6 Contoh Sinopsis Pendek yang Menarik beserta Cara Membuatnya yang Baik dan Benar

Contoh sinopsis pendek sangat mudah dicari di buku materi pembelajaran ataupun internet. Meski begitu, masih banyak yang belum paham mengenai pengertiannya maupun cara membuatnya secara baik dan benar.

29 Oktober 2023 Ikki Riskiana

6 Contoh Sinopsis Pendek yang Menarik beserta Cara Membuatnya yang Baik dan Benar – Sinopsis sendiri biasanya digunakan untuk prolog sebuah naskah sehingga orang lain lebih mudah mengetahui maupun memahami isi naskahnya secara singkat.

Fungsi contoh sinopsis pendek adalah sebagai prolog maupun epilog karya tulis sehingga memberi informasi singkat tentang isi cerita atau buku. Selain itu, dapat menjadi panduan aktor untuk melakukan improvisasi.

Ada beberapa karakteristik, misalnya menampilkan konflik secara detail, ringkas, dan juga menarik sehingga lebih banyak orang ingin membacanya. Selain itu, plot juga disusun berurutan seperti aslinya.

Cara Membuat Sinopsis

6 Contoh Sinopsis Pendek yang Menarik beserta Cara Membuatnya yang Baik
Instagram.com/@gnolbo

Sebelum masuk pada contoh sinopsis pendek, maka ada baiknya kamu mengetahui lebih dahulu cara membuatnya.

Pertama, penting dilakukan tentu saja adalah membaca serta memahami naskahnya, juga mendalami kesan maupun pesan umum dari pengarang.

Langkah berikutnya, sangat penting untuk mencatat gagasan utama dan menggarisbawahi hal-hal penting di dalamnya.

Tulis rumusan sinopsisnya menggunakan gagasan utama itu menggunakan kalimat efektif, padat, dan juga menarik.

6 Contoh Sinopsis Pendek yang Menarik

Menulis sinopsis bukan menjadi hal sulit selama sudah membaca dan memahami gagasan utama pada naskahnya.

Berikut adalah beberapa contoh sinopsis pendek dari novel terkenal di Indonesia. 

1. Laskar Pelangi

Laskar Pelangi merupakan sebuah novel yang ditulis oleh Andrea Hirata, diterbitkan Penerbit Bentang Pustaka tahun 2005.

Berikut adalah contoh sinopsis Laskar Pelangi beserta kekurangan dan kelebihannya.

Sinopsis Laskar Pelangi

Laskar Pelangi bercerita tentang kehidupan 10 anak Melayu dari Belitung yang sangat miskin.

Mereka semua memiliki mimpi untuk sekolah setinggi-tingginya meskipun dengan keadaan ekonomi memprihatinkan.

Berawal dari sekolah Muhammadiyah Gantong yang harus tutup jika tidak mendapatkan 10 murid baru, sayangnya hanya 9 anak mendaftar.

Setelah waktu hampir habis, seorang anak luar biasa bernama Harun datang menyelamatkan sekolah.

Kesepuluh murid ini bernama Ikal, Lintang, Mahar, Syahdan, A Kiong, Trapani, Borek, Kucai, Harun, dan Sahara.

Bu Mus yang menjadi wali kelas memberikan nama Laskar Pelangi karena kegemaran mereka melihat keindahan Pelangi.

Selang beberapa waktu, mereka memiliki teman baru bernama Flo yang memiliki kegemaran akan hal-hal mistik seperti Mahar.

Flo merupakan seorang anak tomboy dari keluarga kaya pindahan dari SD PN Timah.

Di tengah segala keterbatasan, anak-anak Laskar Pelangi menghadapi segala rintangan untuk dapat bersekolah dan bermimpi setinggi-tingginya.

Perjalanan mereka dipenuhi dengan berbagai pengalaman menguras emosi, baik kebahagiaan maupun kesedihan.

Close