11 Contoh Kerajinan Bahan Keras dari Alam yang Gampang Dibuat

Posted in: Pelajar Pendidikan PKWU
Tagged: Edukasi

11 Contoh Kerajinan Bahan Keras dari Alam yang Gampang Dibuat — Secara sederhana, kerajinan bahan keras dapat dipahami sebagai semua kerajinan yang bahan dasar pembuatannya adalah bahan-bahan keras. Misalnya saja batu, bambu, kayu, dan lain sebagainya.

Di kesempatan kali ini, Mamikos sudah merangkum seperti apa contoh kerajinan bahan keras dari alam yang gampang dibuat dan mungkin saja bisa kamu praktikkan sendiri di rumah.

Penasaran apa saja contoh kerajinan bahan keras tersebut? Simak ulasan Mamikos ini sampai akhir.

Daftar Contoh Kerajinan Bahan Keras dari Alam

freepik.com/Freepik

Seperti yang sudah Mamikos ungkap di pembuka artikel ini, pada kesempatan ini Mamikos akan menginformasikan apa saja contoh kerajinan bahan keras dari alam yang gampang dibuat.

Jadi, apabila kamu ingin tahu selengkapnya contoh kerajinan bahan keras dari alam tersebut, Mamikos sarankan untuk menyimak bahasan kali ini hingga akhir artikel.

Jenis Kerajinan Bahan Keras

Di bahasan pertama, Mamikos sudah merangkum apa saja jenis kerajinan bahan keras tersebut. Kerajinan bahan keras sendiri mempunyai karakteristik yang berbeda-beda.

Mulai dari kasar, ringan, halus, berat, mudah patah, kaku, dan lain sebagainya. Mengenal karakteristik dari kerajinan bahan keras tersebut pun jadi penting untuk menentukan produk dari kerajinan bahan keras yang sesuai kebutuhan kamu.

Nah, berikut ini sudah Mamikos klasifikasikan kerajinan bahan keras berdasarkan jenisnya yang dapat kamu pahami sebagai berikut ini.

A. Kerajinan Bahan Keras Alami

Jenis kerajinan bahan keras yang pertama yang perlu kamu kenali adalah kerajinan bahan keras alami. Kerajinan satu ini diperoleh dari bahan-bahan alami yang ditemukan atau diambil dari alam.

Proses pembuatan kerajinan bahan keras alami ini ada yang melalui proses rumit ada juga yang sederhana saja.

Beberapa contoh kerajinan bahan keras alami yang dapat dengan mudah kamu jumpai lazimnya terbuat dari rotan, kayu, batu, tempurung, atau bambu.

Bahan-bahan tersebut dapat dengan mudah dibentuk dan dibuat sebagai kerajinan yang indah, menarik dan memiliki nilai jual.

Produk kerajinan bahan keras alami tersebut juga dapat dibentuk menjadi sebuah ornamen, lukisan, atau berbagai hiasan cantik sebagai pajangan di rumah.

Contoh produk kerajinan bahan keras alami di sekitar kamu antara lain kerajinan kerang, pigura foto, atau perlengkapan mebel.

B. Kerajinan Bahan Keras Buatan

Jenis kerajinan berikutnya adalah kerajinan bahan keras buatan yang asal pembuatannya diambil dari bahan olahan buatan pabrik seperti kaca, keramik, logam, fiber, dan banyak lagi.

Secara umum, kerajinan bahan keras buatan ini dapat dipakai sebagai campuran kerajinan keras alami lho.

Apabila kedua bahan ini dicampurkan, maka dapat menciptakan sebuah kerajinan bernilai tinggi dan memiliki keindahan yang mempesona.

Contoh dari kerajinan bahan keras buatan yang mudah kamu jumpai saat ini antara lain adalah logam dan kayu yang digunakan sebagai bahan kerajinan tempat pensil, hiasan meja atau pajangan dari botol, bambu dan kaca yang menjadi kerajinan cermin.

Teknik Pembuatan Kerajinan Bahan Keras dari Alam

Berbagai produk kerajinan bahan keras dapat diolah dengan menggunakan berbagai macam teknik pembuatan.

Untuk penjelasan lengkap seperti apa teknik pembuatan kerajinan bahan keras tersebut, kamu bisa mengecek pemaparannya di bawah ini.

a. Teknik Ukir Tekan

Teknik pertama dari pembuatan kerajinan bahan keras dari alam adalah teknik ukir tekan yang dapat dilakukan dengan cara menekan permukaan pelat logam menggunakan sodet dan membentuk hiasan sesuai keinginan.

b. Teknik Bubut

Teknik pembuatan kerajinan berikutnya adalah teknik bubut yang dipakai untuk tujuan mengurangi bahan keras menggunakan pahat berputar.

c. Teknik Anyam

Teknik anyam menjadi teknik pembuatan kerajinan bahan keras dari alam dengan cara menyilangkan bahan dari rotan dan bambu hingga terlihat tumpang tindih.

d. Teknik Cor

Teknik cor menjadi sebuah teknik pembuatan kerajinan bahan keras dari alam yang khusus digunakan saat membbuat patung.

Caranya adalah dengan mencairkan bahan keras lalu dituangkan ke dalam sebuah alat cetak. Kemudian kamu hanya perlu menunggunya sampai mengeras sehingga membentuk hiasan yang cantik dan sesuai keinginan.

Contoh-Contoh Kerajinan Bahan Keras dari Alam

Di bawah ini ada beberapa contoh-contoh kerajinan bahan keras dari alam yang gampang dibuat sendiri.

Tentunya kamu perlu memperhatikan terlebih dulu tutorial yang saat ini sudah dapat dengan mudah kamu jumpai di internet.

1. Ukiran Kayu

freepik.com/azerbaijan_stock

Contoh kerajinan bahan keras dari alam yang pertama adalah ukiran kayu. Untuk teknik pembuatannya sudah Mamikos bocorkan di atas.

Kamu dapat memilih jenis ukiran kayu yang kamu senangi dan sesuai dengan nuansa yang ingin kamu ciptakan di kamar, ruang tamu dan ruang lainnya.

2. Pigura

freepik.com/Freepik

Contoh kerajinan bahan keras dari alam yang kedua adalah pigura yang bisa kamu buat juga dengan cara menentukan teknik pembuatan kerajinan seperti info di atas.

3. Batu Taman

freepik.com/tawatchai07

Kerajinan bahan keras ini dapat kamu tempatkan di halaman, taman atau teras rumah. Supaya terlihat lebih nyaman, pilihlah ukuran batu taman yang sesuai dengan halaman rumah kamu.

4. Vas Bunga

shopee.co.id

Vas bunga menjadi contoh kerajinan bahan keras dari alam yang bisa kamu buat untuk mengisi kekosongan dekoriasi ruang tamu atau ruang keluarga.

5. Peralatan Makan

freepik.com/azerbaijan_stock

Ide contoh kerajinan bahan keras dari alam berikutnya adalah peralatan makan. Bukan hanya dapat mempercantik ruang makan, peralatan makan juga dapat digunakan jangka panjang.

6. Kap Lampu

indonesian.alibaba.com

Contoh kerajinan bahan keras dari alam yang bisa kamu buat berikutnya adalah kap lampu. Bahan dasar yang bisa kamu pertimbangkan adalah bambu dan rotan.

7. Hiasan Dinding

freepik.com/Freepik

Hiasan dinding estetik dan dapat menambah kesan nyaman bisa kamu buat sendiri dengan membuat kerajinan bahan keras dari alam.

Jika ingin menampilkan kesan tradisional, pilihlah bahan dasar hiasan dinding dari kayu, bambu atau rotan.

8. Patung Kayu dan Batu

lazada.co.id

Ingin menampilkan suasana elegan, buatlah kerajinan bahan keras berbentuk kayu yang berasal dari batu atau kayu.

Jika ukurannya kecil, kamu dapat meletakkannya di meja atau rak dinding untuk menghias area ruang keluarga atau kamar.

9. Miniatur Model

freepik.com/pvproductions

Miniatur model menjadi contoh kerajinan bahan keras dari alam yang bisa kamu buat sendiri juga.

Beberapa objek yang bisa kamu coba buat antara lain hewan, miniatur benda dan lain sebagainya.

10. Sandal selop

id.carousell.com

Contoh kerajinan bahan keras dari alam yang gampang dibuat berikutnya adalah sandal selop. Selain unik, sandal selop yang terbuat dari bambu, kayu, atau rotan bisa mempercantik tampilan kamu.

11. Pot

lazada.co.id

Untuk membuat kerajinan bahan keras dari alam satu ini, kamu bisa memanfaatkan batu yang diukir sedemikian rupa hingga membentuk sebuah pot yang menawan.

Demikian ulasan contoh kerajinan bahan keras dari alam yang gampang dibuat dan bisa Mamikos sampaikan di artikel kali ini.

Mudah-mudahan apa yang telah kamu baca dan simak pada bahasan contoh kerajinan bahan keras dari alam di atas dapat memperkaya wawasan umum kamu yang mungkin berguna kedepannya.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta