5 Contoh Kegiatan Lomba Class Meeting SMP SMA / SMK Paling Ramai dan Seru
Berikut 5 contoh kegiatan lomba class meeting SMP dan SMA/SMK yang seru untuk dilakukan. Baca informasi selengkapnya di bawah ini!
50 Contoh Kegiatan Lomba Class Meeting SMP SMA / SMK Paling Ramai dan Seru – Perlombaan-perlombaan yang diselenggarakan setelah melewati ujian tersebut biasa disebut dengan istilah class meeting.
Istilah ini tentu sangat tidak asing lagi bagi murid sekolah baik yang masih mengenyam di bangku SMP maupun SMA/SMK. Kegiatan class meeting seolah menjadi budaya turun temurun yang setiap semesternya harus dilakukan.
Agar class meeting tidak terkesan membosankan, sebagai panitia ada baiknya untuk memunculkan beberapa perlombaan baru yang fresh dan seru.
Jika kamu merasa kebingungan untuk memilih jenis lomba seperti apa dalam kegiatan class meeting, maka jangan khawatir karena dalam artikel ini Mamikos akan memberikan 5 rekomendasi contoh kegiatan lomba class meeting SMP SMA/SMK yang asyik untuk dilakukan di sekolahmu.
Apa Itu Class Meeting?
Daftar Isi [hide]

Kegiatan class meeting biasanya diselenggarakan oleh OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah).
OSIS akan menyediakan beberapa cabang lomba yang dapat diikuti oleh setiap murid dari semua kelas.
Ketika kegiatan ini berlangsung biasanya akan ada cukup banyak lomba-lomba yang diselenggarakan mulai dari sepak bola, balap karung, memasukan paku ke dalam botol, dan lain sebagainya.
Namun, sayangnya beberapa sekolah selalu menghadirkan perlombaan yang sama setiap semesternya dan hal ini membuat class meeting terasa membosankan. Lalu apa itu class meeting?
Class meeting merupakan sebuah kegiatan yang secara rutin dilakukan oleh berbagai sekolah yang ada di Indonesia pada akhir semester setelah melaksanakan ujian.
Setiap siswa nantinya akan bertanding mewakili kelasnya masing-masing melalui perlombaan yang telah disediakan panitia.

Advertisement
Biasanya yang menjadi panitia dari kegiatan class meeting adalah OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) maupun para guru.
Anggota OSIS akan menyediakan beberapa cabang perlombaan yang dapat diikuti oleh setiap kelas.
Adapun jenis lomba yang diselenggarakan biasanya bermacam-macam mulai dari lomba olahraga hingga beberapa lomba lainnya.
Semua perlombaan tersebut dikemas dengan cara yang seru agar tidak membosankan.
Apa Tujuan Class Meeting?
Sama seperti namanya yaitu “class meeting” atau “pertemuan antar kelas”, kegiatan ini mengharuskan para siswa dari berbagai kelas untuk bertemu satu sama lain dengan mengikuti beberapa perlombaan yang sudah disediakan oleh panitia.
Tujuan diselenggarakannya class meeting tentu saja sebagai sarana hiburan bagi para murid setelah melewati rangkaian ujian yang sangat memusingkan.
Selain itu, dengan adanya kegiatan sekolah ini para murid juga bisa melakukan bonding satu sama lain dengan murid dari kelas lainnya. Sehingga hal tersebut dapat mempererat hubungan pertemanan setiap kelas.