Contoh Kesan dan Pesan Selesai Mengikuti MATSAMA MI, MTs, dan MA 2023
Contoh Kesan dan Pesan Selesai Mengikuti MATSAMA MI, MTs, dan MA 2023 – Secara khusus, MATSAMA dirancang untuk memberikan pengalaman yang berkesan bagi para siswa baru.
Acara ini tidak hanya memberikan pengalaman baru yang menyenangkan, tetapi juga meninggalkan pesan dan kesan yang tak terlupakan.
Selama mengikuti MATSAMA, para siswa baru biasanya akan diberikan tugas untuk menulis refleksi pribadi dalam bentuk kesan dan pesan setelah menyelesaikan MATSAMA.
Dalam artikel ini, Mamikos akan memberikan contoh kesan dan pesan selesai mengikuti MATSAMA untuk setiap tingkat pendidikan madrasah, yang dapat menjadi referensi berharga bagi kamu.
Apa Itu MATSAMA?
Daftar Isi
Daftar Isi
Untuk dapat membuat contoh kesan dan pesan selesai mengikuti MATSAMA dengan benar, penting bagi kamu untuk memahami apa itu MATSAMA.
MATSAMA (Masa Ta’aruf Siswa Madrasah) merupakan istilah baru yang digunakan sebagai pengganti istilah MOS.
Acara ini adalah masa orientasi yang bertujuan untuk memperkenalkan lingkungan sekolah, sistem pembelajaran, dan pembinaan awal budaya kekhasan madrasah kepada siswa baru.
MATSAMA diselenggarakan untuk setiap tingkat pendidikan madrasah, baik itu di tingkat Raudhatul Athfal (RA), Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga setingkat Madrasah Aliyah (MA).
MATSAMA berperan penting dalam membantu para siswa baru agar siap dalam mengikuti proses pembelajaran dan mengenalkan prinsip-prinsip warga madrasah dalam menciptakan iklim akademik yang kondusif dan bernilai akhlakul karimah.
Acara MATSAMA mencakup kegiatan pengenalan yang bersifat edukatif, kreatif, dan menyenangkan bagi semua siswa.
Contoh Kesan dan Pesan Selesai Mengikuti MATSAMA MI 2023
Berikut contoh kesan dan pesan selesai mengikuti MATSAMA 2023 untuk tingkat MI antara lain :
Kesan :
MATSAMA yang saya ikuti merupakan pengalaman berharga yang tak ternilai. Saya merasa senang dan bahagia ketika mengikuti semua kegiatan dari awal hingga akhir.
Selama acara tersebut, saya berhasil menjalin hubungan baik dengan banyak teman baru yang ramah.
Bersama mereka, saya belajar dan bermain sambil mempelajari agama Islam dengan cara yang menyenangkan. Semua ini membuat saya merasa nyaman di lingkungan sekolah yang baru.
Tak hanya itu, kegiatan kebersamaan seperti outbound dan permainan kelompok juga mempererat persaudaraan dan kesatuan kami sebagai kelompok.
Kami banyak belajar tentang arti kerjasama, saling percaya, dan saling menghargai satu sama lain.
Di madrasah ini, saya merasa sangat beruntung memiliki guru-guru yang sabar dan pengertian terhadap semua siswa.
Saya merasa terharu dan bangga atas dedikasi para bapak dan ibu guru.
Saya sungguh-sungguh menyukai acara MATSAMA ini dan akan selalu mengingatnya. Terima kasih kepada semua orang yang telah membuat acara ini begitu istimewa dan tak terlupakan.
Pesan :
Saya ingin berterima kasih kepada semua guru dan panitia yang telah berusaha dengan baik melaksanakan acara MATSAMA.
Terima kasih atas seluruh dukungan dan bimbingan yang diberikan kepada kami para siswa baru.
Saya juga ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada teman-teman sekelas yang telah menjadi sahabat dan rekan belajar yang hebat.
Mari terus menjaga kebersamaan dan semangat persahabatan kita selama belajar di madrasah kita ini.
Saya berharap kita semua dapat menerapkan nilai-nilai yang kita pelajari selama acara MATSAMA dalam kehidupan sehari-hari.
Mari kita menjadi generasi yang taat beribadah, berprestasi, dan bermanfaat bagi bangsa dan negara.
Contoh Kesan dan Pesan Selesai Mengikuti MATSAMA MTs 2023
Berikut contoh kesan dan pesan selesai mengikuti MATSAMA 2023 untuk tingkat MTs antara lain :
Kesan :
MATSAMA yang baru saja saya selesaikan adalah pengalaman yang luar biasa hebat. Saya merasa senang dan selalu bersemangat sepanjang acara ini.
