3 Contoh Pidato Persuasif tentang Pendidikan beserta Strukturnya

3 Contoh Pidato Persuasif tentang Pendidikan beserta Strukturnya – Jika mendengar kata “pidato”, pastinya kamu sudah familiar.

Tapi, melakukan pidato tidak semudah membalikkan telapak tangan loh. Ada persiapan yang perlu kamu lakukan. Apalagi, jika pidato tersebut bertujuan untuk mempersuasi orang lain.

Melakukan persuasi tentu bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, kamu akan membutuhkan teks pidato persuasif. Dalam artikel ini, Mamikos akan membahas contoh teks pidato persuasif dan strukturnya.

Apa itu Pidato Persuasif?

Photo by Reimond de Zuñiga on Unsplash

Pidato persuasif adalah salah satu jenis pidato yang dilakukan dengan tujuan mengajak atau meyakinkan orang lain melakukan sesuatu yang bermanfaat.

Sesuai dengan namanya, persuasi atau pengaruh, pidato persuasif digunakan untuk memberikan pengaruh pada audiens.

Pengaruh disini maksudnya adalah membujuk orang lain secara halus agar melakukan apa yang diinginkan pembicara dengan sukarela.

Dengan begitu, pidato persuasif biasanya menggunakan kata ajakan, seperti: “mari” dan “ayo”.

Biasanya, pidato persuasif dilakukan ketika memperingati hari-hari besar atau menyampaikan hal-hal penting. Misalnya, ajakan untuk menjaga kebersihan dan ajakan untuk mengamalkan ilmu.

Ajakan yang dilakukan dalam pidato persuasif juga biasanya bukanlah sesuatu yang langsung berdampak besar. Tetapi, merupakan ajakan untuk perubahan-perubahan kecil, seperti mengubah perilaku.

Selain itu, apa yang disampaikan juga berhubungan dengan keuntungan yang akan diperoleh audiens sendiri. Maksudnya, berisi bujukan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat agar menjadi lebih baik.

Apa Saja Struktur Pidato Persuasif?

Untuk dapat melakukan pidato persuasif dengan baik, kita perlu menyiapkan teks pidato persuasif terlebih dahulu. Untuk itu, kita juga perlu tahu struktur dari teks pidato persuasif.

Teks pidato persuasif memiliki tiga bagian, yaitu pembukaan, isi pidato atau penjelasan, dan terakhir adalah penutup.

1. Bagian pembukaan

Bagian pertama ini kamu bisa menuliskan sapaan atau salam pembuka bagi audiens, ucapan syukur, ucapan penghormatan, dan dapat disertai dengan pengantar topik pidato,

2. Bagian isi pidato atau penjelasan topik

Bagian kedua merupakan bagian paling penting, karena mengandung inti pidato. Pada bagian ini, kamu bisa memberikan penjelasan mendetail tentang topik pidato.

Usahakan untuk menggunakan sumber yang dapat dipercaya dan susun teks dengan logis. Hal itu, akan membantu untuk menyampaikan ajakan atau himbauan.

3. Bagian penutup pidato

Pada bagian akhir pidato persuasif, kamu bisa menyampaikan kesimpulan pidato dengan ringkas.

Kamu bisa menambahkan penegasan atas ajakan atau himbauan yang sudah disampaikan. Setelah itu, ditutup dengan salam penutup.

Contoh Pidato Persuasif tentang Pendidikan

Pada bagian ini, kita akan melihat contoh teks pidato persuasif pada bidang pendidikan yang disertai dengan strukturnya.

Contoh 1

(Bagian Pembukaan)
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam sejahtera bagi kita semua.

Yang saya hormati, Bapak Kepala Sekolah, serta Bapak/Ibu Wali Kelas.
Pada pagi hari yang cerah ini, mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT. Karena dengan berkah dan karunia-Nya, kita bisa berkumpul di sini dalam keadaan sehat.

Bapak/Ibu dan teman-teman, izinkanlah saya untuk menyampaikan pidato tentang pentingnya membaca.

(Isi Pidato)
Teman-teman sekalian, sebagai seorang pelajar selayaknya kita mencintai ilmu pengetahuan. Sebagian besar ilmu datang dari buku. Seperti yang kita ketahui, buku adalah jendela ilmu dan jendela dunia. Melalui buku, kita dapat mendapatkan banyak ilmu pengetahuan dan wawasan.
Untuk itu, marilah kita menjadi generasi yang memiliki kegemaran membaca. Mengapa demikian?

Jawabannya karena dengan membaca kita mendapatkan banyak manfaat berupa wawasan, pengetahuan tentang hal baru, serta melatih kemampuan berpikir dan konsentrasi kita. Jika kita melihat tokoh-tokoh besar, baik nasional maupun internasional, mereka memiliki kegemaran membaca. Pendiri Tesla, Elon Musk selalu menyempatkan diri untuk membaca buku. Bapak BJ Habibie memiliki perpustakaan pribadi dengan 5000 koleksi buku.

Mungkin, selama ini kita lebih banyak menghabiskan waktu luang untuk bersantai, bergurau, atau bermain game. Sekarang sudah saatnya kita mengubah kebiasaan itu menjadi waktu untuk membaca buku. Bahkan, di zaman sekarang kita tidak harus membaca buku. Kita juga bisa membaca buku elektronik melalui ponsel atau komputer kita. Dengan kemudahan itu, marilah kita gunakan kesempatan sebaik-baiknya untuk membaca dan menambah wawasan kita.

(Bagian Penutup)
Sebagai penutup, saya ingin menyampaikan kata-kata mutiara yang dikutip dari “Mata Najwa” yang berbunyi, “Membaca adalah upaya merekuk makna ikhtiar untuk memahami alam semesta. Itulah mengapa buku disebut jendela dunia, merangsang pikiran agar terus terbuka.”

Sekian pidato yang saya sampaikan pagi hari ini. Mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Contoh 2

(Bagian Pembukaan)
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Para hadirin yang saya hormati. Pada kesempatan kali ini, mari kita sampaikan rasa syukur kepada Allah SWT, yang berkat rahmat dan hidayah-Nya, kita diberikan kesempatan untuk hadir dalam acara siang ini.

(Isi Pidato)
Hadirin yang sedang berbahagia,
Dalam kaitannya dengan mencari ilmu, Allah pernah menguji para malaikat. Ternyata, tidak ada seorang pun di dunia ini yang mempunyai ilmu selain Allah. Dengan begitu, kita diberi tahu bahwa sebagian ilmu yang kita miliki hanya titipan Allah. Kita sebagai manusia hanya memiliki ilmu sebatas apa yang diajarkan kepada kita. Begitu juga dengan malaikat.

Oleh karena itu, hendaknya kita tidak menyombongkan diri atas ilmu yang kita miliki, dan atas apa pun yang hanya sebagai titipan Allah.

Kita diajarkan pentingnya mencari ilmu, karena mencari ilmu memiliki keutamaan untuk dimudahkan melalui jalan kebenaran. Betapa mulianya orang yang berilmu, bahkan orang lain yang duduk bersamanya juga akan mendapatkan ilmunya. Walaupun hanya sebentar atau sedikit, menimba ilmu disukai oleh Allah.

Untuk itu, marilah kita bersama-sama berusaha menjadi pelajar yang tekun dan senang mencari ilmu. Mari kita mencari ridha Allah melalui belajar dan mencari ilmu.

(Penutup Pidato)
Sekian yang dapat saya sampaikan pada kesempatan ini. Semoga apa yang saya sampaikan memberikan manfaat dan semoga kita diberikan ilmu yang bermanfaat oleh Allah.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Contoh 3

(Pembukaan Pidato)
Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua.

Puji syukur saya panjatkan atas kehadirat Tuhan YME. karena atas berkat dan rahmatnya, kita dapat berkumpul di halaman sekolah yang rapi dan bersih ini.

Pertama, izinkan saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk menyampaikan pidato tentang pendidikan. Saya harap, apa yang akan saya sampaikan dapat memberikan manfaat bagi kita semua.

(Isi Pidato)
Hadirin sekalian,
Seperti yang kita ketahui, pendidikan merupakan elemen penting dalam kehidupan ini. Hal tersebut, hendaknya menjadi perhatian semua pihak. Pendidikan dapat menjadi kekuatan dalam membangun sebuah bangsa yang kuat, cerdas, dan bijaksana. Dengan kondisi pendidikan saat ini, tentunya kita perlu menyadari pentingnya sinergi semua pihak untuk memajukan pendidikan.

Para hadirin yang saya hormati,
Dalam rangka memajukan pendidikan di negeri ini, kita harus memulai dari lembaga formal. Kita memerlukan regulasi yang matang dan baik bagi pendidikan terbaik. Tentunya, kita memerlukan proses dan konsistensi untuk melakukan perbaikan dan menghasilkan lulusan yang berkompeten.

Selain itu, kita juga perlu menyadari bahwa dengan tren digitalisasi, pendidikan pun harus disesuaikan dengan zaman. Tidak hanya mengenai penggunaan teknologi dalam pendidikan, tetapi kita juga akan memerlukan pendidikan karakter yang dapat memaksimalkan manfaat teknologi itu sendiri.

Bangsa yang besar dibangun dengan sinergi dari semua unsur, dibekali dengan kerja keras dan konsistensi. Maka dari itu, mari kita saling bersinergi, mengeratkan pegangan untuk pendidikan Indonesia yang lebih maju.

(Penutup Pidato)
Hadirin yang terhormat,
Demikian. Semoga apa yang saya sampaikan dapat dimaknai oleh hadirin di sini. Atas kurang lebihnya, saya mohon maaf.
Akhir kata, saya ucapkan terima kasih atas kesempatan ini.
Selamat pagi.

Demikian contoh pidato persuasif tentang pendidikan beserta strukturnya. Semoga informasi pada artikel ini bermanfaat bagi kamu dan dapat membantu dalam menyusun teks pidato persuasif.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta