Contoh Penutupan Acara Kegiatan MPLS Sekolah Ketua Panitia yang Berkesan

Bagi kamu yang mendapat jatah memberi kata sambutan penutup kepada peserta MPLS, baiknya kamu membaca referensinya di bawah ini.

03 Juli 2024 Fajar Laksana

Saya selaku ketua panitia, mewakili seluruh panitia MPLS yang ada, menyampaikan terima kasih karena antusiasme adik-adik kelas peserta didik baru SMK Katolik Nusa Dua yang begitu tinggi dalam mengikuti MPLS.

Sekaligus saya menyampaikan permohonan maaf mewakili teman-teman panitia semua apabila selama pelaksanaan MPLS saya atau teman-teman panitia yang lain menyinggung atau menyakiti perasaan teman-teman, baik dari segi lisan maupun tindakan.

Demikian yang bisa saya sampaikan, semoga kita sukses bersama di hari depan. Terima kasih. Shalom!

Contoh Penutupan Acara Kegiatan MPLS Sekolah Ketua Panitia 5

Selamat sore teman-teman peserta didik baru SMA Negeri 17 Yogyakarta.

Assalamualaikum wr. wb.

Setelah menjalani masa MPLS selama lima hari, bagaimana perasaan kalian hari ini?

Merasa cukup atau merasa kurang? Kalau merasa cukup, kami para panitia juga bersyukur alhamdulillah.

Kalau ada di antara kalian yang merasa masih kurang menjalani MPLS, silakan bikin MPLS sendiri ya…hahaha

Terlepas dari itu semua, kegiatan MPLS sudah kita lalui dengan lancar dan sukses tanpa ada kendala besar apapun.

Memang sempat ada kesalahpahaman yang terjadi, tapi hal itu sudah beres dan sudah terselesaikan, sehingga kita semua bisa bergandengan tangan seperti biasa.

Di SMA Negeri 17 Yogyakarta ini kalian harus yakin bahwa kalian bisa belajar dengan tekun agar menggapai cita-cita.

Jangan takut kegagalan sementara diri kalian sendiri belum melakukan percobaan apapun.

Saya, dan kawan-kawan panitia belajar banyak dari kalian, pun mungkin sebaliknya, sehingga momen MPLS ini menjadi ruang bagi kita untuk saling menimba ilmu pengetahuan.

Apabila ada salah kata atau tindakan dari para panitia, saya mewakili segenap panitia menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya.

Dan terima kasih kepada kawan-kawan peserta didik baru SMA Negeri 17 Yogyakarta yang telah begitu antusias mengikuti agenda MPLS. Semoga MPLS ini memberi manfaat bagi kita semua.

Wassalamualaikum wr. wb.

Contoh Penutupan Acara Kegiatan MPLS Sekolah Ketua Panitia 6

Selamat sore sahabatku peserta didik baru SMKN Pancasila.

Semoga kalian dalam keadaan baik, baik mental dan baik fisik.

Kita telah melewati agenda MPLS dengan baik, tanpa ada kendala satupun yang berarti.

Kalian telah berhasil melalui MPLS dengan sempurna, tanpa ada cela.

Ya, ada cela tapi cela itu tidak bisa mengalahkan rasio animo kalian dalam mengikuti MPLS.

Terima kasih pada kalian yang telah berpartisipasi dalam agenda kegiatan MPLS yang diadakan SMKN Pancasila.

Close