6 Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari Beserta Pembahasannya

6 Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-hari Beserta Pembahasannya – Agar lebih mahir, tak cukup apabila memahami teori biaya peluang saja, kamu juga perlu berlatih banyak soal.

Pada kesempatan kali ini, Mamikos akan menjabarkan 6 contoh soal biaya peluang dalam kehidupan sehari-hari yang bisa kamu jadikan referensi dalam meningkatkan pemahaman.

Yuk, simak detail contoh soal biaya peluang dalam kehidupan di sini!

Contoh-contoh Soal Biaya Peluang dan Pembahasannya

https://unsplash.com/@sfkopstein

Contoh soal biaya peluang dan jawabannya masih menjadi topik yang dicari para siswa kelas 10.

Sebab, materi ekonomi yang terlihat mudah tersebut ternyata membutuhkan analisis dan ketelitian saat mengerjakannya.

Banyak siswa yang merasa kesulitan saat dihadapkan dengan contoh soal biaya peluang dan biaya sehari-hari ataupun biaya peluang di perusahaan.

Padahal, dengan mengetahui rumus biaya peluang, perhitungan yang ada bisa dilakukan dengan mudah.

Agar kamu tidak bingung saat mendapati soal-soal biaya peluang dalam kehidupan sehari-hari, Mamikos akan memberikan beberapa contoh soal.

Tenang saja, sudah ada pembahasan soal biaya peluang yang bisa kamu jadikan acuan saat mengerjakan.

Rumus Menghitung Biaya Peluang

Perhitungan biaya peluang dapat dilakukan menggunakan rumus berikut ini:

Biaya Peluang = FO – CO

Keterangan:
FO = Return on best foregone option (nilai peluang yang tidak dipilih)
CO = Return on chosen option (nilai peluang yang dipilih)

Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari 1

Saat istirahat makan siang, Kamila memutuskan pergi ke kantin sekolah untuk membeli makanan.

Ternyata, di kantin tersebut sedang ada promo mie instan dengan telur, sedangkan ia ingin membeli batagor.

Kamila ingin membeli keduanya, tetapi uang sakunya tidak cukup untuk membeli mie instan dan batagor sekaligus.

Oleh karena itu, Kamila harus memilih salah satu makanan, antara membeli mie instan atau batagor.

Pada akhirnya, Kamila akan mempertimbangkan satu di antara dua pilihan tersebut.

Kamila akhirnya memutuskan untuk membeli mie instan dengan telur yang harganya sedang promo karena di hari yang lain, harga makanan tersebut akan normal dan ia tidak yakin bisa membeli dengan uang sakunya lagi.

Berapa biaya peluang yang dikorbankan oleh Kamila?

Jawaban:
Berdasarkan kedua pilihan di atas, maka biaya peluangnya adalah batagor karena Kamila tidak jadi membeli makanan tersebut.

Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari 2

Wayah sebagai ketua kelas diminta untuk mengikuti kegiatan perwakilan studi banding ke luar kota dengan biaya yang sudah ditanggung oleh sekolah dan tentunya ada uang saku.

Wayah juga bisa jalan-jalan sekaligus menikmati sajian kuliner dan menyaksikan kebudayaan kota yang dikunjunginya.

Tidak hanya itu, Wayah bisa menjalin relasi dengan orang baru dan perwakilan lain dari sekolah.

Sayangnya, di saat yang sama Wayah terpilih menjadi peserta yang mengikuti final olimpiade fisika mewakili provinsi kediamannya.

Kini, Wayah dihadapkan dengan dua pilihan yang harus segera ditentukan karena tidak mungkin Wayah memilih kedua acara yang berlangsung secara bersamaan tersebut.

Dengan berbagai macam pertimbangan, akhirnya Wayah memilih untuk mengikuti final olimpiade fisika sebagai wakil provinsinya.

Berapa biaya peluang yang dikorbankan oleh Wayah?
Jawaban: Maka, biaya peluangnya adalah kegiatan studi banding ke luar kota.

Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari 3

Setelah menyelesaikan studi di SMK, Andin dihadapkan dengan dua pilihan, yaitu melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi dengan biaya ditanggung pemberi beasiswa atau langsung bekerja di tempat yang gajinya tinggi.

