30 Contoh Kalimat Ekspresif Sedih dan Bahagia serta Ciri-Cirinya Secara Lengkap

30 Contoh Kalimat Ekspresif Sedih dan Bahagia serta Citi-Cirinya Secara Lengkap – Pentingnya contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia perlu kamu pelajari agar tidak kesulitan saat mengekspresikan emosi.

Karena seringkali seseorang bingung mengekspresikan emosinya, apalagi jika harus dituangkan dalam tulisan.

Seringkali hanya dengan kata-kata, sedih, senang, atau marah tidak cukup menggambarkan suasana hari.

Kalimat Ekspresi Sedih dan Bahagia

https://www.freepik.com/author/rawpixel-com

Bagaimana cara kamu menggambarkan liburan ini sangat menyenangkan serta menakjubkan saat berkunjung ke rumah nenek?

Pada beberapa waktu memang kamu bisa mengatakan bahwa liburannya sangat menyenangkan.

Tapi, tidak semua orang mengerti arti kata menyenangkan kamu maksudkan sehingga pesan yang ingin disampaikan tidak berhasil diterima.

Saat mengetahui contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia, kamu bisa menggambarkan kesedihan maupun kebahagian dengan lebih baik.

Hal tersebut tentu akan membuat orang lain mudah mengerti ekspresi dan perasaan kamu.

Ada banyak kata bisa kamu gunakan untuk mengekspresikan bentuk emosi.

Ini akan membantu kamu dalam menggambarkan seluruh rentang emosi sehingga membuat orang lain tahu bagaimana perasaanmu tanpa perlu menebak-nebak.

Oleh sebab itu, akan Mamikos berikan contoh-contoh dari kalimat ekspresif supaya kamu tidak kesulitan lagi mengekspresikan suasana hati.

Perhatikan detail dari keseluruhan isi artikel ini sehingga kamu mudah memahami tiap katanya.

Contoh Kalimat Ekspresif Sedih dan Bahagia serta Ciri-Cirinya Secara Lengkap

Setiap hari tentu berbeda dengan hari-hari lainnya, ada senang maupun sedih.

Belajar bagaimana mengekspresikan perasaan bisa sangat penting untuk kehidupan sehari-hari. Tapi, penulisannya harus menggunakan serta memilih kosakata yang tepat.

Pemilihan kosakata yang tepat mampu membantu seseorang melewati hari-harinya saat diselimuti kesedihan maupun kesenangan.

Bahkan, ungkapan tersebut juga bisa menggambarkan kondisi-kondisi tidak terduga yang pastinya akan kamu alami di dunia.

Kalimat ekspresif merupakan kumpulan kata yang memberi gambaran atau menyatakan perasaan seseorang.

Kalimat-kalimat ini biasanya dituangkan oleh seseorang secara terang-terangan dalam buku harian untuk memperjelas isi hati dari si pembaca.

Dari pernyataan di atas, kamu tentu sudah memahami guna dari mengetahui contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia.

Untuk lebih memahaminya, berikut Mamikos berikan contoh dari kalimat-kalimat ekspresif beserta penjelasan ciri-cirinya.

1. Kau adalah cahaya di hidupku!

Contoh di atas merupakan kalimat ekspresif tunggal dengan pola subjek – predikat – objek.

Ciri dari kalimat ekspresif adalah menggunakan kalimat tunggal untuk menuliskannya, tapi tidak menutup kemungkinan kamu melihat versi lainnya.

2. Aku senang dengan liburan bulan kemarin

Saat kamu menuliskannya seperti itu, banyak orang tentu tidak bisa memahami apa yang membuatmu senang.

Coba uraikan menjadi, “Aku senang saat liburan bulan lalu karena nenek-kakekku mengajak pergi ke pantai.”

3. Jahat sekali dia, terima pembalasanku nanti!

Di atas merupakan contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia dimana mengandung emosional dan moral.

Terlihat jelas penulis menggambarkan emosinya dan menyematkan pesan yakni jangan berlaku jahat kepada orang lain.

4. Saat hujan turun, cobalah untuk mencari pelangi

Kalimatnya menggambarkan kesedihan dimana penulis sedang memberi pesan kepada dirinya sendiri.

Arti kalimatnya adalah saat sedih datang, coba mencari kesenangan. Pelangi tersebut diartikan sebagai kesenangan atau sesuatu yang menyenangkan.

5. Kamu tidak mungkin mekar dengan instan, harus melewati masa tumbuh dahulu

Ciri khas lain dari contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia adalah menggunakan kata kiasan.

Contoh kata kiasan di sini adalah mekar atau diartikan sebagai sukses. serta tumbuh yang artinya berproses.

6. Jika ingin tumbuh, buang semua yang membuatmu jatuh

Ciri khas lain dari kalimat-kalimat ekspresif adalah adanya tanda baca yang digunakan oleh penulis.

Tanda tersebut bisa saja titik, koma, tanda tanya, atau seru. Kalimatnya tersebut yang digunakan adalah koma. 

7. Aku menjadi sulit bernapas, ketika melihatmu bersamanya

Ini merupakan contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia yang menggunakan ciri khas paket komplit.

Dimana terdapat kata majas, penggunaan tanda baca, serta mengandung kata denotatif atau bersifat faktual.

8. Air mataku keluar dari hati, bukan otak

Kalimatnya di atas menggambarkan suasana hati penulis yang sedang sedih sekaligus marah.

Hal ini ditandai dengan adanya kalimat air mata yang keluar dari hati, artinya penulis adalah seseorang yang tulus. 

9. Senang sekali melihat mukanya kini merah merona, seperti langit sore hari

Kalimatnya di atas memiliki arti bahwa seseorang memerah merona atau malu, sedangkan seperti langit sore hari memiliki arti cantik.

Jadi, penulis senang melihat seseorang yang cantik dan sedang merasa malu.

10. Asyik, es krim kesukaanku mengeluarkan rasa terbarunya

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia di atas menggunakan kata sifat di awal kalimatnya.

Kata sifat tersebut menunjukkan bahwa seseorang benar-benar merasa bahagia, apalagi diikuti kalimat keterangan di belakang katanya.

11. Alhamdulillah, aku berhasil mengerjakan ujian dan melewatinya dengan mudah!

Penulis mengucapkan rasa syukur kepada tuhan dengan mengucapkan kata Alhamdulillah.

Penulis menuliskannya dengan ciri-ciri dari kalimat ekspresif, yakni penggunaan tanda baca koma dan seru untuk menunjukkan serta menekankan suasana hatinya.

12. Senang sekali rasanya, hari ini aku makan nasi padang

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia ini seringkali digunakan oleh para penulis ketika menuliskan buku harian.

Sesuai ciri-cirinya, kalimatnya lebih baik digambarkan secara jelas agar pembaca mengerti alasan dibalik kesenangannya.

13. Gaunmu terlihat berkilauan dan tampak mahal!

Contoh lain dari kalimat ekspresif adalah seperti di atas. Kalimatnya menggambarkan bahwa penulis memuji pakaian seseorang yang dilihatnya.

Ciri dari pola kalimatnya yang digunakan adalah subjek, predikat, dan keterangan.

14. Apakah dengan melakukannya dapat membuatku bahagia kembali?

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia di atas menggambarkan seseorang yang ingin bahagia kembali.

Akan tetapi, dirinya sedang kebingungan apakah cara yang akan dilakukannya bisa membuatnya bahagia kembali atau tidak.

15. Sekolah hari ini rasanya seperti kuburan karena dia tidak masuk kelas 

Penulis menggambarkan perasaan sedihnya melalui majas yang ditulisnya.

Penulis ingin memberitahu pembaca bahwa di sekolah merasa kesepian karena seseorang yang disukai tidak masuk ke kelas sehingga membuat suasana kelasnya berbeda.

16. Bahagia jika melihat seseorang yang aku suka bisa tersenyum seperti matahari pagi

Penggunaan majas tampaknya memang menjadi ciri yang sering muncul pada penulisan kalimat-kalimat ekspresif.

Majas yang digunakan oleh penulis kali ini adalah senyuman seperti matahari pagi. Arti senyumannya adalah memberikan kehangatan.

17. Hari ini dagangan ibuku laris manis!

Di atas merupakan contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia. Dimana penulis menuliskan kebahagiaannya yakni dagangan ibunya telah laris manis.

Dan membuat pembacanya terharu dengan kebahagiaan kecil dari si penulis. 

18. Ayahku harus pulang, tapi bukan ke rumah

Kamu mungkin bingung saat membaca kalimat di atas karena bisa memiliki banyak arti.

Namun, penulis menceritakan bahwa pulang tersebut memiliki arti sebagai meninggal. Hal ini dijelaskan dengan kalimat di belakangnya.

19. Senang jika bisa berkumpul bersama keluarga dan hari ini, itu terjadi!

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia di atas menggambarkan penulis yang jarang berkumpul dengan keluarganya.

Namun, pada hari ini penulis akhirnya bisa berkumpul bersama dengan keluarganya yang sudah dinanti sejak lama.

20. Mendapatkan nilai 100, tapi tidak memiliki tempat untuk memamerkannya

Ciri dari kalimat-kalimat ekspresif adalah memiliki arti tersendiri dan tidak jarang membuat para pembaca ikut menerka-nerka artinya.

Oleh sebab itu, kalimatnya banyak disukai oleh anak muda karena memunculkan hasil pemikirannya sendiri.

21. Menyelesaikan studi di bangku perkuliahan membuat bebanku terlepas satu, akhirnya!

Penulis sangat senang karena telah berhasil menyelesaikan masa studinya di bangku perkuliahan.

Selesainya masa studi membuat penulis merasa lebih lega karena beban di pundaknya telah berkurang dan membuatnya sedikit bahagia.

22. Pisau milik ibu sangatlah tajam karena sering diasah, hingga melukai tanganku

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia dapat menggunakan kalimat formal maupun informal termasuk bahasa gaul.

Namun, penggunaannya harus disesuaikan dengan tempat di mana menulisnya serta waktu penulisannya sehingga tidak menimbulkan masalah.

Penulisan tersebut dapat memiliki arti lain saat kamu menuliskannya di media sosial.

Ibu akan dipandang sebagai seseorang yang ceroboh karena memperbolehkan anaknya untuk menyentuh dan menggunakan pisau tajam hingga terluka.

23. Adikku senang, karena diberikan aang jajan oleh keluarga besar!

Kalimatnya menggambarkan penulis sebagai seorang kakak yang ikut senang karena adiknya senang.

Kalimatnya terdapat ciri-ciri, yakni mengandung nada bahasa yang sarat serta tanda baca berupa tanda seru di akhir kalimat.

24. Dulu, membeli barang harus memikirkan harga. Sekarang sudah tidak perlu Lagi!

Kalimatnya merupakan contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia di mana penulis telah melewati masa-masa sulit di hidupnya.

Dulu harus berpikir dua kali saat ingin membeli sebuah barang, tapi sekarang bisa mendapatkan semuanya.

25. Motorku satu-satunya harus berakhir di pelelangan karena aku tidak sanggup membayar hutang

Contoh kalimat sedih lainnya, dimana penulis menceritakan bahwa dirinya sedang kesusahan.

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia tersebut terdapat ciri-ciri menggunakan tanda baca yakni koma untuk memisahkan kalimatnya sehingga jelas.

26. Hubungan dua orang itu seperti kepingan puzzle, berserak entah ke mana-mana

Kalimatnya menggambarkan kesedihan karena hubungan yang dijalani oleh seseorang sedang tidak tahu di bawa ke mana.

Sebab itu, terdapat kata ungkapan seperti puzzle yang artinya belum tersusun rapi seperti seharusnya.

27. Dia menangis karena Alex! Alex merupakan seseorang yang enteng tangan

Seperti dikatakan sebelumnya bahwa kalimat-kalimat ekspresif boleh dituliskan menggunakan bahasa informal seperti contoh di atas.

Ciri pada kalimatnya adalah terdapat kata kiasan yakni enteng tangan atau suka main pukul.

28. Pipi Naura seperti kepiting rebus setelah mendapatkan pujian dari banyak orang

Contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia tersebut memiliki ciri yakni terdapat kata yang menggambarkan kalimatnya sebagai konotatif.

Konotatif pada kalimatnya tersebut adalah ungkapan seperti kepiting rebus yang artinya malu.

29. Kepergianmu menyisakan luka dan berhasil membuat hatinya tercabik-cabik

Seseorang yang tersakiti oleh cinta hingga hatinya merasa tercabik-cabik.

Kalimatnya mengandung kata kiasan atau ungkapan, yakni hati yang tercabik-cabik, di mana memiliki arti sangat kesakitan.

30. Para pahlawan hebat telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan negaranya

Para pahlawan berhasil memperebutkan kemerdekaan negara Indonesia dari tangan-tangan penjajah.

Penulis mengatakan serta menyatakan kehebatan dari para pahlawan dan bangga terhadap apa yang telah dilakukannya di masa lampau.

Mengekspresikan sesuatu sangat penting karena dari ekspresi tersebut seseorang mampu memahami kamu.

Coba terus berlatih serta mencari contoh kalimat ekspresif sedih dan bahagia untuk melatih mengekspresikan diri. Semoga bermanfaat, ya.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta