Kumpulan Contoh Pantun Penutup Pidato Formal dan Tidak Formal yang Menarik
Buat kamu yang ingin menggunakan pantun sebagai penutup pidato formal maupun tidak formal, dalam artikel ini sudah dirangkumkan berbagai contoh pantun yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.
Kumpulan Contoh Pantun Penutup Pidato Formal dan Tidak Formal yang Menarik – Pantun merupakan salah satu karya sastra di tanah air yang melegenda.
Di masa kini, pantun kerap digunakan untuk berbagai kesempatan mulai dari presentasi, perpisahan hingga penutup acara.
Dalam artikel ini, Mamikos akan membahas secara lengkap tentang contoh pantun penutup pidato yang bisa kamu bawakan ketika menyampaikan pidato. Penasaran bagaimana contohnya? Yuk, simak hingga selesai!
Berikut Contoh Pantun Penutup Pidato Formal dan Tidak Formal
Daftar Isi [hide]

Umumnya, ketika sedang berpidato dalam suatu acara, pastinya kita akan memulai dengan salam pembuka dan menutupnya dengan salam penutup.
Biasanya, salam penutup diucapkan dengan kata-kata yang keren dan menarik. Agar penampilan kamu semakin berkesan bagi audiens, mungkin kamu bisa menutup pidatomu dengan pantun yang unik.
Pantun adalah salah satu karya sastra yang menjadi budaya masyarakat di tanah air. Secara sederhana, pantun dapat didefinisikan sebagai bentuk puisi yang setiap baitnya terdiri dari empat baris yang bersajak ab-ab.
Merupakan salah satu jenis karya sastra lama, pantun termasuk ke dalam kategori puisi karena memiliki pola yang bersajak.
Nah, buat kamu yang sedang kebingungan mencari contoh pantun penutup pidato, di bawah ini ada kumpulan contoh pantun yang bisa kamu gunakan baik dalam situasi formal ataupun tidak formal.
Kumpulan Contoh Pantun Penutup Pidato 1 – 10
Contoh Pantun 1
Jikalau ada sumur di ladang,

Advertisement
Bolehlah saya menumpang mandi.
Jikalau ada umur yang panjang,
Bolehlah saya berpidato lagi.
Contoh Pantun 2
Di kota Prancis banyak melati,
Melati berwarna putih dipakai untuk seremoni.
Semua audiens di sini yang kami hormati,
Terima kasih karena sudah mengikuti acara ini.
Contoh Pantun 3
Dari Pulau Irian banyak burung cenderawasih,
Roti pun bisa mengembang karena diberi ragi.
Cukup sekian dan saya sampaikan terima kasih,
Semoga di hari esok dapat berjumpa lagi.
Contoh Pantun 4
Malam hari ini kelihatannya minim cahaya,
Kalau siang malah jadi kebalikannya.
Salam undur diri dari saya,
Untuk teman-teman di sini semuanya.