5 Contoh Greeting Card Bahasa Inggris dan Artinya serta Cara Membuatnya yang Menarik
5 Contoh Greeting Card Bahasa Inggris dan Artinya serta Cara Membuatnya yang Menarik – Bagi kamu yang ingin membuat sebuah kartu ucapan, Mamikos akan memberi beberapa contoh greeting card bahasa Inggris dan artinya.
Dalam membuat sebuah greeting card, tentunya kita perlu mengetahui keperluan atau pesan seperti apa yang harus dituangkan ke dalam tulisan.
Dalam artikel ini, Mamikos akan mengungkapkan beberapa contoh kartu ucapan, yang bisa menjadi referensi kamu.
Contoh Greeting Card Bahasa Inggris dan Artinya
Daftar Isi
- Contoh Greeting Card Bahasa Inggris dan Artinya
- 1. Contoh Greeting Card Bahasa Inggris tentang Wisuda Kelulusan
- 2. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Perayaan Ulang Tahun
- 3. Contoh Greeting Card Bahasa Inggris tentang Pernikahan
- 4. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Kelahiran
- 5. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Perayaan Hari Besar
Daftar Isi
- Contoh Greeting Card Bahasa Inggris dan Artinya
- 1. Contoh Greeting Card Bahasa Inggris tentang Wisuda Kelulusan
- 2. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Perayaan Ulang Tahun
- 3. Contoh Greeting Card Bahasa Inggris tentang Pernikahan
- 4. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Kelahiran
- 5. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Perayaan Hari Besar
Greeting card bukan hanya sekedar pesan. Namun, didalamnya kamu bisa menuangkan berbagai pesan yang ingin disampaikan kepada penerima pesan.
Namun, isi dari greeting card tidak begitu panjang. Hal itu karena tujuan dari pembuatan kartu ini hanya sekadar mengucapkan pesan singkat.
Saat ini cukup banyak contoh greeting card bahasa Inggris yang bisa kamu temukan. Setiap pesan memiliki ciri khasnya tersendiri.
Isi dari pesan ini juga tidak dibatasi. Hak itu dikarenakan penulis bebas mengekspresikan pesan ingin mereka sampaikan kepada penerima kartu.
Isi dari pesan ingin dibuat bisa mengungkapkan rasa senang atau rasa berduka cita. Biasanya, kartu ucapan ini juga diikuti dengan pemberian barang, dapat berupa kado atau bunga.
Simak beberapa contoh greeting card bahasa Inggris berikut ini.
1. Contoh Greeting Card Bahasa Inggris tentang Wisuda Kelulusan
Wisuda atau kelulusan merupakan acara menyenangkan sekaligus membanggakan.
Biasanya, teman atau keluarga akan memberikan ucapan kepada mereka yang telah menyelesaikan wisuda. Bisa memberikan sebuah kado atau bouquet diiringi dengan kartu ucapan.
Sama seperti jenis pesan lainnya, pada bagian receiver tuliskan nama penerima atau kamu juga bisa menuliskan nama unik mereka.
Sebagai contoh, Untuk sahabatku (To my best friend), Untuk orang tersayang (to loved ones), Untuk yang sedang berbahagia (for those who are happy).
Kemudian, pada bagian isi atau body contoh greeting card bahasa Inggris, kamu bisa mengisinya dengan:
Untuk sahabatku tersayang, Selamat atas pencapaian yang telah kamu raih hari in. Semoga kamu bisa meneruskan cita-cita yang telah kamu impikan selama ini. Salam, Maya.
For my dearest friend, Congratulations on the achievements you have achieved today. Hopefully you can continue the ideals that you have dreamed of so far. Regards, Maya.
Untuk temanku, Aku turut berbahagia atas keberhasilan yang telah kamu raih hari ini. Semoga kebahagiaan ini hanyalah permulaan dari dimulainya langkah kamu dalam meraih cita-cita. Dari: Anna.
To my friend, I am also happy for the success that you have achieved today. Hopefully this happiness is only the beginning of the start of your steps in achieving your goals. From: Anna.
Pada bagian akhir di beberapa contoh kartu ucapan, kamu bisa menulis nama pengirim seperti Dari teman terbaikmu (From your best friend), Dari orang yang merindukanmu (From the person who missed you).
Atau kamu juga bisa menggunakan kalimat Dari orang yang selalu mendukungmu (From people who always support you).
2. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Perayaan Ulang Tahun
Ulang tahun menjadi perayaan berkesan untuk yang merayakannya. Tentunya kamu ingin memberikan hadiah atau ucapan ulang tahun kepada orang tersebut.
Oleh karena itu, berikut ini Mamikos akan memberikan beberapa contoh kartu ucapan yang bisa menjadi inspirasi untukmu.
Selamat ulang tahun kakakku. Aku harap kamu bisa menjadi pribadi lebih baik lagi di usia saat ini dan semua keinginanmu akan tercapai. Dari adik perempuanmu.
Happy birthday my brother. I hope you can become a better person at this age and all your wishes will come true. From your younger sister.
Bentuk contoh greeting card bahasa Inggris tersebut diutarakan oleh adik perempuan ke kakak laki-laki. Ucapan yang diberikan juga cukup umum dan untuk membuatnya lebih menari.
Mungkin bisa menambahkan quotes atau hiasan ornamen pada kartu untuk memperindah.
Selamat bertambah umur sahabatku. Aku sangat bersyukur bisa menjadi temanmu dan semoga kita selalu bersama hingga tua nanti. Semoga kamu mendapatkan berbagai kebahagiaan di usia saat ini. Dari teman terbaikmu.
Happy growing old my friend. I am very grateful to be your friend and may we always be together until old age. I hope you get various happiness at this age. From your best friend.
Melalui contoh greeting card bahasa Inggris di atas, kamu bisa mengetahui berbagai bentuk ucapan wisuda kelulusan dengan menggunakan kata menarik yang bisa menjadi inspirasi.
3. Contoh Greeting Card Bahasa Inggris tentang Pernikahan
Akan terasa kurang jika kamu memberikan hadiah atau kado kepada seseorang yang baru saja menikah tanpa memberikan kartu ucapan.
Pastikan bahwa kartu ucapan yang kamu berikan bisa berkesan dan pastinya mengandung doa-doa berisi kebaikan didalamnya.
Selamat menikah Anna dan Andre. Semoga kalian bisa menempuh hidup penuh kebahagiaan dan kekayaan dalam menjalani hidup sebagai pasangan suami istri. Dari Riska dan Roger.
Congratulations on getting married to Anna and Andre. I hope you can live a life full of happiness and wealth in living life as a married couple. From Riska and Roger.
Melalui contoh greeting card bahasa Inggris tersebut, kamu bisa menambahkan ucapan doa kepada pasangan yang baru saja menggelar pernikahan.
Selain itu, juga harapan seperti apa yang kamu inginkan agar tercapai bagi mereka berdua.
Selamat atas pernikahan yang telah kalian mulai. Semoga hari ini bisa menjadi lembaran baru bagi kalian dalam menjalani hidup sebagai pasangan yang dipenuhi dengan kebahagiaan, kekayaan, dan keberkahan.
Congratulations on the marriage that you have started. Hopefully today can be a new chapter for you in living your life as a married couple filled with happiness, wealth, and blessings.
Melalui contoh greeting card bahasa Inggris di atas, tidak ada salahnya untuk menambahkan beberapa kata agar isi ucapan pada surat menjadi lebih panjang.
Memberikan beberapa kata berisi doa, bisa membuat penerima kartu akan merasa terkesan.
4. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Kelahiran
Selamat atas kelahiran anak pertama kalian. Semoga ia bisa membawa kebahagiaan bagi orang tua dan orang-orang di sekelilingnya.
Congratulations on the birth of your first child. Hopefully he can bring happiness to his parents and those around him.
Melalui contoh greeting card bahasa Inggris, kamu bisa memberikan ucapan sekaligus doa kepada orang tua yang sedang berbahagia ketika anak pertama mereka lahir.
Namun, beberapa kata di atas juga bisa diganti dan disesuaikan dengan keadaan atau acara.
Selamat pasangan berbahagia, Aku dan Anna hanya ingin mengucapkan selamat. Semoga keberkahan dan kebahagiaan dimulai saat anak kalian lahir.
Congrats love birds, Anna and I just want to say congratulations. May blessings and happiness begin when your child is born.
Tambahkan nama pengirim, setidaknya agar penerima kartu ucapan bisa mengetahui asal pengirim greeting card tersebut.
Terlihat dari contoh greeting card bahasa Inggris, disebutkan bahwa nama pengirim dimasukkan ke dalam isi kartu ucapan.
5. Greeting Card Bahasa Inggris tentang Perayaan Hari Besar
Contoh greeting card bahasa Inggris bisa dimulai dengan peringatan hari ibu. Biasanya, kita mengirimkan hadiah beserta kartu ucapan kepada ibu dan memanjatkan beberapa doa untuk kebaikannya.
Selamat hari ibu, Ibuku tersayang. Terima kasih telah merawat dan menjaga kami anak-anakmu selama ini. Semoga engkau selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan agar kami bisa membalas kebaikanmu selama ini.
Happy mother’s day, my dear mother. Thank you for taking care of us, your children all this time. May you always be given health and happiness so that we can repay your kindness during this time.
Akan lebih baik jika kamu bisa menambahkan beberapa quotes pada contoh greeting card bahasa Inggris. Hal ini bertujuan agar membuat kata-kata di dalamnya menjadi lebih berkesan.
Selamat hari guru. Jasamu tidak akan kami lupakan sampai kapanpun. Terima kasih atas ilmu yang telah kamu berikan kepada para muridmu yang akan bermanfaat hingga kita tua nanti.
Happy teacher’s day. We will never forget your services. Thank you for the knowledge you have given to your students which will be useful until we are old.
Hari guru menjadi salah satu perayaan hari besar yang penting untuk dirayakan.
Kamu bisa memberikan kartu ucapan kepada para guru yang telah mengaja dengan menjadikan contoh greeting card bahasa Inggris sebagai inspirasi.
Sekian informasi yang dapat Mamikos berikan mengenai beberapa contoh greeting card bahasa Inggris yang bisa kamu jadikan referensi. Semoga bermanfaat, ya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat mu:
Kost Jogja Murah
Kost Jakarta Murah