Apabila Andin langsung bekerja, gaji yang ia terima akan melebihi UMR kota-nya. Namun, jika Andin kuliah, ia masih perlu menanggung biaya hidup dan biaya sehari-hari yang mendadak.

Dengan pertimbangan matang, Andin memilih untuk melanjutkan kuliah di Perguruan Tinggi agar bisa mendapatkan pekerjaan yang lebih bagus nantinya.

Berapa biaya peluang yang dikorbankan oleh Andin?
Jawaban: Biaya peluang Andin adalah gaji bekerja UMR di kota-nya.

Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari 4

Wayah adalah lulusan sekolah memasak terkenal di Prancis.

Setelah ia menyelesaikan pendidikan dan mendapatkan gelar sebagai lulusan terbaik di sana, ia mendapatkan tawaran pekerjaan.

Pertama, ia bisa menjadi manajer restoran terkenal dengan gaji 10 juta per bulan, sedangkan tawaran kedua adalah bekerja sebagai chef hotel yang belum terkenal dengan gaji 15 juta per bulan.

Dengan berbagai pertimbangan, akhirnya Wayah memilih bekerja sebagai manajer restoran yang terkenal sambil berharap adanya kenaikan gaji dan jenjang karir yang lebih matang.

Berapa biaya peluang yang dikorbankan oleh Wayah?

Jawaban:
Wayah sudah menghilangkan biaya peluang untuk bekerja sebagai chef hotel yang sebetulnya mempunyai gaji lebih tinggi dibandingkan manajer restoran, yaitu sebesar 15 juta per bulan.

Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari 5

Sarah baru tiga bulan bekerja sebagai perangkai bunga di toko dekat rumahnya dengan gaji 2 juta per bulan.

Sebelumnya, ia pernah diterima sebagai konsultan kado dengan gaji per bulan 3 juta rupiah.

Namun, tawaran kerja kedua tersebut ia tolak karena beban kerja yang berat dan jarak tempat kerja yang jauh.

Berapa biaya peluang yang dikorbankan Sarah?

Jawaban:
Berdasarkan soal di atas, Sarah memiliki dua pilihan pekerjaan, yaitu menjadi perangkai bunga dan konsultan kado.

Namun, ternyata Sarah tidak memilih bekerja sebagai perangkai kado dengan gaji yang lebih tinggi, sehingga biaya peluang dengan meninggalkan pekerjaan tersebut adalah 3 juta rupiah.

Contoh Soal Biaya Peluang dalam Kehidupan Sehari-Hari 6

Mega adalah lulusan Sekolah Dasar yang sedang mencari pekerjaan dengan merantau ke kota dekat tempat tinggalnya.

Pertama, ia melamar sebagai babysitter di sebuah lembaga dengan penghasilan 3 juta per bulan.

Kedua, ia melamar kerja di pabrik dengan penghasilan 3,5 juta per bulan.

Ketiga, Mega juga melamar kerja sebagai penjaga laundry dengan penghasilan 3,7 juta per bulan.

Apabila Mega memilih untuk bekerja di pabrik sebagai karyawan tetap, berapa besar biaya peluang yang dikorbankan Mega?

Jawaban:
Berdasarkan soal di atas, Mega mempunyai tiga pilihan pekerjaan, yaitu:

Babysitter di sebuah lembaga dengan penghasilan 3 juta per bulan
Kerja di pabrik dengan penghasilan 3,5 juta per bulan
Penjaga laundry dengan penghasilan 3,7 juta per bulan

Jika Mega memilih bekerja di pabrik, ia akan kehilangan kesempatan bekerja sebagai babysitter dan penjaga laundry yang gajinya lebih tinggi daripada pabrik, yaitu 3,7 juta per bulan.

Penutup

Demikian informasi terkait 6 contoh soal biaya peluang dalam kehidupan sehari-hari beserta pembahasannya yang bisa kamu jadikan referensi latihan.

Masih ada contoh lain yang bisa kamu kerjakan untuk memperbanyak wawasanmu terkait materi ekonomi tentang biaya peluang.

Apakah kamu sudah memahami konsep biaya peluang ekonomi?

Jika masih merasa kesulitan dalam mengerjakan soal tentang biaya peluang, luangkan waktu untuk mengulang kembali teori materi tersebut.

Kemudian, kerjakan soal biaya peluang yang termudah hingga tersulit. Semoga bermanfaat.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta