18 Contoh Penerapan Ilmu Ekonomi dalam Kehidupan Sehari-Hari

18 Contoh Penerapan Ilmu Ekonomi dalam Kehidupan Sehari-Hari – Ekonomi merupakan salah satu cabang ilmu yang dipelajari di sekolah atau perkuliahan.

Ilmu ekonomi sendiri membahas tentang tingkah laku manusia dalam memenuhi setiap kebutuhan hidup dari sumber daya yang ada. Ada banyak sekali praktik prinsip ekonomi dalam kehidupan manusia setiap harinya.

Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui apa sajakah itu, di bawah ini Mamikos telah menyiapkan ulasan terkait beberapa contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari.

Apa Itu Ilmu Ekonomi?

Sumber: Pexels.com / @David McBee

Seperti yang sudah dikatakan tadi, bagi yang di sekolah atau kuliahnya mengambil jurusan IPS, ekonomi, maupun bidang-bidang studi lainnya yang berhubungan pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya ilmu ekonomi.

Namun, bagi kamu yang belum terlalu familiar, jangan khawatir karena sebelum mengulas beberapa contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari.

Mamikos akan jelaskan terlebih dahulu apa itu yang dimaksud dengan ilmu ekonomi.

Lalu, apa itu ilmu ekonomi?

Pengertian ilmu ekonomi adalah sebuah bidang ilmu yang mempelajari tentang pengelolaan sumber daya yang dilakukan oleh perorangan, masyarakat, kelompok, maupun negara dengan tujuan untuk mencapai kemakmuran dan kesejahteraan.

Secara bahasa, ekonomi sendiri berasal dari kata Oikos yang artinya keluarga atau rumah tangga dan Nomos yang artinya aturan atau hukum.

Jadi, ekonomi dapat juga diartikan sebagai sebuah aturan rumah tangga atau pengelolaan di dalam rumah tangga.

Mengutip dari Kompas.com, Department of Economics University of Buffalo menjelaskan bahwa ilmu ekonomi itu sendiri merupakan ilmu yang berusaha untuk mempelajari berbagai hal mulai dari kelangkaan, pemanfaatan sumber daya, produksi barang serta jasa, pertumbuhan, pemenuhan kesejahteraan, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Adapun fokus utama yang dipelajari ilmu satu ini yaitu bagaimana penggunaan yang sekecil atau seminimal mungkin dari sumber daya agar bisa mendapatkan keuntungan atau hasil yang setinggi-tingginya.

Ada banyak ahli yang mencoba untuk merumuskan definisi atau pengertian dari ilmu ekonomi.

Salah satunya adalah John Stuart Mill, menurutnya ilmu ekonomi itu ilmu yang mempelajari tentang seluk beluk yang berkaitan dengan penagihan maupun pengeluaran.

Dimana, ilmu ini juga membahas tentang beragam kegiatan produksi serta distribusi kekayaan.

Prinsip Ekonomi

Dalam ilmu ekonomi, ada yang namanya prinsip ekonomi.

Adapun yang dimaksud dengan prinsip ekonomi adalah sebuah panduan dalam melakukan kegiatan-kegiatan ekonomi yang berkaitan dengan upaya untuk memperoleh perbandingan bersifat rasional antara usaha san juga hasil.

Seperti yang kita ketahui bahwa, ketika melakukan kegiatan ekonomi, masyarakat pasti ingin mendapatkan hasil atau untung yang sebesar-besarnya namun dengan modal yang sekecil-kecilnya.

Di sinilah peran prinsip ekonomi itu berfungsi.

Yang mana konsep utama dari prinsip ekonomi itu sendiri menekankan bahwa tak ada yang benar-benar gratis karena setiap barang maupun jasa membutuhkan timbal balik terhadap apa yang diberikan.

Maksudnya, masyarakat harus melakukan pembayaran atau suatu hal untuk mengganti barang atau jasa yang mereka terima.

Prinsip seperti ini berlaku untuk semua kegiatan ekonomi termasuk produksi, distribusi, maupun konsumsi.

Apa Saja Prinsip Ekonomi?

Menurut Gregory Mankiw dalam bukunya yang diterbitkan pada tahun 1989 silam dengan judul Principles of Economics, ada 10 prinsip ekonomi yang sering terjadi atau dialami oleh para pelaku kegiatan ekonomi.

Sepuluh prinsip tersebut adalah sebagai berikut:

1. Semua Orang Mengalami Trade Off

Prinsip pertama maksudnya yaitu semua orang harus mengeluarkan sejumlah uang maupun sesuatu yang lainnya untuk mendapatkan suatu hal.

Dalam kata lain, tidak ada yang benar-benar bisa didapatkan secara gratis.

2. Biaya adalah Harga yang Harus Dibayarkan untuk Mendapatkan Sesuatu

Prinsip kedua maksudnya dalam setiap kegiatan ekonomi yang dilakukan, akan selalu ada biata yang sepadan yang harus dikeluarka  untuk setiap transaksinya.

3. Berpikir Secara Rasional

Prinsip ketiga maksudnya yaitu seseorang akan berpikir secara rasional sebelum melakukan pertimbangan ataupun pengambilan keputusan sebelum menjalankan aktivitas ekonomi.

4. Setiap Orang Akan Menyukai Insentif

Prinsip keempat maksudnya insentif atau keuntungan bisa memotivasi seseorang atau masyarakat untuk melakukan sebuah usaha yang jauh lebih efektif sekaligus produktif.

5. Perdagangan Dapat Saling Menguntungkan Semua Pihak yang Terlibat

Prinsip kelima maksudnya yaitu semua bentuk persaingan dalam kegiatan ekonomi memiliki porsi atau spesialisasi masing-masing, hal tersebut membuat bentuk persaingan juga dapat menjadi mitra yang memberikan keuntungan.

6. Pasar adalah Sebuah Tempat untuk Mengatur Aktivitas Ekonomi

Prinsip keenam maksudnya yaitu siklus yang terjadi diantara produsen dengan konsumen memiliki pengaruh penting yang dapat membentuk suatu sistem kebijakan dalam kegiatan perekonomian.

7. Pemerintah Mempunyai Peran Pada Pasar

Prinsip ketujuh maksudnya yaitu pemerintah juga mempunyai sebuah wewenang yang dapat mengatur kegiatan ekonomi di pasar. 

8. Standar Hidup dari Suatu Negara Dapat Ditentukan oleh Produksi Barang dan Jasa

Prinsip kedelapan maksudnya yaitu standar hidup rakyat dari suatu negara secara tidak langsung dapat ditentukan oleh produktivitas kegiatan perekonomiannya.

9. Harga Dapat Meningkat Jika Inflasi

Prinsip kesembilan maksudnya yaitu semakin banyak uang yang beredar di masyarakat maka akan mengecilkan nilai dari barang.

Hal ini dapat menimbulkan  inflasi yang berpengaruh pada kenaikan dari harga barang atau jasa.

10. Masyarakat Dapat Mengalami Trade Off dalam Jangka yang Pendek Diantara Inflasi dengan Pengangguran

Prinsip kesepuluh maksudnya yaitu ketika inflasi terjadi dapat memberikan efek peningkatan banyaknya jumlah pengangguran dalam jangka waktu yang pendek.

Seperti Apa Contoh Penerapan Ilmu Ekonomi dalam Kehidupan Sehari-Hari?

Setelah memahami apa itu ilmu ekonomi dan prinsip-prinsip ekonomi yang berlaku. Kamu mungkin sudah sangat penasaran ingin mengetahui seperti apa contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari.

Nah, untuk menjawab rasa penasaran terhadap contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari.

Berikut Mamikos berikan beberapa daftar contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari yang menarik untuk kamu ketahui.

Daftar Contoh Penerapan Ilmu Ekonomi dalam Kehidupan Sehari-Hari

  1. Melakukan kegiatan penawaran terhadap barang atau jasa.
  2. Melakukan pertimbangan terhadap barang atau jasa yang ingin dibeli.
  3. Melakukan perbandingan terhadap harga sari barang yang ingin kamu beli dengan penjual-penjual lainnya.
  4. Mencari promo atau diskon besar-besaran.

Daftar Contoh Penerapan Prinsip Ekonomi dalam Kehidupan Sehari-Hari

Di atas sudah dijelaskan bahwa prinsip ekonomi digunakan dalam beragam kegiatan perekonomian termasuk kegiatan produksi, distribusi, hingga konsumsi.

Adapun beberapa contoh dari penerapan prinsip ekonomi dalam kehidupan sehari-hari pada kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi adalah sebagai berikut:

Produksi

  1. Mendirikan sebuah tempat usaha yang dekat dengan bahan baku ataupun tenaga 
  2. Memakai karyawan atau tenaga kerja yang memiliki keterampilan mumpuni
  3. Memakai bahan baku yang memiliki kualitas baik
  4. Menentukan berapa harga jual yang menguntungkan
  5. Menentukan barang atau jasa apa yang akan dihasilkan atau diproduksi

Distribusi

  1. Meningkatan kualitas dari pelayanan penyaluran barang secara tepat waktu
  2. Menggunakan sarana distribusi dengan harga yang paling terjangkau
  3. Membeli barang dari para produsen secara langsung
  4. Menentukan sebuah tempat atau lokasi yang strategi antara perusahaan dan konsumen

Konsumsi

  1. Membeli barang atau produk yang berkualitas tinggi
  2. Menggunakan barang yang memiliki harga terjangkau
  3. Menyusun daftar barang apa saja yang dibutuhkan
  4. Memilih barang apa saja sebelum memutuskan untuk membelinya
  5. Menawar harga barang atau jasa sebelum melakukan pembelian

Penutup

Nah, itulah dia beberapa contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari.

Semoga informasi yang Mamikos berikan dapat memberikanmu manfaat sekaligus pemahaman tentang urgensi ilmu ekonomi di kehidupan masyarakat, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta