12 Contoh Cerita Imajinasi Singkat Bahasa Indonesia dan Cara Membuatnya
12 Contoh Cerita Imajinasi Singkat Bahasa Indonesia dan Cara Membuatnya – Membuat contoh cerita imajinasi singkat tidak sulit. Pertama harus tahu dulu temanya, boleh apa saja. M
isalnya persahabatan, budaya, religi atau lainnya. Supaya lebih mudah lihat saja dari fenomena sekitar.
Biasanya apa yang sedang terjadi akan lebih mudah ditulis menjadi sebuah cerita menarik menurut versi masing-masing.
Tentang Kebebasan Cerita Imajinasi
Daftar Isi
Daftar Isi
Kamu bisa menuliskan tokoh, karakter, tempat kejadian menggunakan samara sehingga seolah tidak nyata meski inspirasinya adalah kejadian sebenarnya.
Dalam membuat contoh cerita imajinasi singkat nantinya kamu perlu melakukan riset.
Supaya dalam penulisan bisa runut dan enak dibaca. Ini menentukan bagaimana respon pembaca berikutnya.
Paling mudah adalah dengan membaca karya sastra orang lain terlebih dahulu. Kamu bisa mencarinya melalui internet.
Atau membaca thread singkat di sosial media, kemudian gunakan sebagai inspirasi dan tiru cara penulisan alurnya.
Membaca contoh cerita imajinasi singkat lama-kelamaan imajinasi kamu akan terasah dengan sendirinya.
Lebih mudah melahirkan ide menarik untuk dituangkan dalam tulisan. Dari satu tema, bisa dikembangkan menjadi lebih luas dengan menambah tokoh di dalamnya.
12 Contoh Cerita Imajinasi Singkat
Sebagai awalan belajar mengasah imajinasi, kamu bisa membaca beberapa contoh cerita imajinasi singkat yang akan kami sampaikan di bawah ini.
Setelah membaca, kamu bisa belajar menulis kemudian mengembangkannya sendiri.
Contoh Cerita Imajinasi 1
Igo berlari ke dalam rumah sambil menangis. Dicarinya mamanya sambil teriak-teriak ketakutan. Nuri, mamanya yang sedang berada di dapur bergegas menghampiri anak laki-laki 3 tahun itu kemudian memeluknya.
Sambil menunjuk-nunjuk arah langit yang kala itu sedang mendung, Igo seperti mengatakan sesuatu namun tertahan. Igo adalah anak ketiga pasangan Nuri dan Yuda yang memiliki penglihatan lebih.
Entah sejak kapan, Nuri sering melihat anak bungsunya ini berbicara sendiri, kemudian menjerit tanpa sebab. Beberapa kali kejadian sudah pernah dikonsultasikan dengan orang pintar, namun tidak ada solusi berarti.
Justru banyak orang menyarankan untuk sabar. Penglihatan anak kecil memang lebih peka, dan ini akan hilang seiring bertambahnya usia. Namun apakah demikian adanya? Sebab kedua kakak Igo hingga kini mengaku masih sering melihat makhluk astral di rumahnya.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas adalah kejadian biasa sehari-hari. Anak kecil bermain di luar kemudian menangis, adalah fenomena alami.
Namun kemudian dapat dikembangkan menjadi cerita menarik dengan menambahkan unsur imajinasi yaitu penglihatan spesial.
Contoh Cerita Imajinasi 2
Susy dikenal aneh di sekolahnya. Anak perempuan ini tidak pernah lepas dari boneka barbienya kemanapun pergi. Hingga sekolah juga membawa boneka Barbie yang diberi nama Miyu.
Bagi anak usia belasan tahun boneka Barbie jadi mainan favorit, namun bagi teman-temannya Susy dianggap tidak biasa. Dia justru lebih sering berbicara kepada Miyu dibanding teman-temannya.
Bahkan saat pelajaran berlangsung, Miyu ditempatkan di kursi mini di atas mejanya menghadap ke arah guru yang mengajar. Sering guru menegurnya, sebab tidak nyaman dengan tatapan dan senyum seringai Miyu.
Banyak orang meyakini bahwa Miyu adalah roh jahat yang ingin menguasai Susy dan menyakiti orang lain. Meski ini dibantah, namun kejadian demi kejadian aneh mulai dirasakan di sekolah.
Seperti kran air tiba-tiba bocor dan menyebabkan banjir, peralatan olahraga hilang, hingga beberapa orang murid kesurupan secara bersamaan. Meski demikian tidak ada satu bukti keterlibatan Susy. Sampai saat ini Susy masih menjalani hari biasa seperti tidak terjadi apa-apa.
Contoh cerita imajinasi singkat ini sedikit bertema horror. Strukturnya lengkap dan urut, dari mulai pengenalan atau orientasi, kemudian masuk ke konflik, meningkat dengan penggambaran kejadian-kejadian aneh.
Contoh cerita imajinasi singkat kemudian diikuti dengan anti-klimaks. Dari antiklimaks ini masih bisa dikembangkan lagi menjadi penyelesaian.
Tapi tidak semua penulis memberikan ending pada karyanya, justru membuat pembaca penasaran.
Ada juga contoh cerita imajinasi singkat yang justru seperti tidak ada penyelesaiannya.
Mengajak pembaca untuk mengira sendiri seperti apa nanti akhir dari tulisan tersebut.
Contoh Cerita Imajinasi 3
Ada yang istimewa dengan mainan robot pemberian Ayah kepada Andi. Saat malam tiba, robot tersebut seperti berjalan dan bicara sendiri menggunakan bahasanya. Awalnya andai hanya merasa robot itu berpindah tempat dari posisi disimpan semula.
Namun hal ini terjadi setiap hari, tidak mungkin Andi lupa meletakkan mainan kesayangannya tersebut. Selain itu tiap malam sejak robot ada di kamarnya selalu terdengar berisik. Seperti orang bercakap melalui handy talky.
Suatu malam Andi merencanakan untuk mengungkap apa sebenarnya yang sedang terjadi. Dipasangnya kamera di beberapa sudut kamar. Saat dirinya mulai mencoba tidur, anehnya tidak ada respon apapun.
Tidak didengarnya suara berisik seperti biasanya, posisi robot juga masih utuh di tempatnya. Keesokan harinya, dia tidak menemukan keanehan pada robotnya. Keanehan justru terjadi pada keempat kamera yang dipasangnya, semuanya pecah, rusak.
Siapa yang melakukannya? Di kamar ini dia hanya sendiri dan selalu mengunci pintu sebelum tidur. Makin tidak nyaman dia dengan keberadaan robotnya itu. Akhirnya pagi itu juga ia memutuskan untuk membuangnya ke tong sampah.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas menggunakan alur maju, dengan setting sezaman atau satu masa.
Cerita imajinasi penulis yang menggambarkan bahwa robot mainannya seolah hidup dan membuat ulah.
Contoh cerita imajinasi singkat tentang Andi dan robotnya tersebut memenuhi semua struktur.
Mulai dari pengenalan masalah, pengenalan tokoh, komplikasi berisi konflik antara andai dengan keanehan robotnya. Lalu dilanjutkan dengan resolusi yaitu membuangnya.
Contoh Cerita Imajinasi 4
Miria adalah rumput gajah yang tumbuh di halaman rumah seorang gadis baik hati bernama Rose. Rose sangat mencintai tanaman apapun jenisnya, baik yang berbunga maupun tidak. Termasuk memelihara rumput gajah.
Dibandingkan koleksi tanaman lain, Miria adalah tanaman tanpa bunga, tidak menarik dan kecil. Tubuhnya saja selalu diinjak-injak jika orang, hewan atau kendaraan lewat. Ia sering iri melihat teman-teman lain ditempatkan dalam pot cantik.
Semakin iri karena tanaman dalam pot selalu mendapat perlakuan istimewa. Oleh karenanya, Miria berulah, ia tidak mau menyerap air dan unsur hara dari dalam tanah supaya lemas dan menguning.
Misinya berhasil, kondisinya yang mengering membuat Rose iba, kemudian memindahkannya ke dalam pot. Di dalam pot, Miria mendapat perlakuan istimewa, disiram rutin, dipupuk dan dirapikan.
Miria bahagia karena memiliki Rose yang sangat perhatian terhadapnya. Meski di lain sisi, tanaman lain yang lebih cantik karena berbunga sering mencibir bahwa pot bukanlah tempat terbaik Miria untuk tumbuh.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas bertema tumbuhan. Namanya juga imajinasi, bebas ingin mengambil sudut pandang apa saja.
Termasuk yang bukan manusia, melainkan tanaman.
Sangat mudah membuat seperti contoh cerita imajinasi singkat di atas karena merupakan fenomena alam biasa.
Hanya ditambahkan dengan sesuatu yang sedikit berlebihan, seperti tanaman bisa berbicara, menolak makanan dan sebagainya.
Contoh Cerita Imajinasi 5
Siang ini tidak nampak matahari bahkan sejak pagi. Suasana jadi lebih gelap dan dingin dari biasanya. Dua hari lalu, kondisinya sangat berkebalikan, dimana matahari seperti sedang marah.
Panas yang teramat sangat menyengat kulit mulai dari jam 8 pagi. Membuat kondisi sangat terik, bahkan orang-orang jadi malas keluar rumah. Dua hari lalu Budi seperti diberi waktu untuk menjemur semua hasil buminya supaya tidak busuk dimakan jamur.
Hanya dalam sehari semuanya kering, aman untuk disimpan lama. Seperti sudah firasat sesuatu terjadi pada alam, ia lalu menyimpan hasil buminya di tempat aman namun mudah dijangkau saat akan diolah.
Contoh cerita imajinasi singkat selanjutnya tidak lupa dia juga menyiapkan kayu bakar. Dan hari ini, seperti terprediksi sebelumnya. Bumi seolah lelah, tanpa sinar matahari, sumber daya listrik padam, banyak orang memilih berdiam di rumah karena hawa dingin tidak tertahan.
Beruntung Budi memiliki semua yang dibutuhkan dalam kondisi tersebut. Tanpa memikirkan diri sendiri, ia membagikan beberapa bahan makanan kepada tetangga kanan kiri untuk bertahan hidup sampai entah kapan kondisi akan kembali normal.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas menggunakan 2 setting waktu meski pendek, yaitu hari ini dan 2 hari lalu.
Ini menjelaskan bahwa tulisan imajinatif sama dengan fantasi yang bisa dibuat dalam lintas waktu.
Contoh cerita imajinasi singkat ini sangat jelas strukturnya. Mulai dari orientasi, komplikasi hingga resolusi.
Dalam paragraf terakhir sudah jelas, bahwa Budi sebagai tokoh sentral mampu menyelesaikan konfliknya sendiri.
Contoh Cerita Imajinasi 6
Ozil, yatim piatu mandiri sejak usianya 7 tahun. Sejak kedua orang tuanya meninggal akibat kecelakaan, ia diasuh oleh kakeknya. Meski renta, kakeknya mampu menghidupinya dengan berladang, mengambil hasil bumi untuk makan, sisanya dijual untuk sekolah.
Kini usianya 12 tahun. Tepat 2 hari lalu kakeknya berpulang. Ozil yang hanya tinggal di gubug reyot tidak mampu mengurus jenazah kakeknya. Beruntung warga desa tempatnya tinggal peduli dan bersedia membantu hingga selesai.
Namun hanya sampai disitu, tidak ada seorangpun menawarkan untuk tinggal bersama. Ozil, bagaimanapun harus bertahan hidup sesuai wasiat kakeknya. Ada ladang beberapa petak untuk diurus sebagai bekalnya.
Hanya itu, tidak ada lagi yang tersisa. Dari menggarap ladang sendirian yang diharapkannya hanyalah dapat makan setiap hari. Sekolah? Tidak lagi terpikirkan olehnya karena faktor biaya.
Meski hidupnya berat, keyakinan akan masa depan memberinya kekuatan. Setidaknya sebagai wujud baktinya terhadap kakek, Ozil harus menggarap ladang hingga menghasilkan. Untuk dirinya sendiri dan orang yang membutuhkan.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas menggunakan latar lintas waktu. Dari masa lalu yaitu saat Ozil berusia 7 tahun dan masa kini saat usianya 12 tahun. Selanjutnya menggunakan alur maju.
Contoh cerita imajinasi tersebut fokus mengulas karakter Ozil dan perjalanan hidupnya.
Sampai pada paragraf 5 sudah didapat resolusi, penyelesaian, atau kesimpulan. Namun dari sini jika kamu ingin mengembangkan masih bisa diperluas lagi.
Contoh cerita imajinasi singkat Misalnya dilanjutkan dengan perjalanan berikutnya.
“Setelah menggarap ladang, hingga menghasilkan. Ozil kemudian menikah dengan seorang gadis dari desanya”. Lalu dilanjutkan lagi dengan perjalanan setelah menikah.
Contoh Cerita Imajinasi 7
Dave, seorang tentara yang harus bertugas di daerah konflik. Meninggalkan istri dan kedua buah hatinya untuk pergi menyeberang pulau yang jauh. Meski berat bagi keluarga kecilnya, namun tugas sebagai prajurit harus diutamakan.
Berperang di daerah konflik bukan hal mudah bagi siapapun. Namun seorang prajurit harus siap mati demi mempertahankan tanah airnya. Apalagi ini bukan kali pertama harus berperang di wilayah berbahaya.
Sebagai salah satu anggota pasukan elite dengan kemampuan sniper paling handal, Dave tidak pernah absen berperang. Ini yang membuat istrinya bangga sekaligus khawatir. Betapa tidak, setiap saat dirinya harus siap menerima kabar duka.
Pagi ini, seluruh ruangan terasa ikut bersedih melepas kepergian kepala keluarga untuk menunaikan tugasnya. Hanya doa yang menyertai setiap langkah Dave, beserta keyakinannya untuk kembali pulang dengan selamat.
Contoh cerita imajinasi singkat ini konflik yang tercipta adalah batin. Baik Dave sebagai tokoh sentral maupun istrinya sebagai tokoh pembantu.
Penyelesaian oleh Dave sendiri yang tetap berkaitan dengan konflik batin tersebut.
Tulisan di atas sudah memenuhi syarat sebagai karangan imajinasi. Sebab bukan berdasarkan kejadian nyata.
Hanya mengambil inspirasi dari aktivitas seorang prajurit dalam mengemban tugas Negara.
Contoh Cerita Imajinasi 8
Siti Mariana, seorang ibu muda 1 anak sekaligus istri pengusaha harus menjalani hidup mandiri. Nafkah suami yang selalu diterima tiap bulan tidak sepeserpun ia gunakan. Disimpannya semua pemberian suaminya itu dalam tabungan yang hanya diketahuinya.
Menerima kenyataan sebagai istri ke-3, Nana tahu diri. Tidak bisa dia menuntut hak yang sama dengan kedua istri suaminya itu. Terpaksa menikah karena telah hamil duluan membawa konsekuensi yang tidak mudah baginya.
Budi Permana, seorang pengusaha usia 45 tahun, lelaki yang ditemui di tempat karaoke telah merubah semua hal dalam kehidupannya. Sejak menikah, Nana hanya bertemu 2 minggu sekali dengan suaminya itu. Itupun hanya satu malam.
Demi menjaga nama baik keluarga juga demi jaminan anaknya, Nana harus bertahan dalam kondisi ini. Paling penting baginya adalah mendapat kepastian akan masa depan dirinya juga buah hatinya.
Contoh cerita imajinasi singkat ini bisa dikembangkan lagi menjadi cerpen atau novel. Sudah memuat struktur lengkap.
Dari pengenalan karakter Nana sebagai tokoh utama, kemudian juga tokoh pendamping.
Konflik batin dalam diri tokoh utama, lalu dilanjutkan dengan resolusi. Penyelesaian oleh batin Nana sendiri.
Cerita ini murni fiksi berdasarkan imajinasi penulis, meski bisa juga terjadi dalam kehidupan nyata.
Contoh Cerita Imajinasi 9
Contoh cerita imajinasi singkat Diego, kini hanya bisa meratapi nasib di balik jeruji besi. Setelah diputuskan bersalah atas penyalahgunaan narkoba beberapa bulan lalu. Tubuhnya kurus, putih pucat seperti tidak bergairah, tatapannya juga kosong.
Rona muka yang sama sekali tidak ramah kini tampak di wajahnya. Jauh dari teman, keluarga, yang selama ini memuja dan membanggakannya. Bahkan rekan satu tim tidak ada satupun yang pernah menjenguknya.
Sebelumnya, Diego adalah atlet bola Voli paling cemerlang di kotanya. Menjadi salah satu pemain yang bergaji tinggi. Dilamar club-club kenamaan tanah air sepanjang karirnya. Popularitas kemudian tidak berhasil digenggamnya dengan bijak.
Berawal dari cidera kaki, sempat mendapat perawatan medis dengan penggunaan pain killer. Entah kapan pastinya, Diego mulai kecanduan menggunakan obat-obatan yang diklaimnya sendiri mampu meredakan nyeri sekaligus membuat nyaman.
Hingga tidak terkendali, Diego kemudian memesan obat-obatan terlarang dalam jumlah besar. Rupanya kebiasaannya mengkonsumsi obat terlarang sudah diketahui pelatih dan rekan satu timnya. Merekalah yang mengadukan kepada pihak berwajib.
Pada suatu malam saat setengah sadar akibat mengkonsumsi obat terlarang tersebut, datang polisi berpakaian preman ke apartemennya. Tanpa perlawanan Diego menurut digiring ke kantor polisi terdekat.
Setelah didalami ternyata bukan hanya menggunakan untuk pribadi, Diego juga ikut mengedarkannya kepada para penggemar. Disebut sebagai kejahatan berat, selang 3 bulan setelah penangkapan, disinilah Diego akan menghabiskan masa hidupnya.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas mengambil latar waktu lebih dari 1. Yaitu masa kini, dimana tokoh utama mendekam di balik jeruji besi, dan masa lalu saat masih jadi atlet.
Ini masuk dalam kategori lintas waktu karangan imajinasi.
Contoh Cerita Imajinasi 10
Rumah Buyo tepar berada di depan rumah pak Sabar. Entah dari mana mulanya rumah tersebut disebut rumah Buyo. Mungkin karena penghuninya terdahulu memiliki nama tersebut.
Rumah bergaya Belanda tersebut terasa berbeda. Pak Sabar sering melihat seperti ada aktifitas di dalam sana padahal sudah kosong selama puluhan tahun. Dibiarkan kosong begitu saja oleh pemiliknya yang entah siapa.
Anehnya, meski kosong namun semua sudutnya masih sangat terawat. Tidak ada bagian yang rapuh, cat saja tidak mengelupas. Asli seperti dirawat setiap hari, termasuk tanaman di depannya.
Rasa penasaran pak Sabar membuatnya memberanikan diri memeriksa ke dalam rumah Buyo. Pada suatu pagi, pak Sabar sudah masuk ke area pekarangan. Tampak pintu rumah terkunci dari dalam, sekilas pak Sabar seperti melihat ada yang menyingkap gorden jendela.
Pak Sabar yakin itu adalah manusia. Mana mungkin hantu menampakkan diri di pagi hari, dan gorden tebal itu tidak mungkin bergerak karena angin. Dengan keyakinannya pak Sabar mengetuk pintu, “assalamu’alaikum”.
Tentu saja tidak ada jawaban dari dalam. Maka pak Sabar mendobrak saja pintu tersebut dengan sekali tendang. Tidak disangka, interior rumah Buyo sangat rapi, mewah, bersih seperti benar-benar terawat.
Sudah tentu disini ada penghuninya dan dipastikan manusia. Pak Sabar langsung pulang setelah itu, kemudian mengabarkan apa yang dilihatnya kepada pengurus RT setempat. Bersama-sama mereka merencanakan untuk mendatangi rumah Buyo malam ini.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas bisa diteruskan lagi dengan menyusun bagian penyelesaian.
Secara keseluruhan sudah mewakili semua struktur dari pengenalan tokoh, masalah serta penyelesaian.
Contoh cerita imajinasi rumah Buyo ini sebenarnya suatu pemandangan biasa sehari-hari. Di sekitar kamu pasti juga ada rumah kosong.
Ini bisa dijadikan sebagai ide cerita, cukup tambahkan dramatisasi supaya lebih menarik.
Contoh Cerita Imajinasi 11
Contoh cerita imajinasi singkat renovasi rumah tante Lina seakan tidak ada habisnya. Padahal rumah tersebut amat megah dari luar, dengan 3 lantai, cat putih menonjolkan kesan mewah. Halamannya luas, muat untuk parkir 3 mobil mewahnya.
Namun hampir setiap bulan, entah sejak kapan rumah itu tidak hentinya melakukan renovasi. Lama-lama tetangga sekitar merasa aneh, apa iya rumah mewah dan megah menggunakan material murahan dan tidak berkualitas?
Rahasia kemudian diungkap oleh anak bungsu tante Lina sendiri. Bahwa rumah itu mulai rusak sana-sini sejak kedua orang tuanya membuka kios di pasar. Tari, anak bungsunya menceritakan kejadian demi kejadian sambil menangis kepada bu Lusi, kepala RT.
Kedua orang tuanya ternyata mengabdi kepada iblis. Dengan piaraan berupa manusia berkepala kambing yang menempati salah satu ruangan di lantai 3 rumahnya. Perjanjiannya, rumah harus dalam kondisi kotor tidak boleh dibersihkan, tidak heran jika rusak.
Pada awalnya makhluk menyerupai kambing ini hanya meminta persembahan kepala kambing setiap 40 hari sekali. Namun karena kedua orang tuanya semakin serakah, begitu juga piaraan tersebut. Kini piaraan tersebut meminta tumbal manusia.
Tidak sembarangan, yang diminta adalah anak paling disayangi kedua orang tuanya. Karena kedua kakak Tari berada di luar kota untuk pendidikan, maka Tari adalah satu-satunya tumbal paling mungkin diberikan. Kini Tari hanya bisa pasrah menunggu ajalnya tiba.
Contoh cerita imajinasi singkat ini mengambil tema horor pesugihan. Fenomena yang seperti ada dan tiada di masyarakat Indonesia saat ini.
Banyak inspirasi kasus seperti ini yang menarik untuk dijadikan sebagai ide mengarang.
Contoh cerita imajinasi di atas sudah memiliki struktur dari pengenalan, atau orientasi, komplikasi hingga resolusi.
Jika ingin dibuat lebih panjang, masih bisa dengan menambahkan beberapa konflik tambahan.
Jika ingin membuat tulisan mengacu pada contoh cerita imajinasi singkat, kamu hanya perlu mengembangkan dari setiap strukturnya.
Pertama adalah pengenalan, bisa dari tokoh utama terlebih dahulu, kemudian tokoh pendukung lainnya.
Contoh Cerita Imajinasi 12
Ibu Dewi adalah pemilik warung makan soto lamongan paling terkenal di desa Sidodadi. Warung ini baru berdiri 3 tahun lalu namun langsung ramai, dan nyaris tidak pernah sepi pembeli.
Buka tepat jam 5 pagi, jam 10 pagi pasti sudah habis tidak bersisa. Uniknya, ibu Dewi selalu menggunakan kebaya lengkap dengan sanggul klasik di kepalanya. Ini adalah riasan beliau setiap hari sambil menjaga meja kasir.
Kharisma ibu Dewi sangat menawan, banyak orang terutama pesaingnya mengira bahwa beliau menggunakan pesugihan dalam menjalankan bisnisnya. Tapi hingga kini, hal tersebut tidak pernah terbukti.
Sebab nyatanya cita rasa soto lamongan yang disajikan warungnya memang enak. Pernah suatu ketika ada orang pintar yang mencoba menerawang warung ibu Dewi. Selang beberapa hari langsung meninggal tidak wajar.
Kejadian ini berulang selama beberapa kali. Hingga tidak ada lagi orang yang berani mengusik bisnisnya. Makin berkibar usahanya, kini ibu Dewi atau Soto Lamongan Dewi bahkan membuka cabang ke 15 di penjuru kabupaten.
Contoh cerita imajinasi singkat di atas berpusat pada tokoh sentral karakter ibu Dewi. Konflik yang terjadi berasal dari tokoh pendamping.
Kemudian dilanjutkan dengan resolusi atau penyelesaian yang memang kesannya masih menggantung.
Identitas, karakter dan semua aspek pendukung cerita dapat dikembangkan secara lebih detail.
Contoh cerita imajinasi selalu menempatkan pada awal tulisan untuk bagian ini.
Bagian Komplikasi/Konflik
Lanjut pada bagian komplikasi atau mulai adanya konflik. Beberapa contoh cerita imajinasi di atas menempatkan setelah paragraf pertama.
Kamu bisa membuat pengembangan konflik sampai beberapa kali.
Pada contoh cerita imajinasi singkat yang telah diberikan rata-rata hanya ada 1 konflik, lanjut pada bagian resolusi.
Bagian terakhir ini bisa dikembangkan lagi menjadi lebih panjang prosesnya. Sehingga nantinya akan didapat tulisan utuh menyeluruh.
Prinsip membuat cerita imajinasi adalah pertajam cara berpikir kamu. Jika masih pemula, banyak-banyaklah membaca buku fiksi.
Ini akan jadi referensi contoh cerita imajinasi yang nantinya bisa kamu kembangkan sendiri.
Belajar mengembangkan menggunakan kata-kata yang rumit namun mudah dipahami.
Sebab nantinya penikmat hasil karyamu bisa berasal dari berbagai latar belakang. Baik usia, profesi, minat dan sebagainya.
Selain membaca buku, kamu bisa menonton film. Ini cara paling mudah, sebab kamu akan lebih mudah menemukan gambaran sebagai ide.
Contoh cerita imajinasi singkat mungkin tidak ada dari film, karena durasinya lebih lama.
Maka kamu perlu simpulkan sendiri dari film yang sudah ditonton. Semakin banyak film kamu tonton, semakin banyak ide muncul nantinya.
Mungkin akan kaku saat pertama kali menulis, namun paling penting strukturnya lengkap.
Jika ingin menghasilkan karya menarik dan berkualitas memang dibutuhkan jam terbang tinggi.
Maka harus selalu berlatih menuliskan apa saja yang ada di dalam pikiran. Mulai dari fenomena dan pemandangan sekitar atau pengalaman pribadi.
Selanjutnya kamu bisa tambahkan dengan sesuatu yang aneh dan imajinatif. Sehingga tidak memberi kesan bahwa itu benar-benar pengalaman pribadi.
Dan untuk hal ini contoh cerita imajinasi singkat sangat membantu dalam penyusunan naskah kamu.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: