15 Contoh Soal Cerita Bilangan Bulat Kelas 6 beserta Penyelesaiannya

Mau paham lebih dalam materi bilangan bulat? Pelajari contoh soal dan penyelesaiannya di sini.

29 Oktober 2023 Uyo Yahya

15 Contoh Soal Cerita Bilangan Bulat Kelas 6 beserta Penyelesaiannya – Ada banyak materi yang dipelajari pada mata pelajaran Matematika kelas 6 SD dan salah satunya adalah bilangan bulat. Untuk bisa menguasainya, maka harus sering mengerjakan soal latihan.

Pada ulangan maupun ujian, apa pun materinya pasti ada soal cerita dan hal itu termasuk untuk bilangan bulat.

Ada beberapa contoh soal cerita bilangan bulat kelas 6 SD lengkap dengan penyelesaiannya di sini. Yuk, simak dengan seksama!

15 Contoh Soal Cerita Bilangan Bulat Kelas 6 

contoh soal cerita bilangan bulat kelas 6
https://canva.com/@sasirinpamai

Berikut ini beberapa contoh soal bilangan bulat untuk kelas 6 SD yang terbagi dalam beberapa bagian:

Contoh Soal Cerita Bilangan Bulat Kelas 6 bagian 1

Contoh Soal 1 

Ibu baru saja datang dari pasar dan membawa 21 buah mangga.

Setengah jam kemudian, Ayah juga dari pasar dan membawa 13 buah mangga. Berapakah total buah mangga di rumah sekarang ini?

Jawaban: 34

Penyelesaian: 21 + 13 = 34

Contoh Soal 2

Nisa berjanji untuk membelikan adiknya satu lusin kelereng sebagai hadiah ulang tahun.

Namun, sayang sekali di toko mainan hanya ada setengah lusin. Ia pun terpaksa membelinya daripada pulang dengan tangan kosong.

Hari berikutnya, ia kembali ke toko mainan dan membeli lagi satu lusin. Berapakah jumlah kelereng adik sekarang?

Jawaban: 18

Penyelesaian: 12 – 6 + 12 = 12 – 6 = 6 + 12 = 18

Contoh Soal 3

Menurut informasi yang disiarkan oleh acara berita, suhu di kota Pemalang adalah 290 C.

Sementara itu, pada saat yang sama di kota Berlin bersuhu -80 C. Berapakah selisih suhu dari dua kota tersebut?

Jawaban: 370 C

Penyelesaian:

Suhu di kota Pemalang = 290 C

Suhu di kota Berlin = -80 C

Untuk mencari selisih suhu maka rumusnya adalah:

Selisih suhu = suhu tertinggi – suhu terendah

= 290 C – (- 80 C)

= 290 C + 80 C

= 370 C

Contoh Soal 4

Bila musim panas tiba, suatu negara di benua Eropa memiliki suhu tertinggi 250 C.

Bila musim dingin tiba, suhu di negara tersebut mengalami penurunan sebesar 290 C. Hitunglah berapa suhu pada saat musim dingin di negara tersebut!

Jawaban: -40 C

Penyelesaian:

Suhu musim panas negara di Eropa = 250 C

Pada musim dingin turun sebesar = – 290 C

Maka, suhu pada musim dingin adalah = suhu musim panas – penurunan suhu musim dingin

= 250 C – 290 C

= – 40

Close