Contoh Soal PAS / UAS IPS Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya 2023

Contoh Soal PAS / UAS IPS Kelas 4 Semester 2 dan Jawabannya 2023 – Berikut ini adalah contoh soal PAS / UAS IPS kelas 4 semester 2. Contoh soal IPS ini terdiri dari soal pilihan ganda, isian singkat, serta uraian.

Bagi kamu yang ada di kelas 4 dan sedang membutuhkan contoh soal UAS IPS, maka contoh yang kami berikan ini bisa kamu gunakan untuk latihan.

Bila kamu ingin mempelajari lebih detailnya mengenai contoh soal PAS / UAS IPS kelas 4 semester 2, kamu perlu menyimak semua penjabaran yang terletak di bawah ini. Yuk, simak!

Contoh
Soal PAS / UAS IPS Kelas 4 Semester 2

https://beritagar.id/

Berikut adalah contoh soal PAS / UAS IPS kelas 4 semester 2 dengan tipe soal pilihan ganda, soal isian singkat, serta soal uraian.

Untuk soal pilihan ganda terdiri atas 25 soal, soal isian singkat terdiri atas 10 soal, dan soal uraian terdiri atas 5 soal. Masing-masing soal sudah terdapat jawaban pada bagian bawah soal.

Soal
Pilihan Ganda

1.
Kegiatan-kegiatan yang dapat menghasilkan barang serta jasa yang memiliki nilai
ekonomi disebut dengan ….

a.
Kegiatan Pertanian

b.
kegiatan Ekonomi

c.
Kegiatan Industri

d.
Kegiatan Peternakan

Jawaban:
b

2.
Berikut ini yang bukan termasuk dalam kegiatan produksi yaitu ….

a.
Petani menghasilkan padi

b.
Penjahit membuat baju

c.
Nelayan menghasilkan ikan

d.
Petani membeli pupuk

Jawaban:
d

3.
Berikut ini yang bukan merupakan hasil dari perkebunan, adalah ….

a.
Teh, cengkeh, tembakau

b.
Padi, jagung, kedelai

c.
Kopi, kelapa, wortel

d.
Tebu, sagu, kedelai

Jawaban:
b

4.
Bahan baku dari industri genteng dan juga keramik yakni ….

a.
Tepung terigu

b.
Kayu lapis

c.
Serat kapas

d.
Tanah liat

Jawaban:
d

5.
Berikut ini yang menunjukkan bentuk aktivitas dari konsumsi di dalam kegiatan
sehari-hari, adalah ….

a.
Ayah membajak sawah

b.
Kakak merangkai bunga

c.
Ibu menanam bunga di pekarangan

d.
Adik memakan roti

Jawaban:
d

6.
Kegiatan untuk menyalurkan barang dari hasil produksi ke berbagai penjuru daerah
dinamakan dengan kegiatan ….

a.
Industri

b.
Konsumsi

c.
Distribusi

d.
Kontruksi

Jawaban:
c

7.
Koperasi merupakan sebuah lembaga ekonomi yang berlandaskan pada….

a.
Kekeluargaan

b.  Keuntungan

c.
Kesejahteraan

d.
Keterbukaan

Jawaban:
a

8.
Koperasi mempunyai tujuan yakni untuk ….

a.
Melindungi kegiatan produksi

b.
Meningkatkan kesejahteraan pengurus

c.
Meningkatkan kesejahteraan anggota

d. menyediakan kebutuhan pengurus

Jawaban:
c

9.
Berikut ini yang termasuk dari barang-barang yang tersedia di dalam koperasi
sekolah yaitu ….

a.
Beras dan kopi

b.
Pensil dan cangkul

c.
Buku dan pensil

d.
Sabun dan bensin

Jawaban:
c

10.
Koperasi yang akan menyediakan barang-barang untuk kebutuhan sehari-hari yaitu
jenis koperasi ….

a.
Koperasi jasa

b.
Koperasi produksi

c.
Koperasi simpan pinjam

d.
Koperasi Konsumsi

Jawaban:
d

11.
Keuntungan yang akan diperoleh koperasi dalam proses menjalankan usahanya dinamakan
juga dengan….

a.
Sisa hasil usaha

b.
Saham

c.
Deviden

d.
Laba

Jawaban:
a

12.
Koperasi sekolah akan sangat bermanfaat bagi kebutuhan para siswa. Berikut ini yang
bukan merupakan manfaat dari adanya koperasi sekolah yaitu ….

a.
Siswa berlatih bertanggung jawab

b.
Siswa belajar bekerja sama

c.
Siswa dibiasakan berhutang

d.
Siswa belajar bermusyawarah

Jawaban:
c

13.
Pada zaman dahulu, orang-orang akan menumbuk padi dengan masih menggunakan alat
….

a.
Mesin

b.
Diesel

c.
Traktor

d.
Lesung

Jawaban:
d

14.
Kegiatan dari manusia untuk membuat ataupun menghasilkan suatu barang dinamakan
proses ….

a.
Konsumsi

b.
Distribusi

c.
Produksi

d. Transportasi

Jawaban:
c

15.
Berikut ini yang bukan termasuk dalam kelebihan dari adanya teknologi
tradisional yaitu ….

a.
Tidak menimbulkan pencemaran suara

b.
Tidak tergantung pada peralatan

c. Menimbulkan polusi udara

d.
Biaya yang diperlukan lebih sedikit

Jawaban:
c

16.
Berikut ini merupakan alat komunikasi yang dipakai oleh manusia pada zaman
dahulu untuk berkomunikasi yaitu ….

a.
Kentongan

b.
Handphone

c.
Telepon

d.
Internet

Jawaban:
a

17.
Berikut ini yang tergolong sebagai media elektronik di dalam bidang komunikasi yaitu
….

a.
Televisi, radio dan koran

b.
Koran, majalah dan surat

c.
Internet, radio dan televisi

d.
Handphone, telepon dan majalah

Jawaban:
c

18.
Kekurangan dari adanya alat komunikasi modern diantaranya yakni ….

a.
Mudah didapatkan

b.
Mudah digunakan

c.
Mempersulit pekerjaan

d.
Sulit diperbaiki

Jawaban:
d

19.
Hal-hal yang dapat terjadi di dalam masyarakat yang bertentangan maupun tidak
sesuai dengan adanya harapan dari kebanyakan orang, dinamakan sebagai ….

a.
Kejahatan

b. Kecelakaan

c.
Masalah sosial

d.
Masalah keluarga

Jawaban:
c

20.
Kebiasaan dari masyarakat yang dapat menyebabkan terjadinya masalah sosial
berupa banjir yaitu dari ….

a.
Tidak mau bekerja

b.
Buang sampah sembarangan

c.
Berdagang di trotoar jalan

d.
Ugal-ugalan di jalan raya

Jawaban:
b

21.
Berikut ini merupakan masalah sosial yang terjadi di dalam kota yakni ….

a.
Bangunan mewah

b.
Kesehatan

c.
Kerapian

d.
Kemacetan

Jawaban:
d

22.
Masalah sosial yang dialami oleh para pelajar yaitu ….

a.
Putus sekolah

b.
Nilai buruk

c.
Terlambat masuk

d.
Buku hilang

Jawaban:
a

23.
Contoh dari kenakalan remaja yaitu ….

a.
Balapan liar

b.
Lomba olahraga

c.
Sepakbola

d.
Belajar kelompok

Jawaban:
a

24.
Cara untuk mencegah adanya jumlah pengangguran diantaranya yaitu ….

a.
Membatasi pekerja di perusahaan

b.
Membuka lapangan kerja baru

c.
Memahalkan biaya pendidikan

d.
Membuat taman kota

Jawaban:
b

25.
Kita dapat mencegah terjadinya masalah sosial dengan cara berbuat yang baik serta
sesuai dengan aturan yang dapat dimulai dari ….

a.
Orang lain

b.
Orang tua kita

c.
Diri sendiri

d.
Teman kita

Jawaban:
c

Soal
Isian Singkat

1.
Pertanian serta perkebunan akan memanfaatkan sumber daya dari alam yang berupa
….

Jawaban: Tanah

2.
Seorang petani yang sedang proses menanam padi termasuk dalam aktivitas ….

Jawaban: Produksi

3.
Koperasi yang terletak di sebuah desa dinamakan ….

Jawaban: Koperasi
Unit Desa (KUD)

4.
Koperasi yang dapat menampung barang-barang yang akan dihasilkan dari anggota kemudian
menjualnya kembali, yaitu koperasi….

Jawaban: Produksi

5.
Cangkul merupakan contoh teknologi tradisional yang dakan digunakan di dalam
bidang ….

Jawaban: Pertanian

6.
Ciri yang sangat tampak dalam bentuk teknologi modern yaitu adanya sebuah ….

Jawaban: Mesin

7.
Alat yang dapat digunakan dalam menumbuk benih padi di zaman dahulu yaitu ….
dan ….

Jawaban: Alu
dan Lesung

8.
Program tentang kali bersih merupakan upaya dalam mencegah terjadinya ….

Jawaban: Banjir

9. Penyakit dari HIV/AIDS dapat disebabkan juga karena adanya bentuk pergaulan yang ….

Jawaban: Bebas

10.
Kebut-kebutan di jalan raya akan bisa mengakibatkan terjadinya ….

Jawaban: Kecelakaan

Soal
Uraian

1.
Sebutkan berbagai masalah sosial yang terjadi di dalam masyarakat!

Jawaban:

Berbagai
masalah sosial yang terjadi di dalam masyarakat yakni sebagai berikut ini:

  • Sampah
  • Kemiskinan
  • Pengangguran
  • Kemacetan
  • Kenakalan
    remaja
  • Putus
    sekolah
  • Kesenjangan
    ekonomi

2.
Sebutkan contoh dari bentuk kenakalan-kenakalan para remaja yang seharusnya bisa
dihindari!

Jawaban:

Contoh
dari bentuk kenakalan-kenakalan para remaja yang seharusnya bisa dihindari yakni
sebagai berikut ini:

  • Tawuran
  • Kebut-kebutan
  • Pergaulan
    bebas
  • Mabuk-mabukan
  • Balapan
    liar

3.
Sebutkan kelebihan serta kekurangan dari adanya teknologi komunikasi modern!

Jawaban:

Kelebihan
serta kelemahan dari teknologi adanya komunikasi modern yakni sebagai berikut
ini:

Kelebihan
dari teknologi komunikasi modern, di antaranya yaitu:

  • Mempermudah
    proses komunikasi
  • Waktu
    yang dibutuhkan menjadi lebih cepat
  • Jangkauannya
    sangat luas
  • Dapat
    dibawa untuk kemana-mana serta lebih praktis

Kelemahan
dari teknologi komunikasi modern, di antaranya yaitu:

  • Harganya
    cukup mahal
  • Sangat
    tergantung pada adanya alat atau onderdil
  • Bila
    rusak akan sulit untuk memperbaiki
  • Bisa
    mengganggu pola kesehatan tubuh

4.
Sebutkan 3 jenis dari kegiatan ekonomi yang terdapat di dalam masyarakat!

Jawaban:

3
jenis dari kegiatan ekonomi yang terdapat di dalam masyarakat yakni sebagai
berikut ini:

1)
Kegiatan Produksi, adalah kegiatan yang bertujuan untuk menghasilkan barang serta
jasa.

2)
Kegiatan Distribusi, adalah kegiatan yang bertujuan untuk menyalurkan barang serta
jasa dari hasil produksi.

3)
Kegiatan Konsumsi, adalah kegiatan yang bertujuan untuk memakai ataupun
menghabiskan barang dan juga jasa.

5.
Sebutkan jenis-jenis dari koperasi!

Jawaban:

Jenis-jenis
dari koperasi yakni sebagai berikut ini:

  • Koperasi
    simpan pinjam
  • Koperasi
    konsumsi
  • Koperasi
    produksi
  • Koperasi
    jasa
  • Koperasi
    serba usaha

Penutup

Itu tadi pembahasan mengenai contoh soal PAS / UAS IPS kelas 4 semester 2, contoh soal di atas hanyalah merupakan contoh soal untuk latihan saja.

Bila kamu ingin menyiapkan PAS atau UAS, maka perlu membaca materi di buku paket juga.

Jadikan contoh soal ini sebagai latihan bersama dengan temanmu dan jangan digunakan sebagai alat untuk mencontek ketika ujian nanti.

Jujurlah pada diri sendiri dan orang lain, serta percaya dengan kemampuanmu sendiri.

Demikian pembahasan mengenai contoh soal PAS / UAS IPS kelas 4 semester 2, kamu bisa membaca artikel lainnya mengenai contoh soal IPS pada kolom yang tersedia di Mamikos.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta