13 Contoh Pembukaan Pidato Persuasif Singkat Bahasa Indonesia yang Menarik
13 Contoh Pembukaan Pidato Persuasif Singkat Bahasa Indonesia yang Menarik – Ketika memasuki bangku sekolah, kamu akan berkenalan dengan berbagai contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia untuk berbagai acara.
Pembelajaran pidato ini bertujuan agar kamu terbiasa berbicara dan tampil di depan umum. Kami akan membahas beberapa contoh pembuka saja dalam berbagai tema.
Kamu bisa mengambil dan memodifikasi apa yang tersurat di sini. Pastikan ketika dipraktikkan di depan banyak orang maka gestur dan ekspresi mampu mewakili makna pidatonya.
13 Contoh Pembukaan Pidato Persuasif Singkat Bahasa Indonesia
Daftar Isi
Daftar Isi
Pidato merupakan sebuah cara seseorang menyampaikan informasi persuasif maupun tidak di depan banyak orang.
Gaya penyampaian setiap orang berbeda, namun kamu bisa mulai mempelajarinya melalui contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia ini:
Pembuka 1
Untuk contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia ini tanpa spesifikasi salam pembukaan agama tertentu.
Jika audiens lebih banyak bukan orang Muslim atau bahkan tidak ada sama sekali, bisa coba gunakan salam ini:
Salam sejahtera, yang saya hormati Ibu dan Bapak Guru, para Staff, Orang Tua Murid, serta hadirin dan hadirat yang hadir dalam acara ini. Tidak lupa juga teman-teman seperjuangan yang saya banggakan. Perkenankan saya Astuti dari SD Negeri 152 Surabaya.
Pembuka 2
Untuk contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia kali ini melibatkan keterangan waktu penyampaian pidato dilaksanakan.
Kamu bisa mengubah keterangan waktunya sesuai kapan tampil di depan audiens.
Selamat malam saya sampaikan kepada Bapak Muhidin, Ketua RT 1 dan Bapak Masduki selaku ketua RW 5 yang telah berkenan hadir dalam Rangkaian HUT RI ke-90 ini. Puji syukur mari sama-sama panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat-Nya, kita semua bertemu di sini.
Untuk keterangan waktu ‘selamat malam’ bisa diganti dengan pagi, siang, atau sore. Bergantung pada kapan pelaksanaan acaranya. Biasanya pelaksanaan HUT RI di beberapa tempat akan ramai sampai malam tiba.
Pembuka 3
Kali ini contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia agak umum dan banyak digunakan oleh mayoritas Muslim di Indonesia. Agar tidak salah ucap, perhatikan kembali tulisan dan ucapannya berikut ini!
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, wassalatu wassalamu ‘ala, asrofil ambiya iwal mursalin, wa ala alihi wa sahbihi ajmain amma ba’du.
Mari bersama kita panjatkan syukur serta puji ke hadapan Allah SWT., atas berkat dan rahmat-Nya kepada kita semua di sini.
Meskipun sering diucapkan, akan tetapi belum tentu semua orang bisa mengucapkannya secara tepat. Ketepatan pengucapan tersebut salah satunya dipicu oleh penulisan yang akurat.
Pembuka 4
Ada lagi contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia lainnya, kali ini diawali dengan penyebutan audiens lebih dulu. Sebagai gambaran, bisa lihat permisalan berikut ini:
Bapak, ibu, dan saudara-saudara sekalian.
Pertama-tama, mari bersama panjatkan puji serta syukur kepada Tuhan yang Maha Tunggal. Sebab berkat limpahan nikmat-Nya semata lah kita semua bisa hadir di sini.
Penyebutan kata Tuhan, bukan Allah SWT membuat target audiensnya lebih luas, bisa menyasar non Muslim juga.
Meskipun sebenarnya dalam praktiknya, hal-hal seperti ini kurang diperhatikan, namun sebuah hal positif jika kamu ingin menerapkannya.
Pembuka 5
Untuk contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia berikutnya singkat, padat, jelas, dan terkesan cukup polos, cocok digunakan sebagai salam pembuka anak SD.
Begini gambaran teksnya agar bisa dipraktikkan dengan tepat!
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Di kesempatan ini, saya mengajak bapak-bapak, ibu-ibu, kakak-kakak, teman-teman, dan adik-adik sekalian untuk memanjatkan syukur. Hanya atas berkat rahmat Allah kita bisa berkumpul memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW ini.
Menyebutkan satu per satu kategori audiens yang hadir bisa menjadi penyegar dari awal pidato. Jika anak-anak yang menyampaikannya dengan kepolosan maka akan mendapatkan respons positif dari audiens.
Pembuka 6
Bagian pembukaan dari teks pidato ini juga termasuk umum, kamu pasti sering mendengarkan di banyak kesempatan.
Untuk lebih jelas, berikut contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia yang kami maksud:
Selamat pagi dan salam sejahtera semuanya. Yang terhormat Bapak Gubernur selaku pemersatu dari Kota Asmara. Yang terhormat semua narasumber dalam kegiatan ini. Rekan-rekan Karang Taruna tercinta.
Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa mari sama-sama kita panjatkan.
Kali ini contohnya melibatkan narasumber, artinya ada kegiatan wawancara dari acara yang akan diselenggarakan. Kamu bisa sesuaikan setiap pemilihan katanya dengan situasi dan kondisi.
Pembuka 7
Berikutnya, masih ada banyak contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia yang bisa kamu pelajari. Di bawah ini merupakan pembukaan yang kami maksud:
Puja serta puji syukur mari bersama kita panjatkan ke hadirat Allah SWT. Berkat nikmat keimanan, Islam, serta sehat dari-Nya lah, kita semua bisa menghadiri acara Ulang Tahun Pernikahan Ibu Wasra dan Bapak Wasra yang ke-50.
Untuk sebagian orang, bukan hal asing apabila merayakan hari jadi pernikahan ke sekian sebagai bentuk syukur. Kamu tetap bisa mengubah padanan katanya sesuai konteks acara saat berpidato.
Pembuka 8
Masuk ke contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia berikutnya, penyebutan tokoh yang hadir lebih rinci. Mari lihat penulisan teksnya di bawah ini:
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Yang kami hormati bapak Kepala Desa Beringin Rimbun
Yang kami hormati bapak Sekretaris Desa berikut semua jajarannya
Yang kami banggakan muda-mudi Karang Taruna Beringin Rimbun
Serta para warga yang berbahagia
Alhamdulillah, shalawat juga salam semoga tercurah ke Nabi Besar Muhammad SAW yang membawa kita ke dalam cahaya. Puji syukur untuk Tuhan semesta alam, berkat nikmat dan barokah-nya semata kita dapat menghadiri acara yang berbahagia ini.
Pembukaan kali ini agak panjang, kamu bisa memangkasnya, mengganti penggunaan katanya, dan sebagainya. Penggunaan Yang Terhormat dan Yang Dibanggakan untuk tokoh atau Karang Taruna mempengaruhi aspek psikologis kedua target audiens.
Pembuka 9
Kali ini coba ibaratkan kamu berada dalam sebuah acara perusahaan tertentu. Untuk detail contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia tersebut bisa dimak permisalan berikut ini:
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh…
Pertama, mari panjatkan puji serta syukur bagi Tuhan Yang Maha Esa untuk segala limpahan rahmatnya kepada kita semua di gedung ini. Kedua tidak lupa shalawat serta salam pada Nabi Agung Muhammad SAW, semoga kita semua dapat syafaatnya di akhirat kelak.
Yang terhormat para petinggi perusahaan Anak Bangsa Cerdas, para peserta Seminar Menjalankan Bisnis Tanpa Privilege.
Banyak terima kasih kepada seluruh panitia penyelenggara atas segala persiapan yang luar biasa ini.
Ada poin menarik dari pembukaan di atas, yakni penyebutan panitia dalam pembukaan. Hal ini jarang diperhatikan, padahal terselenggaranya acara adalah atas kerja keras para panitia di belakang layar.
Pembuka 10
Masih seputar pembukaan, kali ini dengan gaya berbeda tentunya. Kamu bisa meniru dan memodifikasi pembukaan tersebut melalui referensi berikut ini!
Hadirin mulia,
Hari ini adalah Hari Pendidikan Nasional. Pada hari ini kita semua diingatkan terkait pentingnya menuntut ilmu sampai ke liang lahat. Bagaimana ilmu bisa membawa kita kepada jalan yang terang.
Dulu orang tua kita belajar dengan suara tembakan, pergi ke sekolah dengan rasa was-was, bahkan mengerjakan PR dengan lampu minyak. Saat ini kita semua tinggal menikmatinya dalam kondisi damai.
Lalu masuk ke bagian isi dengan salam, ‘Hadirin mulia…’
Basa-basi bisa kamu masukkan ke point pembukaan dengan panjang secukupnya saja.
Pembukaan yang menarik bisa menjadi pemicu untuk menarik audiens mendengarkan pidatomu sampai selesai, jadi buat seunik mungkin dalam waktu sesingkat-singkatnya.
Pembuka 11
Masuk ke contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia berikutnya yang bisa kamu jadikan pertimbangan juga. Kali ini contohnya langsung melibatkan audiens dengan melontarkan pertanyaan, seperti:
Hadirin semuanya,
Pernahkah tersirat untuk menghubungkan antara perut buncit dengan kemakmuran? Saya pernah. Jujur, saya pernah. Saya kira bapak-bapak yang setiap pagi duduk pakai singlet di depan rumah, pakai sarung, perut buncit, itu artinya sudah makmur.
Ketika orang lain sibuk berangkat kerja, bapak berperut buncit selalu duduk di depan rumah sambil menikmati segelas kopi. Dulu, saya bercita-cita menjadi bapak-bapak seperti itu. Sampai pada akhirnya cita-cita saya berubah 180 derajat karena tahu kenyataannya.
Hadirin sekalian,
Melalui pidato ini saya ingin mengajak Anda semua, terutama generasi muda untuk memiliki etos kerja yang baik. Biarlah berlelah-lelah di masa muda asalkan masa tua bisa hidup sejahtera.
Hadirin semuanya,Penyebutan ‘Hadirin semuanya’ yang kedua ini merupakan tanda masuk ke isi pidato.
Dari contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia di atas, kamu bisa mencari konteks lain, lalu memasukkan cara membuka pidato dengan trik tersebut.
Pembuka 12
Masuk ke contoh berikutnya, berisi tentang perkenalan secara lengkap dan singkat. Contohnya seperti penjelasan berikut!
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Selamat siang kepada saudara-saudari sekalian yang telah menyempatkan hadir di sini.
Izinkan saya memperkenalkan diri, saya Aji, Presiden Mahasiswa atau kerap disebut Presma Universitas … periode 2019-2020. Wakil Ketua dan sekretaris BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) ada di sebelah kanan saya.
Selaku perangkat organisasi di Universitas…, kami ucapkan banyak terima kasih atas terpilihnya kampus kami untuk kalian melanjutkan pendidikan. Selamat datang para anggota keluarga baru Universitas…
Untuk pembukaan di atas menyasar para mahasiswa baru, dimana pidatonya dilakukan oleh senior kampus. Biasanya sebelum orientasi, perkenalan ini baru dilakukan.
Pembuka 13
Terakhir, contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia lainnya. Kali ini terkait sebuah penyuluhan, contohnya:
Saudara sekalian yang terhormat-, hari ini kita berkumpul atas alasan yang sama, yakni menyadari betapa pentingnya kesehatan untuk dijaga. Meningkatnya angka penyakit dan belum ditemukannya obat untuk beberapa penyakit menjadi perhatian utama.
Namun, apabila sakit tidak bisa diobati, maka saat sehat kita semua diberikan kesempatan untuk mencegahnya. Semua orang diberikan waktu untuk menjaga pola hidup sebaik mungkin agar terhindar dari segala bentuk penyakit yang menggerogoti tubuh.
Penutup
Kamu bisa melanjutkan kata-kata berikutnya sampai ke bagian penutup untuk mendapatkan atensi audiens. Jika acaranya seputar Pendidikan, bisa langsung ganti tema Kesehatan dengan Pendidikan agar lebih pas.
Tiga belas contoh tersebut bisa menjadi referensi ketika ingin tampil atau sekadar ingin tahu.
Semua contoh pembukaan pidato persuasif singkat bahasa Indonesia hadir dengan bentuk bervariasi, tinggal kamu sesuaikan dengan situasi serta kondisinya.
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: