27 Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 7 Semester 2 beserta Jawabannya

27 Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 7 Semester 2 beserta Jawabannya — Apabila saat ini kamu sedang menelusuri dan ingin mengerjakan contoh soal PAT Akidah Akhlak kelas 7 semester 2 untuk persiapan ujian, maka kamu bisa cek artikel Mamikos ini.

Sebab di sini Mamikos punya ulasan contoh soal PAT Akidah Akhlak semester 2 beserta jawabannya yang dapat kamu coba kerjakan nanti untuk persiapan ujian kenaikan kelas.

Yuk, pelajari soalnya di bawah ini!

Daftar Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 7 Semester 2 & Jawabannya

Canva/@oduaimages

Sebagaimana yang telah Mamikos singgung sebelumnya bahwa di kesempatan ini kamu akan menyimak seperti apa contoh soal PAT Akidah Akhlak kelas 7 semester 2.

Contoh-contoh latihan soal yang ada dalam artikel ini tentu saja bisa kamu jadikan bahan belajar dan persiapan yang matang sebelum menjelang ujian kenaikan kelas nanti.

Simak Rangkaian Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 7 di Sini

Sebagai berikut sudah Mamikos cantumkan seperti apa contoh soal PAT Akidah Akhlak kelas 7 semester 2 yang sudah dilengkapi dengan jawabannya untuk dapat kamu pelajari dengan saksama nanti.

1. Orang yang memiliki sifat riya’ akan rajin berbuat baik, jika perbuatannya adalah…

a. Membuat orang lain berbahagia

b. Diulang lagi jika ada yang memuji perbuatannya

c. Ada pahala yang besar

d. Dapat membantu orang lain

Kunci Jawaban: B

2. Seorang mukmin yang rajin melaksanakan salat berjamaah dengan tujuan di dalam hatinya agar disebut orang saleh.

Kemudian ia menyantuni anak yatim dihadapan orang banyak dengan maksud agar mendapatkan pujian dan simpati dari orang lain. Pernyataan tersebut adalah contoh dari akhlak tercela…

a. Riya’

b. Nifak/Munafik

c. Syirik

d. Fasik

Kunci Jawaban: B

3. Berikut ini adalah perbuatan yang termasuk ke dalam riya’, kecuali…

a. A melaksanakan salat agar dilihat oleh teman-temannya sebagai seorang yang saleh/salehah

b. B memberikan hadiah kepada sahabatnya agar ia semangat belajarnya

c. C memakai pakaian baru agar mendapat pujian dari teman di kelas

d. D membangun masjid supaya dihormati dan disegani lingkungannya

Kunci Jawaban: B

4. Salah satu akhlak tercela yang harus dihindari oleh dan dijauhi oleh seorang mukmin adalah nifak (munafik) yang secara istilah bermakna…

a. Suatu perbuatan menyembunyikan kekafiran dan menampakkan keimanan melalui ucapan dan tindakannya

b. Memperlihatkan sesuatu kepada orang lain, baik berupa barang maupun perbuatan baik yang ia lakukan

c. Perbuatan menyekutukan Allah SWT dengan sesuatu, baik dengan manusia maupun dengan suatu benda

d. Perilaku yang melanggar ajaran Allah SWT dengan melakukan perbuatan yang merupakan dosa besar

Kunci Jawaban: A

5. Orang yang selalu menampakkan keislamannya padahal di sisi lain ia kafir dan menentang kepentingan agama Islam disebut sebagai…

a. Fasik

b. Musyrik

c. Munafik

d. Murtad

Kunci Jawaban: C

6. Berikut ini jadi salah satu adab membaca Al-Qur’an yakni…

a. Membacanya dengan keras

b. Membacanya dengan lirih

c. Membacanya sambil berdiri

d. Membaca dengan suara yang merdu

Kunci Jawaban: D

7. Di bawah ini yang bukan termasuk janji Allah SWT bagi seseorang yang membaca, mempelajari, memahami, serta mengamalkan Al-Qur’an adalah…

a. Surga yang indah

b. Banyak angan-angan

c. Kecukupan dalam kehidupannya

d. Kemurahan dalam rezeki

Kunci Jawaban: B

8. Rasulullah saw pernah bersabda yang artinya sebaik-baik kalian adalah yang mempelajari dan… Al-Qur’an.

a. Mengamalkan

b. Memahami

c. Mengajarkan

d. Mengabaikan

Kunci Jawaban: C

9. Berikut ini merupakan waktu-waktu yang utama dalam berdoa yaitu…

a. Saat matahari terbit

b. Saat awan mendung

c. Saat matahari terbenam

d. Saat hampir untuk berbuka puasa

Kunci Jawaban: D

10. Berikut ini merupakan bulan-bulan yang terbaik untuk berdoa dan meminta sesuatu kepada Allah SWT…

a. Bulan rajab, sya’ban, dan ramadan

b. Bulan rajab, sya’ban, dan dzulqadah

c. Bulan rajab, sya’ban, dan syawal

d. Bulan ramadan, zulhijjah, dan syawal

Kunci Jawaban: A

11. Nama-nama terbaik yang mencerminkan kebesaran dan keagungan Allah SWT yang mesti menyatu dalam Zat-Nya disebut…

a. Asmaul Husna

b. Husnul Khatimah

c. Uswatun Hasanah

d. Akhlakul Karimah

Kunci Jawaban: A

12. Coba perhatikan sifat-sifat Allah sebagai berikut ini:

(A) Wujud, qidam, baqa, mukhalafatu lil hawaditsi

(B) Al-Aziz, al-Adl, al-Qayyum, al-Ghaffar

(C) Qiyamuhu binafsihi, wahdaniyat, qudrat, iradat

(D) An-Nafi, ar-Rauf, al-Barr, al-Fattah

Dari sifat-sifat Allah di atas, manakah yang termasuk kelompok Asmaul Husna?

a. (A) dan (B)

b. (B) dan (C)

c. (B) dan (D)

d. (C) dan (D)

Kunci Jawaban: C

13. Al-Aziz ialah sifat kesempurnaan yang hanya dimiliki oleh Allah SWT yang berarti…

a. Maha Merajai

b. Maha Suci

c. Maha Menciptakan

d. Maha Perkasa

Kunci Jawaban: D

14. Allah SWT menciptakan alam semesta ini tidak ada yang sia-sia.

Manusia, flora, dan masing-masing diciptakan dengan nilai manfaat bagi kelangsungan hidup manusia.

Pernyataan di atas merupakan bukti bahwa Allah SWT memiliki sifat…

a. An-Nafi

b. Al-Basith

c. Al-Aziz

d. Al-Barr

Kunci Jawaban: A

15. Salah satu sifat Allah SWT yang termasuk Asmaul Husna adalah ar-Rauf yang memiliki arti…

a. Yang Maha Lapang

b. Yang Maha Pemberi

c. Yang Maha Penyayang

d. Yang Maha Pengasih

Kunci Jawaban: D

17. Allah SWT melapangkan dan mempersempit rezeki kepada hamba-Nya yang Dia kehendaki, karena Allah bersifat…

a. Al-‘Aziz

b. Al-Adl

c. Al-Basith

d. An-Nafi

Kunci Jawaban: C

18. Perilaku di bawah ini yang bukan termasuk orang yang mengamalkan Asmaul Husna, yakni…

a. Bersikap qanaah

b. Pandai-pandai mensyukuri segala nikmat

c. Membiasakan untuk dapat berbuat ihsan terhadap sesama manusia

d. Membiasakan diri untuk tidak berlaku adil, baik terhadap diri sendiri maupun pada orang lain

Kunci Jawaban: D

19. Makhluk Allah SWT yang gaib diciptakan dari cahaya/nur.

Mereka tidak mempunyai nafsu tetapi memiliki akal, dapat menjelma menyerupai apa saja sesuai dengan yang dikehendaki Allah SWT. Siapakah makhluk Allah tersebut?

a. Jin

b. Iblis

c. Setan

d. Malaikat

Kunci Jawaban: D

20. Ada banyak sekali jumlah malaikat dan tidak ada yang dapat menghitungnya kecuali hanya Allah SWT saja. Namun yang wajib diketahui jumlahnya ada…

a. 10

b. 15

c. 18

d. 20

Kunci Jawaban: A

21. Beriman kepada malaikat haruslah berdasarkan kepada…

a. Dalil Allah yang kuat

b. Agama dan Filsafat

c. Firman Allah dan Sunah Rasulullah

d. Al-Qur’an dan Ijma para ulama

Kunci Jawaban: C

22. Keberadaan malaikat bersifat gaib, maksudnya yaitu…

a. Tercipta dari nur atau cahaya

b. Tidak pernah bermaksiat kepada Allah

c. Dapat dilihat oleh panca indra

d. Tidak dapat dilihat oleh panca indra

Kunci Jawaban: D

23. Berikut ini yang bukan merupakan sifat dari malaikat yakni…

a. Selalu taat kepada Allah SWT dan tidak pernah mendurhakai Allah

b. Tak henti-hentinya selalu bersujud kepada Allah SWT baik siang dan malam

c. Selalu bersikap jujur dan disiplin dalam melaksanakan perintah dari Allah

d. Memiliki sifat-sifat kemanusiaan seperti makan dan minum

Kunci Jawaban: D

24. Percaya akan keberadaan dan adanya malaikat merupakan…

a. Rukun Iman

b. Rukun Islam

c. Rukun Ikhsan

d. Pilihan salah semua

Kunci Jawaban: A

25. Orang yang tidak beriman dengan adanya malaikat tidak akan sempurna imannya, dikarenakan …

a. Malaikat adalah makhluk gaib

b. Malaikat salah satu jenis makhluk Allah

c. Malaikat semuanya tidak ada yang ingkar terhadap perintah Allah SWT

d. Beriman kepada malaikat termasuk salah satu dari pokok-pokok keimanan dalam Islam

Kunci Jawaban: D

26. Ada makhluk gaib yang diciptakan Allah SWT dari api.

Makhluk ini memiliki sifat ingin menyesatkan manusia agar jauh dari petunjuk serta hidayah Allah SWT. Makhluk ini selalu berbuat maksiat dan diberi sebutan…

a. Jin

b. Malaikat

c. Setan

d. Qarun

Kunci Jawaban: C

27. Salah satu akhlak tercela yang harus dihindari oleh seorang mukmin adalah riya yang secara bahasa berarti…

a. Bohong atau dusta

b. Berserikat atau menyekutukan

c. Menutupi atau menghalangi

d. Memperlihatkan atau memamerkan

Kunci jawaban: D

Penutup

Demikianlah ulasan contoh soal PAT Akidah Akhlak kelas 7 semester 2 beserta jawabannya yang dapat Mamikos infokan pada kesempatan ini untuk kamu sekalian.

Semoga persiapan kamu untuk menghadapi ujian kenaikan kelas dapat menjadi lebih matang setelah mengerjakan contoh soal PAT Akidah Akhlak kelas 7 semester 2 dan jawabannya ini.

FAQ

Mata pelajaran aqidah akhlak meliputi apa saja?

Akidah akhlak ialah salah satu materi pendidikan agama Islam yang menjelaskan tentang dasar-dasar keimanan terhadap Allah SWT.

Apa Arti akidah dan apa arti akhlak?

Aqidah adalah akar atau pokok Agama, sementara Akhlak ialah suatu sikap hidup atau kepribadian manusia dalam menjalankan sistem kehidupannya yang dilandasi oleh Aqidah yang kokoh.

Sebutkan contoh dari aqidah?

Dengan melaksanakan perintah Allah dan menjauhi segala larangan-larangan-Nya adalah contoh dari Akidah. Selain itu, berpegang teguh kepada Al-Qur’an dan hadis Nabi SAW, menjauhkan diri dari semua perbuatan syirik, meningkatkan kualitas ketakwaan kepada Allah SWT dengan salat berjamaah juga menjadi contoh lain dari akidah.

Apakah tujuan dari memiliki akidah akhlak?

Aqidah dan akhlak memiliki tujuan untuk menanamkan ajaran islam sebagai pedoman dalam meraih kebahagiaan di dunia maupun di akhirat. Manusia ialah makhluk ciptaan Allah yang diberi kelebihan berupa akal pikiran yang membedakannya dengan makhluk lain.

Apa perbedaan antara adab dan akhlak itu?

Kira-kira apakah yang menjadi perbedaan antara adab dan akhlak? Ternyata perbedaannya adalah akhlak lebih umum daripada adab. Hal itu dikarenakan akhlak mencakup segala tindakan baik dan buruk. Sedangkan adab hanya dikonotasikan pada perbuatan baik bukan sebaliknya.


Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idamanmu:

Kost Dekat UGM Jogja

Kost Dekat UNPAD Jatinangor

Kost Dekat UNDIP Semarang

Kost Dekat UI Depok

Kost Dekat UB Malang

Kost Dekat Unnes Semarang

Kost Dekat UMY Jogja

Kost Dekat UNY Jogja

Kost Dekat UNS Solo

Kost Dekat ITB Bandung

Kost Dekat UMS Solo

Kost Dekat ITS Surabaya

Kost Dekat Unesa Surabaya

Kost Dekat UNAIR Surabaya

Kost Dekat UIN Jakarta