11 Contoh Kalimat Congratulation dan Responnya bahasa Inggris dan Artinya

11 Contoh Kalimat Congratulation dan Responnya bahasa Inggris dan Artinya – Kalimat ucapan selamat dalam bahasa Inggris biasanya dilakukan dengan cara mengatakan congratulation.

Namun, sebenarnya ada beberapa contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris untuk berbagai tujuan, misalnya untuk ulang tahun dan lainnya.

Jika kamu belum banyak tahu tentang ucapan selamat dalam bahasa Inggris, coba perhatikan beberapa jenisnya berikut ini berdasarkan tujuannya.

Contoh Kalimat Congratulation dan Responnya bahasa Inggris

https://www.freepik.com/author/benzoix

Tidak hanya dalam bahasa Indonesia saja, namun dalam bahasa Inggris tentu kamu juga bisa mengucapkan congratulation atau selamat.

Namun, terdapat beberapa contoh kalimat congratulation berdasarkan tujuan pemberian selamatnya. 

Baik untuk orang seumuran atau sebaya, orang yang lebih muda atau lebih tua, kalimat congratulation bisa digunakan untuk siapa saja.

Itu sebabnya kamu harus banyak belajar tentang beberapa contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris berikut.

1. Secara Umum

Ucapan selamat juga bisa diberikan secara umum dengan cara menyampaikan congratulation saja.

Jika secara umum, biasanya selamat ini diberikan kepada kebahagiaan atas pencapaian kecil yang baru saja diraih seseorang, misalnya mendapat kendaraan baru dari orang tua.

Kalimat secara umum lainnya adalah seperti congratulation for you dengan arti selamat untukmu. Biasanya orang-orang kini juga menyingkatnya dengan cara mengatakan congrats.

Jika penghargaan hanya diberikan kepada orang sebaya, coba gunakan congrats saja.

Kemudian balasan atau respon paling tepat untuk ucapan tersebut adalah terimakasih atau dalam bahasa Inggrisnya thank you.

Atau bisa juga dilengkapi dengan thanks for your appreciate atau terimakasih atas penghargaanmu. 

Selain secara umum, pengucapan kalimat penghargaan ini juga bisa dikatakan sesuai dengan tujuan pastinya. Seperti beberapa contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris selanjutnya.

2. Untuk Orang Lulus Sekolah atau Universitas

Baru saja lulus dari sekolah atau lulus dari kuliah merupakan pencapaian yang sangat luar biasa.

Tentu saja untuk pencapaian ini, semua orang yang mengalaminya harus diberikan ucapan selamat. Misalnya dengan kalimat congratulation for your graduate atau bisa lebih dilengkapi.

Arti dari bahasa Inggris tersebut adalah selamat untuk kelulusanmu. Kemudian responnya secara umum bisa dibalas dengan thank you atau terima kasih.

Dari beberapa contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris, terimakasih sering digunakan untuk responnya.

Orang baru saja lulus dari sekolah atau universitas pasti sangat senang dengan ungkapan tersebut.

Apalagi jika kamu menambahkan kalimat I’m proud of you dengan arti aku bangga padamu. I’m proud of you bisa disambungkan dengan ucapan congratulation sebelumnya.

3. Untuk Orang Mendapatkan Pekerjaan Baru

Pencapaian lainnya yang bisa diberikan ucapan selamat adalah orang baru saja mendapatkan pekerjaan.

Kamu pasti tahu bahwa mencari pekerjaan sangat sulit, namun jika ada yang baru saja mendapatkannya, coba beri contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris.

Kamu bisa memakai kalimat seperti congratulation for your new job. Dalam bahasa Indonesia, artinya adalah selamat untuk pekerjaan barumu.

ambahan kalimat seperti you did great job atau kamu sudah berusaha keras juga bisa ditambahkan pada ungkapan rasa bangga tersebut.

Jika mendapatkan kalimat penghargaan seperti itu, kamu bisa membalasnya dengan thank you atau terima kasih. Bisa juga dengan thank you for your attention atau artinya terimakasih atas perhatianmu. 

4. Untuk Orang Naik Jabatan

Selain baru saja mendapat pekerjaan, baru naik jabatan ke tingkatan lebih tinggi juga menjadi salah satu pencapaian terhebat.

Apalagi untuk naik jabatan, pasti membutuhkan usaha keras dalam pekerjaannya selama ini, momen ini juga layak sekali diberikan ucapan selamat.

Contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris untuk orang baru naik jabatan dalam pekerjaannya adalah seperti congratulation for your achievement.

Artinya selamat atas pencapaianmu, karena naik jabatan pekerjaan merupakan sebuah pencapaian yang luar biasa.

Jika kamu mendapat ucapan seperti ini karena berhasil naik jabatan di kantor, maka ucapannya bisa dibalas dengan berterimakasih memakai bahasa Inggris.

Misalnya dengan thank you atau terima kasih dalam bahasa Inggris lainnya yang bisa mewakili.

5. Untuk Ulang Tahun

Setiap orang pasti akan naik umur dari 1 tahun dan seterusnya. Setiap kali kenaikan umur ini biasanya akan diadakan pesta ulang tahun.

Tentu saja saat berulang tahun sudah seharusnya diberi ucapan selamat seperti contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris ini.

Meskipun tidak harus memakai congratulation for your birthday atau selamat atas ulang tahunmu, kamu juga bisa menyelamati ulang tahun seseorang dengan cara mengucapkan happy birthday.

Setelah mendapatkan ucapan happy birthday tentu harus dibalas dengan terima kasih atau thank you.

Biasanya akan ada kalimat terusan dari happy birthday dengan tujuan mendoakan. Misalnya semoga panjang umur dalam bahasa Inggris wish you have a long age.

6. Untuk Pernikahan

Contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris lainnya adalah saat ada seseorang yang menikah.

Pernikahan adalah momen bahagia bagi beberapa orang yang sedang menjalaninya, karena akan membuka lembaran hidup baru. Sehingga, sudah sewajarnya diselamati.

Jika ada teman dekat atau anggota keluarga yang sedang menikah, pastikan kamu mengatakan congratulation on your wedding, I hope both of you have a great life and always love each other.

Untuk beberapa kalimat doanya, tentu bisa kamu tambahi sendiri sesuai keinginan.

Arti dari kalimat bahasa Inggris tersebut adalah selamat untuk pernikahanmu, aku harap kalian berdua memiliki kehidupan baik dan selalu mencintai satu sama lain.

Orang akan merespon ucapan ini dengan terima kasih atau thank you. Bisa juga dengan kembali mendoakan.

7. Untuk Kelahiran Bayi Baru

Selain pernikahan juga terdapat contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris lainnya untuk kelahiran bayi baru.

Biasanya setelah pernikahan akan ada kelahiran bayi baru. Saat momen ini terjadi, pastikan kamu memberikan selamat kepada orang tua bayi barunya.

Untuk memberi selamat kepada kelahiran bayi baru ini, coba katakan congratulation for you new baby born atau artinya selamat atas kelahiran bayi barumu.

Bisa juga dengan mengatakan congratulation on the birth of your child dengan arti kurang lebih mirip seperti sebelumnya.

Kemudian cara membalasnya adalah dengan mengatakan thank you, hope you also have your baby soon atau artinya terima kasih, semoga kamu juga bisa memiliki bayi secepatnya.

Selain itu, kamu juga bisa membalas dengan doa-doa lainnya.

8. Untuk Kemenangan Lomba

Siapa yang tidak merasa sangat senang saat memenangkan lomba. Tentu saja momen ini sangat berharga, karena kemenangan saat lomba didapatkan setelah banyak berusaha keras.

Cobalah memahami contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris untuk hal ini.

Saat ada orang menenangkan lomba, berilah ucapan seperti congratulation for your winning atau artinya selamat atas kemenanganmu.

Kemudian seperti biasa, ungkapan rasa bangga ini juga bisa dibalas dengan berterima kasih yaitu mengatakan thank you.

Jika kamu merasa sangat bangga pada kemenangan lomba tersebut, ungkapan selamatnya bisa ditambahkan dengan I’m really proud of you atau aku benar-benar bangga padamu.

Kalimat ini tentu bisa mengapresiasi kemenangan lomba tersebut secara maksimal.

9. Untuk Orang Baru Naik Haji

Kemudian contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris lainnya bisa digunakan untuk orang yang baru saja naik haji.

Meskipun haji adalah ibadah, namun berhasil datang ke tanah suci untuk melaksanakan ibadah haji juga merupakan hal yang perlu diselamati.

Ketika ada tetangga atau salah satu anggota keluarga berhasil naik haji, berilah selamat dengan cara mengatakan congrats and hope you a mabrur hajj.

Artinya adalah selamat dan semoga kamu nanti haji mabrur atau boleh juga memakai ucapan selamat lainnya.

Sama halnya dengan merespon ungkapan lainnya, kamu bisa membalas dengan mengatakan terima kasih. Dalam bahasa Inggrisnya adalah thank you.

10. Atas Pembelian Rumah Baru

Pembelian rumah baru juga patut diselamati. Apalagi membeli rumah membutuhkan usaha dan kerja keras mengumpulkan uang.

Tentu saja saat membeli rumah orang akan merasa sangat senang karena akhirnya bisa memiliki tempat tinggal layak untuk dirinya sendiri. 

Ketika ada orang berhasil membeli rumah baru tentu tetap harus diselamati atas kerja kerasnya.

Itu sebabnya salah satu contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris adalah untuk memberikan ungkapan turut senang atas pembelian rumah.

Kamu bisa mencoba memakai kalimat congratulation for your new house atau selamat atas rumah barumu.

Respon paling tepat untuk ungkapan ini adalah thank you atau bisa juga dengan mendoakan kembali agar memiliki rumah sendiri.

11. Untuk Orang yang Juara Kelas

Kemudian contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris paling umum lainnya adalah untuk orang yang berhasil meraih juara kelas.

Meraih juara kelas ini tentu tidak mudah, karena pasti harus belajar lebih keras daripada lainnya.

Tentu saja hal ini harus diselamati dengan cara mengatakan congratulation for your winning in class atau selamat atas kemenanganmu di kelas.

Jika kamu adalah orangtua yang merasa bangga atas juara kelas anakmu, tambahkan I’m proud of you dengan arti aku bangga padamu.

Kamu juga bisa memberikan ungkapan turut senang atas pencapaian lainnya dengan cara mengatakan congratulation seperti pada selamat secara umum.

Namun ada hal penting yang perlu dipahami dalam hal ini, yaitu penggunaan kalimat-kalimat congratulation itu sendiri.

Penggunaan ungkapan selamat dalam bahasa Inggris diberikan untuk orang yang sedang mencapai sesuatu, sudah bekerja keras, atau mendapatkan hal-hal baru.

Sehingga, jangan sampai salah dalam memakainya untuk memberi ungkapan kepada orang lain. 

Namun kesalahan dalam memakai ungkapan ini pasti bisa dihindari dengan mudah, terutama jika kamu sudah banyak belajar tentang contoh kalimat congratulation dan responnya bahasa Inggris.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta