Contoh Konjungsi Temporal yang Sering Digunakan dalam Teks Berita Adalah?
Konjungsi memiliki arti kata hubung dan temporal dalam KBBI adalah hal yang berhubungan dengan waktu. Kali ini Mamikos akan membahas pengertian serta contoh konjungsi temporal yang sering digunakan dalam teks berita adalah seperti apa.
Penggunaan kalimat efektif dalam penulisan berita didasarkan pada teks yang baik dan benar, agar mudah dipahami. Oleh karena itu fungsi konjungsi temporal adalah sebagai kata penghubung yang menjelaskan tentang hubungan antar waktu dengan sebuah peristiwa.
Pengertian dan Jenis Konjungsi Temporal
Fakta dalam sebuah teks berita adalah uraian yang disusun, mulai dari peristiwa dan kejadian yang terjadi. Kemudian susunan tersebut dijadikan sebuah berita. Hal inilah yang disebut konjungsi temporal.
Ada dua jenis konjungsi temporal yang perlu kamu ketahui yaitu:
1. Konjungsi Temporal Sederajat
Contoh konjungsi temporal sederajat adalah dalam kata: lalu, sebelum, sesudah, kemudian, setelah dan selanjutnya. Dalam penulisannya, konjungsi ini tidak dapat kamu letakkan di awal juga akhir kalimat.
2. Konjungsi Temporal Tidak Sederajat
Contohnya kata: bila, apabila, bilamana, hingga, sambil, demi, ketika, sedari, sebelum, setelah, sampai, selama, sejak, sementara, setelah, semenjak, seraya, sesudah, waktu, tatkala dan sebagainya.
Konjungsi temporal tidak sederajat dapat diletakkan pada awal, tengah dan akhir sebuah kalimat.
Contoh Kalimat Yang Menggunakan Konjungsi Temporal
Agar dapat memahami penggunaan konjungsi temporal dalam bentuk kalimat, maka contoh konjungsi temporal adalah sebagai berikut
1. Contoh untuk Kalimat Konjungsi Temporal Sederajat
1. Dana kehilangan ponselnya, lalu ia segera melaporkan kejadian yang dialaminya kepada polisi.
2. Setelah bumbu teraduk semua, kemudian masukkan kedalam minyak yang sudah panas.
3. Budi berlatih basket pagi ini, setelahnya ia mengikuti kegiatan paskibra bersama teman-temannya.
4. Ia akan dipindahkan ke ruang UGD, selanjutnya akan ditindak oleh dokter spesialis.
5. Kakinya masih saja terasa sakit, padahal sebelumnya ia sudah berobat ke dokter spesialisnya minggu lalu.
2. Contoh untuk Kalimat Konjungsi Temporal Tidak Sederajat
1. Apabila sudah selesai belajar, lampu di kamar sudah bisa dimatikan.
2. Ibu berangkat ke pasar, ketika adik sedang bermain.
3. Sementara daging sedang direbus, siapkan bumbu dan penyedap rasanya.
4. Sejak kemarin, salju turun di dalam kota dengan intensitas yang cukup tinggi.
5. Kakak beranjak berdiri dari duduknya, saat mendengar suara Ibu memanggil namanya.
Nah bagaimana? Sekarang sudah paham kan contoh konjungsi temporal yang sering digunakan dalam teks berita adalah hal yang mudah dipahami. Kamu bisa mendapatkan materi pelajaran lainnya di website Mamikos. Semoga bermanfaat.
Klik dan dapatkan info kost di dekatmu: