Contoh Karangan Deskripsi tentang Liburan Sekolah Singkat serta Menarik
Kamu dapat tugas menulis karangan deskripsi tentang liburan sekolah tapi bingung menulisnya? Tenang, baca saja ulasan di artikel ini.
Contoh Karangan Deskripsi tentang Liburan Sekolah Singkat serta Menarik – Setelah melewati liburan panjang yang menyenangkan, sekarang waktunya kamu untuk kembali ke sekolah dan membuat tugas karangan liburan sekolah.
Bagi kamu yang belum punya ide untuk menulis karangan, berikut ada beberapa contoh karangan deskripsi tentang liburan sekolah.
Tugas semacam ini merupakan tugas rutin pelajaran Bahasa Indonesia untuk para siswa setelah masa liburan sekolah usai. Sesuai dengan namanya, contoh karangan deskripsi.
Berikut Contoh Karangan Deskripsi Liburan Sekolah
Daftar Isi [hide]

Bagi kamu yang hanya di rumah saja selama masa liburan tidak perlu khawatir karena kamu juga bisa membuat karangan yang menarik.
Contoh karangan deskripsi tentang liburan sekolah berikut ini tidak hanya tentang liburan di tempat wisata, tetapi ada juga beberapa contoh kegiatan menarik yang bisa dilakukan di rumah bersama anggota keluarga.
Karena bertema liburan, tentu karangan deskripsi tentang liburan sekolah memuat informasi secara personal, terutama tentang pengalaman-pengalaman yang dialami saat liburan.

Advertisement
Lebih lengkapnya, kamu bisa baca beberapa contoh di bawah berikut sebagai sumber inspirasi dan referensi.
Contoh Karangan Deskripsi tentang Liburan Sekolah di Rumah

Berkemah di Halaman Rumah Bersama Keluarga
Pada waktu liburan sekolah kemarin, aku hanya berada di rumah karena malas untuk pergi ke mana-mana.
Bukan karena aku malas untuk bergerak atau melakukan suatu kegiatan, tapi karena cuaca di luar cukup panas dan jalanan macet.
Kemacetan tersebut disebabkan karena banyaknya orang yang memanfaatkan masa liburan sekolah dengan melakukan perjalanan ke tempat wisata.
Meskipun aku tidak pergi ke tempat wisata seperti yang lainnya, tapi liburanku di rumah tak kalah menarik.
Banyak hal menyenangkan yang bisa kulakukan di rumah bersama orang tua dan adik-adikku.
Halaman rumah kami cukup luas dan ada beberapa pohon besar yang rindang. Kami memanfaatkan halaman rumah untuk berkemah.
Aku membangun sebuah tenda berwarna biru dan ayahku membangun tenda berwarna merah.
Tenda berwarna biru kutempati bersama ayahku dan adik laki-lakiku, sedangkan tenda berwarna merah untuk ibuku dan adik perempuanku.
Tidak hanya tenda saja, kami melengkapinya dengan berbagai perlengkapan berkemah.
Kami membuat api unggun saat malam hari dan memasak makanan di sekitar api unggun itu. Kedua adikku bernyanyi bersama dan ayahku mengiringi dengan gitar.
Pada malam hari kami semua tidur di dalam tenda menggunakan sleeping bag. Kebetulan saat itu udaranya cukup dingin pada malam hari.
Lalu, kami bangun pada pukul 5 pagi. Sembari menunggu matahari terbit, ibu menyeduh teh hangat untuk kami semua.
Kami melakukan kemah beberapa kali saat orang tua kami libur bekerja. Pengalaman berkemah bersama keluarga ini sangat menyenangkan bagiku karena dipenuhi dengan canda tawa.
Aku berharap liburan sekolah selanjutnya akan lebih menyenangkan.