Contoh Cerita Fantasi Total dan Irisan Singkat Beserta Cara Membuatnya

Contoh Cerita Fantasi Total dan Irisan Singkat Beserta Cara Membuatnya – Terdapat dua jenis cerita fantasi yang umum diketahui, antara lain cerita fantasi yang bersesuaian dengan kehidupan nyata, dan cerita fantasi yang didasarkan atas latar cerita.

Cerita fantasi total dan cerita fantasi irisan sendiri masuk dalam kategori jenis cerita fantasi berdasarkan kesesuaiannya dalam kehidupan nyata.

Simak contoh cerita fantasi total dan irisan hingga cara membuatnya berikut ini.

Melalui pembacaan terhadap contoh cerita fantasi total dan irisan ini kamu akan lebih cakap menulis cerita fantasi.

Berikut Cara Membuat Hingga Contoh Cerita Fantasi Total dan Irisan

unsplash.com/AnthonyTran

Cerita fantasi adalah salah satu jenis karya sastra yang ditulis seperti cerita pada umumnya namun dengan menghadirkan karakter atau setting yang cenderung tidak masuk akal.

Teks cerita fantasi sendiri berbentuk seperti karangan atau tulisan untuk menuturkan, menggambarkan, atau membayangkan berbagai perbuatan, pengalaman, dan kejadian berupa angan-angan, khayalan, imajinasi, atau rekaan belaka.

Menulis cerita fantasi memungkinkan kamu untuk membuat hal-hal yang tidak mungkin menjadi mungkin.

Cerita fantasi biasanya mengandung hal-hal yang sengaja dibuat melebihi logika dan tidak terjadi di dunia nyata, tetapi dapat terjadi dalam cerita.

Apa Itu Cerita Fantasi?

Sebuah cerita disebut cerita fantasi bergantung pada elemen-elemen cerita yang menunjukkan adanya karakter, latar, atau plot cerita yang mustahil terjadi di dunia nyata.

Cerita fantasi identik dengan gaya bercerita hiperbola, menampilkan fenomena-fenomena supernatural atau science-fiction.

Apabila disimpulkan, dengan merujuk kamus Britannica, cerita fantasi adalah cerita imajinatif yang ditentukan oleh efek dan keanehan sebuah latar serta karakter-karakter yang tidak biasa.

Ciri-ciri Cerita Fantasi

Cerita fantasi memiliki beberapa cirinya tersendiri yang membedakannya dengan jenis teks narasi lainnya.

Di bawah ini merupakan ciri-ciri cerita fantasi yang perlu kamu ketahui:

  • Mengandung
    keajaiban, keanehan, atau kemisteriusan, serta berisi hal-hal gaib dan
    misterius yang tidak ditemui dalam dunia nyata.
  • Dalam
    cerita fantasi, hal yang tidak mungkin dijadikan seolah-olah biasa.
  • Tokoh
    dan latar cerita merupakan ciptaan penulis dan tidak ada di dunia nyata, atau merupakan
    modifikasi dari dunia nyata.
  • Biasanya
    mengangkat tema tentang keajaiban (magic) seperti ilmu sihir, supernatural, futuristik.
  • Ide
    cerita terbuka dan mengikuti imajinasi penulis.
  • Ide
    cerita terbuka mengikuti daya khayalan penulis.
  • Rangkaian
    peristiwa di dalam cerita menggunakan latar yang tidak terbatas dimensi ruang
    dan waktu.
  • Tokoh
    di dalam cerita fantasi umumnya memiliki watak dan ciri yang unik, serta jarang
    ada dalam kehidupan sehari-hari. Misalkan, tokoh memiliki kesaktian dan
    kekuatan tertentu, atau mengalami peristiwa misterius yang unik dan tidak ada
    di kehidupan nyata.
  • Bersifat
    fiktif dan biasanya terinspirasi dari latar atau objek nyata, namun tetap
    dibumbui imajinasi dan fantasi.
  • Menggunakan
    bahasa yang variatif, ekspresif, dan menggunakan ragam percakapan yang bukan
    bahasa formal.

Jenis Cerita Fantasi

Merujuk pada modul yang dikeluarkan oleh Kemendikbud
RI melalui situs emodul.kemdikbud.go.id, cerita fantasi terbagi menjadi dua
jenis yakni:

1. Cerita fantasi berdasarkan kesesuaiannya dalam
kehidupan nyata

Cerita fantasi berdasarkan kesesuaiannya dalam
kehidupan nyata dapat dibagi menjadi dua kategori, yakni:

– Cerita fantasi total

Cerita fantasi total, merupakan cerita fantasi yang dikonstruksi secara imajinatif sepenuhnya.

Dalam jenis cerita fantasi total, alur cerita, nama orang, nama obyek, hingga nama kota merupakan hasil rekaan pengarang.

– Cerita fantasi irisan

Cerita fantasi irisan masih terdapat elemen-elemen cerita yang bersinggungan dengan fakta kehidupan nyata.

Misal nama tokoh, lokasi kejadian, dan aksi karakter masih mungkin dijumpai di kehidupan nyata.

2. Cerita fantasi berdasarkan latar cerita

Cerita fantasi berdasarkan latar cerita dapat dibagi
menjadi dua kategori, yakni:

– Cerita fantasi sezaman

Cerita fantasi latar sezaman adalah cerita yang menggunakan latar satu masa saja.

Contoh, fantasi masa kini, fantasi masa lampau, atau fantasi futuristik (masa yang akan datang).

– Cerita fantasi lintas waktu

Cerita fantasi latar lintas waktu adalah cerita fantasi yang menggunakan dua latar waktu yang berbeda.

Contoh, masa kini dengan masa prasejarah, masa kini dengan masa futuristik.

Struktur Cerita Fantasi

Cerita fantasi juga memiliki struktur penulisannya tersendiri.

Rangkaian kejadian yang ada di cerita imajinasi ditata secara sistematis membentuk struktur cerita yang terdiri dari:

1. Orientasi

Dalam setiap cerita, tentu memiliki bagian pembuka
yang berisi pengenalan tokoh, latar cerita, watak tokoh, atau konflik. Bagian pembuka
dalam cerita fantasi ini disebut dengan orientasi.

Pada bagian ini, pembaca dapat mengetahui dasar cerita hingga karakter-karakter yang terlibat di dalam cerita beserta watak dan sifatnya.

Selain itu, awal mula konflik dalam cerita juga mulai diperlihatkan pada bagian ini untuk membawanya ke bagian komplikasi.

2. Komplikasi

Setelah pembaca diajak mengenal tokoh, watak, latar, dan juga awal mula terjadinya konflik pada bagian orientasi, cerita fantasi akan memasuki bagian yang dinamakan komplikasi.

Bagian ini berisi hubungan sebab akibat sehingga memunculkan masalah, masalah menjadi semakin rumit, dan masalah mencapai puncaknya.

3. Resolusi

Hampir seluruh jenis cerita tentu memiliki akhir atau resolusi. Setelah pembaca disajikan konflik yang begitu hebat dan mencapai puncak.

Tentu terdapat penurunan konflik yang menuju penyelesaian. Bagian yang satu ini dikenal pula dengan resolusi.

Bagian resolusi ini berisikan penyelesaian atau akhir dari berbagai konflik yang terjadi. Selain itu, bagian ini juga dapat menjadi pernyataan akhir terhadap kondisi yang tokoh utama alami.

Cara Membuat Cerita Fantasi

Ketika kamu ingin membuat sebuah cerita fantasi, baik cerita fantasi total maupun irisan, tentu terlebih dahulu kamu perlu menentukan topik atau ide ceritanya terlebih dulu.

Kamu bisa menambah refensi dengan membaca contoh cerita fantasi total dan contoh cerita fantasi irisan dalam hal ini.

Jika kamu merupakan seorang penulis pemula dan ingin membuat cerita fantasi yang bagus, maka kamu perlu memperhatikan unsur-unsur teks cerita fantasi seperti tema, penokohan, latar, alur, sudut pandang, konflik, klimaks, dan amanat.

Setelah mengetahui unsur-unsur yang diperlukan dalam menulis sebuah cerita fantasi, kamu bisa menerapkan langkah-langkah menulis cerita fantasi berikut ini:

  1. Pertama-tama,
    tentukan terlebih dahulu ide awal berupa pemilihan tema, karakter tokoh, seting
    latar, dan lain sebainya.
  2. Kemudian,
    lakukan riset atau penelitian untuk mendapatkan informasi yang dapat melengkapi
    ide cerita.
  3. Lanjutkan
    dengan membuat detail ide secara umum
  4. Setelah
    itu, silahkan buat kerangka cerita
  5. Kemudian,
    mulailah menulis cerita dengan rangkaian peristiwa sesuai ide yang dimiliki
  6. Kembangkan
    cerita fantasi dengan memunculkan konflik dan seterusnya
  7. Jangan
    lupa untuk menentukan judul yang unik dan menarik
  8. Terakhir,
    lakukan penyuntingan atau editing naskah agar menghasilkan cerita fantasi yang
    enak untuk dibaca.

Contoh Cerita Fantasi Total

https://www.freepik.com/author/rawpixel-com

Di bawah ini merupakan contoh cerita fantasi total:

Kekuatan Ekor Biru Nataga

Oleh Ugi Agustono

Seluruh pasukan Nataga telah bersiap. Nataga membagi tugas kepada seluruh panglima dan pasukannya di titik yang ditentukan.

Seluruh binatang di Tana Modo nampak gagah penuh keyakinan di dalam hati, mempertahankan milik mereka. Hari itu, sejarah besar Tana modo akan terukir di hati para binatang.

Mereka akan berjuang hingga titik darah penghabisan untuk membela tanah air tercinta.

Saat yang ditunggu pun tiba. Mulai terlihat bayangan serigala-serigala yang hendak keluar dari kabut.

Jumlah pasukan cukup banyak. Nataga dan seluruh panglima memberi isyarat untuk tidak panik. Pasukan siluman serigala mulai menginjak Pulau Tana Modo, susul menyusul bagai air.

Tubuh mereka besar-besar dengan sorot mata tajam. Raut wajah mereka penuh dengan angkara murka dan kesombongan, disertai lolongan panjang saling bersahutan di bawah air hujan.

Mereka tidak menyadari bahaya yang sudah mengepung. Semua binatang tetap tenang menunggu aba-aba dari Nataga.

“Serbuuuu …!” teriak Nataga sambung-menyambung dengan seluruh panglima.

Pasukan terdepan dari binatang-binatang hutan segera mengepung para serigala dengan lemparan bola api. Pasukan serigala sempat kaget, tak percaya.

Cukup banyak korban yang jatuh di pihak serigala karena lemparan bola api. Namun, pemimpin pasukan tiap kelompok serigala langsung mengatur kembali anak buahnya pada posisi siap menyerang.

Mereka tertawa mengejek binatang-binatang ketika banyak bola api yang padam sebelum mengenai tubuh mereka.

Bahkan dengan kekuatan mereka, mereka meniup bola api yang terbang menuju arah mereka.

“Hai ….! Tak ada gunanya kalian melempar bola api kepada kami!” Seru serigala dengan sorot mata merah penuh amarah.

Binatang-binatang tidak putus asa. Namun, pasukan serigala dalam jumlah dua kali lipat bahkan lebih dari pasukan binatang, mulai bergerak maju, seolah hendak menelan binatang-binatang yang mengepung.

Binatang-binatang yang pantang menyerah juga tidak takut dengan gertakan para serigala.

“Gunakan kekuatan ekormu, Nataga!” bisik Dewi Kabut di telinga Nataga.

Nataga sempat bingung dengan kata-kata Dewi Kabut. Karena banyak bola api yang padam, Nataga segera memberi aba-aba berhenti melempar dan mundur kepada seluruh pasukan.

Tiba-tiba, Nataga, pemimpin perang seluruh binatang di Tana Modo, segera melesat menyeret ekor birunya.

Mendadak, ekor Nataga mengeluarkan api besar. Nataga mengibaskan api pada ekornya yang keras, membentuk lingkaran sesuai tanda yang dibuat oleh semut, rayap, dan para tikus.

Lalu, ia melompat bagai kilat dan mengepung serigala dalam api panas. Kepungan api semakin luas. Serigala-serigala tak berdaya menghadapi kekuatan si ekor biru.

Teriakan panik dan kesakitan terdengar dari serigala-serigala yang terbakar. Nataga tidak memberi ampun kepada para serigala licik itu.

Selesai pertempuran, Nataga segera menuju ke atas bukit, bergabung dengan seluruh panglima. Levo, Goros, Lamia, Sikka, dan Mora memandang Nataga dengan haru dan tersenyum mengisyaratkan hormat dan bahagia.

Contoh Cerita Fantasi Irisan

https://infopublik.id/

Di bawah ini merupakan contoh cerita fantasi irisan:

Sepeda Pagi Siska

Pagi ini Siska ingin sekali bersepeda ke sekolah. Tidak biasanya ia bersepeda, meski jarak dari rumahnya ke sekolah terbilang dekat, tetapi jalan yang harus ia lalui sangatlah padat.

Ibunya berpesan agar berhati-hati menyeberang dan langsung pulang ketika pulang.

Siska berangkat lebih awal pagi ini karena jalanan lumayan sepi dan belum banyak kendaraan yang melintas.

Sesampainya di perempatan, Siska menuju ke ruang tunggu sepeda yang berada di depan traffic light.

Ketika lampu hijau menyala, dengan sigap menaiki sepedanya. Celaka, tiba-tiba dari sebelah kirinya melintas sepeda motor dengan kecepatan tinggi.

Siska terkejut dan jatuh. Kepalanya terbentur pembatas jalan.

Siska terbangun dan terkejut melihat sekelilingnya, banyak sekali bunga berwarna-warni dan indah.

Siska mencium salah satu bunga dan ingin sekali memetiknya. Tetapi, rasanya sayang sekali jika dipetik. Bunga ini tetap akan indah apabila tetap di tangkainya.

Di sekitarnya tampak banyak kupu-kupu yang indah. Dan tiba-tiba, muncul seekor kelinci berwarna merah muda.

Kelinci itu mendekati Siska, dan berkata, “Kenapa kamu ke sini? Tempat kamu bukan di sini.”

Siska heran mendengar perkataan kelinci tersebut. “Kenapa saya tidak boleh berada di sini? Saya senang berada di sini. Sangat indah,” kata Siska pelan.

Kelinci itu menggandengnya, “Ikutlah aku.”

Siska mengikutinya tanpa banyak bertanya. Matanya masih menikmati indahnya bunga dan kupu-kupu yang berterbangan.

“Pulanglah. Ibumu menunggumu,” kata si kelinci sambil menunjuk sebuah jalan.

“Ibu?” tanya Siska bingung.

“Iya. Ibumu. Ibumu menangis dan memanggil nama-namamu semalaman,” kata kelinci itu sambil mendorong Siska untuk jalan terus.

“Ibu?” guman Siska sambil membayangkan ibunya menangis, ibunya yang ia kasihi, ibunya yang selalu menemaninya setelah kepergian ayahnya.

Samar-samar Siska mendengar suaranya ibunya memanggil namanya. Ia berlari ke arah suara ibunya. “Ibu! Ibu!”

“Kamu sudah sadar, Nak?” kata ibunya pelan sambil mengecup tangan kanan Siska.

“Ibu?” kata Siska pelan.

“Syukurlah, Nak. Kamu telah sadar. Untung saja ada bapak polisi yang segera membawamu ke rumah sakit. Ibu sudah takut kehilanganmu,” kata ibunya sambil menangis.

“Ibu, maafkan Siska. Siska sudah berhati-hati dan pelan-pelan kok, Bu,” kata Siska mulai menangis.

“Tidak apa-apa, Nak, yang penting kamu selamat. Kadang kita tidak hanya harus menjaga diri sendiri, tetapi kita harus juga berhati-hati dengan orang lain,” kata ibunya sambil tersenyum.

Ibunya berpesan agar berhati-hati menyeberang dan langsung pulang ketika pulang.

Penutup

Demikianlah ulasan singkat yang bisa Mamikos bagikan terkait contoh cerita fantasi total dan irisan beserta cara membuatnya.

Diketahui, berdasarkan contoh cerita fantasi total dan cerita fantasi irisan masuk dalam kategori jenis cerita fantasi berdasarkan kesesuaiannya dalam kehidupan nyata.

Nah, apabila kamu masih ingin mencari informasi edukasi lain, selain contoh cerita fantasi total dan irisan, silahkan kunjungi situs blog Mamikos dan temukan informasi yang kamu butuhkan di sana.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta