Contoh Soal PAS/UAS PKN Kelas 5 Semester 2 dan Kunci Jawaban 2023 Lengkap

Bagi kamu yang sekarang duduk di bangku kelas 5 SD, yuk pelajari materi-materi yang akan diujiankan nanti melalui contoh soal yang dibagikan dalam artikel ini.

09 April 2023 Bella Carla

CContoh Soal PAS/UAS PKN Kelas 5 Semester 2 dan Kunci Jawaban 2023 Lengkap – Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) merupakan salah satu mata pelajaran wajib bagi siswa yang duduk di bangku kelas 5 SD.

Sebagai salah satu mata pelajaran wajib, PKn juga menjadi salah satu mata pelajaran yang diujiankan dalam penilaian akhir semester genap.

Bagi kamu yang sekarang duduk di bangku kelas 5 SD, yuk pelajari materi-materi yang akan diujiankan nanti melalui contoh soal yang dibagikan berikut ini.

Berikut Contoh Soal PAS/UAS PKN Kelas 5 Semester 2 dan Jawabannya

Contoh Soal PAS/UAS PKN Kelas 5 Semester 2 dan Kunci Jawaban 2023 Lengkap
unsplash.com/SyahrulAlamsyahWahid

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, PKn menjadi salah satu mata pelajaran wajib bagi seluruh peserta didik di semua jenjang pendidikan formal.

Lewat pelajaran PKn, siswa akan dibentuk menjadi warga masyarakat, warga bangsa, dan warga negara yang dapat diandalkan.

Nah, sebentar lagi penilaian akhir semester genap akan segera diselenggarakan. Perlu kamu ketahui bahwa penilaian akhir semester genap kini dikenal dengan istilah PAT (Penilaian Akhir Tahun).

Namun, karena sama-sama diselenggarakan pada akhir semester, istilah PAT kerap disamakan dengan PAS (Penilaian Akhir Semester). Padahal kedua istilah tersebut berbeda, mengingat PAS diselenggarakan pada akhir semester ganjil.

Diselenggarakan untuk mengetahui capaian pembelajaran siswa selama 6 bulan terakhir, penilaian akhir semester genap mengujiankan beberapa mata pelajaran.

Salah satunya adalah PKn. Nah, berikut adalah kumpulan contoh soal penilaian akhir semester genap PKn kelas 5 SD yang bisa kamu jadikan sebagai bahan latihan di rumah.

Contoh Soal PAS/UAS PJOK PKN Kelas 5 Semester 2 Nomor 1 – 10

1. Seorang siswa memiliki hak di sekolah, yakni…..

A. Ikut bertanggung jawab atas kebersihan, keamanan, ketertiban sekolah

B. Melengkapi diri dengan keperluan sekolah

C. Memperoleh pendidikan agama sesuai dengan agama yang dianutnya

D. Menghormati guru dan saling menghargai antar sesama murid

Jawaban: C

Close