Apa yang Dimaksud dengan Kalimat Definisi ? Pengertian, Ciri-ciri, beserta Contohnya Lengkap

Apa yang Dimaksud dengan Kalimat Definisi ? Pengertian, Ciri-ciri, beserta Contohnya Lengkap – Kalimat definisi seringkali menjadi pembuka teks atau wacana tertentu.

Contoh kalimat definisi ada di bagian depan dan digunakan untuk mengenalkan topik sebelum membahasnya lebih dalam.

Karena sangat berguna dalam teks, maka kamu perlu mempelajari jenis kalimat yang satu ini.

Berikut adalah ulasan tentang pengertian, ciri-ciri, dan kalimat definisi beserta contohnya.

Rangakain Contoh Kalimat Definisi: Pengertian dan Ciri Selengkapnya

pexels.com

Pengertian Kalimat Definisi

Rangkaian kalimat yang membentuk sebuah arti benda, objek atau topik disebut sebagai contoh kalimat definisi. Kalimat ini menguraikan sebuah topik pembahasan dengan cara yang sangat umum.

Kalimat definisi bagian dari teks ilmiah atau narasi yang non imajinasi. Fungsinya adalah menjelaskan ke pembaca agar bisa membayangkan objek tersebut dengan lebih mudah.

Ciri-ciri Kalimat Definisi

1. Penjelasan dan Makna

Ciri yang paling menonjol dalam sebuah contoh kalimat definisi adalah penjelasan makna. Bagian yang dijelaskan menyangkut topik yang dibicarakan dalam paragraf atau tulisan tersebut.

Hal ini terkait dengan makna definisi itu sendiri, yakni menjelaskan topik secara rinci. Bagian ini akan memudahkan pembaca untuk membayangkan atau memahami objek topik atau pembicaraan.

Penjelasan kalimat definisi artinya bisa berbentuk satu kalimat, bisa juga satu paragraf. Makna harus disampaikan dengan bahasa yang jelas dan sederhana agar mudah dipahami.

2. Bersifat Umum

Meskipun dijelaskan secara rinci, namun kalimat ini tidak merujuk kepada sub-sub dari benda yang dijelaskan. Definisi harus bersifat fakta umum yang juga diketahui oleh masyarakat luas.

Itu sebabnya, contoh kalimat definisi harus menjadi standar pemahaman yang ditangkap oleh pembaca. Kamu bisa mencari definisi melalui kamus atau bahan bacaan lainnya.

Yang pasti, kamu juga tidak boleh menuliskan ciri khusus. Hal ini disebabkan ciri khusus bisa saja hanya terjadi pada objek khusus dan tidak terjadi pada objek secara keseluruhan.

3. Ada di Karya Ilmiah

Kalimat yang satu ini secara umum ditemukan di dalam karya ilmiah. Hal ini akan memudahkan pembaca untuk menangkap topik dan objek yang akan dijelaskan dalam karya tersebut.

Bagaimana dengan kalimat definisi cerpen yang termasuk non-ilmiah? Definisi ini tidak menggunakan makna yang umum karena disesuaikan dengan kebutuhan cerita.

Dalam karya ilmiah, kalimat definisi ada dalam bagian pendahuluan atau daftar pustaka. Kalimat bisa dibuat tanpa mengutip karena umumnya sudah diketahui oleh khalayak umum atau penulis sendiri.

4. Bersifat Transitif

Contoh kalimat definisi bisa kamu bolak-balik dan tidak akan terpengaruh arti atau maknanya. Hal ini disebabkan oleh sifatnya yang cenderung bebas dan dipahami bersama oleh orang banyak.

Kamu bisa menyampaikan maknanya dengan merujuk pada bentuk atau bersifat nomina, formal, paradigma, atau luas. Penyampaian akan tergantung dari jenis teks yang kamu buat.

5. Tidak ada Kiasan

Kalimat definisi adalah kalimat yang juga tidak mengandung kiasan sama sekali. Kiasan menyulitkan pembaca untuk memahami struktur dan makna penting dari objek yang akan dibahas dalam teks.

Belum lagi, tidak semua orang memahami bentuk kalimat kiasan karena adanya keterbatasan akses dan pengetahuan. Kiasan hanya akan membuat pembaca umum malas membaca teks lebih lanjut.

Jadi, saat membuat kalimat contoh kalimat definisi, kamu harus menghindari kiasan. Buatlah pemaknaan yang apa adanya sehingga pembaca lebih mudah memahami topik dan objeknya.

6. Tidak Selalu ada Dalam Setiap Teks

Salah satu keunikan yang ada kalimat definisi adalah kalimat ini tak selalu ada di dalam setiap teks. Definisi mengacu pada karya atau teks yang ilmiah dan jarang sekali ada pada karangan naratif.

Dengan adanya contoh kalimat definisi di dalam paragraf, pembaca diharapkan bisa menangkap makna yang ada di dalam teks secara keseluruhan. Setidaknya, objek dalam topik bisa terbayangkan.

Contoh Kalimat Definisi

1. Matahari

Benda langit atau bintang yang paling cerah, memiliki suhu yang tinggi dan paling terang dalam jagad tata surya.

2. Bintang

Benda langit yang terlihat di malam hari namun tidak bisa memancarkan cahayanya sendiri.

3. Bulan

Satelit yang mengorbit bumi, tidak memiliki cahaya sendiri, dan hanya terlihat pada sore hingga pagi hari.

4. Banjir

Sebuah fenomena alam yang ditandai dengan naiknya permukaan air ke daratan akibat intensitas hujan yang tinggi dan drainase yang buruk.

5. Gempa bumi

Fenomena alam yang sulit diprediksi, ditandai dengan guncangan hebat di daratan dan biasanya bersumber dari bawah laut.

6. Kebakaran hutan

Terbakarnya sebagian area atau seluruh hutan dan sulit dikendalikan karena api terus berkembang dan mengakibatkan kabut asap ke area sekitarnya.

7. Gunung meletus

Keluarnya material dari dalam gunung seperti batu dan abu dalam bentuk letusan dan memberi efek ke daerah di sekitar gunung tersebut.

8. Tsunami

Naiknya permukaan air laut dengan ditandai gelombang yang sangat tinggi akibat gempa di dasar laut, lalu menghancurkan daratan di area pantai dan sekitarnya.

9. Fotosintesis

Bentuk pembuatan makanan yang terjadi pada daun agar tumbuhan bisa tumbuh dengan sebagaimana mestinya dan menghasilkan oksigen.

10. Suhu

Derajat panas sebuah benda yang diukur dengan menggunakan alat pengukur bernama termometer dan memiliki skala seperti Fahrenheit, Reamur dan Celcius.

11. Peta

Sebuah media baik kertas maupun digital yang menunjukkan arah atau tata letak suatu tempat sehingga tujuan pembacanya bisa tepat di tempat tersebut.

12. Sumber daya hutan

Potensi yang ada di hutan dan dikembangkan oleh manusia, terdiri dari hasil kayu dan lainnya kemudian dijual untuk keberlangsungan hidup pengelola.

13. Barang tambang

Potensi yang digali dari aktivitas pertambangan, mulai dari emas hingga nikel dan digunakan untuk industri dan infrastruktur.

14. Hutan mangrove

Hutan yang terdiri dari tumbuhan mangrove, terletak di tepi pantai untuk mencegah abrasi air laut yang biasa menyerang di daerah pesisir saat pasang.

15. Terumbu karang

Potensi dalam laut yang menjadi tempat tinggal dan tempat berkembang biak ikan, dengan warna-warni dan bentuk yang beragam.

16. Penduduk

Orang yang menempati suatu wilayah dan tunduk terhadap peraturan yang berlaku di bawah daerah tersebut.

17. Rakyat

Orang-orang yang menjadi penduduk sebuah negara, memiliki derajat yang sama di mata hukum dan memiliki hak yang sama tanpa memandang status sosial.

18. Iklim

Kondisi rata-rata cuaca dalam rentan waktu tertentu, biasanya bulanan, yang relatif sama sepanjang hari.

19. Cuaca

Kondisi atmosfer yang berubah-ubah dalam hitungan jam seperti cerah, mendung, dan hujan akibat adanya aktivitas tekanan angin di atmosfer.

20. Negara

Area atau wilayah yang memiliki ketetapan hukum sendiri, memiliki aturan yang setara dengan area yang disebut negara lainnya, dan patuh terhadap batas-batas yang ditetapkan dunia.

21. Cerita rakyat

Cerita yang asalnya tidak bisa diketahui, disebarkan secara turun temurun, dan umumnya dari mulut ke mulut, serta karakternya mengikuti daerah as cerita.

22. Fabel

Cerita yang karakternya adalah hewan-hewan, dianggap bisa melakukan dialog, umumnya jenaka, menghibur dan memberi pesan kepada pembaca.

23. Observasi

Cara mengamati sesuatu untuk mendapatkan data atau informasi dari objek yang diamati dan dilakukan dalam kurun waktu tertentu.

24. Laporan

Hasil pengamatan yang disajikan dalam data yang sudah diolah dan mudah dibaca, serta berisi pembahasan objektif penulis mengenai data yang ada.

25. Tugas

Bentuk latihan yang diserahkan kepada individu untuk diselesaikan, yang terdiri dari berbagai tujuan seperti latihan, penilaian dan lain-lain.

26. Paragraf

Kesatuan dari beberapa kalimat yang memiliki makna berupa penjelasan, memiliki pokok pembahasan atau topik yang diuraikan agar menjadi jelas.

27. Iklan

Media untuk dibaca atau dilihat yang umumnya berbentuk visual atau suara, tujuannya untuk promosi sebuah produk baik barang atau jasa melalui media umum.

29. Narasi

Sebuah wacana yang menguraikan sebuah topik, bisa berbentuk kenyataan maupun khayalan tergantung dari jenis teks yang sedang dibahas.

30. Komunikasi

Bentuk hubungan antara individu yang berlangsung secara dua arah atau usaha untuk membahas atau meluruskan sebuah topik bersama pihak lain.

31. Media massa

Media untuk menyampaikan aspirasi dalam bentuk gambar, tulisan, atau suara dari sebuah pihak ke pihak lain yang jumlahnya lebih banyak seperti masyarakat.

32. Saran

Bentuk rujukan dari satu pihak kepada pihak lainnya, namun sifatnya tidak memaksa pendengar untuk melakukan hal yang disampaikan pembicara.

33. Musisi

Salah satu pekerjaan yang menggunakan alat musik sebagai alatnya, memainkan instrumen, bernyanyi atau membuat grup musik untuk tampil di panggung.

34. Dokter

Profesi untuk mendeteksi kesehatan seseorang, melakukan observasi lebih lanjut untuk orang sakit, dan memberi anjuran agar pasien tetap sehat.

35. Polisi

Petugas yang bekerja untuk menjaga keamanan dan ketertiban negara, mengajak masyarakat rukun, dan membantu untuk memberantas kejahatan.

36. Pedagang

Orang yang bekerja dengan cara menjual barang atau produk agar bisa mendapatkan keuntungan, baik secara online maupun offline seperti toko.

37. Kasir

Petugas toko yang kerjanya mencatat barang yang dibeli, melakukan transaksi di toko atau bank, dan merapikan keuangan yang masuk.

38. Guru

Pekerjaan yang tugasnya untuk mengajar dan mendidik, baik anak-anak atau orang dewasa untuk mendapatkan ilmu pengetahuan yang baru.

39. Sopir

Orang yang mengendarai kendaraan, biasanya mobil, mengantarkan barang atau penumpang dari satu tempat ke tempat lainnya.

40. Arsitek

Orang yang merancang bangunan dengan perhitungan yang matang sesuai dengan keadaan area dan membuat desain yang indah atau unik.

41. Presiden

Jabatan tertinggi dari sebuah negara, bertugas untuk mengambil keputusan yang penting bagi hajat rakyat dan menjaga ketertiban dunia.

42. Ilustrator

Orang yang menggambar ilustrasi dari bentuk aslinya dengan bentuk yang cukup mirip atau menyerupai, dalam bentuk visual konvensional maupun digital.

43. Kebun binatang

Tempat wisata yang isinya adalah binatang buas atau jinak yang terpelihara dengan baik dan dikunjungi oleh wisatawan dengan tujuan edukasi.

44. Kampus

Tempat menuntut ilmu bagi mereka yang sudah melewati pendidikan dasar, pelajarnya disebut sebagai mahasiswa dan dibagi ke dalam banyak jurusan.

45. Kafe

Tempat untuk mencicipi kue dan kopi, mirip dengan restoran namun hanya menjual menu yang terbatas, bisa berupa bangunan besar atau kecil.

Contoh kalimat definisi bisa kamu temukan dalam ragam teks yang bersifat ilmiah. Dengan adanya kalimat ini, sebagai pembaca kamu akan bisa membayangkan hal yang terjadi pada bagian pembahasan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta