10 Contoh Soal Cerita SPLTV Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka beserta Jawabannya
Sistem persamaan linier tiga variabel merupakan konsep yang akan kamu pelajari di kelas 10 saat memasuki bab persamaan dan pertidaksamaan linier. Kerjakan soal berikut untuk mendalami konsep ini, yuk!
Contoh Soal 2
Saat berkunjung ke Wonosobo, Anis, Aini dan Rika berkunjung ke toko oleh-oleh khas Wonosobo.
Anis membeli 2 keripik jamur, 1 opak singkong dan 2 carica seharga Rp99.000. Aini membeli 1 keripik jamur, 2 opak singkong dan 3 carica seharga Rp162.000.
Sementara itu, Rika membayar Rp169.000 untuk 2 keripik jamur, 3 opak singkong dan 1 carica. Apabila Hilda ingin membeli 1 keripik jamur, 1 opak singkong dan 1 carica, berapa uang yang harus dia bayarkan?
A. Rp86.000
B. Rp85.000
C. Rp84.000
D. Rp83.000
E. Rp82.000
Jawaban: E
Contoh Soal 3

Advertisement
Tiga kelompok pecinta alam menyewa peralatan berkemah di toko Rimba. Kelompok pertama menyewa 1 tenda, 2 matras dan 2 kompor untuk 1 hari seharga Rp75.000.
Kelompok kedua menyewa 2 tenda, 1 matras dan 3 kompor untuk 1 hari seharga Rp225.000. Kelompok ketiga menyewa 3 tenda, 2 matras dan 2 kompor untuk 1 hari seharga Rp295.000.
Jika kelompok keempat ingin menyewa 2 tenda, 2 matras dan 2 kompor untuk 2 hari, berapa biaya yang harus mereka keluarkan untuk menyewa semua peralatan itu?
A. Rp220.000
B. Rp225.000
C. Rp230.000
D. Rp235.000
E. Rp240.000
Jawaban: A
Contoh Soal Cerita SPLTV Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka Bagian 2
Contoh Soal 4
Di sebuah SPBU ada 3 orang penjual bensin eceran yang membeli BBM. Pengecer pertama membeli 5 liter pertalite, 2 liter pertamax dan 3 liter dexlite dengan harga Rp113.500.
Pengecer kedua membeli 2 liter pertalite, 4 liter pertamax dan 5 liter dexlite dengan membayar Rp134.000. Pengecer ketiga membeli 3 liter pertalite, 2 liter pertamax dan 4 liter dexliter seharga Rp106.500.
Berapa harga jual masing-masing BBM yang dibandrol ke pelanggan jika mereka menginginkan keuntungan Rp2.000 dari tiap liter BBM-nya?
A. Pertalite Rp10.000, Pertamax Rp12.250, Dexlite Rp13.000
B. Pertalite Rp12.250, Pertamax Rp10.000, Dexlite Rp13.000
C. Pertalite Rp12.500, Pertamax Rp11.000, Dexlite Rp13.500
D. Pertalite Rp12.000, Pertamax Rp14.250, Dexlite Rp15.000
E. Pertalite Rp12.500, Pertamax Rp14.500, Dexlite Rp16.000
Jawaban: D