHD. Mita sepakat datang bersama dengan Andi Muh. Disebutkan bahwa Bintang duta anak Sulsel tahun 2017, lalu Aprilya Nur Kinanti sebagai duta anak Gowa tahun 2017, serta Tri Yasmin Januarsih Mahka sebagai duta anak Gowa tahun 2015.

Pada tanggal 15 Juni 2017, rencananya organisasi yang telah menghimpun anak-anak di Gowa ini akan melakukan Lingkar Baca Fahasta (Lincah). 

Kegiatan Lincah tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mendorong minat baca anak-anak di Gowa. 

Kegiatan yang ada di Kampung Literasi Borongtala untuk kali ini menjadi sebuah kegiatan pertama kali untuk membuka program Lincah.

Membuat Kesimpulan Teks Berita di Atas : 

– Apa : Kegiatan Kunjungan ke Kampung Literasi 

– Siapa : Para Pengurus Forum Anak di Gowa

– Dimana : Kampung Literasi Borongtala, tepatnya di Rumah Hijau Denassa (RHD). Untuk lokasinya sendiri terletak di Jalan Borongtala 58 A, Kelurahan Tamallayang, Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa.

– Kapan : pada hari ini (06/06/2017)

– Mengapa : Untuk mendorong minat para para anak-anak di Gowa

– Bagaimana : Kegiatan yang ada di Kampung Literasi Borongtala ini dilakukan untuk pertama kalinya guna membangun sebuah program Lincah.

Kesimpulan : Para Pengurus Forum Anak di Gowa melakukan kegiatan kunjungan ke Kampung Literasi Borongtala tepatnya di Rumah Hijau Denassa (RHD) pada hari ini (06/06/2017). Kunjungan tersebut dilakukan guna untuk mendorong minat para anak-anak di Gowa. Kegiatan tersebut juga pertama kalinya dibuka yang bertujuan membangun sebuah program Lincah. 

“Manchester City Mencatatkan rekor kemenangan Paling Banyak di Liga Inggris”

Manchester City kian hari semakin menunjukkan kekuatannya dalam bersaing untuk merebutkan gelar juara di Liga Inggris setelah berhasil mendapatkan kemenangan dan meyakinkan atas Newcastle pada skor empat gol tanpa disusul lawan pada Liga akhir pekan lalu (19/12/21).

Pada laga yang telah diselenggarakan di St James Park itu, City berhasil merayakan gol ke gawang Newcastle lewat aksi Ruben Dias pada menit yang ke-5, Joao Cancelo menit ke-27, Riyad Mahrez menit ke-63’, dan Raheem Sterling yang berhasil mencetak gol penutup di menit ke-82.

Sebuah kemenangan ini juga menjadi sebuah penguat The Citizens, atau bisa dijuluki Manchester City, dalam perolehan puncak babak sementara di Liga Inggris dengan capaian skor 44 poin, serta unggul dalam tiga angka lebih banyak daripada Liverpool yang bertahan di 2-2 pada markas Tottenham Hotspur di hari yang sama.

Perolehan tersebut juga menjadi pemecah rekor terbaru untuk kemenangan terbanyak dalam Liga Inggris. 

The Citizens juga telah berhasil mencatatkan 34 kemenangan dari jumlah 42 pertandingannya pada Liga Inggris di tahun 2021.

City juga mampu mengungguli Liverpool yangdulunya sempat menorehkannya dengan 33 kemenangan pada tahun 1982.

Tak hanya itu saja, Manchester City juga telah meraih kesuksesan dalam mencatatkan 106 gol pada liga di tahun 2021. 

The Citizens berhasil menjadi sebuah tim yang terbilang paling produktif dalam satu tahun kalender, serta juga menjadi rekor baru untuk Premier League sejak tahun 1992.

Membuat Kesimpulan Teks Berita Diatas :

Apa : Manchester City Mencatatkan rekor kemenangan Paling Banyak di Liga Inggris

Siapa : Manchester City

Kapan : akhir pekan lalu (19/12/21)

Dimana : Laga yang digelar di St James Park

Mengapa : Manchester City telah berhasil mendapatkan kemenangan dan meyakinkan atas Newcastle pada skor empat gol tanpa disusul lawan

Bagaimana : Manchester City telah berhasil mendapatkan kemenangan atas bantuan Ruben Dias di menit ke-5, Lalu Joao Cancelo pada menit ke-27, Riyad Mahrez menit ke 63, serta Raheem Sterling.

Kesimpulan : Manchester City kembali mencatatkan rekor kemenangan paling banyak di Liga Inggris tepatnya di Laga yang digelar di St James Park pada akhir pekan tanggal (19/12/21). 

Berkat bantuan Ruben Dias yang terjadi pada menit ke-5, Lalu Joao Cancelo di menit ke-27, Riyad Mahrez (63) serta Raheem Sterling Manchester City memperoleh skor empat gol tanpa disusul Newcastle.

“Kecelakaan Lalu Lintas di Jalan Utama Kota ABC, Dua Orang Terluka”

Pada hari Selasa pukul 08.00 pagi, terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Utama Kota ABC. Sebuah mobil sedan menabrak sebuah truk yang sedang parkir di tepi jalan. 

Akibatnya, dua orang yang berada di dalam mobil sedan mengalami luka-luka dan segera dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Menurut saksi mata, kecelakaan terjadi ketika sopir mobil sedan kehilangan kendali atas kendaraannya dan tidak bisa menghindari truk yang tidak memiliki penandaan yang jelas. Kondisi jalan pada saat itu juga cukup licin karena hujan lebat.

Petugas kepolisian segera tiba di lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. Mereka mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi dan memeriksa rekaman CCTV di sekitar area kecelakaan. 

Pihak berwenang juga mengimbau pengemudi untuk selalu berhati-hati dan mengikuti peraturan lalu lintas demi keselamatan mereka sendiri dan pengguna jalan lainnya.

Kesimpulan:

Kecelakaan lalu lintas di Jalan Utama Kota ABC, yang melibatkan mobil sedan dan truk, menyebabkan dua orang terluka. 

Kondisi jalan yang licin karena hujan lebat dan kurangnya penandaan yang jelas pada truk menjadi faktor utama penyebab kecelakaan tersebut.

Demikian informasi terkait struktur serta contoh berita dan kesimpulannya seperti penjelasan di atas. 

Jadi, dalam menyimpulkan sebuah berita, tentunya juga harus mencantumkan unsur 5W + 1H ( Apa, siapa, kapan, dimana, mengapa, dan bagaimana). 

Semoga dengan penjelasan diatas, bisa membantu kamu untuk menyimpulkan teks berita dengan benar dan tepat. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta