45 Contoh Kalimat Majemuk Hubungan Penyebaban, Perbandingan, dan Konsensip

Kalimat majemuk banyak dipakai dalam kegiatan menulis maupun juga berbicara. Makin paham jenis-jenis kalimat majemuk setelah membaca aritkel ini!

01 Januari 2024 Uyo Yahya

45 Contoh Kalimat Majemuk Hubungan Penyebaban, Perbandingan, dan Konsensip – Ada berbagai materi mengenai jenis kalimat dalam mata pelajaran bahasa Indonesia dan salah satunya adalah kalimat majemuk.

Sebenarnya sebagian besar orang sudah menggunakan jenis kalimat ini namun mungkin saja tidak tahu istilahnya.

Artikel ini akan memberikan 45 contoh kalimat majemuk hubungan penyebaban, perbandingan, dan konsensip. Baca hingga tuntas, ya!

Ini Contoh Kalimat Majemuk Hubungan Penyebaban, Perbandingan, dan Konsensip

Contoh kalimat majemuk hubungan penyebaban, perbandingan, dan konsensip
Canva

Secara umum, kalimat majemuk terbentuk dari sebuah kalimat yang bisa berdiri sendiri dan satu kalimat bebas.

Kalimat independen atau kalimat yang bisa berdiri sendiri tetap memiliki arti meskipun tanpa dibarengi frasa bebasnya. Sementara frasa tidak sempurna sebagai kalimat bila tanpa kalimat independen.

Ada 3 jenis kalimat majemuk yang dibahas dalam artikel ini yaitu kalimat majemuk hubungan penyebaban, kalimat majemuk hubungan perbandingan, dan kalimat majemuk hubungan konsensip.

Masing-masing jenis kalimat majemuk ini bisa dibedakan dari kata penghubung yang dipakainya.

Kalimat majemuk penyebaban banyak menggunakan kata karena dan sebab. Sementara kalimat majemuk hubungan perbandingan menggunakan kata layaknya, bagaikan, seperti, dan laksana.

Lalu, kalimat majemuk konsensip menggunakan kata walaupun, meskipun, dan biarpun.

Untuk lebih memahami ketiga jenis kalimat majemuk tersebut, kamu bisa memperhatikan contoh kalimat majemuk hubungan penyebaban, perbandingan, dan konsensip berikut ini:

15 Contoh Kalimat Majemuk Hubungan Penyebaban

Berikut ini 15 contoh kalimat majemuk hubungan penyebaban:

  1. Raut wajah Ani begitu sedih sebab Ia baru saja mendengar kabar duka dari orang di seberang telpon.
  2. Nilai matematika Ina sungguh rendah karena Ia memang tidak jago berhitung.
  3. Ela terpaksa meminta izin pulang lebih cepat karena merasa badannya tidak sehat dan meriang.
  4. Baru hari Senin namun seragam Rachel sudah kotor karena Ia bermain di belakang sekolah.
  5. Nenek kerap kali menelepon kami pada hari minggu karena merasa kangen katanya.
  6. Motor Andy terpaksa diangkut oleh pihak leasing karena Ia telat membayar cicilannya selama 3 bulan.
  7. Adam tak lagi suka membaca buku karena kini Ia telah menemukan hobi baru yaitu menonton film.
  8. Selera musik Ika berubah setelah Ia menginjak usia dewasa karena ada perubahan selera di dalam dirinya.
  9. Suara vokalis band tersebut berubah karena Ia melakukan operasi pada pita suaranya.
  10. Rossa perlu istirahat dari panggung hiburan sebab Ia harus fokus pada kesehatannya saat ini.
  11. Kebanyakan orang tidak suka menggunakan touchpad karena dirasa kurang praktis.
  12. Lana Del Rey membatalkan tournya di Eropa karena wabah pandemi yang semakin parah.
  13. Elsa tak lagi membeli barang sekali pakai sebab baginya tindakan itu akan merusak bumi.
  14. Dia tak lagi seperti dulu karena tentu kehidupan telah mengajarkan banyak hal padanya.
  15. Edwin kembali lagi ke rumahnya karena lupa apa yang harus dibelinya.
Close