Contoh Naskah Drama 6 Orang Tentang Persahabatan dan Cinta

Bermain drama tentunya perlu untuk membuat maupun memilih naskah sesuai tema terlebih dahulu. Simak berbagai contoh naskah drama 6 orang tentang persahabatan dan cinta di bawah ini.

06 Maret 2023 Fatma

Contoh Naskah Drama 6 Orang Tentang Persahabatan dan Cinta – Bagi yang berada di bangku sekolah, bermain drama pastinya sudah tidak lagi menjadi hal yang asing untuk dilakukan.

Sebelum bermain drama, kamu perlu menyusun naskahnya terlebih dahulu sesuai dengan tema yang akan diangkat. Menyusun naskah drama bukan menjadi sebuah hal yang mudah untuk dilakukan bagi siapa saja.

Kamu bisa untuk melihat seperti apa contoh naskah drama 6 orang tentang persahabatan dan cinta yang ada. Dari contoh ini bisa membantu memunculkan ide dan kreativitas naskah drama yang diinginkan.

Apa Itu Drama

Apa Itu Drama
unsplash.com/@simonmaage

Sebelum lebih jauh membahas terkait dengan contoh naskah drama 6 orang tentang persahabatan dan cinta, perlu untuk memahami apa drama itu sendiri.

Pada dasarnya, drama merupakan sebuah bentuk dari karya sastra yang ditulis menjadi berbentuk percakapan, dialog, maupun obrolan.

Nantinya, tulisan tersebut akan dipertunjukkan atau dipentaskan di depan khalayak ramai.

Banyak pula yang menyebut drama dengan nama teater. Drama menjadi bentuk penyajian sebuah cerita yang memiliki percakapan dan gerakan.

Pementasan drama ini dilakukan di depan banyak audiens dan bisa berlangsung di tempat umum. Mulai dari panggung atau bisa di lokasi lainnya yang sesuai.

Unsur Drama

Memahami terkait dengan contoh naskah drama 6 orang tentang persahabatan dan cinta kurang lengkap rasanya jika belum membahas terkait unsurnya.

Sama seperti jenis tulisan pada umumnya, di dalam drama juga terdapat unsur yang membentuk naskah tersebut.

Unsur ini memegang peran penting agar kamu bisa menyusun naskah drama dengan baik dan tentunya mudah dipahami.

Close