7 Contoh Reaksi Termokimia dalam Kehidupan Sehari-hari dan Lingkungan Sekitar

Apakah kamu pernah mendengar adanya reaksi termokimia? Simak kumpulan dari beberapa contoh reaksi termokimia dalam kehidupan sehari-hari di bawah ini.

19 September 2024 Fatma

7 Contoh Reaksi Termokimia dalam Kehidupan Sehari-hari dan Lingkungan Sekitar – Setiap langkah dan detik yang dihabiskan di alam ini selalu terjadi reaksi kimia tanpa diketahui.

Termasuk juga dengan reaksi termokimia yang pada dasarnya begitu dekat dengan proses pengukuran maupun perubahan kalor yang biasanya terlibat di dalam sebuah reaksi kimia tertentu, perubahan keadaan, hingga pembentukan larutan. Penting untuk mempelajari dasar teorinya.

Di sisi lain, ada banyak contoh reaksi termokimia dalam kehidupan sehari-hari yang bisa jadi sudah pernah dialami atau ditemui sebelumnya.

Kumpulan Contoh Reaksi Termokimia dalam Kehidupan Sehari-hari

Kumpulan Contoh Reaksi Termokimia dalam Kehidupan Sehari-hari
unsplash.com/@matteofusco

Termokimia menjadi bagian dari cabang ilmu yang pada dasarnya mempelajari tentang perubahan yang terjadi dalam kalor oleh sebuah zat. Perubahan tersebut dapat terjadi karena adanya kemunculan reaksi kimia.

Perlu untuk dipahami bahwa ilmu ini termasuk ke dalam ilmu termodinamika yang cenderung membahas mengenai perubahan energi yang terjadi karena adanya reaksi kimia.

Tidak dapat dipungkiri bahwa mempelajari teori menjadi hal yang penting untuk dilakukan karena bentuk dasar dari ilmu yang dipelajari. Namun, mengetahui penerapan yang ada dalam kehidupan sehari-hari juga tidak kalah pentingnya.

Mengetahui contoh penerapan dalam kehidupan sehari-hari dapat membantu memperdalam pemahaman yang dimiliki. Termasuk juga reaksi termokimia yang mungkin masih terdengar begitu awam untuk kamu.

Oleh karena itu, berikut ini diberikan beberapa contoh reaksi termokimia dalam kehidupan sehari-hari yang ada. Kamu bisa coba untuk memperhatikan lingkungan sekitar dan mencari contoh tersebut atau bisa jadi menemukan contoh baru lainnya.

1. Menggunakan LPG untuk Kompor Gas

1. Menggunakan LPG untuk Kompor Gas
unsplash.com/@juno1412

Pertama dari contoh reaksi termokimia dalam kehidupan sehari-hari yang perlu kamu ketahui yaitu mengenai penggunaan LPG yang dipasang pada kompor gas.

Pada umumnya, gas LPG tersusun dari adanya butana. Reaksi pembakaran untuk gas LPG bisa dinyatakan menggunakan persamaan reaksi termokimia seperti yang ada berikut ini:

C4H10 + 6 ½ O2 → 4CO2 + 5H2O

Reaksi pembakaran yang terjadi tersebut juga bisa saja melibatkan adanya beberapa fraksi lain. Hal tersebut bisa terjadi karena gas LPG sendiri terkadang tidak sepenuhnya murni hanya memiliki kandungan butana di dalamnya.

Tidak jarang gas LPG tersebut juga tersusun dari adanya senyawa hidrokarbon rantai lain dalam jumlah yang relatif kecil. Contohnya seperti propana atau C3H8, pentana atau C5H12, dan enata atau C2H6.

Close