20 Contoh Soal ANBK Kelas 5 SD dan Kunci Jawabannya untuk Latihan Lengkap 2024
Salah satu cara mempersiapkan diri mengahadapi ANBK kelas 5 SD adalah belajar dari contoh soal. Yuk, mulai persiapan dengan belajar dari contoh soal ini!
20 Contoh Soal ANBK Kelas 5 SD dan Kunci Jawabannya untuk Latihan Lengkap 2024 – Sebagai upaya peningkatan mutu pembelajaran, pemerintah mengadakan program evaluasi yang disebut dengan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK).
Program ini diselenggarakan untuk siswa sekolah mulai jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK.
Soal yang akan muncul pada ANBK khususnya pada Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) terbagi menjadi dua yaitu literasi dan numerasi. Tingkat kesulitan soal pun akan beragam berdasarkan jenjang pendidikan siswa. Lalu seperti apa contoh soal ANBK untuk kelas 5 SD 2024? Simak selengkapnya!
Asesmen Nasional Berbasis Komputer
![contoh soal ANBK kelas 5 SD dan kunci jawabannya](https://blog-static.mamikos.com/wp-content/uploads/2024/09/20-contoh-soal-ANBK-kelas-5-SD-dan-kunci-jawabannya-untuk-latihan-lengkap-2024.png)
Setiap tahun ajaran baru, pemerintah melalui Kemendikbud Ristek akan mengadakan program evaluasi mutu pendidikan yang disebut dengan Asesmen Nasional Berbasis Komputer. Program evaluasi ini merupakan asesmen yang dirancang untuk pengganti ujian nasional dan ujian sekolah.
Pada pelaksanaan ANBK 2024, peserta yang akan mengikuti ANBK akan dipilih berdasarkan ketentuan yang sebelumnya telah ditetapkan pada petunjuk teknis asesmen nasional.
Daftar peserta pun yang akan ikut asesmen tidak akan melibatkan semua murid sekolah. Melainkan murid yang akan ikut ANBK akan dipilih oleh panitia asesmen dengan berdasarkan metode random sampling atau dipilih secara acak.
![](https://blog-static.mamikos.com/wp-content/themes/vue-wordpress/src/static/img/mamikos-ad-placeholder.png)
Advertisement
Sementara pada ANBK Kelas 5 SD, materi yang diberikan akan mencakup semua mata pelajaran di sekolah dan soal akan terbagi menjadi dua kategori, yaitu literasi dan numerasi. Literasi berfokus pada kemampuan siswa dalam memahami, menganalisis, dan menggunakan informasi dari teks bacaan.
Sedangkan numerasi menilai keterampilan siswa dalam menggunakan konsep-konsep matematika untuk memecahkan masalah sehari-hari.
Dengan kemungkinan berbagai materi dan soal akan muncul pada soal ANBK 2024 kelas 5 SD, tentu saja siswa agar mulai mempersiapkan diri dengan baik. Salah satu cara terbaik adalah dengan mempelajari kumpulan contoh soal ANBK.
Contoh Soal ANBK Kelas 5 SD
Sebagai bahan latihan mandiri sebelum menghadapi ANBK, siswa dapat mengerjakan kumpulan contoh soal yang telah Mamikos siapkan.
Setiap contoh soal ANBK kelas 5 SD dibawah ini juga telah disediakan kunci jawaban, sehingga dapat menjadi tolok ukur dalam mempersiapkan diri, yuk mulai kerjakan contoh soal berikut ini.