Contoh Soal Laporan Laba Rugi dan Jawabannya Lengkap, Yuk Pelajari

Bagi kamu yang ingin berlatih mengerjakan soal laporan laba rugi, dalam artikel ini Mamikos sajikan beberapa contoh soal dan jawabannya yang bisa kamu pelajar!

12 Agustus 2022 M Ansor

Contoh Soal Laporan Laba Rugi dan Jawabannya Lengkap, Yuk Pelajari – Bagi kamu yang saat ini mengambil jurusan IPS di sekolah, mata pelajaran ekonomi merupakan hal yang wajib untuk dipelajari.

Dimana dalam mata pelajaran ini ada banyak sekali materi yang diajarkan oleh guru, salah satunya adalah laporan laba rugi.

Nah bagi kamu yang mempelajari materi laporan laba rugi keuangan, berikut ini Mamikos berikan penjelasan serta beberapa contoh soal laporan laba rugi dan jawabannya yang dapat kamu pelajari.

Apa Itu Laporan Laba Rugi?

Contoh Soal Laporan Laba Rugi dan Jawabannya Lengkap, Yuk Pelajari
Unsplash.com/@kharp

Sebelum mempelajari lebih lanjut mengenai bagaimana contoh soal laba rugi dan jawabannya.

Untuk permulaan alangkah lebih baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu apa itu laporan laba rugi keuangan agar kamu dapat memahami materi ini dengan seksama.

Lalu, apa itu laporan laba rugi keuangan?

Laporan laba rugi merupakan salah satu komponen dalam laporan keuangan.

Dimana laporan keuangan itu sendiri merupakan sebuah proses akuntansi dari beberapa transaksi keuangan yang dilakukan dalam jangka waktu tertentu. 

Laporan laba rugi adalah laporan keuangan perusahaan dalam satu periode akuntansi, berisi unsur pendapatan serta beban yang dimiliki oleh suatu perusahaan sehingga menghasilkan laba atau rugi bersih.

Apa Saja Unsur-Unsur Dalam Laporan Labar Rugi?

Di dalam laporan laba rugi keuangan sebuah perusahaan, terdapat beberapa unsur yang mendasarinya. Adapun unsur-unsur tersebut adalah sebagai berikut:

1. Pendapatan atau Revenue

Peningkatan aktiva atau arus masuk yang didapatkan oleh suatu perusahaan yang berasal dari kegiatan-kegiatan operasional bisnis yang biasa dilakukan.

Dimana nilai pendapatan itu didapatkan dari total pendapatan kotor yang dihasilkan oleh perusahaan dan telah dikurangi oleh diskon, retur, serta tunjangan-tunjangan lainnya.

2. Beban atau Expenses

Arus keluar atau pemakaian aktiva yang dapat menimbulkan sebuah liabilitas dalam jangka waktu tertentu yang diakibatkan oleh pengiriman ataupun produksi barang.

3. Keuntungan atau Profit

Peningkatan ekuitas yang dihasilkan dari transaksi sebuah perusahaan ataupun investasi dari pemilik usaha.

4. Kerugian atau Loss

Penurunan ekuitas yang terjadi karena adanya transaksi perusahaan atau disebabkan oleh beban serta pendistribusian kepada pemilik usaha.

Bagaimana Rumus Untuk Menghitung Laporan Laba Rugi?

Untuk menghitung laporan laba rugi sebuah perusahaan dengan cara yang tepat, berikut ini adalah rumus yang bisa kamu gunakan:

Penjualan Bersih = Penjualan – Retur Penjualan – Potongan Penjualan

Laba Kotor = Penjualan Bersih – HPP

Laba Bersih = Laba Kotor – Beban

Close