7 Contoh Pendahuluan Karya Ilmiah dan Cara Membuatnya yang Benar

7 contoh pendahuluan karya ilmiah dan cara membuatnya yang benar – Sebuah karya ilmiah biasanya mempunyai bagian pendahuluan sebelum masuk ke bagian inti. Bagian tersebut dibuat dengan mempertimbangkan topik yang dibahas, sehingga perlu memperhatikan isi yang akan disampaikan.

Cara Membuat Pendahuluan Karya Ilmiah dan Contohnya

https://unsplash.com/@rssemfam

Hal yang dianggap sulit ketika membuat karya ilmiah adalah menentukan topik, membuat judul, dan menulis bagian pembuka. Pada bagian tersebut, penulis memaparkan alasannya menulis karya ilmiah, tujuannya, dan ucapan terima kasih.

Membuat pendahuluan karya ilmiah sekilas memang mudah. Padahal, diperlukan pemahaman yang menyeluruh terhadap isi karya ilmiah, sehingga hasilnya tetap sesuai tema. Selain itu, pembuatannya tidak memakan waktu yang lama.

Bingung dengan cara membuat pendahuluan karya ilmiah? Pada artikel ini Mamikos akan memberikan informasi terkait cara membuat pendahuluan karya ilmiah. Selain itu, ada pula contoh-contoh karya ilmiah yang bisa kamu jadikan inspirasi.

Unsur-Unsur pada Pendahuluan Karya Ilmiah

Kebingungan dalam menulis pendahuluan karya ilmiah biasanya dirasakan karena tidak punya ide menulisnya. Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui unsur-unsur yang terdapat pada pendahuluan karya ilmiah berikut.

  1. Latar belakang masalah
  2. Rumusan masalah
  3. Pembatasan masalah
  4. Identifikasi masalah
  5. Tujuan penelitian
  6. Hipotesis
  7. Manfaat penelitian

Cara Membuat Pendahuluan Karya Ilmiah

Pahami cara membuat pendahuluan untuk karya ilmiah agar karya yang kamu hasilkan semakin baik. Kamu perlu memahami unsur-unsur yang terdapat pada karya ilmiah beserta cara menuliskan idenya.

  1. Latar belakang masalah: merupakan bagian pada pendahuluan yang fokus terhadap masalah yang akan kamu teliti. Masalah tersebut bisa diambil dari kehidupan sehari-hari atau dari teori yang ingin dibuktikan. Pada bagian latar belakang, kamu dapat menjelaskan alasan pemilihan judul atau topik.
  2. Rumusan masalah: bagian pendahuluan yang memuat masalah-masalah yang akan diangkat pada karya ilmiah tersebut. Penulisan rumusan masalah dilakukan dalam bentuk kalimat pertanyaan yang nantinya dibahas pada bab pembahasan
  3. Pembatasan masalah: pada bagian ini, dijelaskan batasan masalah yang ingin diulas pada karya ilmiah, sehingga tetap fokus dan tidak melebar
  4. Tujuan penelitian: bagian ini dibuat dengan bentuk kalimat pernyataan sebagai bentuk jawaban dari rumusan masalah. Jika pada rumusan masalah pertanyaan yang diajukan adalah “bagaimana pengaruh musik terhadap motivasi belajar?” maka pada tujuan penelitian ditulis “untuk mengetahui pengaruh musik terhadap motivasi belajar”
  5. Hipotesis: bagian hipotesis memuat pernyataan yang dianggap benar. Pentingnya hipotesis suatu penelitian adalah untuk menunjukkan bahwa suatu pendapat atau teori masih perlu dibuktikan dengan dilakukannya penelitian.
  6. Manfaat penelitian: bagian ini memberikan informasi terkait manfaat yang akan didapatkan pihak-pihak tertentu atau masyarakat setelah penelitian selesai dilakukan

Apakah kamu sudah memahami unsur pada pendahuluan karya ilmiah di atas dan cara membuatnya? Pada penerapannya, tidak semua unsur-unsur tersebut dimasukkan. Ada bagian yang tidak dicantumkan, ada pula bagian yang justru ditambah.

Hal Penting dalam Membuat Pendahuluan Karya Ilmiah

Terdapat hal penting yang perlu kamu perhatikan dalam membuat pendahuluan. Meskipun bagian pendahuluan terlihat tidak sepenting bagian isi, bagian ini tetap tidak boleh diabaikan. Apa saja hal-hal yang perlu diperhatikan ketika membuat pendahuluan karya ilmiah?

1. Format penulisan pendahuluan

Setiap jenis karya ilmiah mungkin memiliki format pendahuluan yang berbeda. Oleh karena itu, kamu perlu mencari tahu format yang digunakan agar hasil karya ilmiahmu bersifat standar sesuai aturan instansi.

Perhatikan pula format penggunaan huruf kapital dan huruf kecil saat menuliskannya. Kamu juga perlu memeriksa kembali bagian yang perlu dicantumkan dan bagian yang tidak perlu dicantumkan.

2. Fokus Latar Belakang Masalah

Usahakan untuk menulis bagian latar belakang masalah pada pendahuluan seefektif mungkin. Bagian pendahuluan seringkali dijadikan bagian untuk banyak bercerita, sehingga terkadang penulis mencantumkan kalimat yang tidak perlu.

Untuk menyiasatinya, kamu bisa menulis poin penting masalah yang akan kamu ulas. Kemudian tentukan kalimat yang dapat mendukung masalah tersebut. Jadi, tidak ada kalimat yang tidak efektif maupun cerita yang kurang relevan.

3. Buat Pembatasan Masalah Sesuai Cakupan Karya Ilmiah

Pembatasan masalah pada penelitian sangat penting agar penelitian yang kamu lakukan cakupannya tidak terlalu luas atau terlalu sempit. Dengan demikian, ketika ada yang menanyakan hal di luar bahasan karya ilmiahmu, kamu bisa mengatakan bahwa hal tersebut tidak dibahas pada penelitianmu.

Tanpa ada pembatasan masalah, penelitian bisa melebar dan menjadi tidak fokus. Untuk menentukan pembatasan masalah, kamu bisa berdiskusi dengan pembimbing atau orang yang lebih ahli agar memperoleh arahan.

4. Cantumkan Penelitian Terdahulu

Suatu karya ilmiah bisa berisi penelitian terdahulu yang dimodifikasi atau ingin diuji kembali relevansinya pada suatu masa. Oleh karena itu, kamu perlu mencantumkan penelitian yang pernah dilakukan tersebut pada bagian pendahuluan.

Gunakan kalimat “berdasarkan penelitian yang pernah dilakukan oleh XXXX (2020), dengan judul penelitian XXXX”. Cara lain untuk menuliskan penelitian terdahulu juga bisa dengan penomoran.

Contoh-Contoh Pendahuluan Karya Ilmiah

Sudah memahami cara membuat pendahuluan karya ilmiah dan hal penting yang perlu ada di pendahuluan tersebut? Kini saatnya kamu melihat contoh pendahuluan karya ilmiah berikut untuk referensi.

Contoh 1

Pendahuluan pada karya ilmiah skripsi dengan judul Komunikasi Interpersonal Mahasiswa dan Dosen Pembimbing melalui Whatsapp

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/85702/Komunikasi-Interpersonal-Mahasiswa-dan-Dosen-Pembimbing-melalui-Whatsapp

Contoh 2

Pendahuluan pada karya ilmiah tesis dengan judul Ragam Budaya Indonesia dan Pemahaman Mahasiswa Asing pada Buku Ajar BIPA SAHABATKU Indonesia Tingkat Dasar (Studi Kasus di Perguruan Tinggi Negeri di Surakarta)

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/85621/Ragam-Budaya-Indonesia-dan-Pemahaman-Mahasiswa-Asing-pada-Buku-Ajar-BIPA-SAHABATKU-Indonesia-Tingkat-Dasar-Studi-Kasus-di-Perguruan-Tinggi-Negeri-di-Surakarta

Contoh 3

Pendahuluan pada karya ilmiah disertasi dengan judul Pengembangan Pembelajaran Menulis Puisi Berwawasan Pendidikan Multikultural Dengan Model Sinektik Siswa SMA Kabupaten Brebes

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/84890/Pengembangan-Pembelajaran-Menulis-Puisi-Berwawasan-Pendidikan-Multikultural-Dengan-Model-Sinektik-Siswa-SMA-Kabupaten-Brebes

Contoh 4

Pendahuluan pada karya ilmiah tugas akhir dengan judul Potensi Pengembangan De Tjolomadoe sebagai Event Venue di Colomadu Karanganyar

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/85552/Potensi-Pengembangan-De-Tjolomadoe-sebagai-Event-Venue-di-Colomadu-Karanganyar

Contoh 5

Pendahuluan pada karya ilmiah jurnal dengan judul Alih kode dan campur kode dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/79050/Alih-kode-dan-campur-kode-dalam-pembelajaran-Bahasa-Indonesia-di-SMA

Contoh 6

Pendahuluan pada karya ilmiah makalah bahasa Inggris dengan judul Managing antiepileptic drug, Starting, Changing and Stopping AED’s

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/63639/Managing-antiepileptic-drug-Starting-Changing-and-Stopping-AEDs

Contoh 7

Pendahuluan pada karya ilmiah makalah bahasa Indonesia dengan judul Implementasi Pembelajaran Inkuiri di Indonesia

Sumber:https://digilib.uns.ac.id/dokumen/detail/58693/Implementasi-Pembelajaran-Inkuiri-di-Indonesia

Demikian informasi terkait contoh pendahuluan karya ilmiah dan cara membuatnya yang benar. Biasakan menulis pendahuluan karya ilmiah agar kamu tidak kebingungan ketika diminta membuatnya. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta