55 Contoh Kalimat Sebab Akibat dalam Bahasa Inggris dan Terjemahannya
55 Contoh Kalimat Sebab Akibat dalam Bahasa Inggris dan Terjemahannya – Ada beberapa contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris yang disebut causal sentence. Causal sentence terdiri dari cause dan effect.
Penggunaan kata cause dapat dikategorikan ke dalam noun ataupun verb. Jika noun maka seseorang atau sesuatu yang menyebabkan terjadinya suatu peristiwa, jika verb maka penyebabnya adalah tindakan.
Penggunaan kata effect pada kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris juga dapat dikategorikan dalam noun maupun verb.
Noun adalah perubahan akibat dari tindakan, sedangkan verb adalah dampaknya.
Contoh Kalimat Sebab Akibat dalam bahasa Inggris dan Terjemahannya
Daftar Isi
- Contoh Kalimat Sebab Akibat dalam bahasa Inggris dan Terjemahannya
- 1. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Because”
- 2. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Because of”
- 3. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Due to”
- 4. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Since”
- 5. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “As a result of”
- 6. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “So”
- 7. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Thanks to”
- 8. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Owing to”
- 9. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “As”
- 10. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Therefore”
- 11. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Hence”
Daftar Isi
- Contoh Kalimat Sebab Akibat dalam bahasa Inggris dan Terjemahannya
- 1. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Because”
- 2. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Because of”
- 3. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Due to”
- 4. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Since”
- 5. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “As a result of”
- 6. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “So”
- 7. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Thanks to”
- 8. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Owing to”
- 9. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “As”
- 10. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Therefore”
- 11. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Hence”
Untuk membuat kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris, maka dibutuhkan konjungsi atau kata penghubung antarfrasa. Struktur kalimatnya dapat dibagi menjadi berikut:
Signal word/phrase + Cause, + Effect atau Effect + Signal word/phrase + Cause
Cara pengungkapan kalimatnya dapat disimak pada pembahasan contoh dari kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris berikut ini.
1. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Because”
- Because she was late, she was not join lesson of Bahasa Indonesia. (Karena dia terlambat, dia tidak bisa mengikuti pelajaran Bahasa Indonesia.)
- Because Jean’s home is far away, he rent a kost near his college. (Karena rumah Jean sangat jauh, dia ngekos dekat kampusnya.)
- Because his parents live in Sumatera, he must visit them every 6 months. (Karena orangtuanya tinggal di Sumatera, dia harus mengunjunginya setiap 6 bulan sekali.)
- I was late for go to school because the alarm was not set. (Aku terlambat pergi ke sekolah karena alarm tidak disetel.)
- The Communication students learn public speaking seriously, because they will take the practical examination. (Mahasiswa mahasiswi Komunikasi belajar public speaking dengan sungguh-sungguh, karena mereka akan mengikuti ujian praktikum.)
2. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Because of”
- Because of the accident, Mr. Dimas can’t teach us English Course. (Karena kecelakaan itu, Pak Dimas tidak bisa mengajar kami kursus bahasa Inggris.)
- Because of the forest is often cut down, floods and landslides occur frequently. (Karena hutan itu sering ditebang, banjir dan tanah longsor sering terjadi.)
- Because of bad weather, all flights today are delayed. (Karena cuaca buruk, seluruh penerbangan hari ini ditunda.)
- I got a punishment because of your accusation. (Aku mendapatkan hukuman karena tuduhanmu.)
- I can not take the examination because of late payment of school fees. (Aku tidak bisa mengikuti ujian karena keterlambatan membayar uang sekolah.)
3. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Due to”
- Due to heavy rain, they can not go to my house today. (Karena hujan lebat, mereka tidak bisa pergi ke rumahku hari ini.)
- Due to their laziness, they are hard to get a job. (Karena kemalasan mereka, mereka jadi susah mendapatkan pekerjaan.)
- Due to the country difficult economic situation, poverty is everywhere. (Karena kesulitan perekonomian negara, kemiskinan ada di mana-mana.)
- Due to contains germs and bacteria, raw water needs to be boiled. (Karena kandungan kuman dan bakteri, air mentah harus dimasak.)
- Due to lights often go out, we have to prepare candles and matches. (Karena sering lampu mati, kami harus siap sedia lilin dan korek api.)
4. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Since”
- Since Andi married Dina, their houlsehold has always been in harmony. (Semenjak Andi menikahi Dina, rumah tangga mereka selalu harmonis.)
- Since Karina worked, her life’s needs were always fulfilled. (Semenjak Karina bekerja, kebutuhan hidupnya selalu terpenuhi.)
- Since the electicity went out this morning, the ice cream started melted in the freezer. (Semenjak listrik padam tadi pagi, es krim mulai meleleh dalam kulkas.)
- The relationship has ended since his partner cheated on him. (Hubungan itu telah berakhir semenjak pasangannya berselingkuh.)
- Hendri can not swim after his hands dislocated 2 months ago. (Hendri tidak bisa berenang setelah tangannya terkilir 2 bulan lalu.)
5. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “As a result of”
- As a result of his hardwork, Theo was accepted at fomous university. (Karena sebagian hasil dari kerja kerasnya, Theo diterima di universitas ternama.)
- As a result of illegal hunting, the balance of natural ecosystem is disturbed. (Karena hasil perburuan liar, keseimbangan ekosistem alam terganggu.)
- It is heavy rain outside, as a result, we can not go to the party. (Di luar hujan deras, akibatnya kami tidak bisa pergi ke pesta.)
- Ariana Grande often made a collaboration with other pop singer, as the result, her popularity increasing. (Ariana Grande sering berkolaborasi dengan penyanyi lainnya, sehingga popularitasnya meningkat.)
- You must eat nutritious food, as a result, your recovery period is fast. (Kamu harus mengonsumsi makanan bernutrisi, sebagai hasilnya, masa pemulihan operasimu berjalan cepat.)
6. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “So”
- His father scolded him this morning, so he was sad all day. (Ayahnya telah menghukum dia pagi ini, jadi dia sedih sepanjang hari.)
- They have participated in narural disaster simulations, so they don’t panic and can save themselves during an earthquake. (Mereka sudah mengikuti simulasi bencana alam, jadi mereka tidak panik dan bisa menyelematkan diri ketika gempa bumi.)
- The old house was never maintained, so no one wanted to buy it. (Rumah tua itu tidak pernah dirawat, jadi tidak ada yang mau membelinya.)
- My brother’s shoes have broken, so he can’t play basketball anymore. (Sepatu kakakku rusak, jadi dia tidak bisa bermain basket lagi.)
- Rangga’s eyes was minus, so he has to wear glasses. (Mata Rangga minus, jadi dia harus menggunakan kacamata.)
7. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Thanks to”
- Thanks to your help, our problem was quickly resolved. (Berkat bantuanmu, masalah kami segera terselesaikan.)
- Thanks to my parents, I can go to college. (Berkat orang tuaku, aku bisa menempuh kuliah.)
- Thanks to her kindness, Dita is liked by many people. (Berkat kebaikannya, Dita disukai oleh banyak orang.)
- He was able to buy a luxurious house thanks to his hard word. (Dia mampu membeli rumah mewah berkat kerja kerasnya.)
- Maria survived the accident, thanks to good people who helped her. (Maria selamat dari kecelakaan itu, berkat orang-orang baik yang menolongnya.)
8. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Owing to”
- Owing to your help, my smartphone is still good and useful. (Karena bantuanmu, ponselku masih bagus dan bermanfaat.)
- Owing to your motivation, I am ecxcited to do my homework. (Berkat motivasimu, aku jadi semangat mengerjakan tugas rumahku.)
- Owing to your help, my house still clean even though I leave on vacation. (Berkat bantuanmu, rumahku tetap bersih meskipun kutinggal liburan.)
- My clothes are clean, thanks to your help washing them. (Pakaianku bersih berkat bantuanmu yang mencucinya.)
- The idol is getting famous, thanks to the support of his fans. (Idol itu semakin terkenal berkat dukungan fansnya.)
9. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “As”
- As Gio took the wrong train, she will come home late. (Karena Gio salah naik kereta, dia akan pulang terlambat.)
- As the weather got worse, the competition must be cancelled. (Karena cuaca semakin buruk, kompetisinya harus dibatalkan.)
- As this pandemic is not over yet, all of my work is done from home. (Karena pandemi belum ini berakhir, semua pekerjaanku diselesaikan dari rumah.)
- As the poor kids are thirsty, I will buy some drinks for them. (Karena anak-anak malang itu haus, aku akan membelikan beberapa minuman untuk mereka.)
- As he loves you, he will not let you down. (Karena dia mencintaimu, dia tidak akan mengecewakanmu.)
10. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Therefore”
- Joni doesn’t want to eat for days, therefore, his body is thin. (Joni tidak mau makan berhari-hari, oleh sebab itu badannya kurus.)
- They are always late for work, therefore, their salary is reduced. (Mereka selalu terlambat bekerja, oleh sebab itu gajinya dikurangi.)
- My mother always uses perfume, therefore, her body is smells good. (Ibuku selalu menggunakan parfum, oleh sebab itu bau tubuhnya wangi.)
- I am always clean my house, therefore, the floors and furniture always look clean. (Aku selalu membersihkan rumahku, oleh sebab itu lantai dan perabotannya tampak bersih.)
- My sister always eats vegetables and fruit, therefore, her skin is so smooth. (Kakakku selalu makan sayuran dan buah, oleh sebab itu kulitnya sangat halus.)
11. Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris dengan konjungsi “Hence”
- Her father was died, hence she accompanied by her uncle when she get married. (Ayahnya telah meninggal dunia, karenanya dia ditemani oleh pamannya ketika menikah.)
- He saves everyday, hence he can buy a new smartphone. (Dia menabung setiap hari, karenanya dia dapat membeli hp baru.)
- Raka rarely gets angry, hence he gets the nickname as a gentlemen. (Raka jarang marah, karenanya ia mendapat julukan sebagai lelaki lemah lembut.)
- We always win the competition, hence our school’s name is getting famous. (Kami selalu memenangkan kompetisi, karenanya nama sekolah kami semakin terkenal.)
- She was nervous, hence her performance was not optimal. (Dia gugup, karenanya penampilannya kurang maksimal.)
Menyusun causal sentence dalam bahasa Inggris sangat mudah asal memahami kalimat sebab dan akibatnya.
Contoh kalimat sebab akibat dalam bahasa Inggris di atas dapat kamu jadikan referensi pembelajaran. Semoga bermanfaat.
Jika kamu ingin membaca artikel yang menarik, seperti kalimat deskripsi bahasa inggris atau yang lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos Info, ya!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: