30 Contoh Kalimat Majemuk Rapatan dan Kompleks dalam Bahasa Indonesia

30 Contoh Kalimat Majemuk Rapatan dan Kompleks dalam Bahasa Indonesia – Kalimat majemuk merupakan salah satu materi yang dipelajari dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia.

Biasanya berbarengan dengan materi kalimat simpleks, bentuk yang lebih sederhana.

Yuk, belajar lebih dalam dengan 30 contoh kalimat majemuk rapatan dan kompleks di artikel ini!

Ini Contoh Kalimat Majemuk Rapatan dan Kompleks

Canva

Kalimat majemuk merupakan kalimat yang terdiri dari dua bagian. Bagian pertama disebut dengan klausa utama sementara bagian kedua disebut klausa bebas.

Keduanya memiliki nilai atau derajat yang berbeda dari segi struktur kalimat. 

Klausa utama memiliki struktur yang lengkap seperti subjek, predikat, dan objek.

Dengan demikian, Ia bisa berdiri sendiri dan memiliki arti yang utuh. Sementara klausa bebas tidak berdiri sendiri melainkan memerlukan kehadiran klausa utama agar memiliki arti yang utuh.

Kalimat Majemuk Rapatan

Ada beberapa jenis kalimat majemuk diatnaranya yang pertama disebut dengan kalimat majemuk rapatan.

Kalimat ini merupakan kalimat yang terbentuk karena adanya persamaan unsur pembentuknya.

Misal kalimat “Ani suka pisang” dan “Ina suka pisang”, maka bila dirapatkan karena menyatakan hal yang sama menjadi “Ani dan Ina suka pisang”.

Kalimat Majemuk Kompleks

Beda lagi dengan kalimat mejemuk rapatan, kalimat majemuk kompleks terbentuk dari dua klausa utama dan satu klausa bebas.

2 kalusa utama ini juga berisikan dua hal yang berbeda namun disatukan dengan klausa bebas. Misal, kalimat “Ani sedang tidur” dan “Ibu sedang memasak”.

Keduanya memang berbeda namun bisa menjadi “Ani sedang tidur dan Ibu sedang memasak ketika aku tiba.” Klausa bebasnya adalah “aku tiba”.

Contoh Kalimat Majemuk Rapatan dan Kompleks

Agar lebih paham mengenai dua jenis kalimat ini, maka kamu sebaiknya membaca contoh-contohnya.

30 contoh kalimat majemuk rapatan dan kompleks telah tersusun agar kamu bisa belajar mandiri.

15 Contoh Kalimat Majemuk Rapatan

Berikut ini contoh kaliamt majemuk rapatan yang bisa kamu pelajari:

1. Nisa pergi ke perpustakaan

Dinda pergi ke perpustakaan

Nisa dan Dinda pergi ke perpustakaan

2. Beni sedang menonton film

Aisyah sedang menonton film

Beni dan Aisyah sedang menonton film

3. Ani suka membaca buku

Ani suka duduk di taman

Ani suka membaca buku dan duduk di taman

4. Ezekiel senang membantu Ayahnya

Ezekiel senang membantu Ibunya

Ezekiel senang membantu Ayah dan Ibunya

5. Akad nikahnya sudah selesai

Resepsi nikahnya sudah selesai

Akad nikah dan resepsinya sudah selesai

6. Ocha sudah tak lagi galau

Ocha sudah tak mendengarkan lagu sedih

Ocha sudah tak lagi galau dan tak mendengarkan lagu sedih

7. Desi pergi ke lantai dua

Jesi pergi ke lantai dua

Desi dan Jesi pergi ke lantai dua

8. Nina akan tiba pada jam 7 pagi

Nani akan tiba pada jam 7 pagi

Nina dan Nani akan tiba pada jam 7 pagi

9. Eni pergi mengendarai sepeda motor

Yuni pergi mengendarai sepeda motor

Eni dan Yuni pergi mengendarai sepeda motor

10. Nisa telah menyelesaikan tugasnya

Sofia belum menyelesaikan tugasnya

Nisa telah menyelesaikan tugasnya, sedangkan Sofia belum

11. Olis senang bermain sepakbola

Krisna senang bermain basket

Olis senang bermain bola, sedangkan Krisna senang bermain basket

12. William tidak suka berhutang ke warung

Anindya suka berhutang ke warung

William tidak suka berhutang ke warung, sementara Anindya suka

13. Nisa sudah mengenal Deni sejak lama

Nita belum mengenal Deni lama

Nisa sudah mengenal Deni sejak lama, sedangkan Nita belum

14. Naura telah menyanyikan banyak lagu

Nia belum menyanyikan banyak lagu

Naura telah menyanyikan banyak lagu sedangkan Nia belum

15. Dita sudah hafal banyak kosakata bahasa Inggris

Deden belum hafal banyak kosakata bahasa Inggris

Dita sudah hafal banyak kosakata bahasa Inggris, sedangkan Deden belum

Itulah 15 contoh kalimat majemuk rapatan. Jangan beranjak dulu, karena artikel contoh kalimat majemuk rapatan dan kompleks ini belum selesai. Bagian berikutnya ada 15 contoh kalimat majemuk kompleks!

15 Contoh Kalimat Majemuk Kompleks

Berikut ini contoh kaliamt majemuk kompleks yang bisa kamu pelajari:

1. Adik sedang belajar dan Ibu sedang bekerja saat hujan deras

2. Dinda sedang membaca buku dan Doni makan saat kami tiba

3. Pradivta sedang mandi di kamar mandi dan Murni sedang menyiram tanaman di taman

4. Aku sedang bernyanyi di kamar dan Ibu sedang masak di dapur ketika kecelakaan itu terjadi

5. Aku sedang rebahan dan Ibu sedang bersantai ketika petir menyambar

6. Dina akan tetap pergi ke sekolah meskipun Ia belum sarapan pada pagi itu

7. Ibu baru saja terbangun dan Aku masih terjaga ketika pintu depan diketuk

8. Ita baru saja mau masuk ke rumah dan Ibu baru bangun tidur ketika paket sampai

9. Pak Mul baru saja akan berbicara sementara Ita sudah beranjak ketika TV menyala sendiri

10. Ibu sedang menunggu antrian sementara Bu Endang selesai ketika aku tiba

11. Munah sedang bermain dengan anaknya dan Nenden baru pulang dari posyandu ketika aku lewat

12. William baru membalas chat Nisa sementara Nisa sudah tidur pada malam itu

13. Nisa membeli buku baru dan Ibu membeli alat musik untuk adik pada hari itu

14. Kakak sudah gajian dan Ibu baru saja ditagih hutang ketika aku tiba di pintu

15. Kucingku baru sedang tidur dan Anjingku menggongong ketika petir menyambar

Itulah 15 contoh kalimat majemuk kompleks. Bagaimana, sampai di sini apakah kamu sudah bisa membedakan kalimat majemuk rapatan dan kompleks?

Kesimpulan

Itulah ulasan contoh kalimat majemuk rapatan dan kompleks. Dua jenis kalimat kompleks ini sama-sama dipelajari dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.

Di buku, novel, cerpen, atau pun karya sastra lainnya kalimat majemuk kompleks sering dipakai.

Semoga pembahasan ini semakin membautmu paham dan menambah ilmu baru, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta