16 Contoh dan Cara Membuat Kop Surat yang Benar, Lengkap!

16 Contoh dan Cara Membuat Kop Surat yang Benar, Lengkap! – Bagi kamu yang sering berurusan dengan bagian administrasi instansi atau organisasi, salah satu bagian penting dari surat yaitu adanya kop surat. Kop atau kepala surat ini penting untuk dicantumkan untuk menunjukkan sifat surat yang resmi. Kali ini, Mamikos akan memberikan berbagai penjelasan terkait agar kamu mendapatkan gambaran lebih jauh mengenai bentuk dari kop ini.

Pengertian Kop Surat

unsplash.com

Kop surat atau juga disebut dengan kepala surat adalah bentuk baku yang digunakan oleh instansi atau organisasi sebagai pemberi identitas unik dari surat yang mereka keluarkan. Biasanya identitas ini berisi nama, logo, alamat lengkap, beserta kontak yang dapat dihubungi dari instansi atau organisasi tersebut. Peletakkan kop surat ini berada pada bagian paling atas surat atau kepalanya.

Selain menjadi identitas, kop surat juga menjadi penanda tingkatan resmi dan formal dari surat yang dikirimkan. Beberapa instansi dengan cabang di seluruh Indonesia memiliki format kop surat yang sama.

Format Kop Surat yang Benar

Dalam sebuah kop surat harus mengandung unsur seperti logo dan nama instansi atau organisasi beserta alamat lengkap. Kop surat juga dapat tercantum design tertentu atau warna yang menjadi ciri khas dari instansi atau organisasi tersebut. Biasanya nama instansi akan diletakkan di bagian tengah, kemudian di bawahnya terdapat alamat. Logo ditaruh pada bagian samping dan pinggir dari nama serta alamat tersebut.

Cara Membuat Kop Surat

Sebelum membahas contoh kop surat, kamu pasti penasaran bagaimana cara membuat membuatnya ini. Terdapat dua platform yang dapat digunakan, yaitu Microsoft Word dan Excel.

Langkah Membuat Kop Surat di Microsoft Word

  1. Buka aplikasi Microsoft Word.
  2. Klik pada bagian Header atau paling atas dari halaman Microsoft Word.
  3. Tuliskan unsur dari kop surat, seperti nama dan alamat dari instansi atau organisasi.
  4. Buat nama serta alamat tersebut menjadi rata tengah.
  5. Masukkan gambar logo instansi atau organisasi dan taruh di bagian samping kanan, kiri, atau keduanya.
  6. Buat garis pemisah antara kop dan isi dari surat.

Langkah Membuat Kop Surat di Microsoft Excel

  1. Buka aplikasi Microsoft Excel.
  2. Kosongkan sel awal di dalam worksheet.
  3. Isikan nama serta alamat instansi atau perusahaan di sebelah sel kosong tadi.
  4. Masukkan logo yang ingin digunakan pada sel yang dikosongkan di awal.
  5. Buat garis pemisah antara kop dengan isi surat.

Contoh Penggunaan Kop Surat

Agar kamu dapat memahami lebih jauh, simak contoh yang ada di bawah ini:

Contoh Kop Surat Perusahaan

Penggunaan kop pada jenis surat yang digunakan oleh perusahaan seperti berikut ini:

Contoh Kop Surat Sekolah

Penggunaan kop pada jenis surat yang dikeluarkan oleh instansi pendidikan seperti di bawah ini:

Contoh Kop Surat Lamaran Kerja

Jika sedang mengirimkan lamaran kerja, kamu dapat menggunakan kop pada surat lamaranmu seperti ini:

Contoh Kop Surat CV

Berikut ini jenis kop yang biasa digunakan oleh CV. Kop tidak hanya digunakan pada surat saja, tetapi juga seringkali menjadi bagian dari nota untuk memberikan kesan transaksi lebih formal.

Contoh Kop Surat Desa

Instansi pemerintahan seperti kantor desa selalu membubuhkan kop pada surat yang mereka keluarkan. Hal ini untuk memberi identitas bahwa surat tersebut sifatnya formal.

Contoh Kop Surat RT

Pada tingkatan dalam lingkup lebih kecil seperti RT, seringkali menggunakan kop untuk perizinan yang membutuhkan mereka.

Contoh Kop Surat Yayasan

Jenis instansi yang terikat hukum seperti yayasan seringkali juga menggunakan kop pada surat yang mereka keluarkan.

Contoh Kop Surat Masjid

Pemberian kop pada surat yang berkaitan dengan remaja masjid atau kelompok sejenisnya berarti identitas.

Contoh Kop Surat Koperasi

Koperasi menggunakan kop pada berbagai kegiatan surat menyurat yang mereka lakukan.

Contoh Kop Surat Travel

Pada perusahaan travel, kop menjadi identitas yang mereka gunakan. Apalagi jika mereka sedang melakukan kerjasama dengan pihak lain.

Contoh Kop Surat Kelurahan

Kelurahan sebagai instansi formal pemerintah perlu menggunakan kop untuk berbagai surat resmi yang dikeluarkan.

Contoh Kop Surat CV Kontraktor

Banyak CV kontraktor yang menggunakan kop surat untuk menjadi identitas, seringkali juga ditaruh pada nota atau surat perjanjian bisnis.

Contoh Kop Surat Kepala Desa

Kepala Desa seringkali perlu untuk mengeluarkan surat, namun dengan atas nama ia dan jabatannya. Surat yang dikeluarkan masih di bawah kewenangan dari pemerintah desa itu sendiri.

Contoh Kop Surat Universitas

Universitas sebagai institusi pendidikan formal juga menggunakan kop untuk memberikan nilai urgensi atau resmi pada surat yang mereka keluarkan.

Contoh Kop Surat Organisasi

Sama seperti jenis instansi lainnya, organisasi menggunakan kop sebagai bentuk indentitas dan informasi akan surat atau pemberitahuan yang mereka keluarkan.

Contoh Kop Surat Puskesmas

Instansi kesehatan seperti puskesmas juga menggunakan kop pada berbagai surat yang mereka keluarkan, misalnya surat keterangan sehat.

Demikian penjelasan terkait dengan kop surat secara lengkap. Semoga penjelasan di atas dapat memberikan manfaat dan membantu kamu dalam membuat kop surat. Baca selalu artikel lain di Mamikos yang berkaitan dengan pembuatan surat resmi untuk menambah wawasanmu.


Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:

Kost Jogja Harga Murah

Kost Jakarta Harga Murah

Kost Bandung Harga Murah

Kost Denpasar Bali Harga Murah

Kost Surabaya Harga Murah

Kost Semarang Harga Murah

Kost Malang Harga Murah

Kost Solo Harga Murah

Kost Bekasi Harga Murah

Kost Medan Harga Murah