Materi yang disampaikan saat MATSAMA cukup menginspirasi dan menambah wawasan.
Para guru juga sangat sabar dalam menjelaskan berbagai konsep dengan cara yang mudah dipahami.
Saya merasa terhormat dan beruntung bisa belajar dari para guru yang handal.
Selain itu, kegiatan kesenian dan sosial yang diselenggarakan dapat memberi kesempatan kepada para siswa untuk menunjukkan kreativitas.
Saya merasa senang bisa berpartisipasi dalam setiap kegiatan. Hal ini membuat saya semakin percaya diri untuk tampil di depan umum dan tidak malu-malu lagi menunjukkan kemampuan saya.
Begitu juga dengan interaksi antara saya dan teman-teman sekelas yang membawa kegembiraan dan semangat baru.
Kami bisa saling mendukung, berbagi canda tawa, dan belajar bersama. Saya merasa bangga menjadi bagian dari kelompok yang kompak seperti ini.
Pokoknya MATSAMA ini telah meninggalkan kesan yang mendalam pada diri saya. Terima kasih pada semua orang yang sudah membuat acara MATSAMA menjadi salah satu pengalaman terbaik dalam hidup saya.
Pesan :
Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para guru dan kakak pembimbing telah sabar membimbing dan mengarahkan kami.
Terima kasih juga atas wawasan dan pengajaran yang sangat berarti untuk masa depan kami.
Tak lupa, saya juga ingin mengungkapkan rasa terima kasih kepada teman-teman sekelas yang selalu ada.
Dukungan dan kebahagiaan yang kalian berikan membuat perjalanan ini terasa lebih menyenangkan.
Bersama-sama, kita telah menjalin ikatan persahabatan yang kuat dan penuh kasih.
Dengan berakhirnya acara MATSAMA ini, saya berharap kita semua telah memperoleh peningkatan dalam pemahaman agama serta pembelajaran yang berharga.
Semoga kita semua dapat menjadi generasi yang berakhlak mulia, berprestasi, dan mampu menanamkan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari.
Contoh Kesan dan Pesan Selesai Mengikuti MATSAMA MA 2023
Berikut contoh kesan dan pesan selesai mengikuti MATSAMA 2023 untuk tingkat MA antara lain :
Kesan :
MATSAMA telah membawa saya ke dalam lingkungan madrasah yang mendukung suasana belajar yang positif dan berprestasi.
Saya merasa terinspirasi oleh dedikasi dan kompetensi para guru yang memberikan bimbingan dan motivasi kepada kami.
Saya jadi semakin yakin bahwa madrasah ini adalah sekolah yang sesuai bagi saya untuk mengembangkan potensi diri.
Selama kegiatan ekstrakurikuler, saya terkesan dengan keragaman dan kualitas kegiatan yang ada, termasuk klub bahasa inggris, paduan suara, hingga tim olahraga.
Saya merasa memiliki banyak kesempatan untuk mengembangkan minat dan bakat saya.
Selain itu, dengan mengikuti berbagai kegiatan tersebut juga dapat membantu saya mengasah kepercayaan diri, keterampilan kepemimpinan, maupun kerjasama dalam tim.
Pesan :
Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf dan guru yang telah memberikan bimbingan dan dukungan kepada kami selama acara MATSAMA berlangsung.
Terima kasih atas dedikasi dan kesabaran Bapak dan Ibu dalam membantu kami menyesuaikan diri dengan lingkungan sekolah yang baru.
Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada teman-teman sekelas dan kakak pembimbing yang telah menjadi teman yang baik dan saling mendukung.
Mari tetap menjaga persahabatan dan terus bekerja sama untuk mencapai prestasi terbaik.
Saya berharap kita semua dapat memanfaatkan fasilitas dan kesempatan yang ada di madrasah ini untuk terus belajar, berkembang, dan mencapai kesuksesan di berbagai bidang.
Demikianlah berbagai contoh kesan dan pesan selesai mengikuti MATSAMA yang dapat kamu gunakan sebagai referensi.
Kamu bisa menulis pesan dan kesan sederhana yang mencerminkan momen berharga dan tak terlupakan selama acara MATSAMA berlangsung.
Semoga contoh-contoh kesan dan pesan yang telah Mamikos bagikan dapat memberikan wawasan dan inspirasi baru.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: