11 Contoh Kontravensi dalam Kehidupan Sehari-hari dan di Sekolah

Tagged: sosiologi

11 Contoh Kontravensi dalam Kehidupan Sehari-hari dan di Sekolah — Kamu perlu tahu bahwa dalam kehidupan bermasyarakat terdapat tiga bentuk interaksi sosial disosiatif yakni kompetisi, kontravensi, serta konflik.

Dalam artikel terbaru Mamikos ini kamu akan menyimak penjelasan dan contoh-contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari dan di sekolah.

Jadi, apabila kamu ingin tahu apa yang dimaksud kontravensi dan apa saja contohnya, kamu bisa menyimak artikel ini.

Simak Contoh Kontravensi dalam Kehidupan Sehari-hari di Sini

freepik.com/Freepik

Sebagaimana penjelasan Mamikos di atas bahwa di artikel kali ini kamu akan mendapatkan informasi mengenai apa saja contoh-contoh kontroversi dalam kehidupan sehari-hari.

Karena informasinya menarik, maka Mamikos sarankan untuk membaca bahasan contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari dan di sekolah ini sampai selesai nanti.

Memahami Makna Apa Itu Kontravensi

Suatu proses persaingan dan pertikaian yang ditandai dengan gejala ketidakpastian tentang pribadi seseorang dan perasaan tidak senang yang disembunyikan terhadap kepribadian seseorang adalah makna dari kontravensi.

Penjelasan tersebut dapat kamu jumpai pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring jika mengetikkan makna kontraversi di mesin pencarinya.

Kata kontravensi diambil dari kata Latin, “conta” dan “venire”, yang memiliki makna menghalangi atau menantang.

Sederhananya, kontravensi memiliki suatu makna usaha untuk merintangi pihak tertentu untuk meraih atau mencapai sesuatu.

Kontravensi ini ditandai dengan adanya beberapa gejala ketakpastian mengenai diri seseorang atau suatu rencana, perasaan tak senang yang disembunyikan, kebencian, atau keragu-raguan terhadap kepribadian seseorang.

Dengan adanya kontravensi, biasanya akan memunculkan dampak positif dan dampak negatif.

Tentu saja ada banyak kontravensi yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari, baik yang terjadi di tengah masyarakat maupun di sekolah.

Contoh-Contoh Kontravensi dalam Kehidupan Sehari-hari

Berikut ini adalah rangkaian contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari dan di sekolah yang sudah Mamikos himpun untuk bisa kamu baca secara saksama.

1. Contoh Kontravensi di Masyarakat

Contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari dan di sekolah dan juga menjadi contoh dan cerminan tentang kontravensi di tengah masyarakat adalah tentang menghasut atau menyebarkan berita yang tak benar atau fitnah pada tetangga yang memiliki bisnis atau tempat usaha.

Hal tersebut biasanya karena mereka merasa iri atas pencapaian seperti banyaknya pembeli yang berbelanja di tempat tersebut.

Fenomena sosial satu ini masih sering terjadi di tengah masyarakat dan biasanya tidak begitu tampak dalam diri seseorang.

Media televisi dan cerita dalam film dapat menjadi media penyadaran bagi masyarakat yang seharusnya menyadari bahwa perilaku itu salah dan tidak seharusnya dilakukan atau diwariskan.

2. Contoh Kontravensi di dunia Politik

Contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari berikutnya adalah contoh dalam politik.

Contoh kali ini diambil dari potret persaingan yang sengit antara calon anggota legislatif yang melakukan kampanye hitam atau black campaign.

Kampanye hitam ini biasanya dilakukan dengan cara berusaha menjatuhkan citra satu di antara pihak lewat mengumbar fitnah atau berita bohong.

Tujuannya tentu saja agar lawannya kalah dalam pemilihan umum.

3. Contoh Kontravensi di Lembaga Sekolah

Contoh kontravensi dalam lembaga pendidikan atau sekolah akan Mamikos bahas di bagian ini.

Contohnya adalah dari kegiatan OSIS di sekolah. Ketika OSIS punya suatu rencana atau kegiatan, namun ada kelas yang tidak setuju dengan rencana tersebut.

Jika hal tersebut terjadi maka bisa lahir rasa tidak senang atau benci yang terwujud.

Wujud nyatanya adalah biasanya orang yang tidak setuju akan keberatan dan tidak bersedia membantu untuk melancarkan atau mewujudkan kegiatan tersebut.

4. Contoh Kontravensi di Dunia Kerja

Dunia kerja sering dianggap atau dipandang masyarakat sebagai potret kehidupan yang sesungguhnya. Hal tersebut dikarenakan di sana ada banyak hal yang bisa dipelajari.

Kontravensi dalam dunia kerja misalnya saja ketika teman satu kantor tempat kerja meraih kesuksesan, namun ada orang-orang yang merasa kurang senang.

Mereka yang tidak senang bisa saja membocorkan segala rahasia yang diketahuinya demi menggagalkan pencapaian kesuksesan orang tersebut.

5. Contoh Kontravensi di Keluarga

Fungsi keluarga adalah afeksi pada semua anggota yang ada di dalamnya.

Meski begitu, sering terjadi kontravensi dalam bentuk taktis dalam keluarga atau bentuk intimidasi antara nggota keluarga atas sesuatu.

Ironisnya perilaku satu ini sering kali tidak disadari dilakukan oleh pelaku dalam keluarga dan membuat anggota lain merasa tersiksa.

6. Contoh Kontravensi di Kegiatan Ekonomi

Selanjutnya dari rangkaian kontravensi di kegiatan ekonomi. Dalam kegiatan atau bidang ekonomi ada sebuah persaingan yang tentu positif dan negatif.

Kenyataannya, sebagian masyarakat masih ada yang akan menggunakan jasa preman untuk mengintimidasi usaha dari pesaingan.

Hal macam ini termasuk kontravensi yang tersembunyi dengan cara mengintimidasi pihak rival.

7. Contoh Kontravensi dalam Agama

Masuk ke ranah agama, sering kali ada tindakan yang masuk sebagai contoh kontravensi dan dilakukan secara sengaja maupun tidak oleh para pemuka agama.

Perilaku satu ini sungguh ironis, yang mana terjadi ketika para pemuka memberikan ceramah pada jemaatnya.

Dalam konten ceramah yang dilakukan biasanya akan disusupi oleh ajakan atau hasutan pada sesuatu yang merugikan.

8. Contoh Kontravensi dalam Hubungan Seksual

Kontravensi dalam hubungan seksual terkait hubungan suami dan istri dalam sebuah keluarga.

Dewasa ini, masyarakat sudah mulai menyadari dan menempatkan suami dan istri pada kedudukan yang sejajar.

Namun, masih timbul keraguan dalam diri wanita, berkaitan dengan kemampuan karena stigma yang telanjur mengakar wanita dianggap sebagai makhluk lemah.

9. Contoh Kontravensi dalam Kehidupan Sehari-hari

Perilaku atau tindakan dalam kehidupan sehari-hari yang dijalani pun tak luput dari potret kontravensi.

Contohnya saja, kontravensi terjadi antar teman atau kerabat yang dilakukan secara sadar dengan berkata kasar, mengejek, memprovokasi.

Kontravensi juga bisa dilakukan dengan cara halus misal menggunakan bahasa dan perilaku sopan, tetapi mengandung makna yang sangat tajam dan menyakiti.

10. Contoh Kontravensi Kebijakan Pemerintah

Indonesia memiliki karakteristik sebagai negara berkembang yang tentu saja memiliki kontravensi.

Contohnya baru-baru ini dikeluarkannya Undang-Undang Cipta Kerja, yang dianggap oleh sebagai besar buruh merugikan hingga mereka tidak menyetujuinya.

Bahkan, pengesahannya terkesan buru-buru karena dilakukan pada malam hari oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

11. Contoh Kontravensi Pendidik

Bagian lain yang dapat jadi penggambaran atas sikap kontraversi dalam diri sendiri sebagai tenaga pendidik juga akan Mamikos jabarkan.

Misalnya saja ada seorang pendidik yang perlu memiliki kebijaksanaan agar ia dapat menghadapi setiap keadaan.

Salah satu peserta belajar bimbingan mungkin bercerita tentang masalah yang sedang dihadapinya di luar sekolah.

Di saat yang sama, tenaga pendidik memiliki banyak pekerjaan yang harus diselesaikan.

Perihal satu ini tentu saja dapat menjadi kontraversi.

Namun yang pasti, dalam hal tersebut seseorang pendidik harus dapat menyelesaikan pekerjaan kemudian membantu peserta belajar untuk menyelesaikan masalah mereka.

Beberapa Contoh Tindakan Kontravensi

Berikut ini ada beberapa kasus nyata dalam kontravensi yang bisa terjadi di tengah masyarakat, antara lain adalah:

  • Mahasiswa yang melakukan demonstrasi untuk memprotes kebijakan penentuan uang kuliah yang terlalu tinggi. Namun, pada akhirnya mahasiswa tetap mengikuti kebijakan tersebut karena kampus punya otoritas yang lebih kuat.
  • Aksi demonstrasi dari mahasiswa yang menolak akan kenaikan harga BBM yang dirasa mengintimidasi masyarakat
  • Tindakan penipuan yang dilakukan seseorang dengan dalih bisa menggandakan uang berkali-kali lipat, sehingga menimbulkan kerugian pada sekelompok orang yang memercayainya.
  • Ketua RT atau RW yang berencana membuat suatu kegiatan, namun warga tidak begitu setuju dengan kegiatan tersebut, sehingga timbul rasa tidak suka yang disembunyikan.
  • Terjadinya pertengkaran antara orang tua dengan anaknya. Seiring bertambahnya usia dan kedewasaan, anak-anak cenderung menganggap pandangan orang tua mereka terlalu konservatif.
  • Tawuran antar pelajar yang sampai saat ini masih sering terjadi.

Beberapa Dampak Kontravensi

Terdapat berbagai dampak dihasilkan dalam kontravensi, di antaranya adalah dampak positif dan dampak negatif.

Berikut ini Mamikos uraikan penjelasan mengenai akibat yang ditimbulkan oleh kontravensi.

A. Dampak Positif Kontravensi

Akibat atau dampak positif adanya kontravensi pada umumnya tentu saja mendorong terjadinya suatu keteraturan sosial dalam tatanan masyarakat.

Contohnya saja dalam diskusi ilmiah serta berbagai seminar tentang suatu permasalahan tertentu, biasanya ada perbedaan pendapat yang diharapkan dapat membuka forum diskusi.

Dampak positif kontravensi lainnya dapat kamu simak di bawah ini:

  • Memberi kesatuan kuat atau solidaritas. Kondisi satu ini kemudian dapat terjadi pada kontravensi apabila terdapat kesatuan kontravensi berkelompok.
  • Jadi pendorong perubahan sosial. Kontravensi dapat secara langsung mengubah kebijakan serta arahan pihak-pihak yang saling bertentangan satu sama lain.
  • Memberikan rasa memiliki. Hal satu ini dikarenakan adanya kontravensi perilaku pada suatu individu atau kelompok yang secara tidak langsung menunjukan kecintaannya terhadap budaya atau keadaan dalam masyarakat.

B. Dampak Negatif Kontravensi

Akibat atau dampak negatif yang terjadi adanya kontravensi antara lain adalah:

  • Mendorong terjadinya konflik sosial. Dampak negatif kedua adanya kontravensi adalah mendorong terjadinya bentuk konflik sosial lain yang jadi penyebab adanya pertikaian dalam suatu kehidupan bermasyarakat.
  • Menghambat proses mobilitas di tengah masyarakat. Proses mobilisasi dalam masyarakat sendiri akan terhambat dan terjadinya kontravensi. Proses ini jadi begitu penting dalam upaya memberikan dorongan kemajuan.
  • Memberi rasa ketidakpercayaan dalam masyarakat. Rasa ketidakpercayaan dalam kehidupan bermasyarakat seringkali terjadi lantaran kontravensi yang dilakukan dalam kehidupan bermasyarakat.

Demikian uraian contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari dan di sekolah sebagaimana penjelasan Mamikos pada kesempatan ini.

Semoga setelah membaca ulasan contoh kontravensi dalam kehidupan sehari-hari dan di sekolah kali ini kamu mendapat pencerahan dan wawasan baru.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta