Contoh Soal dan USP Ujian Sekolah Seni Budaya Kelas 9 SMP dan Jawabannya

Contoh Soal dan USP Ujian Sekolah Seni Budaya Kelas 9 SMP dan Jawabannya – Mata pelajaran Seni Budaya merupakan salah satu yang perlu untuk dikuasai oleh pelajar kelas 9 SMP.

Seni Budaya juga menjadi mata pelajaran yang nantinya diujikan dalam Ujian Satuan Pendidikan (USP) atau disebut juga sebagai ujian sekolah. Oleh karena itu, penting untuk belajar sebagai persiapan ujian.

Ada berbagai contoh soal dan USP ujian sekolah Seni Budaya kelas 9 SMP yang bisa kamu gunakan sebagai latihan menghadapi ujian tersebut.

Kumpulan Contoh Soal USP Ujian Sekolah Seni Budaya Kelas 9 SMP

pexels.com/@vlada-karpovich

USP atau ujian sekolah menjadi salah satu bagian dari sekolah yang harus dihadapi oleh pelajar kelas 9 SMP.

Melalui ujian ini, kemampuan dan pemahaman pelajar akan materi yang diuji nantinya bisa dievaluasi kembali.

Sebagai seorang pelajar, tentunya kamu ingin mendapatkan hasil ujian sekolah yang maksimal. Oleh karena itu, belajar dengan giat dan maksimal merupakan cara yang tepat untuk mendapatkan hasil tersebut.

Belajar sendiri tidak harus selalu dengan cara membaca materi, tetapi kamu juga bisa melatih diri dengan mengerjakan contoh soal. Hal ini bisa sebagai bentuk latihan untuk menghadapi ujian tersebut.

Biasanya untuk seperti contoh soal dan USP ujian sekolah Seni Budaya kelas 9 SMP, sudah dilengkapi dengan jawaban benarnya.

Kamu tinggal mencoba untuk menjawabnya sebelum melihat mana yang pilihan jawaban benar.

Dari sini, kamu bisa mengetahui seberapa jauh pemahaman akan materi Seni Budaya yang nantinya diujikan. Evaluasi terhadap diri sendiri menjadi bagian penting agar kamu bisa memahami materi dengan lebih maksimal.

Berikut ini merupakan kumpulan dari contoh soal dan USP ujian sekolah Seni Budaya kelas 9 SMP yang ada. Jawaban benar dari setiap contoh soal ditulis dengan ditebali atau bold.

Contoh 1

Bentuk dari ragam hias figuratif yang biasanya menggunakan jenis objek yaitu…

A. Manusia
B. Hewan
C. Tumbuhan
D. Fauna

Contoh 2

Alat musik Kolintang merupakan berasal dari daerah yaitu…

A. Sumatera Utara
B. Sulawesi Utara
C. Jawa Barat
D. Kalimantan Timur

Contoh 3

Tari Kecak yang dibawakan oleh sekelompok pria dengan membentuk sebuah lingkaran merupakan berasal dari daerah yaitu…

A. Jawa Timur
B. Jawa Barat
C. Betawi
D. Bali

Contoh 4

Alat musik yang menggunakan dawai atau sumber yang ditegangkan sebagai bentuk dari sumber bunyi yaitu…

A. Idiophone
B. Earphone
C. Membranophone
D. Chordophone

Contoh 5

Berikut ini yang bukan termasuk dari jenis gambar ilustrasi yaitu…

A. Karikatur
B. Grafis
C. Komik
D. Karya sastra

Contoh 6

Berikut ini merupakan urutan dari langkah saat membuat gambar komik yaitu…

A. Membuat kalimat singkat dan mudah untuk diingat, menentukan topik serta tujuan, menggunakan gambar, dan menggunakan media yang dirasa paling tepat
B. Menentukan topik serta tujuan, menggunakan gambar, membuat kalimat yang singkat dan mudah untuk diingat, serta menggunakan media yang tepat
C. Menentukan topik serta tujuan, membuat kalimat yang singkat serta mudah untuk diingat, menggunakan gambar, dan menggunakan media yang paling tepat
D. Membuat kalimat secara singkat dan mudah untuk diingat, menggunakan gambar, menentukan topik serta tujuan, dan menggunakan media yang paling tepat

Contoh 7

Alat dan media yang digunakan untuk menggambar memiliki peran penting. Berikut ini yang termasuk ke dalam alat untuk menggambar yaitu…

A. Pensil
B. Kertas
C. Kain
D. Kanvas

Contoh 8

Salah satu dari tema yang digunakan dalam melukis yaitu manusia dengan alam di sekitarnya, objek yang biasa digunakan yaitu…

A. Batu kali, tetangga, candi, dokter
B. Sungai, pohon kelapa, candi, burung bangau
C. Batu kali, candi, botol, sungai, petani
D. Sungai, burung bangau, candi, guru

Contoh 9

Perhatikan beberapa benda yang ada berikut ini!

  1. Triplek
  2. Kuas
  3. Kain
  4. Rakel
  5. Kertas
  6. Tembok

Dari barang tersebut, yang termasuk ke dalam jenis dari media yang digunakan saat berkarya seni rupa yaitu…

A. 1-2-3
B. 2-5-6
C. 1-3-5
D. 4-5-6

Contoh 10

Teknik yang digunakan dalam pembuatan patung untuk bisa membentuk benda dengan mengurangi serta menambah bahan menggunakan sudip disebut sebagai teknik yaitu…

A. Cor
B. Las
C. Cetak
D. Butsir

Contoh 11

Berikut ini merupakan seni kriya yang asalnya dari Indonesia dan sudah mendapatkan pengakuan secara resmi dari UNESCO yaitu…

A. Tikar
B. Batik
C. Gerebek
D. Keramik

Contoh 12

Bernyanyi secara bersama-sama dengan menggunakan satu suara disebut sebagai yaitu…

A. Accapela
B. Vokal grup
C. Paduan suara
D. Unisono

Contoh 13

Kegiatan seni rupa yang didalamnya melibatkan terkait dengan gagasan imajinasi media dua dimensi dan tiga dimensi dengan memperhatikan proporsi, komposisi, keseimbangan, dan gelap maupun terangnya disebut yaitu…

A. Menggambar
B. Warna
C. Komposisi
D. Mengukir

Contoh 14

Salah satu dari alat yang digunakan dalam menggambar yaitu pensi. Jenis dari pensil sendiri dibedakan ke beberapa kelompok. Berikut ini merupakan jenis pensil yang memiliki sifat keras dan cocok untuk digunakan saat membuat garis yang tipis yaitu…

A. Pensil B
B. Pensil H
C. Crayon
D. Pensil warna

Contoh 15

Komposisi yang digunakan dalam menggambar diantaranya seperti komposisi asimetris yang memiliki arti yaitu…

A. Menunjukkan bahwa adanya objek di bagian kanan dan kiri yang mirip serta menunjukkan akan kesan keseimbangan
B. Menunjukkan bahwa adanya objek di bagian kanan dan kiri yang sama-sama memiliki tambahan gambar yang juga sama
C. Menunjukkan bahwa adanya objek yang kanan dan kiri dengan sudut dan perbedaan yang sama serta terkesan tidak seimbang
D. Menunjukkan bahwa adanya objek di bagian kanan yang tidak sama atau tidak mirip dengan objek yang ada di bagian kiri bidang gambar, tetapi masih terkesan menunjukkan adanya keseimbangan

Contoh 16

Alat musik yang memiliki fungsi untuk memainkan melodi sebuah lagu dengan alat musik yaitu…

A. Ritmis
B. Harmonis
C. Melodis
D. Pentatonis

Contoh 17

Berikut ini merupakan bahan pewarna yang tidak digunakan dalam teknik kering yaitu…

A. Cat air
B. Pastel
C. Pensil warna
D. Krayon

Contoh 18

Seni rupa, musik, sastra, seni gerak, dan drama termasuk ke dalam yaitu…

A. Manfaat seni
B. Jenis seni
C. Tujuan seni
D. Cabang seni

Contoh 19

Tahapan yang digunakan dalam pelaksanaan pameran setelah selesai merencanakan kegiatan dari pameran tersebut yaitu…

A. Mempersiapkan, melaksanakan, mengolah, evaluasi
B. Mempersiapkan, mengolah, melaksanakan, mengevaluasi
C. Mempersiapkan, mengevaluasi, melaksanakan, mengolah
D. Mempersiapkan, melaksanakan, mengolah, mengevaluasi

Contoh 20

Tempat yang digunakan untuk memajang karya seni dua dimensi dalam sebuah kegiatan pameran yaitu…

A. Etalase
B. Panggung
C. Lemari
D. Sketsel

Contoh 21

Terdapat beberapa jenis poster yang bisa dibuat serta digunakan, tetapi ada bagian yang tidak bisa untuk digolongkan ke dalam jenis poster yaitu…

A. Afirmasi
B. Hujatan
C. Propaganda
D. Niaga

Contoh 22

Berlatih menggunakan tangga nada sangat bermanfaat untuk bernyanyi, karena hal ini berhubungan dengan kemampuan yaitu..,

A. Artikulasi
B. Ekspresi
C. Interpretasi
D. Intonasi

Contoh 23

Ragam hias yang digunakan pada kain saat dikerjakan dengan menggunakan bahan lilin serta alat cantik disebut sebagai teknik yaitu…

A. Batik
B. Tenun
C. Sulam
D. Rajut

Contoh 24

Sebutan yang digunakan untuk seseorang yang menggambar komik yaitu…

A. Kritikus
B. Politikus
C. Komikus
D. Pelukis

Contoh 25

Ciri khas yang dimiliki oleh komik yaitu…

A. Alur yang cukup panjang
B. Karakter dengan rumit
C. Menggunakan kertas minyak
D. Menarik atensi dan perhatian dari mata

Penutup

Nah, itu tadi merupakan kumpulan dari contoh soal dan USP ujian sekolah Seni Budaya kelas 9 SMP yang lengkap pula dengan jawaban benarnya.

Melalui contoh soal tersebut, kamu bisa berlatih dalam menghadapi USP secara lebih baik dan maksimal.

Tidak hanya contoh soal untuk mata pelajaran Seni Budaya, masih ada banyak contoh soal lainnya untuk kelas 9 SMP. Kamu dapat mencari contoh soal untuk kelas 9 SMP dan jawabannya hanya di situs blog Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta