25 Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka beserta Jawabannya
25 Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka beserta Jawabannya β Salah satu materi matematikan yang dipelajari di kelas 5 adalah mengenai kecepatan, jarak, dan waktu.
Pemahaman ketiga konsep ini penting untuk menganalisis hubungan antara jarak yang ditempuh, waktu yang diperlukan, serta kecepatan pergerakan suatu objek.β² π
Nah, di sini Mamikos akan membahas mengenai contoh soal kecepatan, jarak, dan waktu kelas 5 kurikulum merdeka beserta kunci jawabannya hingga bisa kamu jadikan referensi. Simak ya! π
Hubungan Kecepatan, Jarak, dan Waktu
Daftar Isi
- Hubungan Kecepatan, Jarak, dan Waktu
- Kumpulan Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 1
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 2
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 3
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 4
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Isian Singkat
- Penutup
Daftar Isi
- Hubungan Kecepatan, Jarak, dan Waktu
- Kumpulan Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 1
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 2
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 3
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 4
- Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Isian Singkat
- Penutup
Sebelum Mamikos membahas mengenai contoh soal kecepatan, jarak, dan waktu kelas 5 kurikulum merdeka, maka Mamikos akan bahas sekilas mengenai ketiga materi ini. Apa sih kecepatan, jarak dan waktu itu?
Jarak ialah ukuran panjang antara berbagai tempat atau titik. Rumus yang dapat digunakan untuk menghitung jarak, apabila kecepatan dan waktu diketahui, yaitu:
Jarak = Kecepatan Γ Waktu
Waktu ialah lama atau durasi yang dibutuhkan dalam menempuh jarak tertentu. Rumus menghitung waktu, apabila jarak dan kecepatan diketahui, adalah:
Waktu = Jarak : Kecepatan
Kecepatan merupakan seberapa cepat sebuah objek bergerak dari satu tempat ke tempat lain dalam jangka waktu tertentu.
Rumus yang umum digunakan untuk menghitung kecepatan, apabila jarak dan waktu diketahui, yaitu:
Kecepatan = Jarak : Waktu
Kumpulan Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka
Mamikos akan membagi kumpulan contoh soal kecepatan, jarak, dan waktu kelas 5 kurikulum merdeka menjadi dua bagian yaitu bagian pilihan ganda dan bagian isian singkat. Mulai kerjakan, yuk!
Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 1
Contoh Soal 1
Suatu motor melaju dari desa X ke desa Y dengan kecepatan 40 km/jam. Apabila waktu yang diperlukan adalah 2,5 jam, hitung jarak antara desa X dan desa Y!π
A. 90 km
B. 100 km
C. 120 km
D. 130 km
Jawaban: B
Contoh Soal 2
Suatu truk antar kota menempuh jarak 300 km dengan kecepatan 60 km/jam. Berapa lama waktu yang dibutuhkan truk tersebut sampai ditujuan?π
A. 3 jam
B. 4 jam
C. 5 jam
D. 6 jam
Jawaban: C
Contoh Soal 3
Rina berjalan sejauh 6 km dari rumah ke sekolah dengan kecepatan 4 km/jam. Berapa waktu yang dibutuhkan Rina untuk sampai di sekolah?πΆπΏββοΈ
A. 1,5 jam
B. 2 jam
C. 2,5 jam
D. 3 jam
Jawaban: A
Contoh Soal 4
Suatu bus patas menempuh perjalanan dari kota A ke kota B sejauh 210 km dalam waktu 3,5 jam. Berapakah kecepatan rata-rata bus tersebut?π
A. 40 km/jam
B. 50 km/jam
C. 60 km/jam
D. 70 km/jam
Jawaban: D
Contoh Soal 5
Kereta api antar kota melaju dengan kecepatan 80 km/jam untuk tiba di stasiun terakhir yang jaraknya 240 km. Berapa waktu yang ditempuh kereta tersebut untuk tiba di stasiun terakhir?π
A. 2 jam
B. 3 jam
C. 4 jam
D. 5 jam
Jawaban: B
Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 2
Contoh Soal 6
Anton mengendarai sepeda motor ke kota B yang jaraknya 150 km dengan kecepatan rata-rata 50 km/jam. Berapa jam yang diperlukan Anton untuk tiba di kota B?
A. 2 jam
B. 2,5 jam
C. 3 jam
D. 3,5 jam
Jawaban: C
Contoh Soal 7
Suatu perahu motor yang mengangkut penumpang, bergerak dengan kecepatan 45 km/jam. Berapa jarak yang sudah ditempuh perahu tersebut selama 4 jam?
A. 150 km
B. 160 km
C. 170 km
D. 180 km
Jawaban: D
Contoh Soal 8
Mobil Pak Budi menempuh jarak 240 km dalam waktu 4 jam. Berapakah kecepatan rata-rata mobil Pak Budi?
A. 50 km/jam
B. 55 km/jam
C. 60 km/jam
D. 65 km/jam
Jawaban: C
Contoh Soal 9
Jarak rumah Duka ke pasar adalah 12 km. Apabila Dika mengendarai sepeda dengan kecepatan 6 km/jam, berapa lama waktu yang diperlukan Dika untuk sampai ke pasar?
A. 1 jam
B. 2 jam
C. 3 jam
D. 4 jam
Jawaban: B
Contoh Soal 10
Farhan melakukan perjalanan dari kota A ke kota B dimulai sejak pukul 07.45. Apabila Farhan tiba di kota B pada pukul 10.15, berapa lama perjalanan yang sudah ditempuh oleh Farhan?
A. 2 jam 15 menit
B. 2 jam 30 menit
C. 2 jam 45 menit
D. 3 jam 0 menit
Jawaban: C
Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 3
Contoh Soal 11
Suatu mobil melaju dengan kecepatan rata-rata 90 km/jam selama 4 jam. Berapakah jarak yang sudah ditempuh mobil itu?
A. 390 km
B. 380 km
C. 370 km
D. 360 km
Jawaban: D
Contoh Soal 12
Pak Dodi berangkat kerja mengendarai sepeda motor pada pukul 05:30 dan sampai di tempat kerja pukul 07:00. Berapakah lama waktu perjalanan Pak Dodi?
A. 1 jam 15 menit
B. 1 jam 30 menit
C. 1 jam 45 menit
D. 2 jam
Jawaban: B
Contoh Soal 13
Rani menempuh perjalanan sejauh 150 km dengan menaiki mobil travel berkecepatan rata-rata 50 km/jam. Hitunglah lama waktu yang dibutuhkan Rani guna sampai di tujuan!
A. 2 jam
B. 2,5 jam
C. 3 jam
D. 3,5 jam
Jawaban: C
Contoh Soal 14
Suatu bus berangkat dari kota X ke kota Y dengan jarak 200 km pada pukul 13:00. Apabila bus itu tiba di kota Y pada pukul 17:00, berapakah kecepatan rata-rata bus itu?
A. 40 km/jam
B. 45 km/jam
C. 50 km/jam
D. 55 km/jam
Jawaban: A
Contoh Soal 15
Dimas bersepeda dengan kecepatan 20 km/jam dari rumahnya menuju lapangan yang berjarak 10 km. Berapakah lama waktu yang dibutuhkan Dimas untuk sampai ke lapangan itu?
A. 20 menit
B. 25 menit
C. 30 menit
D. 45 menit
Jawaban: C
Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda Bagian 4
Contoh Soal 16
Suatu kereta lintas provinsi melaju 80 km/jam. Berapa jarak yang ditempuh oleh kereta itu selama 2 jam 30 menit?
A. 170 km
B. 180 km
C. 190 km
D. 200 km
Jawaban: D
Contoh Soal 17
Suatu mobil berangkat dari kota M pada pukul 08:15 dan sampai di kota N pada pukul 11:45. Apabila kota M ke kota N terpisah sejauh 210 km, maka berapa kecepatan rata-rata mobil itu?
A. 60 km/jam
B. 65 km/jam
C. 70 km/jam
D. 75 km/jam
Jawaban: C
Contoh Soal 18
Motor Pak Darmin melaju dari kota A ke kota B yang terpisah 150 km dengan kecepatan 50 km/jam. Apabila Pak Darmin berangkat itu pukul 10:00, pada pukul berapa sepeda motor tiba di kota B?
A. 12:00
B. 12:30
C. 13:00
D. 13:30
Jawaban: C
Contoh Soal Kecepatan, Jarak, dan Waktu Kelas 5 Kurikulum Merdeka Isian Singkat
Contoh Soal 19
Roni bersepeda dengan kecepatan rata-rata 12 km/jam selama 3 jam 30 menit. Berapa jarak yang ditempuh oleh Roni?
Jawaban: 42 km
Pembahasan:
Jarak = 12 km/jam Γ 3,5 jam = 42 km
Contoh Soal 20
Sinta berjalan dari rumah ke sekolah dengan jarak 5 km dalam waktu 1 jam 15 menit. Berapa kecepatan rata-rata berjalan Sinta?
Jawaban: 4 km/jam
Pembahasan:
Kecepatan = 5 km / 1,25 jam
Kecepatan = 4 km/jam
Contoh Soal 21
Sebuah kereta api bergerak dengan kecepatan 80 km/jam selama 3 jam 45 menit. Berapa jarak yang ditempuh kereta tersebut?
Jawaban: 300 km
Pembahasan:
Jarak = 80 km/jam Γ 3,75 jam
Jarak = 300 km
Contoh Soal 22
Suatu mobil membutuhkan waktu 6 jam guna menempuh jarak 420 km. Berapakah kecepatan rata-rata mobil itu?
Jawaban: 70 km/jam
Pembahasan:
Kecepatan = 420 km / 6 jam
Kecepatan = 70 km/jam
Contoh Soal 23
Ali menyetir mobilnya dengan kecepatan 60 km/jam selama 2 jam 20 menit. Berapakah jarak yang ditempuh Ali?
Jawaban: 140 km
Pembahasan:
Jarak = 60 km/jam Γ 2,33 jam = 140 km
Contoh Soal 24
Apabila Budi naik sepeda motor dengan kecepatan rata-rata 36 km/jam dari rumahnya ke kantor yang berjarak 18 km, berapa waktu yang diperlukan Budi untuk sampai di kantor?
Jawaban: 30 menit
Pembahasan:
Waktu = 18 km / 36 km/jam
Waktu = 0,5 jam
Waktu = 30 menit
Contoh Soal 25
Diketahui jarak kota X dan Y yaitu 150 km. Jika sebuah bus berangkat pukul 08.00 dan sampai pukul 10.30, berapa kecepatan rata-rata bus tersebut?
Jawaban: 60 km/jam
Pembahasan:
Kecepatan = 150 km / 2,5 jam
Kecepatan = 60 km/jam
Penutup
Demikian kumpulan contoh soal kecepatan, jarak, dan waktu kelas 5 kurikulum merdeka yang bisa kamu gunakan sebagai referensi saat belajar materi matematika kelas 5 SD.
Jangan lupa banyak berlatih ya, supaya kamu bisa mengerjakan contoh soal kelas 5 SD dengan lebih baik. Apabila terdapat pertanyaan yang belum terjawab oleh artikel ini, kamu bisa menyimak FAQ di berikut, ya! ππ
FAQ
Supaya kamu bisa mengerjakan soal kecepatan, jarak, dan waktu, kamu bisa menerapkan rumus berikut:
Kecepatan = jarak : waktu
Jarak = kecepatan x waktu
Waktu = jarak : kecepatan
Rumus kecepatan adalah kecepatan = jarak: waktu.
Jarak dihitung dengan mengalikan kecepatan dan waktu.
Kecepatan untuk kelas 5 tergantung soal, namun biasanya diajarkan dengan satuan km/jam atau m/menit.
Ajarkan jarak, kecepatan, dan waktu dengan rumus dasar, contoh soal, dan latihan soal sehari-hari yang relevan.
Referensi:
25 Contoh Soal Kecepatan, Jarak dan Waktu, Kelas 5 SD [Daring]. Tautan: https://tirto.id/contoh-soal-kecepatan-jarak-dan-waktu-kelas-5-sd-gTJS
20 Contoh Soal Kecepatan Jarak dan Waktu Beserta Kunci Jawabannya [Daring]. Tautan: https://www.haibunda.com/parenting/20240212115520-61-329002/20-contoh-soal-kecepatan-jarak-dan-waktu-beserta-kunci-jawabannya
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu: