65 Contoh Kalimat Kritik dan Saran dalam Bahasa Indonesia yang Benar

65 Contoh Kalimat Kritik dan Saran dalam Bahasa Indonesia yang Benar – Masih banyak pelajar yang tidak tahu bagaimana cara menyampaikan kritik saran dalam bahasa Indonesia dengan benar.

Oleh karena itu penting sekali untuk mempelajari contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia.

Ada banyak contoh yang bisa kamu pelajari di bawah ini. 

Contoh Kalimat Kritik Bahasa Indonesia 

Getty Images/golubovy

Kalimat kritik merupakan kalimat yang di dalamnya berisi tentang komentar terhadap sesuatu.

Dalam Bahasa Indonesia kritik harus disampaikan dengan benar dan sifatnya membangun.

Biasanya dilakukan terhadap sebuah karya dan disampaikan langsung dalam diskusi, ini dia contohnya: 

  1. Makalahmu ini harus direvisi karena masih ada beberapa teknik penulisan yang tidak diaplikasikan dalam makalah ini. Ada juga beberapa teknik penulisan yang salah. 
  2. Presentasimu hari ini tidak begitu menarik, seharusnya dengan satu minggu persiapan kamu bisa membuat presentasi yang menarik misalnya dengan menggunakan latar slide dengan warna berbeda. Kamu juga hanya cukup mengetikkan poin-poinnya saja dalam slide. Terlalu banyak pembahasan yang ditulis membuat penonton cepat bosan 
  3. Pengawasan pada acara kali ini baik pengawasan di luar dan dalam masih kurang ketat. Banyak terlihat orang-orang yang membawa masuk makanan dari luar dan tidak ditegur oleh petugas. 
  4. Kalimat kritik dan saran yang berikutnya adalah “roti buatanmu terasa enak dan teksturnya juga pas. Kamu hanya perlu menambahkan gula sedikit lagi agar rotinya terasa manis”
  5. Saat Mamikos membaca tulisanmu, masih banyak kalimat kurang efektif. Kamu bisa memeriksanya terlebih dahulu sebelum diberikan kepadaku 
  6. Mamikos rasa keputusanmu untuk membeli rumah tahun ini adalah keputusan yang kurang tepat. 
  7. Kualitas barang di supermarket tersebut sangat bagus akan tetapi sayang sekali karena pegawainya kurang ramah.
  8. Menurut Mamikos kamu tidak menerapkan ilmu fotografi dalam hasil fotomu ini. Pengambilan anglenya masih kurang pas 
  9. Contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang berikutnya adalah “kalau memasak jangan pakai garam terlalu banyak, bisa asin semua sayurnya”
  10. Menurut Mamikos dosen di kampus ini sangat oportunis. Dosen-dosen tersebut terlalu memaksa mahasiswanya untuk membeli buku. Selain itu tidak jarang dosen yang lebih sering mengikuti proyek dengan honor besar dan memilih absen mengajar. 
  11. Menurut Mamikos kamu harus melakukan revisi untuk naskah ceritamu ini. Alurnya terlihat berantakan dan aku rasa setiap tokohnya tidak berhubungan satu sama lain. 
  12. Sinopsis cerita yang kamu berikan kepadaku masih berantakan. Ada banyak unsur yang belum kamu sampaikan dalam tulisan ini. 
  13. Tulisan kamu masih banyak kekurangannya, terlalu banyak salah ketik. 
  14. Tulisanmu ini masih harus diperbaiki karena terlalu banyak menggunakan tanda baca.
  15. Intonasimu dalam membaca puisi tadi kurang menjiwai. 
  16. Gambaranmu ini sudah bagus tetapi perpaduan warnanya tidak pas 
  17. Contoh kalimat kritik untuk teman yang berikutnya adalah “Mamikos melihat tugas Matematikamu yang masih banyak salah dalam mengaplikasikan rumusnya”
  18. Mamikos pikir keputusanmu memutuskan kekasihmu sekarang kurang tepat
  19. Selera lagumu kurang menarik untuk didengar 
  20. Pilihan hadiahmu sebagai hadiah pernikahan kedua orangtuamu kurang tepat 
  21. Masih banyak yang perlu diperbaiki pada skripsimu ini 
  22. Tidak baik memarahi anak di depan banyak orang, dia akan merasa malu 
  23. Makananmu ini sudah pas, tetapi kamu bisa menambahkan merica agar lebih pedas 
  24. Minuman buatanmu ini sudah pas, tetapi kurang banyak 
  25. Mamikos rasa gambaranmu kurang menarik, coba beri sedikit hiasan 
  26. Contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang berikutnya adalah “intonasi kamu ketika membaca puisi sudah bagus, tetapi masih kurang menjiwai”
  27. Kinerja kamu selama satu bulan terakhir memburuk, kamu sering terlambat datang ke kantor dan tidak mengikuti rapat dengan baik 
  28. Pilihan desain rumahnya sudah bagus, hanya saja pemilihan warnanya terasa tepat. Sepertinya kamu bisa menggantinya dengan warna lain agar terlihat indah 
  29. Sebagai seorang suami, sudah seharusnya membantu istri untuk merawat anak, bukan hanya mencari nafkah saja 
  30. Sebagai artis papan atas, kamu terlalu sering mendengarkan omongan orang lain yang tidak membangun 
  31. Sebagai seorang pegawai di toko, kamu seharusnya lebih murah senyum 
  32. Pelayanan di online shop ini buruk sekali, adminnya sangat lambat dalam merespon pembeli 
  33. Contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang berikutnya adalah “pertunjukan seni drama kemarin membosankan, mulai dari jalan ceritanya dan akting dari pemain yang kurang menjiwai”
  34. Kamu memiliki bakat menulis tetapi tidak bisa berkembang karena kamu tidak mau mengasahnya
  35. Sebagai seorang atlet profesional, sudah seharusnya kamu latihan dengan giat 
  36. Sampul buku itu terlihat sangat bagus, akan tetapi sangat disayangkan karena isi di dalamnya tidak sebagus sampulnya. Masih ada banyak kesalahan penulisan yang tidak sesuai dengan standar kaidah penulisan Bahasa Indonesia 
  37. Ulangan Kimiamu mendapatkan nilai rendah, sebaiknya kamu belajar lebih giat lagi 
  38. Sebagai seorang pelajar yang akan menghadapi ujian, sudah seharusnya kamu mengurangi waktu bermain 
  39. Lukisannya itu menarik tetapi sayang kurang menarik dalam mewarnainya 
  40. Nilai akhirmu mengalami penurunan, kamu sering tertidur di dalam kelas 
  41. Contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang berikutnya adalah permainan basketmu buruk sekali akhir-akhir ini, kamu jarang bisa berkonsentrasi selama latihan 
  42. Kinerjamu buruk sekali selama beberapa minggu terakhir, kamu juga jarang datang rapat organisasi 

Contoh Saran dalam Bahasa Indonesia 

Setelah mempelajari bagaimana cara memberikan kritikan ke teman atau rekan kerja, selanjutnya kamu juga harus tahu bagaimana menyampaikan saran yang benar.

Kalimat saran adalah kalimat yang didalamnya mengandung pendapat, usulan sebagai bahan pertimbangan. Berikut beberapa contohnya

  1. Contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang pertama adalah “virus corona sedang merajalela beberapa bulan terakhir, sebaiknya ketika berada di luar rumah kamu tetap harus menerapkan protokol kesehatan ketat”
  2. Jalanan di sana macet, sebaiknya kamu menggunakan jalan lain saja jika tidak ingin terlambat datang ke kampus 
  3. Jika ingin memberikan hadiah untuk sahabatmu, sebaiknya kamu membelikannya barang yang disukainya 
  4. Menurut Mamikos sebaiknya jangan keluar rumah terlebih dahulu jika tidak ada kegiatan yang genting. Dengan berada di dalam rumah itu akan mencegah terjadinya penyebaran virus corona 
  5. Sebaiknya kamu mengambil kelas menulis saja jika ingin belajar menulis 
  6. Sebaiknya kamu membeli rumah saja dibandingkan harus mengontrak 
  7. Sebaiknya kamu tinggal bersama dengan saudaramu saja dibandingkan mencari tempat kos sendiri
  8. Contoh kalimat kritik dan saran yang berikutnya adalah “apabila kamu ingin masuk perguruan tinggi negeri sebaiknya mengikuti bimbingan belajar tambahan di tempat kursus”
  9. Sebaiknya kamu mengambil jurusan sastra saja karena cocok sekali dengan passion kamun
  10. Kamu sebaiknya belajar lebih giat lagi untuk mendapatkan ranking 3 besar di semester berikutnya 
  11. Sebaiknya kamu ikuti saja sarannya untuk membeli pakaian di sana 
  12. Sebaiknya kamu ikut keluargamu liburan ke luar kota agar tidak bosan di rumah 
  13. Contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang berikutnya adalah “orangtua sebaiknya mendidik anak untuk mengendalikan emosinya agar tidak bertengkar satu sama lain”
  14. Seharusnya orangtua mengajarkan anak mengaji terlebih dahulu karena ilmu agama sangat penting 
  15. Sebaiknya kamu pergi ke pantai saja jika sedang suntuk di rumah 
  16. Agar bisa memenangkan hati orang tuamu, sebaiknya kamu lebih sering berada di rumah agar bisa menghabiskan waktu bersama 
  17. Sebagai seorang siswa sebaiknya jangan terlalu sering menonton televisi karena hal tersebut dapat mengganggu konsentrasi belajar 
  18. Orangtua harus mengawasi anaknya terutama ketika menjelang ulangan akhir agar lebih rajin belajar 
  19. Ketika kamu ditanya oleh polisi sebaiknya kamu menjawab dengan jujur sebagai saksi mata 
  20. Sebaiknya kamu memindahkan lemari itu di sebelah televisi agar ruangan jauh lebih luas 
  21. Meletakkan buku di lemari bagian atas sangat merusak pemandangan, sebaiknya kamu membeli rak sendiri khusus buku 
  22. Contoh kalimat kritik dan saran dalam makalah yang berikutnya adalah “sebagai orangtua jangan terlalu keras terhadap anak agar anak tidak gampang sakit hati”
  23. Sebagai seorang suami sebaiknya menjaga perasaan istrinya dengan berbicara dengan nada lembut 

Cara Menyampaikan Kritik dan Saran agar Tetap Sopan 

Setelah mempelajari tentang contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia sekarang kamu harus tahu bagaimana tips dan trik menyampaikannya dengan sopan.

Tentu dalam memberikan kritik dan saran kamu harus menyampaikannya dengan sopan agar pendengar tidak sakit hati. 

1. Menyampaikan Kelebihannya Terlebih Dahulu 

Tips pertama agar kritik dan saran bisa disampaikan dengan tepat adalah menyampaikan kelebihannya terlebih dahulu.

Walaupun kita memiliki niat yang baik dalam menyampaikan kritik dan saran tetapi penting juga untuk mengungkapkan kelebihannya terlebih dahulu. 

Apabila kamu ingin mengkritik hasil karyanya dengan menyampaikan kelebihannya maka rasa percaya dirinya akan ikut meningkat.

Barulah kamu bisa menyampaikan kritik dan saran setelah menyampaikan kelebihannya. Hal ini tidak akan membuat pendengar merasa tersinggung. 

Selain itu dengan menyampaikan kelebihannya terlebih dahulu sesuai dengan contoh kalimat kritik saran dan sanggahan di atas maka akan tampak objektif. Jadi kamu tidak hanya berfokus pada kekurangannya saja. 

2. Tidak Melibatkan Emosi 

Tips kedua ketika kamu ingin menyampaikan kritik dan saran ke seseorang adalah jangan sampai melibatkan emosi.

Penyampaian yang disampaikan dengan emosi tentu akan membuat orang sakit hati ketika mendengarnya. Apabila menggunakan emosi maka kritik dan saran terdengar tidak objektif. 

Kamu harus ingat bahwa kritik dan saran disampaikan untuk membangun seseorang. Jangan karena memiliki masalah pribadi kamu memberinya kritik yang tidak objektif.

Fungsi kritik dan saran adalah untuk membangun seseorang agar lebih baik bukan menjatuhkannya. 

3. Menggunakan Bahasa yang Lugas dan Jelas 

Sesuai dengan contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia di atas bahwa bahasa yang digunakan harus jelas dan lugas.

Hal ini dikarenakan agar orang tersebut mengerti apa yang kamu sampaikan. Hal ini juga agar tidak menimbulkan arti yang lain. 

4. Menyampaikan Kritik dan Saran di Waktu yang Tepat 

Tips terakhir adalah dengan menyampaikan kritik saran di waktu yang tepat.

Apabila waktunya tepat maka pendengar akan mencerna dengan baik apa yang kamu sampaikan. 

Ada banyak contoh kalimat kritik dan saran dalam Bahasa Indonesia yang bisa kamu pelajari di atas.

Sebelum memberikan kritik dan saran sebaiknya kamu harus melihat situasi dan kondisinya terlebih dahulu. Kritik dan saran harus disampaikan secara sopan. 


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta