62 Contoh Kalimat Sinonim dan Antonim Bahasa Indonesia yang Benar
Kalimat sinonim dan antonim dapat membantu kamu dalam memahami penggunaan kata dalam kehidupan sehari-hari maupun menggunakannya dalam tugas.
5. Kata Paras = Kata Wajah
- Contoh kalimat untuk kata Paras: Paras sosok itu sangat memikat hingga orang-orang yang melihatnya lupa bahwa ia adalah makhluk halus.
- Contoh kalimat untuk kata Wajah: Wajahnya terus terbayang meski mata ini terpejam.
6. Kata Asa = Kata Harapan
- Contoh kalimat untuk kata Asa: Indonesia memiliki asa agar dapat melaju sampai final.
- Contoh kalimat untuk kata Harapan: Harapan yang bangsa Indonesia miliki saat ini adalah sama, yakni Indonesia dapat melaju hingga ke final.
7. Kata Niscaya = Kata Pasti
- Contoh kalimat untuk kata Niscaya: Saat kamu bersungguh-sungguh untuk mewujudkan impian yang kamu punya, niscaya impian itu akan lebih mudah terwujud.
- Contoh kalimat untuk kata Pasti: Satu hal yang pasti adalah jika kamu tidak giat belajar maka mustahil kamu meraih impian kamu.

Advertisement
8. Kata Primer = Kata Utama
- Contoh kalimat untuk kata Primer: Kebutuhan primer perlu dikedepankan mengingat hal tersebut sangat lah penting.
- Contoh kalimat untuk kata Utama: Keselamatan penumpang menjadi prioritas utama.
9. Kata Target = Kata Sasaran
- Contoh kalimat untuk kata Target: Dalam proyek tersebut, tim A memiliki target hingga akhir tahun.
- Contoh kalimat untuk kata Sasaran: Rencana pembangunan WC umum di daerah tersebut sudah tepat sasaran.
10. Kata Memiliki = Kata Mempunyai
- Contoh kalimat untuk kata Memiliki: Gadis itu memiliki bakat luar biasa hingga ia bisa lolos pada kompetisi.
- Contoh kalimat untuk kata Mempunyai: Saat ini, aku hanya mempunyai harapan agar kita semua dijauhkan dari marabahaya.
11. Kata Kuno = Kata Antik
- Contoh kalimat untuk kata Kuno: Di matanya, hadiah tersebut mungkin hanya dianggap sebagai benda kuno.
- Contoh kalimat untuk kata Antik: Di museum yang dijarah semalam, terbangunan tua itu, terdapat barang – barang antik peninggalan penjajah
12. Kata Matahari = Kata Mentari
- Contoh kalimat untuk kata Mentari: Semburat mentari pagi menyadarkannya bahwa rasa kehilangan ini memang nyata.
- Contoh kalimat untuk kata Matahari: Matahari yang terik siang itu tak menyurutkan niatnya untuk keluar.