7 Contoh Poster Layanan Masyarakat yang Mudah Digambar beserta Penjelasannya

7 Contoh Poster Layanan Masyarakat yang Mudah Digambar Beserta Penjelasannya — Poster layanan masyarakat dapat berfungsi sebagai sebuah promosi, media untuk menyampaikan kritik hingga imbauan.

Poster layanan masyarakat merupakan salah satu jenis poster yang di dalamnya terkandung sebuah isi (informasi) yang berkaitan erat dengan pelayanan pada maupun di masyarakat.

Tujuan poster tersebut tak lain adalah untuk mengedukasi masyarakat secara luas dengan konten yang mudah dimengerti.

Rangkaian Contoh Poster Layanan Masyarakat Mudah Digambar

learningforjustice.org

Sedikit ulasan mengenai poster sudah Mamikos ungkapkan di atas.

Namun selain informasi tersebut, dalam artikel kali ini Mamikos juga akan memberikan beberapa contoh poster layanan masyarakat yang mudah digambar beserta penjelasannya lengkap.

Jadi buat kamu yang penasaran bagaimana contoh poster layanan masyarakat tersebut yang mudah digambar serta bagaimana penjelasannya, maka kamu perlu membaca ulasan Mamikos ini sampai selesai.

Mengenal Lebih dalam Fungsi, Ciri, dan Jenis Poster

Sebelum masuk pada pembahasan utama mengenai contoh poster layanan masyarakat tersebut, kamu bisa membaca terlebih dahulu mengenai fungsi, ciri dan macam atau jenis poster seperti yang berhasil Mamikos kutip dari link resmi Kemdikbud berikut ini.

1. Kegunaan Poster

Fungsi atau kegunaan utama dari poster adalah memberikan sebuah informasi.

Biasanya, poster berguna sebagai reklame dan layanan masyarakat dengan tujuan atau maksud tertentu.

Disamping itu, poster juga bisa berfungsi sebagai sarana (media) untuk mempromosikan berbagai jenis produk dagang, kegiatan sosial, pendidikan, hingga berbagai hal lain.

2. Ciri-Ciri dari Poster

Poster bisa dikenali dengan beberapa ciri-ciri sebagai berikut ini, di antaranya adalah:

  • Memuat sebuah komposisi huruf serta gambar di atas media kertas/kain
  • Pembuatan poster akan menggunakan bahasa yang efisien (singkat, padat, dan jelas)
  • Mempunyai tulisan berupa frase, klausa, atau kalimat efektif, persuasif, serta komunikatif.
  • Mengandung sesuatu yang menarik perhatian banyak orang.
  • Ukuran/ besaran poster akan disesuaikan dengan tempat di mana ia dipasang/dipajang.
  • Menggunakan perpaduan warna kuat dan kontras untuk menarik perhatian.

3. Jenis-Jenis Poster Sesuai Tujuannya

Poster sendiri terbagi ke dalam 6 jenis sesuai dengan tujuan/maksudnya masing-masing.

Enam jenis poster tersebut adalah poster layanan masyarakat, poster niaga, poster karya seni, poster kegiatan, poster pendidikan, dan poster penerangan.

Penjelasan mengenai poster-poster tersebut dapat kamu pahami sebagai berikut.

a. Poster Layanan Masyarakat

Penjelasan yang pertama dan hendak Mamikos bagikan adalah ulasan mengenai poster layanan masyarakat. Poster ini mengandung isi serta informasi seputar berbagai pelayanan yang ada di masyarakat.

Misalnya saja program Keluarga Berencana (KB) untuk menyukseskan kesejahteraan keluarga Indonesia atau mengenai kampanye imunisasi campak.

b. Poster Niaga

Contoh poster berikutnya adalah poster niaga yang memiliki tujuan sesuai dengan namanya.

Tujuan poster niaga berputar pada penyampaian informasi seputar promosi suatu barang maupun jasa yang hendak dipasarkan.

c. Poster Karya Seni

Poster karya seni merupakan sebuah poster yang memiliki sifat ekspresif serta penuh tanda tanya jika dibaca oleh orang yang melihatnya.

Poster tersebut biasanya sulit untuk ditebak atau dipahami sebab memiliki tujuan untuk pengaplikasian karya seni itu sendiri.

d. Poster Kegiatan

Poster kegiatan mengandung isi berbagai macam informasi mengenai acara/kegiatan yang akan diselenggarakan.

Tujuan dari poster kegiatan tersebut tak lain adalah supaya orang yang melihat atau membaca menjadi tahu mengenai tujuan kegiatan lalu tertarik ke tempat diadakannya acara.

e. Poster Pendidikan

Poster pendidikan merupakan jenis poster yang memiliki isi/informasi dari berbagai macam pengarahan serta penjelasan mengenai kemajuan pendidikan, perkembangan pendidikan, dan sebagainya kepada khalayak secara luas.

f. Poster Penerangan

Poster penerangan memiliki tujuan untuk memengaruhi pembaca agar melakukan hal yang diimbau atau untuk tidak melakukan suatu perbuatan.

Misalnya saja poster berupa imbauan untuk menjauhi narkoba, obat-obatan terlarang hingga tindak kejahatan lain berikut konsekuensi/risikonya.

Contoh Poster Layanan Masyarakat Beserta Penjelasannya

Sampailah juga pada pembahasan utama mengenai contoh poster layanan masyarakat beserta gambar yang mudah dibuat.

Selain contoh posternya, Mamikos juga menuliskan penjelasan mengenai contoh poster layanan masyarakat tersebut agar kamu jauh lebih memahami maksud yang terkandung di dalamnya.

1. Contoh Poster Layanan Masyarakat: Imbauan Mengenai Global Warming

kompasmu.github.io

Melalui poster layanan masyarakat ini, khalayak pun jadi sedikit mengetahui apa dampak yang bisa ditimbulkan dari pemanasan global itu sendiri.

Kalimat kiasan ‘Jangan biarkan bumi menangis’ dapat tepat sasaran dengan gambar bola dunia yang seolah memiliki wajah lengkap dengan raut sedih dan kedua mata yang berair.

2 Contoh Poster Layanan Masyarakat: Kampanye Hemat Listrik

thegorbalsla.com

Poster berikutnya yang pastinya mudah digambar karena cukup sederhana ini mengandung makna yang dalam.

Kampanye untuk menghemat energi dengan mengistirahatkan lampu bisa tepat sasaran dengan gambar pendukung yang selaras.

3. Contoh Poster Layanan Masyarakat: Anjuran Makan Ikan

thegorbalsla.com

Contoh poster satu ini mungkin terlihat simpel, namun Mamikos yakin ini merupakan contoh poster yang mudah untuk kamu tiru atau gambar ulang.

Cukup dengan menambahkan ilustrasi ikan dengan satu kalimat singkat ‘Ayo makan ikan!’, orang sudah mengena hanya dengan satu kali baca.

4. Contoh Poster Layanan Masyarakat: Anjuran Menjaga Bumi

jojonomic.com

Masih berkaitan dengan contoh poster di awal, poster yang mengandung informasi untuk menjaga bumi ini bisa langsung mengena dengan sekali pandang.

Dijelaskan juga lambang daur ulang, menghemat listrik serta menjaga bumi agar tetap hijau bisa dengan mudah dipahami oleh siapa saja yang melihatnya.

5. Contoh Poster Layanan Masyarakat: Bijak Bermedia Sosial

thegorbalsla.com

Semenjak akrab dengan berbagai jenis media sosial, orang-orang hampir di seluruh dunia mungkin mengalami yang namanya ‘Kemalangan di Medsos’.

Bisa dari peristiwa termakan hoax atau berita tak benar hingga adiksi berlebihan pada dunia maya.

Dengan tulisan sederhana dan singkat saja, penambahan ilustrasi dalam poster tetap dapat menyampaikan pesan yang sesuai.

6. Contoh Poster Layanan Masyarakat: Kampanye Rute Aman Anak Sekolah

kemenpppa.go.id

Poster berikutnya yang ada dalam rekomendasi Mamikos adalah poster layanan masyarakat berupa rute aman bagi anak-anak sekolah.

Dengan ilustrasi anak sekolah yang didampingi oleh orang tua hingga polisi menunjukkan bahwa pemerintah sudah menyediakan rute yang aman untuk dilalui para anak sekolah.

7. Contoh Poster Layanan Masyarakat: Imbauan Prokes

kibrispdr.org

Menanggapi situasi dan keadaan yang masih melanda seluruh dunia terkait pandemi Covid-19, maka poster layanan masyarakat ini bisa sangat tepat sasaran.

Dengan ilustrasi memakai masker yang terus dikampanyekan hampir setiap saat, tulisan dengan huruf yang jelas terkait waspada akan virus serta imbauan untuk mematuhi protokol kesehatan bisa sangat tepat.

Itulah tadi penjelasan lengkap mengenai berbagai contoh poster layanan masyarakat yang mudah digambar serta penjelasan yang bisa Mamikos sampaikan.

Mudah-mudahan apa yang sudah Mamikos ulas di atas mengenai contoh poster layanan masyarakat dapat memberikan kamu sebuah wawasan baru yang kamu perlukan.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta