8 Contoh Soal Cerita KPK dan FPB dan Jawabannya Lengkap

8 Contoh Soal Cerita KPK dan FPB dan Jawabannya Lengkap – Materi tentang FPB dan KPK akan diberikan pada siswa yang duduk di bangku sekolah.

Setelah itu, pemahaman siswa akan diuji dengan contoh-contoh soal, termasuk contoh soal cerita KPK dan FPB dan jawabannya.

Berikut ini Mamikos jabarkan contoh soal cerita KPK dan FPB dan jawabannya sebagai referensimu. Yuk. simak!

Contoh Soal Cerita Matematika FPB dan KPK

Canva/@74images

Materi FPB dan KPK termasuk salah satu materi pada mata pelajaran matematika.

Bagi kamu yang belum tahu, KPK adalah singkatan dari “Kelipatan Persekutuan Terkecil”, sedangkan FPB adalah singkatan dari “Faktor Persekutuan Terbesar”.

Suatu bilangan bisa mempunyai FPB dan KPK sekaligus. Di bangku sekolah, soal-soal tentang FPB dan KPK sangat bervariasi.

Tidak hanya berupa angka-angka, uji pemahaman terhadap materi tersebut juga bisa diberikan dalam bentuk soal cerita.

Agar kamu semakin paham pada materi FPB dan KPK, berikut ini adalah contoh soal cerita KPK dan FPB dan jawabannya.

Tentunya contoh soal cerita KPK dan FPB dan jawabannya sehingga dapat kamu gunakan sebagai pembanding saat mengerjakan soalnya.

Contoh Soal 1

Hana mempunyai 20 kue berwarna merah dan 25 kue berwarna biru. Kue tersebut dibungkus kemudian dijual pada teman-temannya di sekolah.

Berapa banyak paket kue yang dapat dibuat Hana?
Berapa banyak lapisan dan potongan kue per bungkus?

Jawaban:
Kue lapis 20 = 2^2 x 5
Kue 25 = 5^2
FPB = 5

a. Paket yang bisa dibuat Hana adalah 5
b. Banyak kue berwarna merah per paket → 20: 5 = 4 buah
Banyak kue berwarna biru yang dapat dibungkus → 25: 5 = 5 buah

Contoh Soal 2

Kanina berjalan-jalan setiap 4 hari sekali sedangkan Danya berjalan-jalan setiap 6 hari sekali.

Kamu berjalan-jalan pada 15 Juli 2018. Pada tanggal berapa kamu akan berjalan bersama-sama Danya dan Kanina untuk yang kedua dan ketiga kali?

Jawaban:
Kanina berjalan-jalan setiap 4 hari sekali = 2^2
Danya berjalan-jalan setiap 6 hari sekali = 2×3

KPK = 2^2 × 3 = 12
Kanina, Danya, dan kamu berjalan-jalan bersama = 15 Juli 2018
Waktu berjalan-jalan untuk kedua kalinya = 15 Juli 2018 + 12 hari = 27 Juli 2018
Waktu berjalan-jalan untuk ketiga kalinya = 27 Juli 2018 + 12 hari = 8 Agustus 2018

Contoh Soal 3

Stella membeli dua meteran untuk menjahit dengan panjang masing-masing 18 cm dan 30 cm.

Ternyata meteran yang dibeli terlalu panjang dan harus dipotong menjadi beberapa bagian sama besar. Berapa ukuran terpanjang pada meteran yang akan didapatkan?

Jawaban:
Panjang meteran pertama 18 cm = 2 x 3^2
Panjang meteran kedua 30 cm = 2 x 3 x 5
FPB = 2 × 3 = 6

Jadi, ukuran meteran yang paling panjang pada setiap bagian adalah 6 cm.

Contoh Soal 4

Janita mempunyai kebiasaan pergi ke minimarket untuk membeli barang kebutuhan sehari-hari setiap 4 hari sekali, Rian pergi ke minimarket setiap 6 hari sekali.

Apabila Janita dan Rian berbelanja ke minimarket berangkat bersama pada hari Selasa, kapan mereka akan bertemu kembali di minimarket untuk berbelanja?

Jawaban:
Janita ke minimarket setiap 4 hari sekali = 2^2 hari
Rian ke minimarket setiap 6 hari sekali = 2×3
KPK = 2^2 × 3 = 12

Janita dan Rian pergi bersama ke minimarket pada hari Selasa
Mereka akan bertemu di minimarket untuk belanja bersama lagi = Selasa + 12 hari

Jadi, mereka akan bertemu di minimarket pada hari Minggu.

Contoh Soal 5

SD Maju Jaya akan mengadakan kegiatan kunjungan ke SMP Internasional.

Terdapat tiga kelas yang akan mengikuti kegiatan tersebut, dengan rincian kelas pertama (50 siswa), kelas kedua (45 siswa), dan kelas ketiga (80 siswa).

Wali murid bermaksud membagi siswa menjadi beberapa kelompok dengan jumlah sama banyak.

Ada berapa maksimal siswa pada setiap kelompok? Ada berapa jumlah kelompok yang terbentuk di masing-masing kelas?

Jawaban:
Kelas pertama 50 siswa = 2 x 5^2
Kelas kedua 45 siswa = 3^2 x 5
Kelas ketiga 80 siswa = 2^4 x 5
FPB = 5

Jadi, jumlah siswa paling banyak pada setiap kelompok adalah 5 anak
Jumlah kelompok di kelas pertama = 50 : 5 = 10 kelompok
Jumlah kelompok di kelas kedua = 45 : 5 = 9 kelompok
Jumlah kelompok di kelas ketiga = 80 : 5 = 16 kelompok

Contoh Soal 6

Di kelas 2 SD, Fania mendapatkan pelajaran bahasa Indonesia setiap 3 hari sekali. Bu guru mengajar bahasa Indonesia setiap 4 hari sekali.

Apabila bu guru mengajar di kelas Fania pada 20 Juli 2018, pada tanggal berapa bu guru akan mengajar kembali di kelas Fania?

Jawaban:
Pelajaran bahasa Indonesia di kelas Fania setiap 3 hari sekali
Bu guru mengajar bahasa Indonesia setiap 4 hari sekali
KPK = 3 × 4 = 12

Pertemuan pertama untuk belajar bahasa Indonesia = 20 Juli 2018
Bu guru akan mengajar kembali di kelas Fania = 20 Juli 2018 + 12 hari = 1 Agustus 2018

Contoh Soal 7

Di suatu kelas, guru membuat kebijakan bagi siswa untuk mengumpulkan uang kas setiap 4 hari, sedangkan untuk iuran infak dilakukan setiap 5 hari.

Apabila waktu pengumpulan uang kas dan infak secara bersamaan jatuh pada hari Minggu, kapan lagi waktu pengumpulan keduanya akan dilakukan secara bersamaan?

Jawaban:
Pengumpulan uang kas setiap 4 hari = 2^2
Pengumpulan uang infak setiap 5 hari = 5
KPK = 2^2 × 5 = 20

Pengumpulan uang kas dan infak secara bersamaan = Minggu
Peluang pengumpulan uang kas dan infak akan dilakukan bersama-sama lagi = Minggu + 20 hari = Sabtu

Contoh Soal 8

Hana mempunyai tiga buah arloji dengan waktu dering masing-masing setiap 15 menit sekali, setiap 45 menit sekali, dan setiap 75 menit sekali. Kapan arloji tersebut akan berbunyi bersamaan setelah deringnya yang pertama?

Jawaban:
Arloji pertama berdering setiap 15 menit sekali = 3 x 5
Arloji kedua berdering setiap 45 menit sekali = 3^2 x 5
Arloji ketiga berdering setiap 75 menit sekali = 3 x 5^2
KPK = 3^2 x 5^2 = 225

Jadi, ketiga arloji tersebut akan berbunyi bersamaan lagi 225 menit setelah deringnya yang pertama.

Penutup

Demikian informasi terkait 8 contoh soal cerita KPK dan FPB dan jawabannya lengkap. Apakah kamu sudah berhasil menjawab semua contoh soal di atas?

Apakah kamu sudah berhasil menjawab semua contoh soal di atas?

Tidak perlu khawatir jika masih membuat kesalahan dalam menghitung FPB dan KPK ataupun mencari jawaban yang tepat.

Cobalah ulangi belajar teori FPB dan KPK, kemudian kerjakan contoh soal di atas agar tidak bingung.

Masih ada banyak contoh latihan soal FPB dan KPK untuk SD.

Semakin banyak dan semakin sering kamu berlatih, akan semakin terasah pula kemampuanmu dalam mengerjakan soal-soal tersebut. Semoga bermanfaat.

Jika kamu ingin mengakses topik matematika, misalnya contoh soal cerita perkalian dan pembagian, kumpulan contoh soal matematika, atau yang lainnya, kamu bisa mengunjungi blog Mamikos Info, ya!


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta