20 Contoh Soal Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung Dilengkapi dengan Jawabannya
Sebuah paragraf yang baik memiliki gagasan utama dan beberapa gagasan pendukung. Kamu akan lebih paham mengenai keduanya bila belajar dari contoh soal yang dilengkapi jawabannya di artikel ini!
20 Contoh Soal Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung Dilengkapi dengan Jawabannya – Sebuah tulisan dimulai dengan sebuah gagasan pokok lalu diikuti dengan gagasan pendukung.
Keduanya saling membutuhkan guna membentuk paragraf yang baik. Itu sebabnya bahasan gagasan pokok dan gagasan pendukung menjadi materi dalam mapel Bahasa Indonesia.
Pelajari materi tersebut dengan membaca artikel ini hingga akhir, ya!
Ini Contoh Soal Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung
Daftar Isi [hide]

Proses belajar bisa dimulai dengan membaca materi dan juga menghafal materi. Selain itu, ternyata berlatih dari contoh soal juga merupakan cara efektif untuk belajar.
Maka dari itu untuk memperdalam pemahaman mengenai gagasan pokok, bacalah contoh-contoh soal gagasan pokok dan gagasan pendukung yang dilengkapi jawabannya berikut ini:
Contoh Soal Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung 1
1. Sebuah topik yang menjadi pembahasan sebuah teks disebut dengan…
a. Informasi pokok
b. Gagasan pokok
c. Informasi pendukung
d. Gagasan pendukung
2. Gagasan pokok juga dikenal dengan istilah lain, yaitu…
a. Pikiran pokok
b. Informasi pokok
c. Pikiran utama
d. Gagasan pendukung

Advertisement
3. Informasi tambahan sebagai pendukung dalam satu paragraf disebut dengan istilah…
a. Isi cerita
b. Gagasan pokok
c. Pikiran utama
d. Gagasan pendukung
4. Sebuah paragraf yang baik harus memiliki… gagasan pokok. Jawaban yang tepat untuk titik-titik pada kalimat sebelumnya adalah…
a. Empat
b. Tiga
c. Dua
d. Satu
5. Satu hal yang harus dicari sebelum bisa menentukan gagasan pokok atau pikiran utama pada satu paragraf, yaitu…
a. Kalimat utama
b. Topik
c. Gagasan pokok
d. Kalimat penjelas
Contoh Soal Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung 2
6. Informasi bisa diolah dengan cara dibawah ini yaitu…
a. Peta pikiran
b. Teks bacaan
c. Naskah drama
d. Kesimpulan
7. Gagasan utama merupakan … utama yang menjadi pokok bahasan pada satu paragraf atau bahasan. Jawaban yang tepat untuk melengkapi titik-titik pada kalimat sebelumnya adalah…
a. Tugas
b. Ide
c. Manfaat
d. Pendukung
8. Sebuah gagasan pokok dapat dengan mudah ditemukan dalam…
a. Puisi
b. Cerita
c. Paragraf
d. Kalimat