60 Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SD SMP SMA Kurikulum Merdeka 2024

60 Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SD SMP SMA Kurikulum Merdeka 2024 โ€” Dalam menuliskan rapor kurikulum merdeka, guru perlu memperhatikan apa saja aspek yang harus dituliskan.

Selain itu, gaya penulisan atau deskripsi guru dalam catatan wali kelas di tiap jenjang juga perlu diperhatikan supaya catatan wali kelas yang diberikan bisa dipahami murid dan walinya.

Berikut beberapa contoh catatan wali kelas keren di rapor SD, SMP, SMA kurikulum 2024 yang bisa kamu jadikan referensi!๐Ÿ“๐Ÿ˜‰

Kumpulan Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SD SMP SMA Kurikulum Merdeka 2024

freepik.com

Menjelang akhir semester, wali kelas perlu menyusun rapor untuk menginformasikan hasil pembelajaran siswa kepada orang tua dan wali murid.๐Ÿ“‹๐ŸŽ“

Rapor ini akan menjadi bahan evaluasi siswa supaya pembelajaran di semester depan menjadi lebih baik lagi.

Dalam penerapan kurikulum merdeka, wali kelas perlu mengisikan catatan di rapor yang biasanya berisi motivasi supaya siswa lebih giat belajar atau saran tepat sasaran yang bisa diterapkan supaya proses belajar lebih efektif.

Catatan wali kelas juga bisa menggambarkan bagaimana capaian sikap siswa selama proses pembelajaran terjadi supaya wali murid bisa mendapat gambaran kompetensi non akademis yang anak mereka miliki.

Supaya kamu lebih paham bagaimana cara bentuk catatan wali kelas yang benar, berikut Mamikos hadirkan contoh catatan wali kelas keren yang cocok diterapkan di rapor SD, SMP dan SMA. Simak, ya!

Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SD Kurikulum Merdeka 2024 Bagian 1

  1. Orang sukses adalah orang yang tidak pernah berhenti di saat gagal. Terus belajar ya supaya semester depan prestasimu lebih meningkat.๐Ÿ“ˆ๐Ÿ†
  2. Perbanyak latihan membaca dan menulis di rumah supaya kamu lebih cekatan lagi dalam menulis dan membaca, ya!
  3. Kamu sangat aktif bertanya hal-hal yang tidak kamu pahami dan mengerjakan tugas dengan maksimal. Pertahankan terus sikap-sikap ini, ya!
  4. Ananda (nama siswa) selalu bersikap sopan kepada guru dan teman. Akhlak Ananda (nama siswa) sangat bagus karena tidak pernah lupa berdoa setiap akan melakukan kegiatan.
  5. (Nama siswa) sering terlihat lelah dan mengantuk di jam pelajaran. Usahakan tidur tepat waktu saat malam hari supaya kamu bisa menerima pelajaran dengan kondisi prima, ya.
  6. (Nama siswa) merupakan siswa yang supel dan ramah sehingga banyak teman-teman yang menyukainya. Tapi jangan lupa ya, saat pelajaran berlangsung harus tetap fokus belajar. Kurangi bersenda gurau dengan teman saat pelajaran ya, Nak.
  7. Bakat Ananda (nama siswa) dalam dunia seni sangat bagus. Coba lebih tekuni lagi hobi menggambar dan mewarnainya karena bakat Anda (nama siswa) sangat menonjol di bidang ini.๐ŸŽจ
  8. Ananda (nama siswa) sangat pandai berhitung mulai dari penjumlahan dan pengurangan. Asah terus bakatmu di bidang ini ya, Nak!
  9. (Nama siswa) terlihat sangat percaya diri dan berani untuk memimpin teman-temannya berbaris maupun memberi hormat kepada guru. Pertahankan sikap ini, semoga di masa depan nanti Ananda bisa menjadi pemimpin yang hebat.
  10. (Ananda) bisa memainkan alat musik tradisional dengan baik. Terus asah bakatmu di bidang musik. Semoga di masa depan Ananda bisa membantu kelestarian alat musik tradisional Indonesia, ya.

Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SD Kurikulum Merdeka 2024 Bagian 2

  1. Selamat atas prestasi Ananda (Nama siswa) di semester ini. Pertahankan prestasi membanggakan ini di semester depan, ya!
  2. Prestasi (nama siswa) merupakan buah kerja keras dan ketekunan belajar, tetap semangat dan tekun belajar di semester depan ya, Nak!
  3. Di semester depan, kamu harus bisa lebih baik dalam manajemen waktu supaya tidak sering datang terlambat ke sekolah maupun mengumpulkan tugas. Semangat, kamu pasti bisa!
  4. Ananda (nama siswa) selalu dalam kondisi sehat dan bugar. Terlihat bakat dan minatnya menonjol di bidang olahraga, coba kembangkan bakatmu di bidang ini di semester depan, ya!๐Ÿคพ
  5. Belajar bukan hanya tentang hasil tapi juga proses. Usaha Ananda (nama siswa) dalam belajar dan bertanya secara aktif di kelas patut diapresiasi, selama kamu tidak patah semangat semester depan hasil yang kamu inginkan pasti tercapai. Semangat!
  6. Tingkatkan motivasi belajarmu di semester depan demi masa depan yang gemilang ya, Nak!
  7. Ananda (nama siswa) memiliki budi pekerti yang baik. Peran orang tua di rumah untuk mendidik dan menjadi panutan anak di rumah sangat bagus. Pertahankan terus, ya!
  8. Prestasimu semester ini melesat jauh dibanding semester sebelumnya. Pertahankan prestasimu supaya terus jadi kebanggan orangtuamu ya, Nak!
  9. Jangan berkecil hati meski di bidang akademik prestasimu belum terlalu menonjol, kamu memiliki keunggulan di bidang non akademik yang belum kamu eksplor. Semangat ya!
  10. Selamat atas prestasimu di semester ini. Tetap rendah hati dan membumi, sebab akan sia-sia suatu ilmu tanpa akhlak dan adab.

Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SMP Kurikulum Merdeka 2024 Bagian 1

  1. Konsisten adalah kunci keberhasilan. Jangan cepat lelah atau bosan dalam belajar supaya hasil yang kamu raih maksimal.
  2. Prestasimu saat ini adalah hasil buah kerja kerasmu satu semester ke belakang, terus usahakan yang terbaik, berdoa dan minta restu orangtua supaya jalanmu dipermudah. Semangat, Nak!
  3. Coba kelola lagi kegiatan-kegiatanmu di luar jam sekolah seperti ekstrakurikuler dan OSIS supaya tidak mengganggu fokus utamamu sebagai pelajar, ya!
  4. Jangan kecewakan kepercayaan ayah dan ibu yang memberimu kesempatan menuntut ilmu dengan membolos, semester depan jangan diulangi lagi ya!
  5. Jaga terus prestasimu seperti semester ini supaya kamu bisa masuk SMA yang kamu idamkan.
  6. Masa depan cerah yang menunggumu semakin dekat, jangan sia-siakan usahamu karena salah pergaulan ya.
  7. Selain prestasi yang selalu meningkat, tanggung jawab yang kamu lakukan sebagai bendahan kelas juga perlu diapresiasi.  Pertahankan semua prestasi baikmu ini di semester depan, ya!
  8. Prestasimu di bidang akademikmu sangat bagus. Tapi, jangan lupa untuk berteman dan bersosialisasi, ya. Manusia pada dasarnya adalah makhluk sosial.
  9. Sifat perfeksionismu dalam mengerjakan tugas dan belajar membuahkan hasil positif. Meski begitu, istirahat dan menghabiskan waktu dengan teman-teman juga perlu.
  10. Jangan bermain ponsel ketika jam pelajaran berlangsung. Fokus pada apa yang guru sampaikan.๐Ÿ“ฑ

Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SMP Kurikulum Merdeka 2024 Bagian 2

  1. Gunakan waktu luang untuk hal-hal positif seperti membaca buku di perpustakaan maupun membaca Al-Qurโ€™an di musala ketimbang membolos atau berkelahi.๐Ÿ“–
  2. Kerja bagus selama satu semester ini, lanjutkan ketekunanmu dalam belajar di semester depan ya!
  3. Kamu sudah mengerti dengan baik apa itu tanggung jawab dan dan kerja keras dengan selalu mengumpulkan tugas tepat waktu.
  4. Kamu termasuk siswa cerdas yang mudah sekali menerima materi pelajaran yang ada. Jangan cepat puas diri tapi juga tetap rendah hati pada siapapun, ya!
  5. Kamu bukan hanya siswa yang pandai tapi juga tidak sombong dan mau berbaik hati mengajarkan hal-hal yang kamu kuasai kepada teman. Lanjutkan perbuatan muliamu itu, ya!
  6. Ukir prestasi yang lebih baik lagi di semester depan supaya kamu bisa masuk SMA favoritmu, ya!
  7. Perilaku jujurmu baik saat mengerjakan tugas, ujian maupun di luar kegiatan belajar patut diapresiasi. Lestarikan sikap ini karena di masa depan supaya langkahmu membawamu pada kebaikan.
  8. Ulas kembali materi pelajaran di rumah jika dirasa kegiatan belajar di kelas belum membuatmu paham. Kamu juga bisa bertanya pada guru, teman atau orangtua untuk membantumu.
  9. Semester ini nilaimu di bidang sains sangat menonjol, selamat karena kamu sudah menemukan di mana minat dan bakat yang kamu miliki.
  10. Persiapkan diri dengan baik dari sekarang supaya kamu tidak kebingungan saat menentukan pendidikan di jenjang berikutnya. Semangat!

Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SMA Kurikulum Merdeka 2024 Bagian 1

  1. Keaktifan serta keingintahuan kamu di kelas sangat besar. Pertahankan terus sifat-sifat positif ini kedepannya supaya kamu terbiasa berpikir kritis.
  2. Fokuskan diri dan perhatianmu sepenuhnya pada kegiatan belajar supaya kamu tidak menyesal di kemudian hari.
  3. Tidak ada usaha yang sia-sia. Jika semester ini usahamu belum membuahkan hasil, maka bisa jadi hasilnya terlihat di semester depan asal kamu tidak menyerah duluan. Semangat!
  4. Perkembanganmu semester ini seperti bunga kuncup yang mulai merekah. Selamat ya!
  5. Niatmu yang tulus untuk belajar terlihat jelas dari usahamu mengikuti kegiatan belajar dengan baik. Semangat ya, semoga semester depan hasil belajarmu lebih memuaskan!
  6. Ilmu yang kamu pelajari di sekolah merupakan investasi untuk masa depanmu sendiri. Jangan bermalas-malasan, ayo semangat!โœŠ
  7. Sebiji ilmu yang guru dan orang tua tanamkan, semoga menjadi pohon rindang yang mengayomimu di masa depan. Jangan lupa siram bibit-bibit itu dengan kerja keras dan kesungguhanmu, ya!
  8. Prestasimu semester ini menempatkanmu menjadi siswa terbaik di kelas. Pertahankan prestasimu sekarang sampai saatnya lulus nanti, ya!
  9. Belajar tidak hanya dilakukan di sekolah, teruslah belajar di rumah dan di tempat lain supaya kamu terbiasa belajar giat.
  10. Bakatmu di bidang akademik mulai terlihat, jika kamu rajin mengasahnya, kamu bisa menjadi siswa unggulan

Contoh Catatan Wali Kelas Keren di Rapor SMA Kurikulum Merdeka 2024 Bagian 2

  1. Manusia terlahir unik dengan kemampuan dan bakatnya masing-masing. Selamat karena semester ini kamu sudah menemukan bakatmu yang sebenarnya, ya!
  2. Asah terus kemampuan berkomunikasimu yang unggul itu. Kamu bisa mulai mempelajari bahasa asing yang kamu minati sebagai bekalmu di masa depan.
  3. Kemampuanmu dalam bidang debat mengantarkan segudang prestasi dan kesempatan baru bagimu di semester ini. Selamat dan sukses terus, ya!
  4. Semester ini kemajuan belajarmu terhitung pesat, tingkatkan terus usahamu di semester depan supaya beasiswa yang kamu incar bisa kamu raih!
  5. Siswa keren di mata orangtua dan guru bukan siswa yang eksis dan viral di media sosial, tapi siswa yang tidak melupakan pendidikannya dan mengusahakan yang terbaik bagi orang-orang yang mempercayainya. Yuk, belajar lebih giat lagi!
  6. Bermain game tidak dilarang, apalagi jika berfungsi mengusir kejenuhan saat belajar. Tapi jangan sampai kecanduan dan kewajiban belajar sampai dilupakan, ya.๐ŸŽฎ
  7. Pertahankan prestasimu di semester depan dan mulai pelajari skill-skill baru yang menunjang cita-citamu, ya!
  8. Mengukir prestasi memang tidak mudah, butuh kedisiplinan dan kerja keras. Kamu sudah mengusahakan kemampuan terbaikmu semester ini. Selamat ya, Nak!
  9. Tidak ada mata pelajaran pelajaran yang tidak penting, terus usahakan yang terbaik di semua bidang meski hasilnya Tuhan jugalah yang menentukan.
  10. Jangan takut akan kegagalan sebelum kamu memulai belajar apapun karena kegagalan hanya kesuksesan yang datang belakangan.

Penutup

Nah, itu dia 60 contoh catatan wali kelas keren di rapor SD, SMP dan SMA yang bisa kamu jadikan referensi dalam membuat catatan wali kelas di rapor kurikulum merdeka.โœ๏ธ

Apabila kamu mencari contoh deskripsi ekskul dan contoh kesan dan pesan untuk guru, kamu juga bisa menemukannya di blog Mamikos, lho!๐Ÿ˜„

Referensi:


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta